Anda di halaman 1dari 12

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 0

A. MUQADDIMAH
‫بسم هللا الرمحن الرحيم‬

Alhamdulillah segala puji milik Allah SWT. yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Aku
bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah dan aku bersaksi bahwa Muhammad hamba dan utusan-
Nya.

Amma ba’du;

Pesantren adalah sebuah lembaga pendidikan Islam tradisional yang para siswanya tinggal
bersama dan belajar di bawah bimbingan guru yang lebih dikenal dengan sebutan kiai dan
mempunyai asrama untuk tempat menginap santri. Santri tersebut berada dalam kompleks yang
juga menyediakan masjid untuk beribadah, ruang untuk belajar, dan kegiatan keagamaan lainnya.
Kompleks ini biasanya dikelilingi oleh tembok untuk dapat mengawasi keluar masuknya para santri
sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Pesantren juga dapat dipahami sebagai lembaga pendidikan dan pengajaran agama,
umumnya dengan cara nonklasikal, di mana seorang kiai mengajarkan ilmu agama Islam kepada
santri-santri berdasarkan kitab-kitab yang ditulis dalam bahasa Arab oleh Ulama Abad
pertengahan, dan para santrinya biasanya tinggal di pondok (asrama) dalam pesantren tersebut.

Peserta didik yang dibina di Pesantren dinamakan santri. Santri secara umum adalah sebutan
bagi seseorang yang mengikuti pendidikan agama Islam di pesantren. Santri biasanya menetap di
tempat tersebut hingga pendidikannya selesai. Menurut bahasa, istilah santri berasal dari
bahasa Sanskerta, "shastri" yang memiliki akar kata yang sama dengan kata sastra yang
berarti kitab suci, agama dan pengetahuan. Ada pula yang mengatakan berasal dari
kata cantrik yang berarti para pembantu begawan atau resi. Seorang cantrik diberi upah
berupa ilmu pengetahuan oleh begawan atau resi tersebut. Tidak jauh beda dengan seorang santri
yang mengabdi di pesantren, sebagai konsekuensinya ketua pondok pesantren
memberikan tunjangan kepada santri tersebut. Biasanya, santri setelah menyelesaikan masa
belajarnya di pesantren, mereka akan mengabdi ke pesantren dengan menjadi pengurus.

Pesantren Persatuan Islam adalah pesantren yang menggabungkan kurikulum kepesantrenan


dengan kurikulum dibawah naungan Kemendikbud maupun Kementrian Agama sehingga lebih
dikenal dengan Pesantren Modern. Sehingga, dalam pelaksanaannya, setiap tahun akan diadakan
kenaikan kelas setelah pelaksanaan Ujian Kenaikan Kelas (UKK) atau tahun sekarang dinamai
Penilaian Akhir Tahun (PAT).

Kenaikan kelas adalah perubahan status numerik. Naik dari status tingkat 1 menjadi 2, 2
menjadi 3, dan seterusnya. Jika tinggal kelas itu artinya tetap bertahan pada status numerik yang
ada. Siswa naik kelas dapat dimaknai bahwa siswa telah menguasai beban kurikulum pada suatu
tingkat kelas dan bersiap-siap memikul beban kurikulum kelas berikutnya. Dalam istilah
pembelajaran, siswa telah menguasai standar kompetensi dan kompetensi dasar yang ditetapkan
oleh kurikulum sekolah. Atau boleh juga diartikan sebagai ketuntasan pada mata pelajaran pada
tingkat kelas tertentu.

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 1


Maka dari itu, setiap tahunnya setelah pelaksanaan ujian kenaikan kelas, Pesantren Persatuan
Islam senantiasa mengadakan kegiatan Haflah Imtihan sebagai perayaan dan tanda syukur selesai
atau suksesnya santri dalam menempuh proses pembelajaran sehingga bisa naik ke jenjang yang
lebih tinggi. Maka kami Pesantren Persatuan Islam 193 Al-Ijtihad Cibatu bermaksud mengadakan
sebuah kegiatan guna menjadi wahana peningkatan kualitas belajar santri demi terbangunnya
Pesantren Yang Berkarakter dan Unggul Untuk Mewujudkan Santri Yang Tafaqquh Fiddiin. Serta
untuk menjungjung nama baik Pesantren dengan ilmu yang berlandaskan Al-Quran dan As-Sunnah
baik secara intelektual, organisasi, maupun pengabdian kepada masyarakat.

