Anda di halaman 1dari 2

UNIVERSITAS NURTANIO BANDUNG

FA K U L T A S E K O N O M I
KAMPUS I JL. PAJAJARAN NO.219 TELP/FAX.(022) 86061700/86061701 LANUD HUSEIN S. BANDUNG 40174

UJIAN TENGAH SEMESTER GENAP


T.A 2022/2023

Mata Kuliah : Bela Negara Dosen : Deni Ramdani, M.Sc.


SKS : 2 SKS Hari/Tgl : Selasa, 2 Mei 2023
Sifat Ujian : Close Book Waktu : 120 Menit
Semester / ket : II Reguler Pagi

Petunjuk Umum :
1. Berdo’alah terlebih dahulu sebelum mengerjakan soal-soal ujian
2. Silahkan bertanya apabila ada soal yang tidak dipahami
3. Tidak bekerjasama dalam bentuk apapun selama ujian berlangsung
4. Kerjakan berdasarkan soal yang paling mudah (jawaban boleh tidak berurutan)

Jawablah pertanyaan di bawah ini.

1. Bela Negara adalah sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai oleh kecintaannya
kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-
Undang Dasar 1945 dalam menjalin kelangsungan hidup bangsa dan negara yang
seutuhnya. Setiap warga negara memiliki kewajiban yang sama dalam masalah
pembelaan negara. Hal tersebut merupakan wujud kecintaan seorang warga negara pada
tanah air yang sudah memberikan kehidupan padanya. Hal ini terjadi sejak seseorang
lahir, tumbuh dewasa serta dalam upayanya mencari penghidupan. Silahkan anda
jelaskan alasan tentang pentingnya upaya bela negara dilakukan oleh setiap warga Negara
Indonesia!
2. Melalui bela negara, diharapkan dalam setiap diri warga negara akan tumbuh sikap dan
perilaku warga negara yang teratur, menyeluruh, terpadu dan berlanjut. Hal tersebut
dilandasi oleh kecintaan pada tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara serta
keyakinan akan pancasila sebagai ideologi negara. Keyakinan tersebut guna menghadapi
ancaman baik yang berasal dari luar maupun dari dalam negeri yang membahayakan dan
mengancam kedaulatan baik kedaulatan di bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial,
budaya, pertahanan dan keamanan negara. Jelaskan masing-masing ancaman dari
berbagai macam aspek yang sudah disebutkan di atas, dan berikan solusi yang relevan
terkait dengan ancaman-ancaman tersebut.
UNIVERSITAS NURTANIO BANDUNG
FA K U L T A S E K O N O M I
KAMPUS I JL. PAJAJARAN NO.219 TELP/FAX.(022) 86061700/86061701 LANUD HUSEIN S. BANDUNG 40174

3. Bela negara oleh warga negara dapat dilakukan secara fisik maupun non fisik. Jelaskan
perbedaan antara fisik dan non fisik yang dijelaskan di atas dan berikan contoh!
4. Setiap warga negara memiliki kewajiban yang sama dalam masalah pembelaan negara.
Hal tersebut merupakan wujud kecintaan seorang warga negara pada tanah air yang sudah
memberikan kehidupan padanya. Sebagai mahasiswa bentuk bela negara seperti apa yang
bisa anda lakukan?
5. Sebutkan tujuan dan manfaat tentang pentingnya upaya bela negara dilakukan oleh setiap
warga Negara Indonesia?
6. Berikan masing-masing 3 contoh perwujudan bela negara dalam bidang politik dan
ekonomi dalam posisi anda sebagai mahasiswa!
7. Jelaskan bahwa dengan membangun prestasi diri merupakan upaya pembelaan negara!
8. Jelaskan potensi dan kelebihan yang kalian miliki! Apa tekad dan komitmen anda untuk
membela negara berdasarkan potensi tersebut?
9. Pernyataan dalam pembukaan UUD 1945 bahwa melindungi segenap bangsa Indonesia
dan seluruh tumpah darah Indonesia. Jelaskan menurut pemahaman anda tentang makna
dari pernyataan di atas?
10. Jelaskan pernyataan sikap anda terhadap perilaku radikalisme yang bertentangan dengan
asas bela negara? Dan bagaimana cara anda mengantisipasi paham radikalisme tersebut?

***Selamat Bekerja***

--------------- SELAMAT BEKERJA -------------------

Validasi Paraf/Tanda Tangan


Dosen Pengampu:

Deni Ramdani, M.Sc.


Ka. Prodi:

Nidya Novalia, S.E.,M.M..

Anda mungkin juga menyukai