Anda di halaman 1dari 13

HALAMAN PENGESAHAN

Yang bertanda tangan di bawah ini menerangkan bahwa mahasiswi berikut:

Nama : FADILA KURNIA ALANNUR

NIM : 122010012

Program Studi : Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

Fakultas : Ilmu Pendidikan dan Pengetahuan Sosial

Telah melaksanakan program kegiatan PLP I di Madrasah Aliyah Negeri 1


Pontianak dari tanggal 11 April 2022 sampai dengan tanggal 27 Mei 2022 dengan
hasil kegiatan tercakup dalam naskah laporan ini. Laporan Pengenalan Lapangan
Persekolahan (PLP) I ini telah disetujui dan disahkan oleh:

Pontianak, 12 April 2022


Dosen Pendamping Guru Pamong

Ade Rahmad,M.Pd Ernawati, S.Sos


NPP: 2022012211 NIP: 198007272007102008

Mengetahui,
Kepala Sekolah

Drs. H. Razali, M.Pd


NIP: 19650519199203100

i
KATA PENGANTAR
Segala puji dan syukur saya panjatkan atas kehadirat Allah SWT karena
berkat dan rahmat-Nya, sehingga saya dapat melaksanakan dan menyelesaikan
Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) I serta penyusunan laporan kegiatan
selama melaksanakan tugas di Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak 2022.
Maksud dan tujuan penyusunan laporan ini adalah untuk memenuhi salah
satu tugas mata kuliah Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) I yang
diselenggarankan oleh Fakultas Ilmu Pendidikan dan Pengetahuan Sosial (FIPPS)
yang dilaksanakan di Madrasah Aliyah Negri 1 Pontianak. Penyusunan laporan
kegiatan ini memberikan gambaran kepada pembaca mengenai keseluruhan
aktivitas dalam kegiatan PLP I yang dilaksanakan.
Dengan ini saya menyadari bahwa lapora ini tidak dapat tersusun dengan
baik tanpa ada bantuan dari berbagai pihak terkait, baik berupa moral maupun
materi yang mendorong semangat saya sehingga laporan ini terwujud tepat waktu.
Oleh karena itu, saya tidak lupa menyampaikan banyak terima kasih kepada :
1. Allah SWT, karena telah memberikan kelancaran dalam melaksanakan
PLP 1
2. Bapak Muhammad Firdaus,M.Pd, selaku Rektor IKIP PGRI Pontianak
3. Bapak Ade Rahmad,M.Pd selaku dosen pendamping
4. Bapak Drs. H. Razali, M.Pd selaku Kepala Sekolah Madrasah Aliyah
Negeri 1 Pontianak
5. Ibu Ernawati, S.Sos selaku guru pamong yang telah banyak memberikan
bimbingan dan masukan serta arahan yang sangat bernilai bagi saya.
Demikian kata pengantar ini, semoga laporan inividu yang telah tersusun
ini dapat memberikan manfaat. Saran dan kritik yang membangun akan senantiasa
saya terima untuk perbaikan kedepannya.

Pontianak, 12 April 2022

Fadila Kurnia Alannur


NIM:122010012

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN........................................................................i

KATA PENGANTAR....................................................................................ii

DAFTAR ISI...................................................................................................iii

BAB I PENDAHULUAN...............................................................................1

A. Latar Belakang......................................................................................1
B. Tujuan PLP I.........................................................................................2
C. Manfaat PLP I.......................................................................................2

BAB II HASIL KEGIATAN PLP I...............................................................4

A. Hasil Observasi/Pengamatan Hasil Kurikulum dan Perangkat


Pembelajaran Sesuai Keilmuan............................................................4
B. Refleksi ................................................................................................6

BAB III PENUTUP.........................................................................................8

A. Kesimpulan...........................................................................................8
B. Saran ....................................................................................................8

