Anda di halaman 1dari 12

KHOTBAH ASAL USUL RUKUN SEMBAHYANG YANG TIGA BELAS

Firman Tuhan pada surat ATTORIQ ayat 5 berbunyi :

FAL YAN ZU RIL INSA NU MIMMA KHULIQ


Artinya : Hendaklah manusia itu memikirkan dari apakah asal kejadiannya.?

Sabda Nabi berbunyi :

AGDA ADUWWIKA NAFSUKALLATI BAINA JAMBAIKA


Artinya : Musuh yang paling perlu kamu lawan ialah musuh yang ada pada
tubuhmu
yakni sebangsa :HAWA,NAFSU,DUNIA , SYETAN.

MENGAPA TIMBUL HAWA ?


Karena anasir ANGIN telah memenuhi segala rongga pada kita,
maka timbullah HAWA.

MENGAPA TIMBUL NAFSU ?


Karena anasir AIR telah menjadi :URAT, BENAK ,TULANG pada
kita, maka timbullah NAFSU.

MENGAPA TIMBUL DUNIA ?


Karena anasir TANAH telah menjadi DAGING,KULIT,
BULU atau ROMA pada kita maka timbullah DUNIA .

MENGAPA TIMBUL SYETAN ?


Karena anasir API telah menjadi DARAH pada kita , maka timbullah
SYETAN.

Apa pemukul HAWA,NAFSU, DUNIA,SYETAN ?


Pemukul HAWA ,NAFSU,DUNIA,SYETAN ialah IMAN,ISLAM,
TAUHID,
MA’RIFAT
Pemukul HAWA IMAN
Pemukul NAFSU ISLAM
Pemukul DUNIA TAUHID
Pemukul SYETAN MA’RIFAT
Adapun IMAN, ISLAM , TAUHID, MA’.RIFAT itu hendaklah diketahui pula,
APA pada ALLAH, APA pada MUHAMMAD dan APA pada KITA ?

IMAN itu : CERMIN bagi ALLAH


WAJIB pada MUHAMMAD
CAHAYA pada KITA

ISLAM itu : TITAH dari pada ALLAH


SIFAT pada MUHAMMAD
WAJIB pada KITA

TAUHID itu : KEESAAN ALLAH


NYATA pada MUHAMMAD
HAKEKAT pada KITA

MA’RIFAT itu : NYATA bagi ALLAH


PAKAIAN pada MUHAMMAD
MENELADAN pada KITA

Adapun IMAN,ISLAM,TAUHID dan MA’RIFAT itu hendaklah diketahui pula


KETETAPANnya

Ketetapan IMAN : DALAM HATI


Ketetapan ISLAM : PADA IKRAR DAN AMAL
Ketetapan TAUHID : PADA TEMPAT YANG TIDAK MENSYARIKATI
ALLAH
Ketetapan MA’RIFAT: MELIPUTI TERDAHULU DAN YANG
TERKEMUDIAN

Dengan masuknya salah satu dari pada IMAN,ISLAM,TAUHID ,MA’RIFAT kepada yang
4 (empat) anasir yang menimbulkan HAWA,NAFSU,DUNIA,SYETAN maka :

BERDIRILAH RUKUN SEMBAHYANG YANG 13


Adapun RUKUN SEMBAHYANG itu 13 perkara :
1. Niat
2. Tegak ,berdiri betul
3. Takbiratul Ihram
4. Membaca Fatehah
5. Ruku’
6. I’tidal
7. Sujud
8. Duduk antara dua sujud
9. Duduk tahyat
10. Membaca Tahyat
11. Selawat Atas Nabi
12. Salam yang Pertama
13. Tertib
Tertib artinya :mendahulukan yang dahulu dan mengemudiankan yang
kemudian

Adapun RUKUN SEMBAHYANG yang 13 itu terbagi atas 3 PEMBAHAGIAN

Pertama: RUKUN QOLBI yakni rukun yang diperbuat oleh HATI , adapun yang
terkandung oleh
RUKUN QOLBI itu 2 (dua} perkara :
1. Niat
2. Tertib

