Anda di halaman 1dari 2

Nama : Ruslinda Pratiwi

NIM : 043658508
Mata Kuliah : Teori Portofolio & Analisis Investasi
UPBJJ : Samarinda

DISKUSI 1
1. Investasi bagi mahasiswa merupakan sebuah proses pembelajaran dalam rangka mempersiapkan diri dalam
membangun kehidupan ekonomi baik secara individu. Pasar modal merupakan salah satu pintu bagi proses
belajar mahasiswa tentang ekonomi dan investasi. Mahasiswa merupakan generasi muda yang memiliki
kesempatan mengenyam pendidikan formal di perguruan tinggi. Sebagai generasi penerus yang memiliki
intelektual, mahasiswa tentunya memiliki peran dan tanggung jawab ideologis sebagai pewaris utama
perjuangan bangsa maupun tanggung jawab professional untuk dipersiapkan untuk memiliki kemapanan
kehidupan ekonomi. Jelaskan mengapa seorang mahasiswa perlu investasi untuk masa kini dan
maupun masa mendatang!

2. Pasar modal Indonesia memiliki peran besar bagi perekonomian negara. Dengan adanya pasar modal (capital
market) investor sebagai pihak yang memiliki kelebihan dana dapat menginvestasikan dananya pada berbagai
sekuritas dengan harapan memperoleh imbalan (return). Sedangkan perusahaan sebagai pihak yang memerlukan
dana dapat memanfaatkan dana tersebut untuk mengembangkan proyek-proyeknya. Dengan alternatif
pendanaan dari pasar modal, perusahaan dapat beroperasi dan mengembangkan bisnisnya dan pemerintah
dapat membiayai berbagai kegiatannya sehingga meningkatkan kegiatan perekonomian negara dan kemakmuran
masyarakat luas. Seperti telah diketahui transaksi di pasar modal melalui dua proses, yaitu melalui pasar primer
dan dilanjutkan di pasar sekunder. Jelaskan perbedaan kedua pasar sekunder ini!

Jawab :
1. Jelaskan mengapa seorang mahasiswa perlu investasi untuk masa kini dan maupun masa mendatang!
Mengapa perlu investasi? Secara umum jawabannya adalah untuk menghasilkan uang. Dimana tujuan investasi
adalah meningkatkan kesejahteraan (walfare) dalam bentuk kesejahteraan moneter (moneter walfare) untuk
masa kini maupun masa mendatang. Sebagai seorang investor, perlu adanya pengelolaan kekayaan secara
efektif dimana investor harus mendapatkan hasil terbaik dari investasi untuk melindungi penurunan harta
kekayaan dari inflasi, pajak dan faktor lainnya.
Dengan berinvestasi dengan baik, setiap individu dapat membangun kekayaan semasa umurnya untuk
mendapatkan kehidupan yang lebih baik. Investasi juga diperlukan untuk membangun kebebasan keuangan
(financial freedom) jika sudah pensiun.
2. Jelaskan perbedaan kedua pasar sekunder ini!
- Pasar primer adalah pasar tempat emiten pertama kali menawarkan sahamnya atau menambah jumlah
saham yang telah beredar di public. Emiten adalah perusahaan yang melakukan emisi saham atau penjualan
saham. Proses dipasar primes disebut dengan penawaran public (public offering). Jika emiten menjual
sahamnya pertama kali dipasar sekunder maka bisa disebut dengan penawaran perdana public (initial public
offering) atau dikenal dengan singkatan IPO. Jika emiten sudah menjual sahamnya dipasar modal, emiten
ini disebut dengan perusahaan public (public company) atau perusahaan terbuka.
- Pasar sekunder, sekuritas baru yang telah selesai dijual pada pasar primer melakui banker investasi,
sekuritas tersebut diperdagangkan untuk public dipasar sekunder (secondary market) bersama – sama
dengan sekuritas – sekuritas perusahaan lain yang telah berada dipasar tersebut. Dipasar sekunder ini,
investor dapat melakukan transaksi jual beli saham yang beredar. Saham yang akan dibeli oleh investor
pembeli harus ada saham yang dijual oleh investor penjual.
Demikian penyampaian diskusi saya pada sesi ini. Mohon saran serta bimbingannya. Atas perhatiannya, saya
ucapkan terima kasih.
Sumber :
- Hartono, Jogiyanto. Tangerang Selatan : Universitas Terbuka, 2022. BPM EKSI4203/3SKS/Teori Poertofolio dan
Analisis Investasi/Edisi 4/Modul 1 – Investasi/ Hal. 1.4
- Hartono, Jogiyanto. Tangerang Selatan : Universitas Terbuka, 2022. BPM EKSI4203/3SKS/Teori Poertofolio dan
Analisis Investasi/Edisi 4/Modul 2 – Pasar Modal/ Hal. 2.5 – 2.8

Anda mungkin juga menyukai