DAFTAR PUSTAKA......................................................................................9

iii
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Persatuan Guru Republik
Indonesia (IKIP-PGRI) Pontianak yang berkedudukan sebagai Lembaga
Penyelenggara Tenaga Kependidikan (LPTK) merupakan salah satu ujung
tombak untuk melaksanakan pendidikan. Institut Keguruan dan Ilmu
Pendidikan Persatuan Guru Republik Inonesia (IKIP-PGRI) Pontianak
berupaya mempersiapkan calon guru yang memiliki tingkat
profesionalisme yang tinggi dan berkarakter. Dalam rangka menyiapkan
calon guru yang memiliki kompetensi tersebut, perlu dilakukan upaya
peningkatan kompetensi guru, pengembangan isi kurikulum, peningkatan
kualitas pembelajaran penilaian hasil belajar, penyediaan bahan ajar, dan
sarana dan prasarana pendukung kegiatan belajar.
Berdasarkan keputusan Perpres RI Nomor 8 tahun 2012 tentang
kerangka kualifikasi Nasional Indonesia dan Permendikbud RI Nomor 73
tahun 2013 tentang penerapan kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia,
Permendikbud No. 17 Tahun 2014 dan Permenrisetdikti No.44 tahun 2015
tentang standar nasional Pendidikan tinggi (SN-DIKTI) yang menyiapkan
kualifikasi kemampuan lulusan disesuaikan dengan standar kompetensi
lulusan harus dilaksanakan di Perguruan Tinggi. Menyikapi hal tersebut di
atas, Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Fakultas
Ilmu Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Sosial, Institut Keguruan dan Ilmu
Pendidikan Persatuan Guru Republik Indonesia (IKIP-PGRI) Pontianak
berupaya memberikan penguatan untuk mendukung dan pengembangan
calon guru yang profesional dengan menyelangarakan kurikulum yang
berlaku di perguruan tinggi dengan melaksanakan program PLP I.
Dengan melaksanakan Implementasi program PLP I bertujuan
membangun jati diri pendidik, memantapkan kompetensi akademik
kependidikan dan memantapkan kemampuan awal guru dalam
mengembangkan perangkat pembelajaran, serta memberikan pengalaman

1
awal tambahan sesuai dengan kewenangan tambahan yang akan diberikan
kepada calon guru dapat tercapai sesuai dengan tujuan yang telah
ditentukan. Oleh karena itu, program PLP I ini merupakan bagian tak
terpisahkan bagi mahasiswa Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Persatuan Guru Republik Indonesia (IKIP-PGRI) Pontianak.
Program PLP Terdiri dari PLP I dan PLP II diimplementasikan
pada setiap semester ganjil dan genap menyesuaikan kurikulum yang ada
di program studi masing-masing di lingkungan IKIP-PGRI Pontianak.
Dengan kegiatan ini diharapkan mahasiswa sebagai calon guru memiliki
kompetensi, kepribadian, sosial, pedagogik, dan professional.

B. Tujuan PLP I
Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) I dimaksudkan untuk
membangun landasan jati diri pendidik melalui beberapa bentuk
pelaksanaan program kegiatan di sekolah sebagai berikut:
1. Observasi visi, misi sekolah, tujuan sekolah dan strategi
pengembangan
2. Observasi kultur budaya sekolah
3. Observasi tentang kurikulum sekolah
4. Observasi sarana dan prasarana sekolah
5. Observasi kegiatan ekstrakurikuler sekolah
6. Observasi perencanaan pembelajaran guru di kelas
7. Observasi pelaksanaan implementasi RPP
8. Observasi kegiatan pengelolaan evaluasi dalam pembelajaran
9. Observasi aktivitas peserta didik
10. Observasi situasi konsidi lingkungan sekolah

C. Manfaat PLP I
1. Bagi Mahasiswa
a. Mendapatkan pengalaman nyata untuk mampu melaksanakan
kegiatan pembelajaran di sekolah.

2
b. Mendapatkan ilmu pengetahuan tentang proses penyelenggaran
pendidikan dan pembelajaran di sekolah.
c. Mengetahui secara langsung tugas dan kegiatan profesi guru.
d. Menambah ilmu pengetahuan sebagai modal awal calon guru
selain diperoleh pada bangku perkuliahan tentang cara berpikir
dan bekerja secara interdisipliner di sekolah.

2. Bagi Sekolah
a. Memberikan kesempatan kepada pihak sekolah untuk ikut serta
menyiapkan calon tenaga pendidik profesional.
b. Mendapatkan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam
pelaksanaan proses pembelajaran.
c. Meningkatkan hubungan kemitraan antara sekolah dengan IKIP
PGRI Pontianak.

3. Bagi IKIP PGRI Pontianak


a. Mendapatkan masukan dari pihak sekolah untuk
pengembangan kurikulum dan IPTEKS yang sesuai dengan
kebutuhan.
b. Memperoleh berbagai sumber belajar dan menemukan berbagai
permasalahan untuk pengembangan inovasi dan kualitas
pendidikan.
c. Terbina hubungan kerjasama yang baik antara pihak sekolah,
pemerintah daerah dan instansi terkait untuk pengembangan
pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi..