B. NAMA KEGIATAN
Kegiatan ini bernama:
“HAFLAH IMTIHAN 2022 M/1443 H”

C. TEMA KEGIATAN
Kegiatan ini bertemakan:
“Membangun Pesantren Yang Berkarakter dan Unggul Untuk
Mewujudkan Santri Yang Tafaqquh Fiddiin”

D. MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN


1. Maksud
Maksud kegiatan ini adalah:
a. Menarik minat bakat masyarakat supaya menyekolahkan putra / putrinya ke Pesantren
Persatuan Islam 193 Al-Ijtihad Cibatu;
b. Sebagai salah satu bentuk rasa syukur dan reward bagi para santri setelah melewati masa
ujian;
c. Melaksanakan salah satu program kerja tahunan Pesantren Persatuan Islam 193 Al-Ijtihad
Cibatu.

2. Tujuan
Tujuan dari kegiatan ini, adalah:
a. Untuk mempererat tali silahturahmi di kalangan pelajar Persis se-Kecamatan Cibatu.
b. Mempersiapkan generasi pembaharu yang menjungjung nama baik Pesantren dengan
ilmu yang berlandaskan Al-Quran dan As-Sunnah.
c. Meningkatkan kualitas serta potensi para pelajar di berbagai bidang ilmu pengetahuan,
seni, ekonomi, dan sosial.

E. LANDASAN PEMIKIRAN
Firman Allah SWT dalam Al-Quran surat Al-Ra’du ayat 22:

ِ َّ ‫ص ََُبوا ابْتِغَاءَ َو ْج ِه َرِّبِِ ْم َوأَقَ ُاموا‬ ِ


َّ ‫اه ْم ِسًّرا َو َعالنِيَةً َويَ ْد َرءُو َن ِِب ْْلَ َسنَ ِة‬
َ‫السيِِئَة‬ ُ َ‫الصالةَ َوأَنْ َف ُقوا ِمَّا َرَزقْ ن‬ َ ‫ين‬ َ ‫َوالَّذ‬
‫ك ََلُْمعُ ْق ََب الدَّا ِر‬َ ِ‫أُولَئ‬
“Dan orang-orang yang sabar karena mencari keridlan Tuhannya, mendirikan shalat, dan
menafkahkan sebagian rezeki yang Kami berikan kepada mereka, secara sembunyi-sembunyi

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 2


atau terang-terangan serta menolak kejahatan dengan kebaikan; orang-orang itulah yang
mendapat tempat kesudahan (yang baik)”.

Firman Allah SWT dalam Al-Quran surat Al-Baqarah ayat 198:


ْ ‫اَّللَ عِْن َد الْ َم ْش َع ِر‬
‫اْلََرِام‬ ٍ َ‫ضتُم ِمن عرف‬
َّ ‫ات فَاذْ ُك ُروا‬ ِ ِ ِ ْ َ‫اح أَ ْن تَْب تَ غُوا ف‬
ََ ْ ْ ْ َ‫ض ًال م ْن َربِ ُك ْم فَإذَا أَف‬ ٌ َ‫س َعلَْي ُك ْم ُجن‬ َ ‫لَْي‬
ِ ِ ِِ ِ
َ ِ‫َواذْ ُك ُروهُ َك َما َه َدا ُك ْم َوإِ ْن ُكْن تُ ْم م ْن قَ ْبله لَم َن الضَّال‬
‫ي‬
“Tidak ada dosa bagimu untuk mencari karunia (rezeki hasil perniagaan) dari Tuhanmu. Maka
apabila kamu telah bertolak dari 'Arafat, berdzikirlah kepada Allah di Masy'arilharam. Dan
berdzikirlah (dengan menyebut) Allah sebagaimana yang ditunjukkan-Nya kepadamu; dan
sesungguhnya kamu sebelum itu benar-benar termasuk orang-orang yang sesat”.

