Anda di halaman 1dari 8

「Perhitungan Simulasi Pesangon」

Panduan Layanan Aplikasi Mobile EPS

2015. 10.

외국인력국 외국인보험·교육팀
Biro TKA Asuransi TKA ·Tim Pelatihan
Daftar Isi

Ⅰ. Pendaftaran Anggota EPS dan Mengunduh

Aplikasi ················································· 1

Ⅱ. Cara Memakai Layanan Aplikasi Mobile EPS ····· 2

1. Login dan Memilih Skala Perusahaan ······················· 3

2. Perkiraan Asuransi Jaminan Kepulangan ···················· 4

3. Perhitungan Simulasi Pesangon dan Selisih ················ 5

Ⅲ. Petunjuk ··········································· 6
Ⅰ. Pendaftaran Anggota EPS dan Mengunduh Aplikas
< Prosedur Penggunaan EPS Mobile >
① Pendaftaran Anggota ② Unduh Aplikasi ③ Buka Aplikasi
Pendaftaran anggota
Unduh aplikasi EPS di Play
Sistem Izin Bekerja (EPS) ➡ ➡ Buka aplikasi EPS
Store atau App. Store
dan verifikasi identitas
Pendaftaran Anggota Sistem Izin Bekerja (EPS)
Unduh Aplikasi
○ (Android) Buka ‘①Play Store’ → ‘② Cari EPS → ③ Unduh Aplikasi → Pengunduhan selesai
② Unduh "Aplikasi ③ Unduh “Aplikasi (App)”
① Buka Play Store
(App)" selesai

➡ ➡

○ (IOS) ‘①Buka App. Store → ‘②Cari EPS → ‘③Unduh Aplikasi → Pengunduhan selesai

① Pendaftaran Anggota ② Unduh "Aplikasi ③ Unduh “Aplikasi (App)”


(App)" selesai

➡ ➡
Ⅱ. Cara Memakai Aplikasi Mobile EPS
◆ Aplikasi mobile dikembangkan dengan tujuan untuk memberi referensi
perhitungan simulasi Pesangon kepada TKA yang (berencana) berhenti kerja.
◆ Jika jumlah gaji, periode kerja, dan skala perusahaan (perusahaan
dengan 4 orang pekerja atau kurang, atau 5 orang pekerja atau lebih) tidak
bisa diketahui, akan sulit untuk menghitung Pesangon yang akurat
sehingga bisa menyebabkan selisih Pesangon.
- Karena itu, pemilik perusahaan dan TKA disarankan untuk menghitung
Pesangon bersama, berdasarkan bukti-bukti seperti kontrak kerja, slip gaji,
dsb.
◆Jika ada sengketa atas jumlah Pesangon, maka jumlah yang akurat harus
dihitung dengan bantuan Kantor Tenaga Kerja setempat.

< Proses Pemakaian Layanan Aplikasi Mobile>

� Hitung perkiraan
� Login lalu pilih skala � Perhitungan simulasi
Klaim Asuransi Jaminan
perusahaan Pesangon dan selisih
Kepulangan
Hitung perkiraan Klaim
Login lalu pilih skala Perhitungan simulasi
Asuransi Jaminan
perusahaan (4 orang Pesangon dan selisih
➡ Kepulangan berdasarkan ➡
pekerja atau kurang, 5 (Pesangon – perkiraan
tanggal (rencana) berhenti
orang pekerja atau lebih) Klaim Asuransi)
kerja

➡ ➡
1. Login lalu pilih skala perusahaan
○ Setelah login di aplikasi mobile pilihlah skala perusahaan ① Hitung perkiraan Klaim
Asuransi Jaminan Kepulangan → ② Hitung Pesangon dan selisih
* Sesuai dengan UU Dana Pensiun Tenaga Kerja pasal 8 mulai 1 Desember 2010
perusahaan dengan 4 orang pekerja tetap atau kurang wajib memberikan Pesangon
* Sesuai dengan tambahan bab 8 dalam UU yang sama, mulai 1 Desember 2010
sampai 31 Desember 2012 Pesangon wajib dibayar 50%, mulai 1 Januari 2013 wajib
dibayar 100%.

< Cara Memilih Skala Perusahaan >


※ “ⓞ” adalah lokasi tahap dalam gambar referensi di bawah.
◇ Tahap 1: “①Login EPS ” * Lihat lampiran 1 proses pendaftaran anggota
※ Waktu login bahasa ibu orang asing akan dipilih secara otomatis.
◇ Tahap 2: Klik ikon “②Perhitungan simulasi Pesangon EPS”
◇ Tahap 3: Pilih skala perusahaan “③4 orang pekerja atau kurang, 5 orang pekerja atau lebih”
※ Jika ingin mengubah skala perusahaan, kembalilah ke halaman utama dan rubahlah skala
perusahaan.
⇒ Akan masuk ke halaman “�Hitung Perkiraan Klaim Asuransi Jaminan Kepulangan”

< Gambar 1 > Halaman utama


2. Perkiraan Klaim Asuransi Jaminan Kepulangan
○ Dengan cara ini pemilik perusahaan dan TKA bisa menghitung perkiraan Klaim
Asuransi Jaminan Kepulangan waktu TKA berhenti bekerja atau izin tinggalnya
(akan) habis.