3
BAB II
HASIL KEGIATAN PLP I

A. Hasil Observasi/ Pengamatan Hasil Kurikulum dan Perangkat


Pembelajaran Sesuai Keilmuan
a) Hasil Observasi atau pengamatan Hasil Kurikulum
Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak adalah Madrasah Aliyah
Negeri yang berada di jalan H. Haruna, Sungai Jawi Dalam,
Kecamatan Pontianak Barat, Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Sama
seperti Sekolah Menengah Atas lainnya, waktu yang ditempuh peserta
didik dalam menyelesaikan waktu pendidikannya dicapai dalam waktu
tiga tahun pelajaran atau setara dengan 6 semester, yang dimulai dari
kelas 10 sampai dengan kelas 12. Di Madrasah Aliyah Negeri ini
terdapat 3 jurusan yang bisa diambil oleh peserta didik yaitu IPS, IPA
dan Agama. Pelajaran yang diberikan meliputi semua mata pelajaran
wajib sesuai kurikulum dan jurusan yang berlaku dan tambahan
pelajaran agama islam.
Sikap merupakan penilaian dalam kurikulum 2013 yang
bertujuan agar peserta didik dapat menjadi pribadi yang lebih
memiliki sopan santun yang tinggi, beriman, memiliki sikap percaya
diri, dan berakhlak mulia. Tidak hanya sikap saja yang diperlukan
dalam penilaian kurikulum 2013 tetapi keterampilan juga menjadi
tolak ukur dalam penilaiannya. Dalam penilaian keterampilan, peserta
didik diharapkan dapat aktif dikelas, melakukan pengamatan dan
bertanya pada saat proses belajar mengajar sedang berlangsung.
Selain penilaian sikap dan keterampilan, terdapat sistem
pengetahuan yang dinilai dari kurikulum 2013 ini, tujuan
dimasukkannya penilaian pengetahuan pada kurikulum 2013 ini yaitu
agar peserta didik nantinya menjadi sosok yang mampu menguasai
ilmu pengetahuan, budaya, seni dan teknologi karena tuntutan
perkembangan zaman, maka teknologi juga akan semakin

4
berkembang. Di Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak telah
menerapkan ke tiga sistem tersebut yang ada pada kurikulum 2013
tersebut. Semua itu telah diterapkan yakni penilaian sikap,
pengetahuan dan keterampilan. Penilaian guru terhadap sikap seperti
bagaimana seharusnya siswa bersikap kepada orang yang lebih tua,
kepada teman sebaya, ataupun yang lainnya yang mengarah kepada
sopan santun.
Di Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak juga menerapkan
sistem penilaian dimana ketika telah selesai dalam penyampaian
materi, tenaga pendidik atau guru akan bertanya kepada para siswa
mengenai materi yang sudah dijelaskan atau memberikan pekerjaan
rumah sebagai alat untuk mengukur dan menilai kemampuan berpikir
para siswa, apakah sudah paham atau belum mengenai materi yang
telah disampaikan. Pada saat guru bertanya kepada peserta didiknya
dan diharapkan adanya respon dari peserta didik tersebut seperti
bertanya mengenai materi yang belum dipahami maka disitulah akan
adanya feedback antara guru dan peserta didik.
Terdapat beberapa pilihan kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler di
Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak seperti karate, bola volly, PMR,
Paskibra, futsal, grup belajar science dan lainnya untuk peserta didik.
Di Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak juga mempunyai tenaga
pendidik atau guru yang professional, berkualitas serta kompeten pada
bidang pelajarannya dan menjadi salah satu yang terbaik di Kota
Pontianak. Di Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak juga tersedia
berbagai fasilitas sekolah seperti ruang kelas yang nyaman,
perpustakaan, lapangan olahraga, mushola/masjid, kantin dan lain
sebagainya.
b) Perangkat pembelajaran Sesuai Keilmuan
Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak memiliki perangkat
pembelajaran diantaranya silabus, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
(RPP), bahan ajar serta media pembelajaran.

5
Perangkat pembelajaran ini tentunya akan menjadi pegangan bagi
guru dalam melaksanakan pembelajaran di kelas. Silabus disusun sesuai
dengan kurikulum 2013 yang diterapkan di Madrasah Aliyah negeri 1
Pontianak.
Kalender Pendidikan juga menjadi pengaturan waktu untuk
kegiatan pembelajaran peserta didik selama satu tahun pembelajaran
yang mencakup antara lain permulaan tahun ajaran, minggu efektif
belajar, dan juga hari libur.
Dan untuk Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) sendiri,
setiap guru di Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak selalu membuatnya
sendiri yang mengacu pada silabus yang sesuai dengan Kemendikbud
guna menunjang proses belajar mengajar di kelas.
Mengenai bahan ajar yang diberikan untuk peserta didiknya harus
disusun dan ditulis secara sistematis dengan kaidah intruksional yang
menampilkan sosok utuh dari kompetensi yang akan dikuasai peserta
didik dan digunakan dalam proses pembelajaran dengan tujuan
perencanaan dan penelaahan implementasi pembelajaran.
Media pembelajaran ialah sebagai alat bantu setiap guru mata
pelajaran agar dapat menunjang keberhasilan dari proses belajar
mengajar sehingga kegiatan belajar mengajar dapat efektif untuk
mencapai tujuan yang diinginkan serta menarik minat siswa terhadap
materi yang disajikan. Media tersebut seperti media audio, media
visual, Proyektor, papan tulis, spidol, buku paket, mencakup semua
peralatan fisik dan materi yang digunakan.