F. LANDASAN KEGIATAN
Untuk landasan kegiatannya, kegiatan ini mengacu pada:
1. Program Kerja Pesantren Persatuan Islam 193 Al-Ijtihad Cibatu tentang Pembinaan Minat
dan Bakat.

G. SASARAN KEGIATAN
Sasaran kegiatan ini adalah:
1. Santri Pesantren Persatuan Islam 193 Al-Ijtihad Cibatu,
2. Warga Masyarakat Desa Kertajaya,
3. Jama’ah Persis se-Cibatu.

H. SUMBER DANA
Dana kegiatan didapatkan dari:
1. Kas Pesantren Persatuan Islam 193 Al-Ijtihad Cibatu,
2. Kerja sama dengan sponsorship,
3. Donatur yang halal dan tidak mengikat.

I. WAKTU DAN TEMPAT


Kegiatan ini insyaa Allah akan diselenggarakan pada waktu dan tempat berikut:
Hari/Tanggal : Sabtu-Ahad, 25-26 Juni 2022 M / 25-26 Dzulqa’dah 1443 H
Tempat : Pesantren Persatuan Islam 193 Al-Ijtihad Cibatu

J. SUSUNAN PANITIA
(Terlampir)

K. DESKRIPSI ACARA
(Terlampir)

L. RUN DOWN ACARA


(Terlampir)

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 3


M. ESTIMASI BIAYA
(Terlampir)

N. PENUTUP
Demikian proyek proposal kegiatan ini dibuat, sebagai acuan bagi kegiatan ini. Oleh karena
itu, kami memohon bantuan kepada semua pihak, baik moril maupun materil demi
terselenggaranya kegiatan tersebut.
Akhir kata hanya kepada Allah saja Kami menyerahkan segala rencana ini.

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 4


‫بسم هللا الرمحن الرحيم‬

LEMBAR PENGESAHAN

PROPOSAL KEGIATAN

HAFLAH IMTIHAN 2022 M / 1443 H

Garut, 06 Juni 2022

Ketua Panitia Sekretaris

Gunawan, S.Pd.I Idris, A. Ma

Mengetahui,
Mudirul ‘Am
Pesantren Persis 193 Al-Ijtihad Cibatu

Epid Ibnu Fadli, S. Ag, M. M.Pd

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 5


Lampiran 1

SUSUNAN PANITIA
1. Penasihat : Ido Rosada
(Ketua PJ Persis Kondang Kertajaya)
2. Penanggung Jawab : Epid Ibnu Fadli, S. Ag, M. M.Pd
(Mudir ‘Am PPI 193 Al-Ijtihad Cibatu)

3. Steering Commite (SC) :


Ketua : Gunawan, S.Pd.I
Sekretaris : Idris, A. Ma

4. Organizing Commite (OC) :


Ketua : Dede, S.Pd.I
Sekretaris : Misbahuddin Alfariq
Bendahara : Aulia Habibah Rismayanti
Wakil Bendahara : Nila Khotimah

Divisi-Divisi:
Sie. Acara: Sie. Publikasi, Dekorasi dan Dokumentasi :
➢ Subagja, S.Pd.I ➢ Rona
➢ Abdul Aziz ➢ Lulu Marjan
➢ Roni ➢ Anisa Putri Rahayu Dewi
➢ Firda Sifa
Sie. Konsumsi: Sie. Dana Usaha:
➢ Persistri Kondang Kertajaya ➢ Restu Zaelani
➢ Rizki Purnama
➢ Dani Purnomo
Sie. Keamanan: Sie. Perlombaan:
➢ Hansip Setempat ➢ RA : Nenden Nuraeni Habibah,
➢ Brigade Persis S.Pd.I
➢ MD : Nunung, S.Pd.I
➢ SD : Siti Hajar, S.Pd.I
➢ MTs : Hapida Fasa, S.Pd
Sie. Logistik: Sie. Kebersihan :
➢ Hamdani ➢ IRMA Al-Ijtihad
➢ Nesa
➢ Dewi Suci
➢ Putri Ainun

