Anda di halaman 1dari 36

LAPORAN

PRAKTIKUM TEKNOLOGI MEKANIK


PENGELASAN

Disusun Oleh :
1. Ahmad Rifa'i (2006010092)
2. Akhmad Faisal Akbar (2006010010)
3. Akhmad Ridhani (2006010009)
4. Aldi Prayoga (2006010039)
5. Chandra Julian (2006010074)

FAKULTAS TEKNIK PRODI TEKNIK MESIN


UNIVRSITAS ISLAM KALIMANTAN MUHAMMAD ARSYAD
AL BANJARI BANJARMASIN
GENAP 2022
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN PRAKTIKUM TEKNOLOGI MEKANIK
Dengan ini menyatakan bahwa :

Kelompok : 1 (Satu)
Kelas : Reg. Pagi Banjarbaru

NAMA ANGGOTA KELOMPOK


Ahmad Rifa'I NPM : 2006010092
Akhmad Faisal Akbar NPM : 2006010010
Akhmad Ridhani NPM : 2006010009
Aldi Prayoga NPM : 2006010039
Chandra Julian NPM : 2006010074

1. Telah melaksanakan Praktikum Teknologi Mekanik dan melakukan perbaikan-


perbaikan yang disarankan oleh Dosen pengampu/Asisten Praktikum.
2. Telah menyelesaikan Laporan lengkap Praktikum Teknologi Mekanik yang
disetujui oleh dosen pengampu.

Banjarmasin, Juli 2022

Dosen Pengampu Ketua Kelompok

Mujiburrahman, ST.,MT Ahmad Rifa'i


NIK. 061611967 NPM. 2006010092

Kepala Laboratorium
Teknik Mesin

Mujiburrahman, ST.,MT
NIK. 061611967
KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur tidak henti-hentinya kita panjatkan kehadirat Allah
Swt yang telah memberikan rahmat, nikmat dan anugerah-Nya sehingga Laporan
Praktikum Teknologi Mekanik ini dapat terselesaikan dengan baik, meski jauh dari
kata sempurna.
Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu
dan terlihat dalam proses pembuatan Laporan Praktikum Kimia ini, terkhusus
kepada:
1. Kepada Bapak Mujiburrahman, ST.,MT selaku dosen pengampu mata
kuliah Praktikum Teknologi Mekanik.
2. Kepada segenap asisten laboratorium teknik mesin yang tetap sabar untuk
melayani kelompok kami dalam berlangsungnya praktikum.
3. Kepada para orang tua yang tak pernah putus mendoakan agar kuliah kami
berjalan dengan baik.
4. Dan seluruh teman-teman yang berkenan membantu hingga Laporan
Praktikum Kimia ini dapat selesai.
Demikianlah Laporan Praktikum Teknologi Mekanik kami buat dengan
sepenuh hati. Tidak lupa kritik dan saran kami harapkan agar laporan ini dapat
menjadi lebih baik lagi. Semoga laporan ini bisa bermanfaat bagi semua dan
terkhusus bagi selaku penulis.

Banjarmasin, Juli 2022

Kelompok I

iii
DAFTAR ISI

LAPORAN ....................................................................................................1

PRAKTIKUM TEKNOLOGI MEKANIK ................................................1

PENGELASAN.............................................................................................1

LEMBAR PENGESAHAN..........................................................................2

LAPORAN PRAKTIKUM TEKNOLOGI MEKANIK ...........................2

KATA PENGANTAR ................................................................................ iii

DAFTAR ISI ............................................................................................... iv

BAB I .............................................................................................................1

PENDAHULUAN .........................................................................................1

1.1 Latar Belakang ...............................................................................1

1.2 Rumusan masalah ..........................................................................1

1.3 tujuan praktikum ............................................................................2

BAB II............................................................................................................3

LANDASAN TEORI ....................................................................................3

2.1. Jenis-Jenis Pengelasan ...................................................................3


2.2.1. Shielded Metal Arc Welding (SMAW) .................................................. 3
2.2.2. Gas Metal Arc Welding (GMAW/MIG) ................................................ 3
2.2.3. Submerged Arc Welding (SAW)............................................................ 3
2.2.4. Flux Core Arc Welding (FCAW) ........................................................... 4
2.2.5. Gas Tungsten Arc Welding (GTAW/TIG) ............................................. 4

2.2. Standar dalam Proses Pengelasan ..................................................4


2.2.1. SNI (Standar Nasional Indonesia ) ......................................................... 4
2.2.2. Gas Metal Arc Welding (GMAW/MIG) ................................................ 4
2.2.3. Submerged Arc Welding (SAW)............................................................ 5
2.2.4. Flux Core Arc Welding (FCAW) ........................................................... 5

iv
2.3. Jenis-Jenis Sambungan Las ...........................................................5
2.3.1. Sambungan sebidang ( butt joint ), ......................................................... 5
2.3.2. Sambungan lewatan ( lap joint ), ............................................................ 6
2.3.3. Sambungan tegak ( tee joint ), ................................................................ 6
2.3.4. Sambungan sudut ( corner joint ), .......................................................... 6
2.3.5. Sambungan sisi ( edge joint ), ................................................................ 6

