Anda di halaman 1dari 5

Kelompok 6 Charles

BAB V PENGUKURAN DASAR Coulumb

BAB III

PENGUKURAN DASAR

5.1 Tujuan

1. Mempelajari pengunaan alat ukur dasar

2. Menuliskan bilangan-bilangan berarti hasil pengukuran atau perhitungan

3. Menghitung besaran lain berdasarkan besaran yang terukur langsung

4. Mampu dan memahami prinsip alat ukur

5. Mengetahui fungsi mikrometer sekrup, neraca teknis, jangka sorong

5.2 Teori dasar

5.2.1 Pengukuran

Pengukuran adalah membandingkan suatu besaran dengan besaran lain


yang telah ditetapkan sebagai standar pengukuran. Alat bantu dalam proses
pengukuran disebut alat ukur. Alat ukur dalam kehidupan sehari-hari sangat
banyak, misalnya alat ukur panjang (mistas, jangka sorong, dan mikrometer
sekrup), alat ukur massa, alat ukur waktu, dan alat ukur suhu, dll

5.2.2 Alat ukur

Melakukan pengukuran dalam suatu besaran fisika, sangat dibuthkan


dengan namanya alat ukur, dengan adanya alat ukur dapat membantu kita
mendapatkan data hasil pengukuran. Faktor lain selain alat ukur untuk
mendapatkan hasil yang akurat perlu adanya faktor-faktor lain yang dapat
mempengaruhi proses pengukuran, antara lain benda yang diukur, proses dalam
pengukuran, kondisi suatu lingkungan dan orang yang melakukan pengukuran.
Alat-alat pengukuran tersebut antara lain
Mistar
Mistar adalah alat ukur panjang yang paling sederhana dan memiliki 2
skala ukuran yaitu skala utama dan skala terkecil. Skala utama pada mistar adalah

LAPORAN AKHIR PRAKTIKUM FISIKA DASAR T.A 2022/2023 1


Kelompok 6 Charles
BAB V PENGUKURAN DASAR Coulumb

sentimeter (cm) dan satuan skala terkecil adalah milimeter (mm). Nilai skala
terkecil mistar yaitu 1 mm. Mistar memiliki ketelitian sebesar 0,5 mm atau 0,05
cm.

Jangka Sorong
Jangka sorong adalah alat ukur untuk menghitung panjang, lebar, tinggi,
diameter luar dan dalam, serta kedalaman lubang suatu benda. Jangka sorong
dapat mengukur hingga ketilitian 0,1 mm. Skala utama terletak di batang di
batang jangka sorong, sedangkan pada rahang sorong diberi skala sebanyak 10
bagian dengan panjang 9 mm maka disebut skala nonius.

Mikrometer
Mikrometer adalah alat ukur yang digunakan untuk mengukur panjang,
tebal maupun diameter luar benda yang berukuran kecil. Mikrometer sekrup
empunyai ketelitian 0,01 mm sehingga cocok untuk mengukur ketebalan kertas.

Neraca O’hauss
Neraca o’hauss adalah alat yang digunakan untuk mengukur suatu massa
benda. Penentuan massa benda hanya dilakukan dengan menggeser sejumlah ahak
timbangan yang telah berada pada lengan neraca, massa benda yang ditimbang
sama dengan massa anakan timbangan yang digeser pada lengan.

Besaran adalah segala sesuatu yang bisa diukur dan dinyatakan dalam
bentuk angka. Ada dua jenis besaran yakni besaran pokok dan turunan.(1)
Besaran pokok adalah besaran yang satuannya telah ditentukan terlebih
dahulu. Satuan ini dijadikan acuan untuk menentukan satuan besaran lain.
Berikut tabel besaran pokok beserta satuannya.

LAPORAN AKHIR PRAKTIKUM FISIKA DASAR T.A 2022/2023 2


Kelompok 6 Charles
BAB V PENGUKURAN DASAR Coulumb

Tabel 5.1 Tabel besaran pokok

Besaran pokok Satuan besaran Singkatan


Panjang Meter M
Massa Kilogram Kg
Waktu Sekon S
Suhu Kelvin K
Kuat arus Ampere A
Insentitas cahaya Candela Cd
Jumlah zat Kilo mol Mol

Besaran pokok yang paling utama adalah panjang, massa, dan waktu.
Ketiganya paling sering digunakan dalam perhitungan matematika maupun fisika.
(2)

Besaran turunan merupakan besaran yang satuan dan dimensinya


diturunkan dari besaran pokok. Contohnya adalah volume sebuah balok
merupakan panjang x lebar x tinggi. Panjang, lebar dan tinggi diketahui sebagai
sebuah besaran pokok yang sama yaitu panjang. Sebabnya, dapat kita ketahui
volume merupakan besaran yang diturunkan dari tiga besaran pokok.

Besaran turunan ternyata tidak hanya memiliki satuan yang diturunkan


dari besaran pokok. Ternyata besaran turunan juga memiliki nama satuannya
sendiri. Tabel di bawah ini merupakan contoh besaran turunan beserta satuannya.
5.2 tabel besaran turunan

Luas m2 A
Kecepatan ms-1 v
Percepatan ms-2 a
Gaya kg ms-2 F
Tekanan kg m-1s-2 P
Usaha kg m2 s-2 W

LAPORAN AKHIR PRAKTIKUM FISIKA DASAR T.A 2022/2023 3


Kelompok 6 Charles
BAB V PENGUKURAN DASAR Coulumb

Besaran turunan yang merupakan turunan besaran pokok berfungsi untuk


melengkapi besaran pokok. Besaran turunan sendiri dapat membantu kita untuk
melakukan pengukuran yang lebih rumit dibandingkan besaran pokok.

Pada fisika besaran turunan digunakan untuk menghitung berbagai rumus


seperti gaya, momentum, kecepatan, percepatan, volume, luas, hambatan listrik,
muatan listrik, massa jenis, daya, usaha, dll. (3)

Contoh pengukuran dasar yang dapat kita lakukan dalam kehidupan


sehari hari :

1. Mengukur pensil dengan menggunakan mistar


2. Mengukur tebal dengan menggunakan jangka sorong
3. Mengukur diameter kelereng dengan menggunakan mikrometer sekrup
4. Mengukur massa benda menggunakan neraca (4)

Berikut adalah bagian bagian dari jangka sorong

1. Rahang dalam
2. Rahang luar
3. Tangkai ukur kedalaman
4. Sakala utama
5. Skala nonius
6. Baut pengunci

Jenis jenis mikrometer sekrup

1. Mikrometer sekrup manual


2. Mikrometer sekrup digital
3. Mikrometer luar
4. Mikrometer dalam
5. Mikrometer kedalaman (6)

LAPORAN AKHIR PRAKTIKUM FISIKA DASAR T.A 2022/2023 4


Kelompok 6 Charles
BAB V PENGUKURAN DASAR Coulumb

6.

LAPORAN AKHIR PRAKTIKUM FISIKA DASAR T.A 2022/2023 5

Anda mungkin juga menyukai