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 6


Lampiran 2
RENCANA & DESKRIPSI ACARA

A. Tabligh Akbar
Tabligh Akbar merupakan kajian keilmuan yang insya allah akan bertemakan “Membangun
Pesantren Yang Berkarakter dan Unggul Untuk Mewujudkan Santri Yang Tafaqquh Fiddiin”.
Diharapkan dengan diadakannya kegiatan ini, mustami’, baik itu dari golongan santri, orang
tua/wali santri beserta jama’ah seluruhnya dapat memahami bahwa menyekolahkan anaknya ke
pesantren itu sangat penting, karena dapat menghasilkan peserta didik yang faham terhadap
agama (Tafaqquh Fiddiin). Insya allah kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 25 Juni 2022.
B. Perlombaan
Dalam memeriahkan Haflah Imtihan, maka disertakan kegiatan perlombaan. Di dalamnya
dilombakan berbagai perlombaan seperti bakiak, tarik tambang dan lain sebagainya. Insya allah
kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 25 Juni 2022.
C. Bantuan Kesehatan Gratis
Salah satu misi dakwah Persatuan Islam adalah dalam bidang sosial kemasyarakatan. Adanya
bantuan kesehatan gratis ini agar bisa membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan
kesehatan seperti bekam, cek tekanan darah, dan cek gula darah. Insya allah kegiatan ini
dilaksanakan pada tanggal 25 Juni 2022.
D. Sunat Ceria
Di dalam agama islam, khitan merupakan sunnah yang harus dijalankan. Dalam
pelaksanaanya, masih banyak masyarakat yang belum mampu melaksanakannya karena terbatas
biaya. Haflah Imtihan merupakan terobosan yang mutakhir karena dalam pelaksanaannya,
senantiasa dibarengi dengan bantuan-bantuan sosial seperti sunatan masal ini. Insya allah kegiatan
ini dilaksanakan pada tanggal 25 Juni 2022.
E. Bakti Sosial
Bakti sosial tahun ini, akan kami alokasikan dalam bidang cukur gratis. Sebagai sarana bantuan
kepada warga masyarakat agar terlihat lebih rapi. Insya allah kegiatan ini dilaksankan pada tanggal
25 Juni 2022.
F. Pentas Seni
Sebagai bentuk rasa syukur dari selesainya ujian kenaikan kelas, atau tahun ini dinamakan
Penilaian Akhir Tahun (PAT), salah satu agenda inti dari Haflah Imtihan adalah pentas seni. Dengan
pentas seni, santri bisa mengekspresikan kebahagiaannya setelah melaksanakan penatnya ujian
kenaikan kelas. Insya allah kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 25-26 Juni 2022.
G. Bazar
Dikategorikan sebagai kegiatan penyerta Haflah Imtihan tahun ini. Bazar akan menaungi para
pedagang yang ingin ikut menjajakan dagangannya dalam kegiatan Haflah Imtihan. Insya allah
kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 25-26 Juni 2022.
H. Wisuda & Pembagian Rapot
Sebagai agenda inti dari Haflah Imtihan, wisuda merupakan prosesi pelepasan santri yang
telah purna belajar, sehingga bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Insya allah kegiatan ini
dilaksanakan pada tanggal 26 Juni 2022.