Kedua : RUKUN QOULI yakni rukun yang diperbuat oleh LIDAH , adapun yang
terkandung oleh rukun QOULI itu ada 5 {lima} perkara :
1. Takbiratul Ihram
2. Membaca Fatehah
3. Membaca Tahyat
4. Salawat Atas Nabi
5. Salam yang Pertama
Ketiga : RUKUN FI’LI yakni rukun yang diperbuat oleh ANGGOTA , adapun yang
terkandung oleh rukun FI’LI itu 6 {enam} perkara :
1. Tegak,berdiri betul
2. Ruku’
3. I’tidal
4. Sujud
5. Duduk antara dua sujud
6. Duduk tahyat atau duduk yang kemudian
Adapun rukun sembahyang yang 13 itu atau RUKUN QOLBI,atau RUKUN QOULI ,atau
RUKUN FI’LI ,hendaklah diketahui pula TAKLUKNYA.

Adapun rukun QOLBI itu takluknya pada ILMU NYA ALLAH, karena perbuatan HATI itu
DIKETAHUI oleh ALLAH

Adapun rukun QOULI itu takluknya pada SAMAK NYA AlLAH, karena perbuatan
LIDAH itu DIDENGAR oleh ALLAH

Adapun rukun FI’LI itu takluknya pada BASYIR NYA ALLAH, karena perbuatan
ANGGOTA itu DILIHAT oleh ALLAH.

Adapun rukun sembahyang yang 13 itu atau RUKUN QOLBI,atau RUKUN QOULI,atau
RUKUN FI’LI terhimpun pula kepada :
QASAD, TA’RAD, TA’YIN
QASAD : artinya YANG MENYENGAJA AKAN SEMBAHYANG
TA’RAD : artinya YANG MENYATAKAN FARDHUNYA
TA’YIN : artinya YANG MENENTUKAN WAKTUNYA
Adapun QASAD, TA’RAD , TA’YIN itu terhimpun pula kepada :
Huruf yang DUA DELAPAN yakni ALIF LAM LAM HA, ALIf KA BA RO
ALLAHU AKBAR bunyinya , namanya TAKBIRATUL IHRAM.
Jika kita hendak melakukan persembahan , maka hendaklah diketahui pula yang 6 perkara :
Pertama : Siapa yang menyembah ? yakni diri yang sebenar diri pada kita
Kedua : Siapa yang disembah ? yakni Zat Nya Allah SWT
Ketiga : Apa yang dipersembahkan ? yakni rukun sembahyang yang 13
Keempat : Dimana tempat mempersembahkan ? yakni ditempat yang tidak
mensyarikati ALLAH
Kelima : Bilamana waktu mempersembahkan ? yakni apabila masuk waktu yang 5
,
seperti : ZHUHUR, ASYAR, MAGRIB, ISYA, dan SUBUH.
Keenam : Kemana kembali Sembah ? yakni kepada WUJUD ALLAH yang
QADIM lagi BAQO

Adapun KESEMPURNAAN HAKEKAT TAKBIRATUL IHRAM itu 4 perkara :

1. MIKRAJ
2. IKHRAM
3. TAWAKAL
4. MUNAJAD
Adapun HAKEKAT SEMBAHYANG itu 4 perkara :
1. MASUK SERTA ILMU
2. BERDIRI SERTA MEMBESARKAN
3. MEMBAYAR SERTA MALU
4. KELUAR SERTA TAKUT

Adapun TIANG SEMBAHYANG itu ada 3 perkara :


1. TETAP SEGALA ANGGOTA
2. HADIR HATI AKAN ZAT NYA ALLAH
3. SEGALA BACAAN PAHAM DENGAN MAKNANYA

Adapun RUKUN IMAN itu 6 perkara


1. Iman kami dengan ALLAH
2. Iman dengan MALAIKAT
3. Iman dengan KITAB NYA
4. Iman dengan RASUL-RASUL NYA
5. Iman dengan HARI AKHIR
6. Iman dengan UNTUNG BAIK dan UNTUNG JAHAT KADAR dari
ALLAH TAA’LA

Adapun RUKUN SYAHADAT itu 4 perkara :


