Anda di halaman 1dari 2

1) Apa beda Kristen dan katholik? Dan mengapa bisa Kristen memisah dari katolik?

Jawaban : Sebenarnya katolik itu bagian dari Kristen. Kristen itu sebutan universal bagi
pengikut Yesus Kristus. Jadi seharusnya Kristen protestan dan Kristen Katolik. Perbedaan
mendasar antara protestan dan katolik adalah pada penafsiran pada alkitab. Contoh sprti
penafsiran tentang perawan maria( ibu Yesus) , tentang hidup setelah kematian, tentang
baptisan , dan begitu pula dengan beberapa doktrin yang diajarkan juga berbeda. Secara
singkat perpecahan antara protestan dan katolik berawal dari martin luther seorang pastor
katolik yang ingin mereformasi gereja katolik yang dianggap sudah tidak lurus dan
menyimpang pada saat itu. Martin luther menulis dan menyebarkan 95 dalil yang berisi
penyimpangan serta praktik yang salah dilakukan oleh katolik pada saat itu. Kejadian inilah
yang menjadi cikal bakal perpecahan tersebut. 95 dalil ini juga yang kebanyakan diubah olleh
protestan sehingga menimbulkan perbedaan antara protestan dan katolik.

2) Mengapa salib dari agama Kristen dan katolik berbeda? ( Kristen tidak ada patung Yesus
sedangkan katolik ada)
Jawaban : klau menurutku ini masalah preferensi atau simbolisasi. Umat katolik memakai
tubuh Yesus di salib untuk menggambarkan kesengsaraan-NYA di kayu salib. Sedangkan salib
yang kosong menggambarkan kebangkitan daging dan rohani Yesus Kristus . Namun
keduanya sesuai dengan pengakuan iman Kristen. Karena dari dahulu umat protestan dan
katolik terus menimbulkan jarak dan perbedaan satu sama lain.

3) Mengapa pemimpin agama pada agama Kristen boleh menikah, sedangkan pada agama
katholik tidak boleh?
Jawaban : untuk menjawab pertanyaan ini, kita mendasar pada 95 dalil martin luther. Setahu
saya, ada dalil yang mengatakan pemimpin agama katolik seharusnya diberikan kebebasan
untuk memilih menikah atau tidak. Karena itu adalah karunia Tuhan. Tidak semua orang
mampu untuk menikah, tidak semua orang pula mampu untuk tidak menikah. Dasar ayatnya
1 Korintus 7:7-9 (TB) Namun demikian alangkah baiknya, kalau semua orang seperti
aku(tidak kawin); tetapi setiap orang menerima dari Allah karunianya yang khas, yang
seorang karunia ini, yang lain karunia itu.
Tetapi kepada orang-orang yang tidak kawin dan kepada janda-janda aku anjurkan, supaya
baiklah mereka tinggal dalam keadaan seperti aku.
Tetapi kalau mereka tidak dapat menguasai diri, baiklah mereka kawin. Sebab lebih baik
kawin dari pada hangus karena hawa nafsu.

4) Dalam agama Kristen tentu memiliki banyak ajaran yang diajarkan kepada umatnya,
menurutmu ajaran apa yang paling penting yang diajarkan oleh agamamu dan ajaran apa
yang berpengaruh bagi masyarakat. ( kalau bisa berikan ayat)
Jawaban : ajaran yang paling penting bagiku adalah ajaran tentang injil. Inti injil sendiri adalah
Yesus Kristus tersebut. Masih banyak orang Kristen yang belum paham tentang injil jadi
harapan saya gereja seharunya lebih peka terhadap ini (Roma 1:16). Untuk ajaran ang
berpengaruh dalam masyarakat adalah ajaran tentang kasih oleh Kristus Yesus. Karena kasih
dari Yesus tidak membeda bedakan. ( matius 22:37-39)

5) Adakah peristiwa, pengalaman, atau kegiatan dalam agamamu yagn paling berkesan
buatmu?
Jawaban : peristiwa yang mengesankan bagi pendewasaan rohani saya adalah ketika saya
mengenal injil dan kebenaran akan Kristus Yesus. Yang dimana pada saat itulah semua
keraguan dan kebimbangan terhadap agama Kristen , terjawab. Untuk perayaannya bagi saya
adalah Natal, karena natal bagi orang Kristen adalah sukacita yang penuh dimana umat
Kristen menjemput kedatangan Kristus Yesus,Juruslamat, datang ke dunia.

6) Adakah ajaran agama mu yang menurut sudut pandanganmu menyimpang dan mengapa
menurutmu demikian?
Jawaban : ajaran yang menurut saya menyimpang adalah Kristenisasi dimana orang orang
menyebarkan injil secara tidak patut. Mereka memaksa dan menekan orang bahwa jika tidak
percaya Yesus maka tidak selamat. Menurut ajaran yang benar, kepercayaan kita dan
pengenalan kita akan Kristus adalah Karunia dari Allah. ( Efesus 2:8-9)

7) Apakah ada syarat-syarat khusus untuk menjadi umat kristiani? ( berikan ayat asyiq)
Jawaban : ketika seseorang percaya akan inti dari injil dan mengakui isi dari pengakuan iman
rasuli. Sejatinya orang itu telah menjadi Kristen. (1 petrus 3:18 ; 1 petrus 2:24-25 ;
1 petrus 1:18-19)

8) Apakah ada tahap-tahap untuk menajdi seorang pemimpin agama> dan apakah dirimu punya
niat untuk menjadi seorang pemimpin agama?
Jawaban : untuk diagama saya Kristen Protestan, untuk menjadi seorang pendeta kita harus
berkuliah sebagai mahasiswa teologiah ( ada gelarnya) dan juga ada sekolah pendeta khusus
Untuk niat menjadi seorang pendeta, sebenarnya timbul saat saya mengenal Kristus tepatnya
sblm lulus sma. Saya saat itu bergumul sekali untuk sekolah menjadi pendeta atau dokter.
Namun akhirnya saya memilih menjadi dokter karena untuk melayani Tuhan tidak harus
menjadi pemuka agama namun dengan menjadi dokter saya dapat melayani Tuhan dengan
jasa yang saya berikan.

9) Apakah ada hal-hal yang dilarang agamamu? Dan apakah dirimu sudah menghindari larangan
dari agamamu?
Jawaban : untuk larangan kurang lebih seperti agama lain, agama Kristen tentu memiliki
larangan-larangan yang berdasar pada Alkitab. Seorang Kristen juga dituntut untuk
meneladani Kristus dalam hidupnya. Sebagai manusia saya tidak menghindari larangan/dosa
tersebut karena hakikat manusia sudah berdosa. Tetapi saya selalu memohon ampun dan
terus melawan dosa(ibrani 12:3-4) Dan mensyukuri bahwa Yesus telah menebus dosa-dosa
saya (roma 8:1-2) . Tapi tidak berarti kita menggunakan penebusan Yesus ini untuk
kesempatan melakukan dosa. Hal ini justru sangat dilarang( galatia 5:13)

10) Apakah kamu sudah menjadi umat kristiani yang baik?


Jawaban : untuk saat ini belum, namun saya akan berusaha untuk itu.

Anda mungkin juga menyukai