B. Refleksi
Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak merupakan sekolah yang dapat
dikategorikan sebagai sekolah yang menyenangkan. Sehingga, saat saya
melakukan pelaksanaan Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) I di
Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak berjalan dengan lancar dan tuntas.
PLP 1ini berlangsung ketika saya menduduki usia perkuliahan di semester

6
4. Dimana diselenggarakan oleh Institut Keguruan Ilmu Pendidikan
Persatuan Guru Republik Indonesia (IKIP-PGRI) Pontianak pada tanggal
11 April – 27 Mei 2022. Saat berlangsungnya PLP I di Madrasah Aliyah
Negeri 1 Pontianak kami disambut dan diterima secara baik. Ucapan
selamat datang disampaikan oleh Waka Kurikulum dan para guru di ruang
Waka Kurikulum Selesai memberikan kata sambutan.
Ketika saya melakukan observasi Madrasah Aliyah Negeri 1
Pontianak, adanya pemberian tugas dari guru pamong saya supaya
mempermudah dalam melakukan observasi ini terutama di bagian Rencana
Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), saya dibimbing bagaiamana cara
membuat RPP ini dengan baik dan benar dan tentunya ini menjadi
pengetahuan yang berharga bagi saya untuk menjadi calon pendidik
nantinya. Saya sangat bangga karena diberikan kesempatan bergabung
dalam melaksanakan PLP I di Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak dan di
terima dengan baik oleh pihak sekolah. Sebuah pengalaman baru bagi saya
melihat secara nyata bagaiamana guru dan murid berinteraksi di kelas dan
diluar kelas yang di saat kuliah hanya teori saja yang saya dapatkan.
Namun, dengan adanya PLP I ini saya bisa melihat, mengamati serta
merasakan hal tersebut. Bimbingan dari Ibu Ernawati S.Sos yang dengan
sabar membimbing saya selama pelaksanaan PLP I ini menjadi faktor
pendukung saat saya melakukan observasi, tidak lupa juga staf pengajar
lainnya seperti Waka Kurikulum, Waka Sarana dan Prasarana dan lain-lain
yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu.
Setiap kegiatan tentunya memiliki faktor penghambat yaitu
sulitnya saya dalam menyesuaikan waktu kuliah saya dengan jadwal PLP I
yang sama-sama dilaksanakan di waktu pagi sampai siang hari, jadwal
kuliah pun terkadang harus direlakan untuk melakukan observasi ini.

7
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Pengenalan Lapangan Persekolahan yang disingkat PLP adalah
proses pengamatan/observasi yang dilakukan mahasiswa Program Sarjana
Pendidikan (S1) untuk mempelajari aspek kebudayaan yang ada di
lapangan persekolahan yang tidak didapatkan di mata kuliah. PLP 1 kali
ini dilaksanakan di Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak. Untuk perangkat
pembelajaran di MAN 1 Pontianak ini menggunakan kurikulum 2013,
RPP, Silabus, media pembelajaran yang digunakan untuk terlaksananya
proses belajar mengajar dengan baik.
Saya menyimpulkan bahwasannya saya bisa mengetahui berbagai
situasi dan kondisi lingkungan sekolah yang tentunya menjadi bekal bagi
saya ketika menjadi tenaga pendidik suatu saat nanti, informasi dan
pengetahuan ini tentunya sangat berharga untuk saya karena saya bisa
melihat secara langsung bagaimana menjadi tenaga pendidik yang
professional dan kompeten.

B. Saran
Untuk guru dan siswa/i di Madrasah Aliyah Negeri 1 Pontianak
semoga selalu diberikan kesehatan jasmani dan rohani. Saya berharap
laporan ini dapat digunakan dan dimanfaatkan oleh banyak orang, yang
sebagaimana mestinya. Tidak lupa saya mengharap kritikan dan saran atas
laporan yang jauh dari kata sempurna ini, agar saya dapat
menyempurnakan atau memperbaiki kesalahan dalam membuat laporan
kegiatan PLP 1 ini.

8
DAFTAR PUSTAKA

Buku panduan Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP). Pontianak IKIP PGRI


Pontianak

Undang-undang nomor 14 tahun 2005 tentang guru dan dosen pasal 1 ayat 1 dan 8

Undang-undang guru dan dosen nomor 14 tahun 2005, PP 19 tahun 2005 tentang

standarnasional pendidikan dan Permendiknas nomor 16 tahun 2007


tentang standar kualifikasi

akademik dan kompetensi guru

9
10

Anda mungkin juga menyukai