2.4. Jenis-Jenis Las ...............................................................................7


2.4.1. Las tumpul ( groove welds ), .................................................................. 7
2.4.2. Las sudut ( fillet welds ), ........................................................................ 7
2.4.3. Las baji dan pasak ( slot and plug welds ), ............................................. 7

2.5. Peralatan Yang Dibutuhkan Dalam Proses Pengelasan .................7


2.5.1. Peralatan umum ...................................................................................... 7
2.5.2. Peralatan keselamatan ............................................................................ 8

2.6. Kesehatan Dan Keselamatan Kerja Saat Pengelasan .....................8


2.6.1. Menggunakan sarung tangan dan sarung lengan tangan, ....................... 9
2.6.2. Helm las listrik, ...................................................................................... 9
2.6.3. Memakai sepatu las, ............................................................................... 9
2.6.4. Respirator (alat bantu pernafasan), ......................................................... 9
2.6.5. Hal yang perlu lainnya seperti “kamar las”, ........................................... 9

2.7. Cara Merawat Mesin Las .............................................................10


2.7.1. Perhatikan selalu sirkulasi udara pada kipas pendingin ....................... 10
2.7.2. Jauhkan mesin las dari air atau kondisi lembab ................................... 10
2.7.3. Hindari mesin terkena debu .................................................................. 10
2.7.4. Hindari mesin dari benturan ................................................................. 10

BAB III ........................................................................................................11

METODE PRAKTIKUM ..........................................................................11

3.1 Tempat dan Waktu Praktikum .....................................................11

3.2 Metode Pelaksanaan ....................................................................11

3.3 Job Sheet ......................................................................................11

3.4 Bahan dan Alat.............................................................................11


3.4.1. Bahan .................................................................................................... 11
3.4.2. Alat utama las SMAW yaitu : .............................................................. 12

v
3.4.3. Alat keselamatan las SMAW antara lain : ............................................ 18

3.5 Langkah pengelasan .....................................................................20

BAB IV ........................................................................................................22

Hasil Praktikum .........................................................................................22

4.1 Langkah Percobaan ......................................................................22


4.1.1. Langkah 1 pembuatan pondasi ............................................................. 22
4.1.2. Langkah 2 Pembuatan Tiang ................................................................ 22
4.1.3. Langkah 3 Pembuatan Kerangka Atas ................................................. 23

Gambar. 4.3 Sambungan lap joint, butt join dan corner joint .............23

4.2 Hasil Praktikum ...........................................................................24

5.1 Lembar Penilaian .........................................................................25

BAB V ..........................................................................................................26

PENUTUP ...................................................................................................26

5.1 Kesimpulan ..................................................................................26

5.2 Saran ............................................................................................26

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................27

LAMPIRAN ................................................................................................28

FOTO KEGIATAN ............................................................................28

Profil Kelompok I ...............................................................................29

Nama : Ahmad Rifa'i................................................................29

Npm : 2006010092 ...............................................................................29

Kelas : Reguler Pagi Banjarbaru ........................................................29

Nama : Chandra Julian ............................................................29

Npm : 2006010074 ...............................................................................29

Kelas : Reguler Pagi Banjarbaru .............................................29

vi
Nama : Aldi Prayoga.............................................................................29

Npm : 2006010039 ...............................................................................29

Kelas : Reguler Pagi Banjarbaru .............................................29

Nama : Akhmad Ridhani .....................................................................29

Npm : 2006010009 ...............................................................................29

Kelas : Reguler Pagi Banjarbaru ........................................................29

Nama : Akhmad Faisal Akbar..................................................29

Npm : 2006010010 ...............................................................................29