1. Meng-isbatkan ZAT NYA ALLAH
2. Meng-isbatkan SIFAT NYA ALLAH
3. Meng-isbatkan FI’IL NYA ALLAH
4. Meng-isbatkan KEBENARAN RASULULLAH

Adapun SYARAT SYAHADAT itu 4 perkara :


1. DIKETAHUI
2. DITASDIKKAN DALAM HATI
3. DIIKRARKAN DENGAN LIDAH
4. DIAMALKAN DENGAN ANGGOTA

Adapun yang MEMBINASAKAN SYAHADAT itu 4 perkara


1. Menduakan ALLAH
2. Mensyarikatkan dalam hati
3. Menyangkal dirinya dijadikan ALLAH
4. Tidak meng-isbatkan ZAT NYA ALLAH dan meringan-ringankan
SYARIA’T
RASUL
Adapun SYARAT SYAH SYAHADAT itu MENGHADAP KIBLAT
Adapun tempat yang WAJIB mengucapkan DUA KALIMAH SYAHADAT itu 2 tempat :
1. DALAM SEMBAHYANG
2. WAKTU MURTAD

Adapun TANDA ISLAM itu 4 perkara :


1. Merendahkan diri sesama islam
2. Suci lidah daripada berkata dusta
3. Suci perut daripada makanan yang haram
4. Suci badan daripada loba dan tamak

Adapun SYARAT ISLAM itu 4 perkara :


1. Tobat akan ALLAH
2. Ridho dengan QODA ALLAH
3. Yakin hatinya
4. Mengikuti Firman ALLAH dan Sabda Nabi Muhammad S.A.W.

Adapun RUKUN ISLAM itu 5 perkara :


1. Mengucap dua kalimah syahadat
2. Mengerjakan sembahyang
3. Mengeluarkan zakat
4. Puasa bulan Ramadhan
5. Haji ke Baitullah

Adapun yang MEMBINASAKAN ISLAM itu 4 perkara :


1. Memperbuat sesuatu yang tidak diketahui
2. Tahu, tidak diperbuat atau diamalkan
3. Tidak tahu, tidak mau belajar , suka mendengar kata orang lain
4. Membenci orang berbuat baik

Adapun TANDA MUNAFIK itu 3 perkara :


1. Bila berkata dia dusta
2. Bila berjanji dia mungkir
3. Bila dipercaya dia berkhianat

Demikianlah bunyi isi khotbah ASAL USUL RUKUN SEMBAHYANG YANG 13


PERKARA ,semoga apa yang terkandung didalamnya dapat kita jadikan suatu bahan
pertimbangan guna untuk mencari isi dan makna yang sebenarnya.
Amin ya Robbil Alamin

Jakarta,12 Mei 1992


Disalin sesuai dengan aslinya[ yang
telah dapat
koreksi dan restu dari Pembina Tunggal
JMI ]
Oleh :

Mengetahui :

Sek.Jend. DPP JMI Ketua Bidang Dakwah DPP JMI

Dto Dto

Dr.H. Aswin Rose Drs. Mansur Husni

KHOTBAH SIFAT YANG DUA PULUH


Dengan nama Allah yang maha pengasih lagi penyayang

FAHAZINI THORIQAT AHLI SUNNAH WALJAMAAH , WALMAKRIFATULLAH


WAROSULIHI
Artinya : Inilah jalan Ahli Sunnah waljamaah dan makrifat kita kepada Allah dan Rasulnya.

QOLA MAKRIFATUNA WAMA ZAMAN THORIQAT WAHUWA JAAHILU


DHOLLLIIINNN
Artinya : Barang siapa yang menyangkal jalan kepada Allah dan Rasulnya , maka mereka
itulah jahil
yang amat sesat.

1.- - Hakekat Ahli Sunnah yang kita bawa balik ke negeri Akhirat pada tempat asal mula
jadi , kita
menghadap kepada wajah Tuhan kita

2.- - Maka berkata segala Ulama Mekkah dan Ulama Madinah dan Ulama Mesir
yangmengatakan
Hakekat Sifat yang Dua puluh ini melepaskan kita dari kebinasaan didalam negeri
Ahirat di -----
Padang Mahsyar.

