Anda di halaman 1dari 2

Judul Laporan : Rapid Tes Masal Petugas KPPS hari Kamis, 3 Desember 2020

Latar Belakang
Penyakit virus corona 2019 (corona virus disease/COVID-19) merupakan sebuah nama baru
yang diberikan oleh Wolrd Health Organization (WHO) bagi pasien dengan infeksi virus novel
corona 2019 (nCoV19) yang pertama kali dilaporkan dari kota Wuhan, Cina pada akhir 2019.
Penyebaran terjadi secara cepat dan membuat ancaman pandemi baru.
Belakangan ini angka kejadian corona di Indonesia semakin meningkat, yaitu terdapat hampir
600.000 orang yang terdiagnosis corona. Bahkan beberapa daerah di Indonesia sudah menjadi
zona merah, salah satunya adalah daerah Indramayu. Angka kejadian pasien baru yang
terdiagnosis corona di Indramayu dalam 3 bulan belakangan ini mengalami peningkatan 3 kali
lipat bila di bandingkan dengan data sebelumnya.
Tepat pada tanggal 9 Desember 2020 akan diadakan pemilihan serentak di Indonesia, dan
keadaan ini sangat berpotensi sebagai tempat sumber penularan corona. Oleh karena itu
Puskesmas Margadadi melakukan kegiatan Rapid masal bagi seluruh petugas KPPS, sehingga
diharapkan dapat meminimalisir penularan COVID-19 semaksimal mungkin.

Permasalahan
Akan diadakanya pemilihan serentak yang dapat berpotensi sebagai tempat sumber penularan
corona.
Terjadinya peningkatan angka kejadian corona di Indramayu.

Perencanaan (metode penyuluhan)


Perencanaan yang dilakukan adalah dengan melakukan rapid masal kepada seluruh petugas
KPPS, yang dilaksanakan pada setiap desa. Apabila terdapat hasil rapid yang positif, maka orang
tersebut akan dilakukan pemeriksaan swab.

Pelaksanaan (Intervensi)
Pemeriksaan rapid masal ini dilakukan pada setiap desa. Dalam 1 tim ini terdapat beberapa tugas,
yaitu sebagai pendaftaran, pemeriksaan rapid, dan pengelolaan data. Saya sendiri disini sebagai
petugas pemeriksaan rapid. Apabila dari hasil rapid terdapat hasil yang reaktif, maka akan kami
hubungi melalui nomor hp yang sudah didaftarkan, setela itu akan dilakukan pemeriksaan swab.

Monitoring dan evaluasi


Pada setiap pelaksanaanya tidak semua petugas KPPS datang ke lokasi sesuai desanya, sehingga
kami membuka pemeriksaan rapid masal untuk petugas KPPS yang berhalangan hadir pada saat
pemeriksaan sebelumnya.

Anda mungkin juga menyukai