Kelas : Reguler Pagi Banjarbaru ........................................................29

vii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Teknik pengelasan secara sedeerhana telah diketemukan dalam


rentang waktu antara 4000 sampai 3000 SM. Setelah energi listik
dipergunakan dengan mudah, teknologi pengelasan maju dengan pesatnya
sehingga manjadi suatu teknik yang mutahir. Hingga saat ini telah
dipergunakan lebih dari 40 jenis pengelasan. Pada tahap-tahap permulaan
dari pengembangan teknologi las biasanya pengelasan hanya digunakan
pada sambungan-sambungan dari reparasi yang kurang penting. Tapi
setelah melalui pengalaman dan praktek yang banyak dan waktu yang lama
maka sekarang penggunaan proses proses pengelasan dan penggunaan
konstruksi konstruksi las merupakan hal yang umum disemua negara di
dunia.Terwujudnya standar-standar teknik pengelasan akan membatu
memperluas ruang lingkup pemakaian sambungan las dan memperbesar
ukuran bangunan konstruksi yang dapat di las. Dengan kemajuan yang
dapat dicapai sampai saat ini, teknologi las memegang peranan penting
dalam masyarakat industri modren.Prosedur pengelasan kelihatannya
sangat sederhana, tetapi sebenarnya didalamnya banyak masalah-masalah
yang harus diatasi dimana pemecahannya memerlukan bermacam-macam
pengetahuan. Karena itu didalam pengelasan, pengetahua harus turut serta
mendampingi praktek. Secara lebih terperinci dapat dikatakan bahwa
perancangan konstruksi bangunan dan mesin dengan sambungan las, harus
direncanakan pula tentang cara-cara pengelasan, cara pemeriksaan,
bahan las, dan jenis yang akan digunakan, berdasarkan fungsi dan bagian-
bagian bangunan atau mesin yang dirancang.

1.2 Rumusan masalah


1. Bagaimana menggunakan mesin las SMAW?
2. Apa saja yang dibutuhkan saat proses pengelasan?
3. Bagaimana prosedur keselamatan kerja?

1
4. Bagaimana cara merawat mesin las?

1.3 tujuan praktikum


Tujuan dari pembuatan makalah ini adalah untuk mengetahui informasi
tentang bagaimana menggunakan mesin las SMAW dan cara merawatnya, serta
bagaimana prosedur keselamatan kerja saat mengelas.

2
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1. Jenis-Jenis Pengelasan


2.2.1. Shielded Metal Arc Welding (SMAW)
Pengelasan SMAW adalah pengelasan yang menggunakan elektroda
terbungkus yang ikut mencair dan sekaligus sebagai bahan pengisi.
Elektroda berfungsi sebagai kutub negatif dan benda kerja sebagai kutub
positif. Panas yang dihasilkan berasal dari adanya busur listrik yang
menyebabkan elektroda dan logam dasar melebur secara bersamaan.
Pengelasan SMAW digunakan hampir pada semua jenis material karena
caranya yang sederhana, dan biaya yang ringan.

2.2.2. Gas Metal Arc Welding (GMAW/MIG)


Jenis pengelasan berikutnya adalah Gas Metal Arc Welding. Ada 2
macam pengelasan jenis ini yaitu MIG (Metal Inert Gas) dan MAG (Metal
Active Gas). Perbedaan keduanya adalah pada gas yang digunakan dalam
proses pengelasan. Proses MIG memakai gas mulia saja seperti Argon,
Helium, sedangkan MAG menggunakan gas CO2 atau campuran dengan
Argon. Pengelasan GMAW biasanya digunakan pada pengelasan fabrikasi
steel structure material CS menggunakan CO2 atau campurannya. Sangat
menguntungkan untuk tonase yang besar karena kecepatannya sangat tinggi
tanpa harus mengganti kawat las.

2.2.3. Submerged Arc Welding (SAW)


Selanjutnya ada Submerged Arc Welding (SAW). Busur listrik dan
logam cair dilindungi oleh fluks cair dan lapisan partikel fluks yg berbentuk
granular. Proses pengoperasiannya dilakukan secara mekanik bila posisi
pengelasan flat dan semi otomatis bila pekerjaan memerlukan kualitas las
yang konsisten.

3
4

2.2.4. Flux Core Arc Welding (FCAW)


Pengelasan FCAW hampir sama dengan proses pengelasan GMAW.
Proses pengelasan FCAW menggunakan elektroda berinti sebagai
pengganti solid electrode dan digunakan untuk menyambung logam ferrous.
Inti logam dapat mengandung mineral, serbuk paduan besi dan material
yang dapat berfungsi sebagai shielding gas, deoxidizer dan pembentuk slag.

2.2.5. Gas Tungsten Arc Welding (GTAW/TIG)


Pengelasan selanjutnya yang cukup populer adalah Gas Tungsten
Arc Welding (GTAW) atau sering disebut Tungsten Inert Gas (TIG). Dalam
proses pengelasan ini, elektroda yang digunakan (tungsten) tidak ikut
melebur, yang melebur hanya bahan pengisi (filler) yang biasa disebut
welding rod. Proses pengelasan GTAW pada umumnya menggunakan
pengaturan arus secara DCSP (DCEN/ direct current electrode negative)
untuk material CS, SS, Ti. Sedangkan untuk pengelasan pengelasan
Aluminium, magnesium menggunakan DCEP (direct current electrode
positive). Gas yang digunakan adalah gas mulia; argon, helium atau
campuran argon dan helium.

