Anda di halaman 1dari 1

PT Bridal Fashion Designer membayar upah pokok untuk busana pengantin dengan model SoSweet

sebanyak Rp2.000.000 per setel. Selain upah, perusahaan juga memberikan tunjangan

uang makan sebesar Rp50.000 per hari. Perusahaan memungut pajak penghasilan pekerja (PPh Pasal 21)
sebesar 10% dari penghasilan bruto. Selain itu, perusahaan juga memotong penghasilan bruto karyawan
sebesar 5% untuk iuran BPJS Ketenagakerjaan. Pada Juli 2020, Sherly Wulandari bekerja selama 25 hari
dan menghasilkan 2 setel busana pengantin model SoSweet dan beberapa busana pengantin model
lainnya. Total upah pokok yang diterima dari busana pengantin model lainnya yang dihasilkan selama
bulan Juli 2020 sebesar Rp4.750.000.

Pertanyaan:

1. Berapa penghasilan bersih Sherly Wulandari? [K02]


2. Berdasarkan jumlah penghasilan yang diterima Sherly Wulandari, tentukan berapa biaya tenaga
kerja langsung dan biaya tenaga kerja tidak langsung? [K02]
3. Buat ayat jurnal yang terkait dengan pembayaran upah kepada Sherly Wulandari dan
pembebanannya ke produk yang dihasilkan menggunakan: [K02]
1. Alternatif 1 yang mana Barang dalam Proses (BDP) dicatat sebagai aset dalam akun
Persediaan Barang dalam Proses dan akun Biaya Overhead Pabrik digunakan untuk
mencatat biaya overhead pabrik sesungguhnya (actual factory overhead cost) dan biaya
overhead pabrik yang dibebankan (applied factory overhead).
2. Alternatif 2 yang mana Barang dalam Proses (BDP) dicatat sebagai beban dengan 3 akun,
yaitu BDP–Biaya Bahan Baku Langsung, BDP–Biaya Tenaga Kerja Langsung, dan
BDP–Biaya Overhead Pabrik, serta menggunakan dua akun Biaya Overhead Pabrik, yaitu
Biaya Overhead Pabrik Sesungguhnya dan Biaya Overhead Pabrik yang Dibebankan.

Anda mungkin juga menyukai