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 7


Lampiran 3
RUN DOWN ACARA

NO WAKTU NAMA KEGIATAN FASILITATOR KETERANGAN


1 Sabtu, 25 Juni 2022
07.00 – 07.15 1. Pembukaan MC Utama
07.15 – 07.30 2. Kalam Ilahi Restu Zaelani
07.30 – 08.00 3. Sambutan Ketua Panitia
Mudir ‘Am
08.00 – 08.30 4. Gebyar Senam Tim Senam
08.30 – 11.30 5. Perlombaan Tim Perlombaan Panitia
6. Sunat Ceria Tim Sunat
7. Kesehatan Gratis Tim Kesehatan
8. Bakti Sosial Tim Bakti Sosial

13.00 – 15.00 9. Tabligh Akbar Ust. Ena Sumpena


19.30 – 23.00 10. Pentas Seni
2 Ahad, 26 Juni 2022
08.00 – 11.30 1. Wisuda dan Mudir Satuan &
Pembagian Lapor Wali Kelas Panitia
15.30 – 23.00 2. Pentas Seni
23.00 – 23.15 3. Penutupan MC Utama

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 8


Lampiran 4
ESTIMASI BIAYA

A. ACARA

Jenis Kebutuhan Vol. Satuan Harga Satuan Jumlah Harga


Medali 70 Buah Rp. 20.000,- Rp. 1.400.000,-
Hadiah Lomba 100 Buah Rp. 10.000,- Rp. 1.000.000,-
Jumlah Rp. 2.400.000,-

B. LOGISTIK & AKOMODASI


Jenis Kebutuhan Vol. Satuan Harga Satuan Jumlah Harga
Tenda 2 Hari Rp. 1.000.000,- Rp. 2.000.000,-
Sound System 2 Hari Rp. 500.000,- Rp. 1.000.000,-
Panggung 2 Hari Rp. 1.000.000,- Rp. 2.000.000,-
Kursi 500 Buah Rp. 1.500,- Rp. 750.000,-
Paku 2 Kg Rp. 15.000,- Rp. 30.000,-
Peniti 20 Set Rp. 1.000,- Rp. 20.000,-
Tali Plastik 5 Gulung Rp. 5000,- Rp. 25.000,-
Jumlah Rp. 5. 825.000,-

C. PUBDEKDOK
Jenis Kebutuhan Vol. Satuan Harga satuan Jumlah Harga
Kamera DSLR 2 Hari Rp. 200.000,- Rp. 400.000,-
Baju Panitia 50 Buah Rp. 50.000,- Rp. 2.500.000,-
Spanduk 2 Buah Rp. 150.000,- Rp. 300.000,-
Jumlah Rp. 3.200.000,-

D. KEAMANAN

Jenis Kebutuhan Vol. Satuan Harga Satuan Jumlah Harga


Peluit 5 Buah Rp.5.000,- Rp. 25.000,-
HT 8 Buah Rp. 100.000,- Rp. 800.000,-
Jumlah Rp. 825.000,-

E. KESEKRETARIATAN
Jenis Kebutuhan Vol. Satuan Harga satuan Jumlah Harga
Penggandaan proposal 30 Bundel Rp. 15.000,- Rp. 450.000,-
Pita 3 Gulung Rp. 5.000,- Rp. 15.000,-
Lem 3 Buah Rp. 1.000,- Rp. 3.000,-
Solatip 3 Buah Rp. 3.500,- Rp. 10.500,-
Double Tape 5 Buah Rp. 4.000,- Rp. 20.000,-
Hekter 2 Buah Rp. 15.000,- Rp. 30.000,-
Gunting 5 Buah Rp. 5.000,- Rp. 25.000,-

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 9


Amplop Besar 1 Pak Rp. 40.000,- Rp. 40.000,-
Amplop Kecil 1 Pak Rp. 18.000,- Rp. 18.000,-
Kertas HVS 1 Rim Rp. 50.000,- Rp. 50.000,-
Map 5 Buah Rp. 10.000,- Rp. 50.000,-
Spidol Hitam 1 Pak Rp. 18.000,- Rp. 18.000,-
Cemi 2 Buah Rp. 10.000,- Rp. 20.000,-
Atom 2 Buah Rp. 3.000,- Rp. 6.000,-
Karton 10 Buah Rp. 3.000,- Rp. 30.000,-
Jumlah Rp. 785.500,-