2.2. Standar dalam Proses Pengelasan


2.2.1. SNI (Standar Nasional Indonesia )
Standar yang berlaku secara nasional di Indonesia adalah SNI.
Standar ini ditetapkan oleh Badan Standardisasi Nasional (BSN) yang
sebelumnya dirumuskan oleh Panitia Teknis.

2.2.2. Gas Metal Arc Welding (GMAW/MIG)


Jenis pengelasan berikutnya adalah Gas Metal Arc Welding. Ada 2
macam pengelasan jenis ini yaitu MIG (Metal Inert Gas) dan MAG (Metal
Active Gas). Perbedaan keduanya adalah pada gas yang digunakan dalam
proses pengelasan. Proses MIG memakai gas mulia saja seperti Argon,
Helium, sedangkan MAG menggunakan gas CO2 atau campuran dengan
Argon. Pengelasan GMAW biasanya digunakan pada pengelasan fabrikasi
5

steel structure material CS menggunakan CO2 atau campurannya. Sangat


menguntungkan untuk tonase yang besar karena kecepatannya sangat tinggi
tanpa harus mengganti kawat las.

2.2.3. Submerged Arc Welding (SAW)


Selanjutnya ada Submerged Arc Welding (SAW). Busur listrik dan
logam cair dilindungi oleh fluks cair dan lapisan partikel fluks yg berbentuk
granular. Proses pengoperasiannya dilakukan secara mekanik bila posisi
pengelasan flat dan semi otomatis bila pekerjaan memerlukan kualitas las
yang konsisten.

2.2.4. Flux Core Arc Welding (FCAW)


Pengelasan FCAW hampir sama dengan proses pengelasan GMAW.
Proses pengelasan FCAW menggunakan elektroda berinti sebagai
pengganti solid electrode dan digunakan untuk menyambung logam ferrous.
Inti logam dapat mengandung mineral, serbuk paduan besi dan material
yang dapat berfungsi sebagai shielding gas, deoxidizer dan pembentuk slag.

2.3. Jenis-Jenis Sambungan Las


2.3.1. Sambungan sebidang ( butt joint ),
Sambungan ini umumnya dipakai untuk pelat – pelat datar, tak ada
eksentrisitas. Ujung – ujung yang hendak disambung harus dipersiapkan
terlebih dulu (diratakan atau dimiringkan).

Gambar 2.1 Butt Joint


6

2.3.2. Sambungan lewatan ( lap joint ),


Jenis sambungan yang paling banyak dijumpai, cocok untuk tebal
pelat yang berlainan.

Gambar 2.2 Lap Joint


2.3.3. Sambungan tegak ( tee joint ),
Banyak dipakai untuk membuat penampang tersusun seperti bentuk
I, pelat girder, stiffener.

Gambar 2.3 Tee Joint

2.3.4. Sambungan sudut ( corner joint ),


Dipakai untuk penampang tersusun berbentuk kotak yang digunakan
untuk kolom atau balok.

Gambar 2.4 Corner Joint


2.3.5. Sambungan sisi ( edge joint ),
Bukan jenis struktural
7

Gambar 2.5 Edge Joint

2.4. Jenis-Jenis Las


2.4.1. Las tumpul ( groove welds ),
Las ini dipakai untuk menyambung batang – batang sebidang.
2.4.2. Las sudut ( fillet welds ),
Tipe las ini paling banyak dijumpai dibandingkan tipe las yang lain,
80% sambungan las menggunakan tipe las sudut.
2.4.3. Las baji dan pasak ( slot and plug welds ),
Jenis las ini biasanya digunakan bersama – sama dengan las sudut.

2.5. Peralatan Yang Dibutuhkan Dalam Proses Pengelasan


2.5.1. Peralatan umum

Gambar 2.6 Peralatan Umum Las


- Mesin las
- Arus listrik
- Electrode holder
- Kabel las (kabel elektroda, kabel massa, kabel tenaga)
8

2.5.2. Peralatan keselamatan

Gambar2.7 Peralatan Keselamatan

- Topeng las, untuk melindungi mata dari sinar las


- Masker las / blower hisap, untuk melindungi hidung dan pernafasan
akibat asap api
- Apron / pelindung dada, untuk melindungi badan dari percikan api
- Sarung tangan welding
- Sepatu pelindung

2.6. Kesehatan Dan Keselamatan Kerja Saat Pengelasan

Pada proses pengelasan las listrik terdapat hal-hal yang perlu


di perhatikan seorang welder dan semua pihak yang terkait
didalamnya terutama dalam keselamatan kesehatan kerjanya, hal-hal
tersebut diantaranya: ¾ Memakai apron yang berbahan dasar
kulit hewan/kain yang tebal yang berlapis atau baju dan celana panjang yang
berbahan dasar kain levis untuk melindungi tubuhnya dari percikan bunga
api dan efek radiasi sinar ultra violet dan ultra merah yang dapat
9

membahayakan keselamatan kesehatan kerjanya.


