Anda di halaman 1dari 1

Nama : Tarisya Dwi Febriyanti

NIM : 2108458

Kelas :B

Program Studi : Pendidikan Ekonomi

TUGAS ANALISIS VIDEO

1. Tulislah konsep-konsep penting yang Anda temukan dalam tayangan video. (5-10 Konsep)
 Pancasila bukan hanya teks yang harus dihapal, namun harus dihayati, dijiwai dan
diaplikasikan.
 Pancasila sebagai sistem filsafat sangat penting dipahami oleh mahasiswa.
 Generasi muda harus memahami dinamika dan tantangan Pancasila pada saat ini.
 Komunisme merupakan musuh terbesar bagi keteguhan Pancasila saat ini.
 Pancasila sebagai sistem filsafat merupakan Way of life dan Way of thinking bagi
Bangsa Indonesia.
2. Lakukan refleksi atas pemaparan materi ada video tersebut, kemudian hubungkan dengan
fenomena/permasalahan kebangsaan yang sedang terjadi saat ini.
Terdapat 2 istilah yang menunjukan pentingnya kedudukan Pancasila sebagai sistem
filsafat yaitu :
- Philosphische Grondslag, atau dasar filsafat negara lebih bersifat teoritis dan abstrak,
yaitu cara berpikir dan memandang realita dengan sedalam-dalamnya untuk memperoleh
kebenaran.
- Weltanschauung, lebih mengacu pada pandangan hidup yang bersifat praktis serta
tumbuh dan berkembang secara alamiah di dalam kehidupan masyarakat.
Dari 2 istilah tersebut sangatlah jelas bahwa secaca filosofis Pancasila melalui sila-
silanya telah memberikan dasar filosofis bagi penyelenggaraan negara. Selain itu Pancasila
juga sudah menjadi pandangan hidup bangsa Indonesia karena perumusan Pancasila
bersumber pada nilai-nilai luhur yang dijunjung oleh para nenek moyang kita terdahulu.
Dinamika Pancasila sebagai sistem filsafat mengalami fluktuasi dari masa ke masa. Pada
era Soekarno ditekankan bahwa Pancasila merupakan filsafat asli Indonesia yang diangkat
dari akulturasi budaya bangsa Indonesia. Pada era Soeharto kedudukan Pancasila sebagai
sistem filsafat berkembang ke arah yang lebih praktis melalui adanya penataran P-4.
Dinamika yang berlangsung melahirkan 2 tantangan bagi Pancasila sebagai sistem filsafat
yaitu adanya kapitalisme dan komunisme.
Tantangan kapitalisme pada saat ini adalah lahirnya kebebasan individual secara
berlebihan sehingga menimbulkan dampak negatif seperti monopoli, gaya hidup yang
konsumtif dan lain-lain. Tantangan komunisme pada saat ini adalah domunasi negara yang
berlebihan sehingga dapat menghilangkan peran rakyat dalam kehidupan bernegara.

Anda mungkin juga menyukai