3.- - Maka sempurnalah Makrifat kita kalau mengenal sipat Muhammad yang ESA lagi
KUASA.

4.- - Maka memandanglah kita kepada Tuhan kita dengan pandangan NIKMAT yang dari
Tuhan
kita , maka tidak ada didalam jihat yang enam dan tidak ada rupanya

5.- - Maka lima ratus tahun merasa lezat pada tubuhnya.

6.- - Wahai segala kaum Muhammad , kalau tidak mengetahui Hakekat Sifat yang
Duapuluh , maka
tiada lepas dari Neraka Fathul azim yang amat besarlah Azabnya.

7.—Dan beberapa orang anak- anak orang- orang Islam yang tidak mengetahui Hakekat sifat
yang
Duapuluh , maka kekallah dia dalam neraka Jahannam

8.- - Barang siapa menyebut nama Tuhannya , serta orang yang punya nama , maka
runtuhlah
dosa seisi rumahnya.

9.- - Dan tidak berdosa dua ibu bapaknya dan runtuhlah dosa dua laki isterinya dan
runtuhlah dosa segala kaum keluarganya.

10.- -Demikianlah pahala Hakekat Sifat yang Duapuluh , kalau ditimbang seberat
bumi dan
langit, berat juga Hakekat Sifat yang Duapuluh.

11.- -Wahai Kaum Muhammad kokoh-kokoh memegang pedoman yang dibawa


Muhammad
akhir zaman ini , untuk kita bawa balik kenegeri Akhirat.

Mudah mudahan dapat kita pahami .--


“ SIFAT DUA PULUH “
ADAPUN SIFAT YANG WAJIB KITA KETAHUI BAGI ALLAH TAA’LA YAITU DUA
PULUH PERKARA = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = = =

1. U j u d……………………….artinya Ada
2. Kidam……………………….artinya Sedia
3. Baqo……………………… artinya K e k a l
4. Mukholipatuhu lilhawadis .artinya Bersalahan dengan segala yang baharu
5. Kiamuhu binafsi……………artinya Berdiri dengan sendirinya
6. Wahdaniat………………… artinya Satu saja
7. Qodrat………………………artinya K u a s a
8. I r a d a t…………………….artinya Berkehendak
9. I l m u……………………….artinya T a h u
10. H a y a t……………………. artinya H i d u p
11. S a m a k………………… artinya Mendengar
12. B a s y a r ………………… artinya M e l i h a t
13. K a l a m………………….. artinya B e r k a t a
14. Q o d i r u n………………. artinya Yang Kuasa
15. M a r i d u n………………. artinya Yang Berkehendak
16. A l i m u n………………... artinya Yang Mengetahui
17. H a i y u n………………... artinya Yang Hidup
18. S a m i’u n………………… artinya Yang Mendengar
19. B a s y i r u n……………… artinya Yang Melihat
20. Mutakallimun…………….. artinya Yang berkata-kata

ADAPUN SIFAT YANG DUA PULUH ITU TERBAGI ATAS EMPAT SIFAT :
Pertama : Sifat NAFSIAH sifat dirinya Allah yaitu satu U J U D.
Kedua : Sifat SALBIAH yakni sifat yang melazimi sifat NAFSIAH , menepikan
barang yang
tiada patut bagi ZAT yaitu lima sifat : Kidam, Baqo, Mukholifatuhu
lilhawadis,
Kiamuhu binafsih, wahdaniat.
Ketiga : Sifat M A ‘A N I Sifat yang berdiri atas sifat ZAT yang tidak bercerai dengan
ZAT
yaitu tujuh sifat : Qodrat, Iradat, Ilmu, Hayat, Samak, Basyar, Kalam.-
Keempat: Sifat MAKNAWIYAH yakni sifat yang melazimi sifat M A ‘A N I yaitu
tujuh sifat : Qodirun, Maridun, Alimun, Haiyun, Samiun, Basyirun,
Mutakallimun.