2.6.1. Menggunakan sarung tangan dan sarung lengan tangan,
kedua alat ini berfungsi hampir sama dengan apron yaitu melindungi
dari percikan bungaapi dan efek radiasi sinar ultra violet dan ultra merah
yang ditimbulkan oleh las listrik dan untuk memudahkan pemegangan
elektroda.
2.6.2. Helm las listrik,
helm ini dilengkapi dengan dua kaca hitam dan putih atau satu kaca
hitam yang berfungsi untuk melindungi kulit muka dan mata dariefek radiasi
sinar ultra violet dan ultra merah yang dapat merusak kulit maupun mata,
dimana sinar yang ditimbulkan oleh las listrik tidak boleh dilihat langsung
dengan mata telanjang sampai dengan jarak minimal 16 meter.
2.6.3. Memakai sepatu las,
Untuk melindungi kaki dari percikan bunga api, hal ini tidak terlalu
penting apabila welder telah menggunakan celana panjang yang berbahan
dasar kain tebal seperti kain levis serta memakai sepatu safety yang standar
untuk pengelasan, tetapi tidak ada salahnya jika digunakan.
2.6.4. Respirator (alat bantu pernafasan),
Untuk menjaga pernafasan agar tetap stabil pada saat melakukan
proses pengelasan las listrik dari asap las, dan untuk melindungi asap dan
debu yang beracun masuk ke paru-paru, hal ini boleh tidak dilakukan
apabila kamar las telah mempunyai sistem pembuangan asap dan debu-
debu beracun (blower) yang baik, tetapi tidak ada salahnya jika digunakan,
karena pernafasan sangat penting dalam proses metabolisme manusia.
2.6.5. Hal yang perlu lainnya seperti “kamar las”,
agar welder dapat bekerja tanpa gangguan apapun yang
mengelilinginya dan dapat berkonsentrasi dengan maksimal, kamar las juga
berfungsi agar orang-orang disekelilingnya tidak terganggu oleh yang
diakibatkan oleh las listrik.
10

2.7. Cara Merawat Mesin Las


Mesin las yang prima tentu memiliki performa yang luar biasa.
Begini cara menjaga/ merawatnya:
2.7.1. Perhatikan selalu sirkulasi udara pada kipas pendingin
Sistem pendingin memiliki peran penting untuk menjaga kestabilan
suhu mesin yang sangat berpengaruh pada performa mesin las. Untuk itu
pastikan sirkulasi udara pada kipas optimal.
2.7.2. Jauhkan mesin las dari air atau kondisi lembab
Kondisi lembab dan berair sangat berisiko mengundang korsleting
pada mesin. Jika itu terjadi akan membahayakan diri dan juga merusak
mesin, pastinya Anda tak mau itu terjadi.
2.7.3. Hindari mesin terkena debu
berlebih Paparan debu yang menumpuk pada board sirkuit sangat
rentan mengakibatkan korsleting pada mesin
2.7.4. Hindari mesin dari benturan
Benturan pada mesin dapat mengakibatkan sistem perkabelan yang
ada pada bagian dalam menjadi kendur. Jika hal tersebut tidak cepat
disadari, akan membawa mesin pada risiko kerusakan yang lebih fatal.
BAB III
METODE PRAKTIKUM

3.1 Tempat dan Waktu Praktikum


Waktu praktikum di laksanakan sesuai jadwal yaitu pada hari kamis
tanggal 24 Juni 2022 sampai dengan selesai. Sedangkan pelaksanaan
praktikum bertempat di laboratorium teknologi mekanik teknik mesin uniska
MAB. Handil Bakti.
3.2 Metode Pelaksanaan
Metode pelaksanaan dalam praktikum pengelasan mengikuti prosudur
sesuai dengan ketentuan jopsheet standar pengelasan SMAW .
3.3 Job Sheet

Gambar 3.1 rankaian meja las


3.4 Bahan dan Alat
3.4.1. Bahan
a. Hollow Galvanis 4x6 tebal 1,6 mm

11
12

Gambar 3.2. Hollow Galvanis Berfungsi sebagai bahan praktikum


dalam pengelasan.

