Anda di halaman 1dari 2

PENDAFTARAN MASUK SISWA SEKOLAH HOTEL SUMBA HOSPITALITY TAHUN

AJARAN 2024/2025

Yayasan Sumba Hospitality membuka kesempatan belajar di sekolah Hotel Sumba Hospitality. Bagi
siswa yang terpilih akan mendapatkan kesepanatan untuk:

1. Tinggal di asrama bersama dengan teman-teman dari empat kabupaten lainnya dengan latar
belakang yang berbeda. Siswa mendapatkan kesempatan untuk saling berbagi, tinggal
bersama dalam perbedaan secara harmoni, sharing dan saling belajar tentang budaya .
Tinggal dan berinteraksi bersama dengan guru, staff dan voluntter dari Indonesia dan
berbagai negara lainnya membentuk masyarakat Internasional kecil di SHF.
2. Belajar di kampus kami yang indah, asri dan nyaman. Ruang kelas terbuka yang dilengkapi
dengan fasilitas kelas yang memadai. Siswa juga mendapatkan kesempatan berinteraksi
langusng dengan tamu di Hotel Maringi Sumba, Praktek di 9 kamar Hotel Maringi Sumba ,
dapur dengan fasilitas hotel/ Restaurant bintang 4/5,SPA dan Yoga Pavilion, Restaurant & Bar.
3. Belajar 11 bulan di kampus kami bersama dengan para guru dan volunteer berpengalaman
dari Indonesia maupun dari berbagai negara di dunia dan Kesempatan belajar langsung
bersama Para pekerja professional berpengalaman dibidang hotel/ restaurant, International
Chef dari berbagai negara yang memberikan training tambahan secara regular.
4. Siswa akan belajar salah satu dari 5 jurusan yang ada yaitu Culinary, Housekeeping, SPA,
Restaurant&Bar, Front office.
5. Belajar Bahasa Inggris secara intensif dari Native speaker dan guru professional serta
mendapatkan kesempatan praktek langsung dengan volunteer asing dari berbagai negara,
tamu asing yang menginap di Maringi Sumba serta para tamu asing lainnya yang datang
berkunjung ke SHF.
6. Pengembangan Karakter personal yang Tangguh melalui kelas life skill dan para profesinal
mentor dari berbagai negara serta kesempatan belajar tentang permaculture dan
sustainability.
7. Kesempatan cross training di Hotel Nihi Sumba selama dua minggu.
8. Kesempatan melakukan Internship/ magang 6 bulan di hotel / Restaurant Bintang 4/5 di
Sumba dan di Bali seperti ; Nihi Sumba, Kempinski Hotel, Grant Hyatt, Bvlgari, Room4dessert,
Locavore, Aperitif, Como Hotel, Jono;s

Masa depan Karir

1. Menjadi Pekerja Profesional di Hotel/ Restaurant dengan jenjang karir yang baik mulai dari
SPA Therapist, Waiter/Waiters, Bartender, Butcher, Kitchen staff, Housekeeping staff, Front
office staff.
2. Bekerja di Kapal Pesiar dalam negeri dan luar Negeri.
3. Membuka usaha sendiri.

Bagi para remaja yang tertarik untuk masuk ke sekolah Hotel kami, silakan mendaftar. Pendaftaran
dibuka sejak tanggal 20 Mei sampai 20 Juni 2023.

1. Pendaftaran dapat dilakukan dengan dua cara yaitu secara online dan offline.
a) Pendaftaran online dapat dilakukan dengan mengakses link
https://bit.ly/RegSHFbatch8
b) Pendaftaran Offline : dilakukan dengan mengisi formular pendaftaran yang bisa
diambil di wilayah masing-masing
o Sumba Barat Daya : Formulir diambil di Makan Dulu Restaurant by Sumba
Hospitality, jln belakang Keuskupan Weetabula, KAmpaung Rongo Bpea,
Desa Kalenawanno dan di pos Security Sumba Hospitality, Managa Aba,
desa Karuni.
o Sumba Barat
o Sumba Tengah
o Sumba Timur : Rumah bapak Umbu Hinggu Panjanji , Keluarahan
Lambanapu ( Hp : 0852391524520 dan bapak Fransisko Bato, samping
Perumnas Km4, Kelurahan Kambajawa ( Kontak Person : 081223056903-
atau 085333458227)

2. Biaya Pendidikan :
a) Biaya pendaftaran : GRATIS
b) Orang tua wajib membayar biaya pendidkan sebesar Rp 3.000.000 ( Tiga Juta)
Dibayar cicil salama 4 kali.
c) Yayasan Sumba Hospitality menyediakan biaya berupa
o Biaya makan dan minum selama Pendidikan 11 bulan di kampus.
o Biaya pakaian seragam, sepatu dan perlengkapan sekolah.
o meneydiakan biaya Pendidikan untuk praktek.
o meneydiakan asrama gratis sharing room.
o Menyediakan klinik Kesehatan dengan satu orang perawat.
o Biaya internship : Tiket pesawat ke Bali, Biaya bulanan setiap bulan salama
internship di Sumba dan Bali.
3. Syarat Pendaftaran
a) Remaja usia 17 sampai 23 Tahun.
b) Tamat SMA/ SMK semua Jurusan.
c) Memiliki Motivasi yang kuat untuk bekerja di Hotel.

Anda mungkin juga menyukai