< Cara Menghitung Perkiraan Klaim Asuransi Jaminan Kepulangan >


※ “ⓞ” adalah lokasi tahap pada gambar referensi di bawah.
◇ Tahap 1 : (TKA) “①Pilih perusahaan” tempat kerja
(Pemilik perusahaan) “①Pilih TKA bersangkutan (orang asing yang ingin
dihitung perkiraan Klaimnya )”
◇ Tahap 2 : Masukan “②tanggal (rencana) berhenti kerja * lalu klik ikon ”Hitung”
* Tanggal (rencana) berhenti kerja harus dimasukan oleh TKA, jika ada laporan
pindah tempat kerja kliklah ’tanggal perubahan status’, maka tanggal tersebut
akan dimasukan secara otomatis
◇ Tahap 3 : “③Perkiraan Klaim Asuransi Jaminan Kepulangan” sesuai tanggal
(rencana) berhenti kerja telah dihitung
⇒ Akan masuk ke halaman “� Perhitungan Simulasi Pesangon”

<Gambar 2> Perkiraan Klaim Asuransi Jaminan Kepulangan


< Orang asing > < Pemilik perusahaan >
3. Perhitungan Simulasi Pesangon dan Selisih
○ Dengan cara ini pemilik perusahaan dan TKA bisa menghitung Pesangon setelah
memasukan total gaji dan tanggal berhenti kerja (atau tanggal rencana berhenti kerja)
○ Selisih Pesangon akan dihitung secara otomatis jika ‘perkiraan Klaim Asuransi Jaminan
Kepulangan’ dan ‘perhitungan Pesangon’ telah dihitung dengan benar.
< Cara Menghitung Selisih Pesangon >
◇ Selisih Pesangon = “Pesangon” - “perkiraan Klaim Asuransi Jaminan Kepulangan”
< Cara Menghitung Pesangon >
※ “ⓞ” adalah lokasi tahap dalam gambar referensi di bawah.
◇ Tahap 1: (TKA) “①Pilih perusahaan” tempat kerja
(Pemilik perusahaan) “①Pilih TKA bersangkutan (orang asing yang ingin
dihitung Pesangonnya)”
◇ Tahap 2: Masukan “②Periode Kerja*” di halaman perusahaan yang dipilih
* Periode kerja TKA dihitung berdasarkan tanggal mulai kerja dan tanggal berhenti kerja dalam
kontrak kerja standar dan bisa dirubah jika memasukan tanggal perubahan tempat kerja
* Akan muncul kotak pengumuman tidak akan ada Pesangon jika periode kerja kurang dari 1
tahun, Pesangon tidak bisa dihitung
◇ Tahap 3: Masukan “③total gaji 3 bulan sebelum berhenti kerja* gaji bulanan” di kolom
masing-masing
◇ Tahap 4: Klik ikon “④Perhitungan Simulasi Pesangon” maka Pesangon akan dihitung

< Gambar 3: halaman perhitungan Pesangon dan selisih >

<Orang asing> < Pemilik perusahaan >


Ⅲ. Petunjuk
□ Cara Perhitungan Simulasi Pesangon
○ TKA harus menghitung perkiraan Klaim Asuransi Jaminan Kepulangan dan Pesangon di
setiap perusahaan di mana ia (berencana) akan berhenti kerja
- Karena jumlah Pesangon bisa berbeda tergantung jumlah gaji dan periode kerja yang
dimasukan, lihatlah “lampiran 2 mengenai instruksi perhitungan Pesangon” dan
periksalah jumlah gaji dan periode kerja sebelum dimasukan.
○ Setelah menghitung selisih dengan cara mengurangi Pesangon dengan perkiraan Klaim
Asuransi Jaminan Kepulangan, jumlah tersebut harus diminta dari perusahaan
⇒ Untuk mencegah sengketa tentang Pesangon, pemilik perusahaan dan TKA disarankan
menghitungnya bersama berdasarkan bukti-bukti seperti kontrak kerja, slip gaji, dsb

□ Memeriksa Ulang Selisih Pesangon dan Proses Bantuan Gugatan


○ Setelah TKA menghitung perkiraan Klaim Asuransi Jaminan Kepulangan, Pesangon, dan
selisih, ia harus menunjukannya terlebih dahulu kepada pemilik perusahaan, lalu
meminta selisih Pesangon.
○ Jika TKA meminta selisih Pesangon, pemilik perusahaan bisa menghitung perkiraan Klaim
Asuransi Jaminan Kepulangan, Pesangon, dan selisih dengan menggunakan “layanan mobile
EPS”
- Jika ada selisih Pesangon, jumlah itu harus dibayarkan kepada TKA sebelum ia berhenti
bekerja (meninggalkan Korea)
* Sesuai revisi UU Orang Asing 29 Juli 2014, pembayaran penuh Klaim Asuransi Jaminan
Kepulangan bisa diterima di negara asal setelah meninggalkan Korea
○ Jika pemilik perusahaan menolak membayar selisih Pesangon, TKA bisa menuntut atau
mengeluh pada Kantor Tenaga Kerja setempat.

□ Prosedur Pendaftaran dan Penerimaan Klaim Asuransi Jaminan Kepulangan


○ TKA bisa mendaftar di perusahaan asuransi untuk pembayaran penuh Klaim Asuransi
Jaminan Kepulangan ke dalam akun bank di negara asalnya dalam waktu 14 hari sebelum
ia meninggalkan Korea
○ Jika TKA memilih “pembayaran di bandara” dalam formulir pendaftaran, ia bisa
menerimanya secara tunai di penukaran mata uang setelah melewati imigrasi di
bandara

Anda mungkin juga menyukai