3.4.2. Alat utama las SMAW yaitu :


a. Trafo las (generator)

Gambar 3.3. Mesin las MG Callwell

Mesin las adalah salah satu peralatan yang berfungsi untuk merubah
energi listrik menjadi energi panas, energi panas ini yang digunakan
untuk melelehkan elektroda dan logam induk atau logam dasar yang
kemudian keduanya akan memadat menjadi satu dan jadilah sambungan
pengelasan.
13

b. Kabel massa

Gambar 3.4. Kabel massa

Kabel yang berfungsi untuk menghubungkan (mengalirkan arus listrik)


dari mesin las ke benda kerja atau logam Induk.
c. Kabel elektroda

Gambar 3.5. Kabel elektroda

Kabel yang berfungsi menghantarkan listrik dari mesin las ke holder


atau ke elektroda yang akan membuat nyala busur listrik jika
disentuhkan ke benda kerja. Untuk Kabel las (Elektroda dan kabel
Massa) ini harus mempunyai sifat yang fleksibel dan didalamnya
terdapat beberapa bagian seperti lead, lapisan karet dan kawat tembaga.
14

d. Pemegang elektroda

Gambar 3.6. Pemegang elektroda

Holder berfungsi sebagai pemegang kawat las saat digunakan welder


untuk mengelas sebuah produk. Holder harus terbuat dari bahan yang
mempunyai ketahanan panas yang tinggi, karena posisinya berdekatan
dengan kawat las yang mencair (temperature hingga 2000 derajat
Celcius). Selain itu didalam holder ini terdapat pegas yang berfungsi
untuk mengunci atau menjepit elektroda agar tidak lepas atau bergerak
saat digunakan mengelas.

e. Penjepit massa

Gambar 3.7. Penjepit Massa

Digunakan sebagai alat penghubung kabel massa ke logam induk, alat


ini biasanya terbuat dari tembaga atau logam lain yang mempunyai sifat
penghantar listrik yang baik. Selain itu klem massa juga terdapat pegas
yang berfungsi untuk menjepit benda kerja dengan baik agar tidak
mudah terlepas.
15

1. Alat bantu las SMAW antara lain :


a. Meja las

Gambar 3.8. Meja Las

Meja las merupakan perlengkapan pengelasan yang berfungsi sebagi


dudukan atau tempat dari material yang akan dilas. Meja las ini juga
untuk tempat setting material yang akan di las disesuaikan dengan posisi
pengelasan yang akan dilakukan.

b. Palu terak

Gambar 3.9. Palu Terak

Digunakan untuk membersihkan hasil pengelasan dari Slag (kerak las)


untuk proses las yang jenis pelindungnya menggunakan flux dan Spatter
(percikan las), caranya dengan memukulkannya atau menggoreskan
pada bagian yang terdapat slag dan spatter. Untuk bentuknya biasanya
pada ujungnya berbentuk bulat dan tipis lancip.
c. Gerinda tangan
Mesin ini dapat dipergunakan untuk menghaluskan ataupun memotong
benda logam
16

d. Meteran

Gambar 3.10. Meteran

Berfungsi untuk mengukur jarak atau panjang. Meteran juga berguna


untuk mengukur sudut, membuat sudut siku-siku, dan juga dapat dipakai
untuk membuat lingkaran. Pada ujung pita dilengkapi dengan pengait
dan diberi magnet agar lebih mudah ketika sedang melakukan
pengukuran, dan pita tidak lepas ketika mengukur.

e. Sikat baja

Gambar 3.11. Sikat Baja

Digunakan untuk membersihkan permukaan benda yang akan dilas dari


zat pengotor seperti karat, oli, dan pengotor lainnya. Selain itu
digunakan juga untuk membersihkan hasil lasan dari debu dan slag.
17

f. Ragum

Gambar 3.13. Ragum

Untuk menahan benda kerja selama operasi seperti penggergajian,


pengelasan, pengamplasan, atau pengeboran. Ragum untuk pekerjaan
besi juga disebut ragum engineer, mampu menahan potongan logam di
tempatnya.

g. Kikir

Gambar 3.14. Kikir

Kegunaan kikir pada pekerjaan penyayatan untuk meratakan dan


menghaluskan suatu bidang, membuat rata dan menyiku antara bidang
satu dengan bidang lainnya, membuat rata dan sejajar, membuat bidang-
bidang berbentuk dan sebagainya.
18

h. Siku

Gambar 3.15. Siku

Siku magnet ini sangat berfungsi saat misalny proses pengelasan sangat
bermanfaat untuk jika membuat suatu sudut sehingga dengan daya
magnet yang cukup kuat mampu menahan besi tersebut yang ingin kita
las,
3.4.3. Alat keselamatan las SMAW antara lain :
a. Wearpack

Gambar 3.16. Werpack

Fungsi wearpack pada umumnya adalah untuk melindungi tubuh dari


hal yang dapat membahayakan atau mengakibatkan kecelakaan saat
bekerja.
b. Sepatu safety

