Anda di halaman 1dari 2

 Suntikan Intramuskular

Suntikan intramuskular dimasukkan ke dalam otot. Ini lokasi umum pemberian suntikan:

 Otot vastus lateralis antara pinggul dan lutut.


 Otot ventrogluteal tepat di bawah pinggul di sisi tubuh.
 Otot deltoid antara bagian atas bahu dan lengan.

Lokasi pemberian akan tergantung pada jenis obat yang diterima. Beberapa suntikan perlu
diberikan ke otot yang lebih besar. Berikut ini beberapa poin yang perlu diperhatikan:

 Jarak aman dari saraf, tulang, dan pembuluh darah besar di sekitarnya.
 Bukan tempat cedera, abses, atau kulit yang rusak.
 Bukan otot yang kecil atau atrofi.

 Suntikan Subkutan
Jenis suntikan ini digunakan untuk memberikan obat-obatan seperti insulin untuk diabetes,
suntikan hormon untuk perawatan kesuburan, dan obat pengencer darah untuk mencegah
pembekuan darah. Ini lokasi umum pemberian injeksi:

 Perut bagian bawah, kecuali 5 sentimeter di sekitar pusar.


 Sisi depan atau luar paha.
 Area atas bokong.
 Area luar atas lengan.

Suntikan tidak boleh diberikan pada kulit cekung atau tebal. Hindari juga bagian kulit yang
terluka atau rusak.

 Suntikan Intradermal
Suntikan internal digunakan untuk tes alergi dan tuberkulosis. Berikut lokasi umum
pemberian injeksi:

 Bagian dalam atau bagian ventral lengan bawah.


 Punggung atas, di bawah tulang belikat.

Hindari area tubuh dengan tahi lalat, bekas luka, ruam, atau banyak rambut karena dapat
mempersulit interpretasi hasil pengujian. Lesi kulit juga harus dihindari kecuali jika suntikan
diberikan untuk membantu mengobatinya.

Kapan Harus Melakukan Injeksi?


Injeksi biasanya dilakukan sesuai saran dokter, atau untuk tujuan tertentu seperti ketika ingin
mendonorkan darah. Disarankan untuk tidak melakukan suntikan di lokasi yang sama, karena
dapat menyebabkan kulit di daerah tersebut menjadi lebih tebal atau cekung ke dalam.

Tips lainnya adalah area yang sama dengan jarak 2,5-5 sentimeter dari tempat suntikan
sebelumnya. Setelah semua area tersebut telah digunakan, kamu bisa berpindah ke area lain.

Di Mana Melakukan Injeksi?


Injeksi dapat dilakukan di rumah sakit, laboratorium, atau tempat-tempat yang menyediakan
layanan kesehatan. Untuk melakukan suntikan rutin atau pengobatan sesuai dengan kondisi
kesehatan yang dialami

Anda mungkin juga menyukai