Anda di halaman 1dari 2

SOAL

1. Investasi bagi mahasiswa merupakan sebuah proses pembelajaran dalam rangka mempersiapkan
diri dalam membangun kehidupan ekonomi baik secara individu. Pasar modal merupakan salah
satu pintu bagi proses belajar mahasiswa tentang ekonomi dan investasi. Mahasiswa merupakan
generasi muda yang memiliki kesempatan mengenyam pendidikan formal di perguruan tinggi.
Sebagai generasi penerus yang memiliki intelektual, mahasiswa tentunya memiliki peran dan
tanggung jawab ideologis sebagai pewaris utama perjuangan bangsa maupun tanggung jawab
professional untuk dipersiapkan untuk memiliki kemapanan kehidupan ekonomi. Jelaskan
mengapa seorang mahasiswa perlu investasi untuk masa kini dan maupun masa
mendatang.

2. Pasar modal Indonesia memiliki peran besar bagi perekonomian negara. Dengan adanya pasar
modal (capital market) investor sebagai pihak yang memiliki kelebihan dana dapat
menginvestasikan dananya pada berbagai sekuritas dengan harapan memperoleh imbalan (return).
Sedangkan perusahaan sebagai pihak yang memerlukan dana dapat memanfaatkan dana tersebut
untuk mengembangkan proyek-proyeknya. Dengan alternatif pendanaan dari pasar modal,
perusahaan dapat beroperasi dan mengembangkan bisnisnya dan pemerintah dapat membiayai
berbagai kegiatannya sehingga meningkatkan kegiatan perekonomian negara dan kemakmuran
masyarakat luas. Seperti telah diketahui transaksi di pasar modal melalui dua proses, yaitu
melalui pasar primer dan dilanjutkan di pasar sekunder. Jelaskan perbedaan kedua pasar
sekunder ini!

Yth, Ibu Dwi Febri Sulviani, S.E., M.Ak.

Berikut ini adalah jawaban hasil diskusi sesi 1 saya :

1. Menurut saya, dalam berinvestasi yang tujuan utamanya adalah untuk mendapatkan laba atau
keuntungan. Dengan berinvestasi yang saya rasakan saat ini masih berstatus sebagai mahasiswa
salah satunya ialah saya lebih menjadi percaya diri dan membuat semangat belajar. Terlebih uang
yang saya investasikan berasal dari penghasilan sendiri, pendapatan usaha. Adapun berinvestasi
untuk masa mendatang adalah cara bagaimana mencapai tujuan keuangan jangka Panjang.
Dengan berinvestasi, dapat memanfaatkan potensi keuntungan lebih tinggi, mempertahankan nilai
aset dari inflasi, dan mengelola keuangan dengan bijak. 

Dengan demikian, berinvestasi dapat menjadi cara yang bijaksana bagi mahasiswa untuk
mempersiapkan masa mendatang. Sebagai mahasiswa atau generasi penerus bangsa, investasi
sejak dini sangat penting untuk dilakukan demi masa kini maupun masa mendatang. Mengapa
demikian? Alasannya sebagai berikut :

a. Dengan berinvestasi kita dapat memiliki aset yang nilainya bisa terus bertambah di masa
mendatang. Dengan demikian, nilai kekayaan akan meningkat.

b. Rentannya masalah finansial, kita harus melek terhadap finansial dan mempersiapkan
keuangan untuk kebutuhan darurat.

c. Menjadikan pribadi yang hemat dan disiplin dalam mengatur keuangan.

d. Membantu masa mendatang yang tercukupi dan terjamin.

e. Dengan berinvestasi dapat memperoleh keuntungan melalui penempatan aset pada periode


tertentu, dibandingkan menabung yang hanya stagmen bahkan tergerus inflasi.

f. Investasi dapat melindungi dari inflasi di masa mendatang. Inflasi setiap tahun selalu terjadi
dan untuk mengantisipasi masalah itu kita dapat menyimpan uang tersebut sebagai keperluan
investasi.

2. Menurut saya, perbedaan pasar primer dan sekunder yaitu : pasar primer (primary market) 
cenderung punya harga yang tetap karena harga dan jumlah saham ditetapkan oleh emiten.
Sementara, pasar sekunder (secondary market) punya harga yang cenderung mengalami
kenaikan. Harga yang berlaku di pasar sekunder akan disesuaikan permintaan dan penawaran di
pasar modal.

Berikut ini perbedaan-perbedaan pasar primer dan pasar sekunder dari beberapa segi, antara lain :

1. Prosedur Pembelian

Pada pasar primer, Pemodal bisa membeli lewat penjamin emisi efek atau broker. Jual beli
akan melibatkan individu atau antar investor. Sedangkan, pasar sekunder transaksi jual
belinya yang melibatkan individu atau antar investor.

2. Perubahan Harga

Pada pasar primer cenderung punya harga yang tetap karena harga dan jumlah saham
ditetapkan oleh emiten. Sedangkan, pasar sekunder mempunyai harga yang cenderung
mengalami kenaikan. Harga yang berlaku di pasar sekunder akan disesuaikan permintaan dan
penawaran di pasar modal. 

3. Periode Waktu Pembelian

Di pasar primer, investor hanya bisa membeli saat terjadi penawaran atau IPO.
Pembeliannya pun sangat terbatas. Sementara itu, di pasar sekunder investor bisa
melakukan jual beli kapan saja. Jadi memang dari segi waktu dan cara pembelian bisa lebih
fleksibel.

4. Hasil Transaksi

Hasil transaksi saham di pasar primer akan langsung masuk ke pihak emiten. Sementara itu
untuk pasar sekunder, hasil transaksinya akan masuk ke investor yang melakukan
penjualan. Hal ini disebabkan oleh pihak yang melakukan transaksi atau pihak yang terlibat
transaksi juga berbeda. 

5. Jenis Transaksi Jual Beli

Di pasar primer, investor hanya bisa melakukan transaksi pembelian. Jadi jika ingin
membeli saham untuk pertama kali, pasar primer adalah tujuan yang tepat. Investor nantinya
tidak akan bisa menjual saham tersebut di pasar primer. Jika ingin menjualnya maka investor
harus ke pasar sekunder. Nantinya investor bisa bertransaksi dengan anggota bursa maupun
investor yang lain. 

6. Aturan Biaya Tambahan

Di pasar primer, investor tidak akan diberi beban biaya administrasi tambahan. Jadi investor
hanya perlu membayar sesuai harga saham yang ditawarkan. Sementara itu, di pasar
sekunder investor harus membayar biaya tambahan berupa biaya admin dan biaya lain yang
besarnya sangat bervariasi. 

REFERENSI : BMP EKSI4203, PENDAPAT PRIBADI DAN


https://rhbtradesmart.co.id/article/investor-wajib-tahu-ini-perbedaan-pasar-primer-dan-pasar-
sekunder/#:~:text=Perbedaan%20pertama%20yang%20terlihat%20jelas,melibatkan%20individu
%20atau%20antar%20investor

Anda mungkin juga menyukai