Gambar 3.17. Sepatu Safety


19

Sepatu safety berguna untuk melindungi kaki dari semburan bunga api,
terak dan kejatuhan dari benda. Sepatu safety terbuat dari bahan kulit
yang ujungnya dilengkapi dengan besi untuk menahan beban hingga 2
ton.
c. Sarung tangan las SMAW

Gambar 3.18. Sarung Tangan Las SMAW

Berfungsi untuk melindungi kulit tangan. Operator las harus memakai


sarung tangan dari kulit agar terhindar dari luka bakar terutama saat
melakukan pengelasan tegak dan atas kepala. Bagian dalam sarung
tangan las harus dilapisi bahan katun untuk menyerap keringat pada
tangan agar terhindar dari bahaya listrik.
d. Helm las

Gambar 3.19. Helm Las


Digunakan untuk melindungi seluruh muka dari luka bakar kulit sebagai
akibat dari cahaya busur, percikan api dan lain-lainnya, yang tidak dapat
dilindungi dengan hanya memakai kacamata las saja.
e. Kacamata las

Gambar 3.20. Helm Las


20

Digunakan untuk menurunkan kekuatan pancaran cahaya tampak dan


harus bisa menyerap atau melindungi mata dari pancaran sinar
ultraviolet dan inframerah dai pengelasan.
f. Apron

Gambar 3.21. Apron

Pakaian kerja las adalah pakaian yang melindungi seluruh bagian tubuh
dari panas dan percikan las.
g. Masker

Gambar 3.22. Masker

Pelindung pernapasan digunakan apabila pembersihan udara dengan


ventilasi / exhaust fan tidak mencukupi dan pengelasan di tempat
tertutup seperti dalam tangki atau terowongan, sehingga diperkirakan
dapat membahayakan pekerja diharapkan memakai alat pernapasan
pelindung debu dan pelindung racun.

3.5 Langkah pengelasan


1. Membersihkan bahan yang akan dilas. Pakai palu untuk membersihkan
kerak pada permukaan ruangan yang akan dilas. Gunakan sikat baja untuk
hasil yang optimal.
21

2. Tempatkan bahan yang akan dilas pada tempat yang sudah disiapkan. Baik
itu memakai meja kerja atau hanya menempatkannya di lantai. Melayani
kerapatan di antara dua bahan. Pakai klem bila diperlukan.
3. Tempatkan masa mesin las pada salah satu sisi bahan yang akan dilas.
Tambahkan elektroda pada panel penjepit elektroda di mesin las. Pasang
kemiringan elektroda sesuaikan dengan urutan bahan. Biasanya sudah ada
tempat khusus kemiringan elektroda pada tang penjepit elektroda.
4. Sesudah bahan siap untuk di las, perlahan-lahan dekatkan ujung elektroda
pada bahan yang akan dilas.
5. Jarak di antara ujung elektroda dengan bahan yang akan dilas sangat
memengaruhi kualitas pengelasan. Bila jarak begitu jauh, akan muncul
percikan seperti hujan bintik-bintik api. Proses pengelasanpun tidak prima.
Bila jarak begitu dekat, api tidak menyala dengan sempurna. Serta tidak ada
jarak yang cukup untuk tempat lelehan elektroda. Jarak yang baik yaitu
seperdelapan dari tebal elektroda.
6. Dengan memakai masker pelindung atau kacamata las, Anda bisa
memperhatikan sisi elektroda yang telah mencair yang menyatukan antara
dua bahan yang dilas itu. Perlahan-lahan gerakkan elektroda ke sepanjang
ruang yang dilas.
7. Hasil yang baik waktu pengelasan bisa dilihat di atas permukaan yang dilas
berupa seperti gelombang rapat dan teratur ditutup dengan sempurna sisi
yang dilas.
8. Sesudah selesai, bersihkan kerak yang menutupi sisi yang dilas dengan
memakai palu. Periksa kembali apakah ada sisi yang belum sempurna. Bila
belum sempurna, ulangilah sisi yang belum tersatukan dengan baik tersebut.
Pada beberapa kasus, bahan yang telah dilas harus di gerinda bila pengelasan
tidak sempurna. Tetapi bila tidak fatal, kita cukup mengelas sisi yang belum
terlas dengan sempurna itu.
BAB IV
Hasil Praktikum
4.1 Langkah Percobaan
4.1.1. Langkah 1 pembuatan pondasi
➢ Sambungan but joint
Yaitu dengan menyambungkan dua buah besi kotak dengan
diameter ukuran 4x6cm dengan tebal 1,6mm. Panjang pengelasan 0,020m2,
Jenis elektroda yang digunakan lb 2,6 diameter 2mm, dengan sudut
kemiringan pengelasan 35° dan ampere las yang digunakan 30-45A.

