Anda di halaman 1dari 1

1.

Analisa berdasarkan Controlling

Forum Konservasi Gajah Indonesia dalam hal ini menurut saya kurang
memperhatikan keberadaan gajah-gajah di Indonesia, karena dari tahun 2010 sampai
2018 keberadaan gajah berkurang. Juga andil pemerintah yang sangat sedikit dan keliatan
seperti tidak peduli dengan lingkungan dan hewan, terutama gajah. Memang disini gajah
berkurang karena menyuusutnya hutan hujan di Indonesia. Kenapa bias menyusut?
Karena adanya upaya pembukaan lahan oleh beberapa oknum yang tidak diperhatikan
dan di beri izin oleh pemerintah

2. Analisa berdasarkan Communicating

Masyarakat masih minim pengetahuan tentang gajah dan bagaimana cara untuk
berpartisipasi dalam menjaga dan merawat gajah. Menurut saya itu adalah kurangnya
komunikasi terhadap pihak pengelola dan pemberdayaan terhadap masyarakat yang
awam akan hewan-hewan liar yang dalam kasus ini adalah gajah

SARAN DAN SOLUSI

Kurangnya perhatian pemerintah terhadap kepunahan gajah ini menjadi problema


menonjol menurut saya, karena selain gajah adalah hewan yang di lindungi, pemerintah
juga harus andil dalam pemberdayaan dan pelindungan hewan langka. Menurut saya,
akan lebih baik jika di setiap gajah di pasangi perangkat canggih untuk mendeteksi
keberadaannya dan dapat memanggilnya kembali ke tempat perlindungan agar gajah-
gajah tersebut dapat mendapat perlindungan dan alat tersebut juga dapat melihat melalui
GPS apa yang terjadi di hutan tersebut. Memberikan masyarakat pengetahuan juga sangat
penting agar masyarakat tau apa yang harus dilakukan ketika ada gajah yang masuk
kepemukiman warga, juga memberitahu masyarakat untuk stop illegal logging dan
perburuan gajah.

Anda mungkin juga menyukai