ADAPUN SIFAT DUAPULUH ATAU SIFAT YANG EMPAT ITU TERBAGI ATAS DUA
BAHAGIAN :
Pertama : Sifat ISTIGHANA yakni sifat KAYANYA ALLAH , adapun yang
terkandung
didalam sifat ISTIGHANA itu sebelas sifat yaitu :
yang keluar dari sifat NAFSIAH itu satu
: Ujud .
keluar dari sifat SALBIAH empat sifat yakni
: Qidam, Baqo, Mukhalifatuhu lilhawadis, Kiamuhu
binafsih.
yang keluar dari sifat MAA’NI itu tiga sifat yakni
: Samak, Basyar, Kalam
dan yang keluar dari sifat MAKNAWIAH itu tiga sifat yakni
: Samiun, Basyirun, Mutakallimun
Maka nyatalah yang terkandung didalam sifat ISTIGHANA itu sebelas sifat.

Kedua : Sifat IFTIQOR yakni sifat KEHENDAKNYA ALLAH . Adapun yang


terkandung
didalam sifat IfTIQOR itu sembilan sifat yaitu:
yang keluar dari sifat SALBIAH satu Wahdaniat
yang keluar dari sifat MA’ANI itu empat sifat :
: Qodrat, Iradat, Ilmu, Hayat.
yang keluar dari sifat MAKNAWIAH itu empat sifat :
Qodirun, Maridun, Alimun, Haiyun.
Maka nyatalah yang terkandung didalam sifat IFTIQOR itu sembilan sifat.-

ADAPUN SIFAT YANG DUAPULUH ATAU SIFAT YANG EMPAT ATAU SIFAT
YANG DUA ITU TERHIMPUN KEPADA KALIMAH “ LAILAHA ILLAALLAH
“.
Adapun kalimah LAILAHA ILLAALLAH itu terbagi atas empat kalimah.

Pertama : kalimah LA yakni kalimah NAPI namanya. Adapun yang terkandung dalam
kalimah LA itu lima sifat yaitu :
keluar dari sifat NAFSIAH itu satu Ujud
yang keluar dari sifat SALBIAH itu empat sifat :
Kidam, Baqo, Mukhalifatuhu lilhawadis, Kiamuhu
binafsih
Maka nyatalah yang terkandung didalam kalimah LA itu lima sifat.

Kedua : kalimah ILAHA yakni kalimah yang di NAPI kan namanya


Adapun yang terkandung didalam kalimah ILAHA itu enam sifat yaitu :
keluar dari sifat MA’ANI itu tiga sifat :
Samak, Basyar, Kalam
dan yang keluar dari sifat MA’NAWIAH itu tiga sifat:
Sami’un, Basyirun, Mutakallimun
Maka nyatalah yang terkandung dalam kalimah ILAHA itu enam sifat.

Ketiga : Kalimah ILLA yakni kalimah ISBAT namanya. Adapun yang terkandung
didalam kalimah ILLA itu empat sifat :
keluar dari sifat MA’ANI itu empat sifat :
Qodrat, Iradat, Ilmu, Hayat.
Maka nyatalah yang terkandung dalam kalimah ILLA itu empat sifat.
Keempat: Kalimah ALLAH yakni kalimah yang di–ISBAT-kan namanya. Adapun yang
terkandung dalam kalimah ALLAH itu lima sifat yaitu :
yang keluar dari sifat MA’NAWIAH itu empat sifat :
Qodirun, Maridun, Alimun, Haiyun
dan yang keluar dari sifat SALBIAH itu satu sifat : yaitu Wahdaniat.
Maka nyatalah yang terkandung dalam kalimah ALLAH itu lima sifat
Adapun kalimah “ LA ILAHA ILLA ALLAH “ itu hendaklah diketahui kalimah
NAPI dan kalimah ISBAT , menepikan alam ini , meng- isbatkan ZAT ALLAH
yang QODIM lagi BAQO, yang tiada dapat di AWAI atau di RABA ,tidak dapat
dilihat oleh panca indera yang LIMA atau anggota yang TUJUH , tiada seumpama juapun.
Firman Tuhan :
LAISA KAMISLIHI SYAIUN FIL ARDI WALA FISSAMAK.
Firman Tuhan :Surat Ali Imran ayat 85 :

