Anda di halaman 1dari 6

STANDARD OPERATING PROCEDURE

(S O P)

PROSEDUR INVESTIGASI KECELAKAAN


No Dokumen : LPP/SOP/K3/014
PROSEDUR INVESTIGASI Terbit : 02 Januari 2022
No Revisi : 0
KECELAKAAN
Tanggal Revisi : -

DAFTAR ISI

1.0 TUJUAN ................................................................................................................... 3


2.0 RUANG LINGKUP ..................................................................................................... 3
3.0 REFERENSI ............................................................................................................... 3
4.0 DEFINISI .................................................................................................................. 3
5.0 PENGECUALIAN ....................................................................................................... 4
6.0 TANGGUANGJAWAB ............................................................................................... 4
7.0 URAIAN PROSEDUR ................................................................................................. 4
8.0 DIAGRAM INVESTIGASI KECELAKAAN ...................................................................... 5

1
No Dokumen : LPP/SOP/K3/014
PROSEDUR INVESTIGASI Terbit : 02 Januari 2022
No Revisi : 0
KECELAKAAN
Tanggal Revisi : -

1.0 TUJUAN
1.1 Prosedur ini bertujuan pedoman perlindungan keselamatan dan kesehatan tenaga
kerja.
1.2 Sebagai acuan untuk mengurangi nyaris celaka, insiden, penyakit kerja akibat kerja,
bahkan kejadian fatal akibat penggunaan peralatan kerja
1.3 Memudahkan ldentifikasi & analisis guna menemukan faktor penyebab terjadinya
kecelakaan kerja.
1.4 Dapat memberikan syarat perbaikan agar nyaris celaka, insiden, penyakit akibat
kerja, bahkan kejadian fatal tidak terulang kembali.
1.5 Untuk memastikan bahwa semua kejadian yang terjadi, atau segala hal yang dapat
mengakibatkan cedera atau sakit, kerusakan pada barang atau lingkungan, harus di
investigasi secara menyeluruh. Selain itu pula prosedur ini dimaksudkan untuk
mengidentifikasi akar penyebab serta tindakan perbaikan yang harus dilakukan
untuk memastikan tidak akan terjadi lagi kejadian serupa.

2.0 RUANG LINGKUP


Prosedur ini digunakan di semua fasilitas kerja dan pihak terkait eksternal yang Berada di
fasilitas / area kerja PT. Karya Adi Fasility.

3.0 REFERENSI
3.1 UU No. 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja
3.2 Permenaker No. 03/Men/1998 tentang Tata Cara Pelaporan &Pemeriksaan
Kecelakaan.

4.0 DEFINISI
4.1 Metode Investigasi, adalah suatu proses dan prosedur yang digunakan oleh satu
orang atau leblh yang mengumpulkan fakta-fakta yang terkait dengan sebuah cara
dengan maksud untuk menemukan mengapa peristiwa tersebut terjadi.
4.2 Insiden adalah suatu kejadian yang mempunyai potensi untuk terjadinya suatu
kecelakaan, termasuk nearmiss accident.

2
No Dokumen : LPP/SOP/K3/014
PROSEDUR INVESTIGASI Terbit : 02 Januari 2022
No Revisi : 0
KECELAKAAN
Tanggal Revisi : -

4.3 Kecelakaan kerja adalah kecelakaan yang menimpa pegawal pada waktu Jam kerja.

5.0 PENGECUALIAN
Tidak ada

6.0 TANGGUNGJAWAB
6.1 HSSE Manager
6.1.1 Memastikan Semua kecelakaan, insiden, dan ketidak sesuaian telah dilaporkan
dan di investigasi
6.1.2 Memantau pelaksanaan ivestigasi / tindakan perbaikan dan pencegahan
kecelakaan, insiden, ketidak sesuaian, dan dugaan bahaya telah ditindak
lanjuti.
6.2 HSSE Officer
6.2.1 Berkoordinasi dengan Supervisor dan Site Manager untuk menentukan
tindakan perbaikan dari Suatu insiden atau ketidaksesuaian yang terjadi
6.2.2 Merekam salinan kecelakaan, Insiden, ketidaksesuaian serta mengambil
tindakan lebih lanjut.
6.3 Karyawan
6.3.1 Melaporkan setiap kecelakaan, Insiden, ketidaksesuaian, nyaris celaka, dan
penyakit akibat kerja.
6.3.2 Melakukan tindakan perbaikan dan pencegahan agar tidak terulang Kembali.

7.0 URAIAN PROSEDUR


7.1 Pengumpulan data, dengan memeriksa tempat kejadian dan mengumpulkan
informasi dari korban (jika mungkin) dan saksi.
7.2 Meninjau penilaian risiko terdahulu dari aktivitas, produk atau jasa yang terkait.
7.3 Menganalisis data yang dapat digunakan untuk menemukan sebab langsung
(perilaku atau tindakan yang tidak aman), akar masalah (faktor personil atau
pekerjaan) dan kontrol manajemen.
7.4 Merekomendasikan tindakan pencegahan
7.5 Memantau rekomendasi berdasarkan hasil investigasi.

3
No Dokumen : LPP/SOP/K3/014
PROSEDUR INVESTIGASI Terbit : 02 Januari 2022
No Revisi : 0
KECELAKAAN
Tanggal Revisi : -

7.6 Investigasi ini dilakukan dalam sebuah tim dan jumlah anggota tergantung pada
tingkat keparahan kecelakaan, insiden dan ketidaksesuaian yang terjadi.
7.7 Investigasi dilakukan sesegera mungkin untuk mencegah kehilangan bukti.
7.8 Timeline penyelidikan jika memungkinkan selesai tidak lebih dari satu bulan sejak
ketidak sesuaian atau kecelakaan terjadi.
7.9 Rekomendasi tindakan perbaikan dan pencegahan yang diberikan oleh tim
investigasi akan dilakukan penilaian risiko untuk menentukan apakah tindakan
tersebut tidak akan menyebabkan risiko yang lebih tinggi.
7.10 Penilaian risiko dilakukan oleh HSSE Officer.
7.11 Hasil Investigasi yang telah disetujui harus disampaikan kepada pihak terkait
7.12 Waktu maksimum untuk memantau rekomendasi dari hasil pemeriksaan dan atau
tindakan perbaikan dan pencegahan adalah 7 hari setelah laporan dikeluarkan.

8.0 DIAGRAM INVESTIGASI KECELAKAAN

KETIDAKSESUAIAN, NYARIS CELAKA,


KECELAKAAN KECIL, KECELAKAAN
BESAR, FATALITY

Penemu kejadian

Kondisi Aman
Pengisian form
Kondisi Tidak Pelaporan ke HSSE Officer
Pelaporan
aman,
Kejadian Bahaya
Investigasi oleh
First Aider Dapat ditangani

Tidak dapat ditangani

Investigasi ke Pelaporan ke Kantor Pusat


RS Rujukan

Evaluasi &
Pembahasan
Bersama terkait
Kejadian

4
No Dokumen : KAF/SOP/K3/014
PROSEDUR INVESTIGASI Terbit : 02 Januari 2020
No Revisi : 0
KECELAKAAN
Tanggal Revisi : -

Anda mungkin juga menyukai