Anda di halaman 1dari 3

ECOSAND Manual

PAKAN / MAKANAN
1. Pakan ikan sebaiknya menggunakan yang tanpa pewarna, pakan yang
natural tanpa menggunakan pewarna umumnya berwarna coklat.
2. Saat memberi makan ikan sebaiknya yang langsung habis dalam 2-3 menit,
jangan memberi makan berlebihan.
3. Karena ikan pada umumnya tidak bisa merasakan kenyang, sebaiknya ikan
diberi makan satu kali setiap hari.
4. Untuk tempat-tempat umum sebaiknya memberi makan ikan pada sore-
malam hari, agar pada pagi-sore hari tidak terlihat kotoran ikan
dikarenakan sudah diurai oleh microba pada malam hari.
5. Umumnya pada dasar karung/botol pakan terdapat serbuk-serbuk dari
pakan tersebut, diusahakan jangan dimasukkan ke dalam kolam karena
tidak akan dimakan oleh ikan dan hanya membuat air berubah warna.

OBAT IKAN
1. Untuk pemberian obat-obat ikan DILARANG KERAS memberi antibiotik ke
dalam kolam yang sudah menggunakan sistem Ecosand karena dapat
membunuh bakteri pengurai kami.
2. Untuk kolam outdoor apabila hujan deras disarankan mengisi air kolam
sampai luber ke overflow selama beberapa menit (tergantung luas kolam)
hal ini untuk menjaga air kolam tidak terlalu asam karena air hujan.
3. Pemberian obat ikan seperti methylene blue, malachite green, acriflavine
aman untuk diberikan ke dalam kolam yang menggunakan sistem ecosand
asalkan sesuai takaran yang dianjurkan.
4. Apabila memberikan obat abate sebaiknya 2-3 hari kemudian air diganti
minimum 50%
AIR
1. Ketinggian air sebaiknya selalu diusahakan setinggi dengan overflow hal ini
untuk mencegah kolam menampung air hujan yang terlalu banyak sehingga
membuat ikan menjadi sakit.
2. Apabila pada permukaan air terlihat berminyak atau berdebu dapat
dibersihkan dengan menambah air pada kolam pada posisi terjauh dari
overflow supaya minyak dan debu otomatis terbuang ke overflow.
3. Apabila ikan bertelur sebaiknya air diganti dengan yang baru minimal 30%
dikarenakan air akan menjadi bau amis karena sperma dari ikan jantan.

POMPA
1. Pompa dari sistem ecosand kami harus selalu menyala 24 jam.
2. Apabila terjadi mati listrik air akan pelan-pelan menjadi keruh, tapi apabila
listrik sudah menyala kembali air pun akan pelan-pelan menjadi jernih
dengan sendirinya.
3. Apabila terjadi masalah dengan pompa harap segera menghubungi pihak
Ecosand untuk ditindak lanjuti.

IKAN
1. Sistem Ecosand kami saat ini hanya dapat diterapkan pada ikan air tawar.
2. Untuk kolam outdoor sebaiknya diberi beberapa ekor ikan pemakan lumut
seperti ikan sapu-sapu atau ikan algae eater, jumlahnya disesuaikan dengan
luas kolam.
3. Apabila menambah ikan baru sebaiknya ikan baru dikarantina dulu dan
dipastikan tidak membawa penyakit untuk ikan-ikan lama sebelum
dicampur ke dalam kolam.
4. Jumlah ikan sebaiknya disesuaikan dengan luas dan kedalaman kolam.
TANAMAN
1. Apabila di sekeliling kolam terdapat taman harap diperhatikan sistem
pengairannya, air yang sudah tercampur tanah atau pupuk jangan sampai
masuk ke dalam kolam.
2. Apabila terdapat daun-daun yang terjatuh ke dalam kolam sebaiknya
dibersihkan, karena hanya menghambat flow air bila mengendap di dasar
kolam.

AQUARIUM
1. Lampu pada aquarium sebaiknya jangan dinyalakan 24 jam, apabila
menyalakan lampu 24jam akan membuat aquarium menjadi penuh dengan
lumut.
2. Untuk menghilangkan lumut pada kaca aquarium disarankan memelihara
ikan pemakan lumut seperti sapu-sapu atau ikan algae eater, atau bisa juga
menggunakan pembersih kaca yang memiliki magnet untuk membersihkan
bagian dalam dan luar kaca aquarium.

Hormat Kami,

Michael Hendro

Ecosand Indonesia

Anda mungkin juga menyukai