F. KONSUMSI
Jenis Kebutuhan Vol. Satuan Harga satuan Jumlah Harga
Snack 250 Buah Rp. 2.000,- Rp. 500.000,-
Nasi Bok 325 Paket Rp. 20.000,- Rp. 6.500.000,-
Aqua Gelas 8 Dus Rp. 20.000,- Rp. 160.000,-
Gas LPG 2 Buah Rp. 30.000,- Rp. 60.000,-
Konsumsi Panitia 50 Dus Rp. 3.000,- Rp. 150.000,-
Gelas Plastik 4 Losin Rp. 13.000,- Rp. 42.000,-
Jumlah Rp. 7.412.000,-

G. TABLIGH AKBAR
Jenis Kebutuhan Vol. Satuan Harga satuan Jumlah Harga
Transpor Mubaligh 1 Orang Rp. 1.000.000,- Rp. 1.000.000,-
Snack 200 Buah Rp. 2.000,- Rp. 400.000,-
Prasmanan 100 Orang Rp. 20.000,- Rp. 2.000.000,-
Jumlah Rp. 3.400.000,-

H. BANTUAN KESEHATAN GRATIS


Jenis Kebutuhan Vol. Satuan Harga satuan Jumlah Harga
Konsumsi 100 Buah Rp. 5.000,- Rp. 500.000,-
Pengadaan Obat-obatan dan Alat
Rp. 1.500.000,- Rp. 1.500.000,-
Kesehatan
Transpor Dokter 5 Orang Rp. 200.000,- Rp. 1.000.000,-
Tenaga Kebersihan & Perlengkapan 2 Orang Rp. 50.000,- Rp. 100.000,-
Jumlah Rp. 3.100.000,-

I. SUNAT CERIA
Jenis Kebutuhan Vol. Satuan Harga satuan Jumlah Harga
Biaya Tenaga Medis 10 Paket Rp. 400.000,- Rp. 4.000.000,-
Penyecep 10 Paket Rp. 200.000,- Rp. 2.000.000,-
Kado & Mainan 10 Paket Rp. 200.000,- Rp. 2.000.000,-
Pakaian Anak Khitan/Peserta 10 Stel Rp. 200.000,- Rp. 2.000.000,-
Jumlah Rp. 10.000.000,-

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 10


J. BAKTI SOSIAL (CUKUR GRATIS)
Jenis Kebutuhan Vol. Satuan Harga satuan Jumlah Harga
Biaya Tenaga Cukur 5 Orang Rp. 100.000,- Rp. 500.000,-
Konsumsi 5 Orang Rp. 20.000,- Rp. 100.000,-
Jumlah Rp. 600.000,-

K. LAIN-LAIN
Jenis Kebutuhan Vol. Satuan Harga satuan Jumlah Harga
Lain-lain - - - Rp. 1.500.000,-

L. JUMLAH KESELURUHAN
Jenis Kebutuhan Jumlah Harga
ACARA Rp. 2.400.000,-
LOGISTIK & AKOMODASI Rp. 5. 825.000,-
PUBDEKDOK Rp. 3.200.000,-
KEAMANAN Rp. 825.000,-
KESEKRETARIATAN Rp. 785.500,-
KONSUMSI Rp. 7.412.000,-
TABLIGH AKBAR Rp. 3.400.000,-
BANTUAN KESEHATAN GRATIS Rp. 3.100.000,-
SUNAT CERIA Rp. 10.000.000,-
BAKTI SOSIAL (CUKUR GRATIS) Rp. 600.000,-
LAIN-LAIN Rp. 1.500.000,-
Jumlah Rp. 39.047.500,-

Total biaya yang dibutuhkan adalah Rp. 39.047.500,-

“Tiga Puluh Sembilan Juta Empat Puluh Tujuh Ribu Lima Ratus Rupiah”

Haflah Imtihan 2022 M/1443 H 11

Anda mungkin juga menyukai