Anda di halaman 1dari 2

AKUNTANSI MANAJEMEN

DOSEN : MELDONA,MM.,Ak
MATERI: BIAYA RELEVAN/AKUNTANSI DIFFERENSIAL KASUS KOMPREHENSIF

PT ALASKA MUBAROKAH selama ini membuat dan merakit sendiri seluruh elemen produksinya. Saat ini
perusahaan tersebut sedang mempertimbangkan untuk membeli salah satu elemen produknya, yaitu
Elemen X dari perusahaan lain yang bisa memenuhi seluruh kebutuhan produksi selama satu bulan
sebanyak 90.000 unit elemen X.

Biaya pembuatan elemen X tersebut per Unit adalah sbb:


Biaya bahan baku Rp 800
Biaya tenaga kerja langsung 600
BOP Variabel 275
BOP Tetap terhindarkan 125
BOP Tetap bersama 350
Biaya produksi per unit 2.150

Biaya Komersial Variabel Rp 300


Biaya Komersial tetap 200
Biaya komersial Rp 500

Elemen X dijual dengan harga Rp 5.000.


Jika perusahaan membeli elemen X tersebut dari luar, maka biaya tambahan yang dikeluarkan sbb :
Harga Beli Rp 2050 per unit
Biaya Penyimpanan 65 per unit
Biaya pemesanan 250.000 per bulan

a. Apakah perusahaan akan tetap membuat sendiri atau sebaiknya membeli dari luar, jika fasilitas untuk
memproduksi dibiarkan menganggur ?
b. Apakah perusahaan akan tetap membuat sendiri atau sebaiknya membeli dari luar, jika fasilitas untuk
memproduksi dapat disewakan dengan harga Rp 2.000.000/bulan ?
c. Jika diketahui bahwa kapasitas normal perusahaan adalah sebesar 100.000 unit, apakah perusahaan
sebaiknya menerima atau menolak jika ada pesanan khusus elemen X sebanyak 6.000 unit dengan
harga Rp 3.000 per unit ?

Perkembangan selanjutnya ternyata terjadi perubahan selera di pasar yaitu meningkatnya permintaan
terhadap elemen XX yang merupakan modifikasi dari elemen X. Elemen X bisa dirubah menjadi elemen XX
dengan memerlukan biaya pengolahan lebih lanjut sebesar Rp 1.500 per unit, dan elemen XX dijual dengan
harga Rp 8.000 per unit.
d. Jika pengolahan lebih lanjut tersebut tidak memerlukan investasi, apakah sebaiknya perusahaan
menjual elemen X atau mengolahnya lebih lanjut menjadi elemen XX ?
e. Jika pengolahan lebih lanjut tersebut memerlukan tambahan investasi berupa mesin seharga Rp
400.000.000 dengan umur ekonomis 5 tahun dan tingkat return yang diharapkan adalah 20%, apakah
sebaiknya perusahaan menjual elemen X atau mengolahnya lebih lanjut menjadi XX ? Rp 400.000.000
(faktor interest annuitas tahun 1 = 0,8333, th 2 = 0,6944, th 3 = 0,5787, th 4 = 0,4820, th 5 =0,4019)

Berikut adalah laporan laba rugi tiap cabang usaha Perusahaan PT. Alaska Mubarokah, pada bulan Oktober
2017:
A B C
Hasil penjualan 450.000.000 250.000.000 250.000.000
Biaya Variabel 250.000.000 100.000.000 120.000.000
Kontribusi Margin 200.000.000 150.000.000 130.000.000
Biaya tetap Terhindarkan 100.000.000 80.000.000 110.000.000
Biaya tetap tak terhindarkan 30.000.000 30.000.000 30.000.000
Total biaya tetap 130.000.000 110.000.000 140.000.000
Laba (rugi) 70.000.000 40.000.000 (10.000.000)

f. Apakah sebaiknya perusahaan menghentikan cabang usaha yang rugi atau masih bisa dipertahankan?

Anda mungkin juga menyukai