Sambungan sudut
(corner joint)

Sambungan butt
joint

Gambar. 4.1 Sambungan corner joint dan butt joint


4.1.2. Langkah 2 Pembuatan Tiang
➢ Sambungan Sudut (corner joint)
Yaitu dengan menyambungkan dua buah besi kotak dengan
diameter ukuran 4x6cm dengan tebal 1,6mm. Panjang pengelasan 0,020m2,
Jenis elektroda yang digunakan lb 2,6 diameter 2mm, dengan sudut
kemiringan pengelasan 35° dan ampere las yang digunakan 30-45A.

22
23

Sambungan sudut
(corner joint)

Sambungan butt
joint

Gambar. 4.2 Sambungan corner joint dan butt joint


4.1.3. Langkah 3 Pembuatan Kerangka Atas
➢ Sambungan Tumpang (lap joint)
Yaitu dengan memotong ujung besi kotak dengan panjang 6cm.
Panjang pengelasan 0,020m2, Jenis elektroda yang digunakan lb 2,6
diameter 2mm, dengan sudut kemiringan pengelasan 35° dan ampere las
yang digunakan 30-45A.

Sambungan
Tumpang (lap
joint)

Sambungan butt
joint

Sambungan Sudut
(corner joint)
Gambar. 4.3 Sambungan lap joint, butt join dan corner joint
24

4.2 Hasil Praktikum

Gambar 4.4 Hasil Pengelasan

Gambar 4.5 Hasil Pengelasan


25

5.1 Lembar Penilaian

Aspek yang Diukur Kriteria Penilaian L / LT Rekomendasi

Lebar jalur las ( elektroda 7mm +2; - 0 mm


3,2mm )

Lebar jalur las ( elektroda 5mm +2; - 0 mm


2,6mm )

Tinggi jalur las 1mm, 0,5mm

Kelurusan jalur las Penyimpangan maks. 20%.

Rigi las 85% rata dan halus

Undercut Maks. 15% x 0,5mm

Overlap Tidak terjadi overlap


Kebersihan Bebas dari percikan dan
terak

Keterangan :
L : Lulus
LT : Tidak Lulus
BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
1. Untuk mendapatkan hasil pengelasan yang baik di perlukan banyak latihan.
2. Pada pengelasan dengan metode SMAW, pengelasan dimulai saat
sebuah busur listrik dipukul dengan membuat kontak antara ujung elektroda
dan system kerja. Jangan lupa untuk selalu melakukan pemeriksaan
terhadap mesin las yang dilakukan secara bertahap tidak akan
membahayakan penggunanya. Jika sebuah prosedur dalam melakukan
mesin las dilewati ada beberapa kemungkinan yang akan terjadi, salah
satunya ialah tersetrum.
5.2 Saran
1. Prosedur pengelasan harus lebih diperhatikan agar hasil pengelasan baik dan
tidak mengalami retak terutama pengaturan kecepatan pengelasan sebaiknya
lebih rendah dan Pengawasan pada saat proses pengelasan perlu dilakukan
untuk mengantisipasi terjadinya kesalahan prosedur pada proses pengelasan
tersebut.
2. Dalam melakukan praktikum kita harus memperhatikan faktor keselamatan
diri kita dengan menggunakan pelindung tubuh agar terhindar dari bahaya.
3. Jumlah alat diperbanyak dan dalam keadaan yang baik sehingga dalam
praktikum bisa berjalan dengan baik tidak ada keterlambatan dan aman.

26
DAFTAR PUSTAKA
Sukaini, Tarkina, dan Fandi, 2013, Teknik Las SMAW, Kementerian Pendidikan&
Kebudayaan, Malang.

Andrew D. Althouse, Carl H. Turnquist, dkk. 2013. Modern Welding, 11th


Edition.The Goodheart-Willcox Co., Inc. H53X+CC Tinley Park, Illinois, USA.

Sonawan, H, 2003, Las Listrik SMAW dan Pemeriksaan Hasil


Pengelasan,Alfabeta, Bandung.

http://pojok-welder.blogspot.com/2017/04/standar-dalam-proses-pengelasan.html

https://slv.co.id/jenis-jenis-pengelasan/

27
LAMPIRAN

FOTO KEGIATAN

28
29

Profil Kelompok I
Nama : Ahmad Rifa'i

Npm : 2006010092

Kelas : Reguler Pagi Banjarbaru

Nama : Chandra Julian

Npm : 2006010074

Kelas : Reguler Pagi Banjarbaru

Nama : Aldi Prayoga

Npm : 2006010039

Kelas : Reguler Pagi Banjarbaru

Nama : Akhmad Ridhani

Npm : 2006010009

Kelas : Reguler Pagi Banjarbaru

Nama : Akhmad Faisal Akbar

Npm : 2006010010

Kelas : Reguler Pagi Banjarbaru

Anda mungkin juga menyukai