Artinya : Barang siapa menuntut Agama , selain dari agama islam,tiadalah diterima dari
padanya. Ia dikampung akhirat termasuk orang-orang yang merugi.-
ADAPUM HALUAN ORANG MUSLIM ITU 10 PERKARA

Pertama ……………………. kepada IZRAIL


Ke-dua kepada KUBUR
Ke-tiga kepada MUNKAR DAN NANKIR
Ke-empat kepada MIZAN
Ke-lima kepada HISAB
Ke-enam kepada SIROTOL MUSTAQIM
Ke-tujuh kepada NERAKA
Ke-delapan kepada SYORGA
Ke-sembilan kepada NABI
Ke-sepuluh kepada ALLAH

“SYARATNYA“
1.ADAPUN HALUAN KITA KEPADA IZRAIL ITU 4 PERKARA :
Pertama Tobat Kepada Allah
Ke-dua menyukakan hati orang mukmin
Ke-tiga membayar Qodo
Ke-empat kasih akan Allah

2.ADAPUN HALUAN KITA KEPADA KUBUR “


Pertama meninggalkan mengumpat-ngumpat
Ke-dua meninggalkan dengki
Ke-tiga meninggalkan membantahi hukum syarak
Ke-empat suci daripada hadas dan najis

3.ADAPUN HALUAN KITA KEPADA MUNKAR DAN NANKIR ITU 4 PERKARA


Pertama mengucap dua kalimah syahadat
Ke-dua membenarkan dengan lidah
Ke-tiga mensucikan perkataan
Ke-empat syukur akan nikmat Allah

4.ADAPUN HALUAN KITA KEPADA MIZAN ITU 4 PERKARA :


Pertama b e l a j a r
Ke-dua mengajar akan dia
Ke-tiga membaiki kelakuan
Ke-empat memuliakan orang mukmin

5.ADAPUN HALUAN KEPADA HISAB ITU 4 PERKARA


Pertama mensedikitkan perkataan
Ke-dua mensedikitkan cita-cita
Ke-tiga membanyakkan puji kepada Allah
Ke-empat membanyakkan sedekah

6.ADAPUN HALUAN KITA KEPADA SIROTOL MUSTAQIM ITU 4 PERKARA


Pertama berkasih-kasihan dengan sahabat
Ke-dua mengeraskan Hukum Syarak
Ketiga berbuat baik kepada ibu dan bapak
Ke-empat memperlakukan pekerjaan baik kepada orang banyak

7.ADAPUN HALUAN KITA KEPADA NERAKA ITU 4 PERKARA:


Pertama membaca QURAN
Ke-dua MENANGISI DOSANYA
Ke-tiga meninggalkan segala maksiat
Ke-empat meninggalkan yang haram

8.ADAPUN HALUAN KITA KEPADA SYORGA ITU 4 PERKARA :


Pertama membuat segala kebaikan
Ke-dua berkasih-kasihan dengan Aulia Allah
Ke-tiga mengeraskan Hukum Syarak
Ke-empat merendahkan diri sesama muslim

9. ADAPUN HALUAN KITA KEPADA NABI ITU 4 PERKARA:


Pertama kasih akan segala Rasul
Ke-dua mengikut segala perkataan Rasul
Ke-tiga menjauhi segala yang dibenci Rasul
Ke-empat Membaca Selawat

10. ADAPUN HALUAN KITA KEPADA ALLAH ITU 4 PERKARA


Pertama menyeru dengan yang Makruf
Ke-dua meninggalkan segala yang jahat
Ke-tiga ber-‘iktikat dengan sebenarnya
Ke-empat membukakkan hukum Syarak
Demikianlah apa yang telah kami sampaikan, mengenai isi Haluam Muslim, dan kami tutup
dengan firman Tuhan pada surat Ali Imran ayat 200 yang berbunyi

Artinya : Hai , orang-orag yag beriman, bersabarlah kamu dan kuatkanlah kesabaranmu dan
tetaplah, bersiap siagalah di perbatasan negerimu bertaqwalah kepada Allah, mudah-
mudahan beruntung.-

Anda mungkin juga menyukai