Anda di halaman 1dari 11

Lembar Kegiatan Peserta Didik

Materi Genetik
(DNA dan RNA)

Sekolah :
Kelas :
Semester :

Anggota :
1. …………………………
2. …………………………
3. …………………………
4. …………………………
5. …………………………

3.3 Menganalisis keterkaitan antara struktur dan fungsi gen, DNA, kromosom dalam proses
penurunan sifat pada makhluk hidup serta menerapkan prinsip-prinsip pewarisan sifat
dalam kehidupan

3.3.1 Mendefinisikan DNA pada makhluk hidup


3.3.2 Menjelaskan struktur DNA
3.3.3 Mendefinisikan replikasi DNA
3.3.4 Menjelaskan teori replikasi DNA
3.3.5 Menjelaskan proses replikasi DNA
3.3.6 Mendefinisikan RNA pada makhluk hidup
3.3.7 Menjelaskan struktur RNA
3.3.8 Menjelaskan jenis-jenis RNA
3.3.9 Membedakan DNA dengan RNA

A. DNA
DNA (deoxyribonucleic acid) merupakan penyusun gen pada kromosom di dalam
inti sel. Namun, DNA dapat ditemukan pula di dalam mitokondria, sentriol, kloroplas, dan
plastida. Pada organisme tertentu, seperti katak, Amoeba, Paramecium, dan tumbuhan
paku-pakuan, di dalam sitoplasmanya mengandung DNA.
1. Struktur DNA
DNA terdiri atau dua pita yang saling terpilin (double stranded DNA = ds DNA)
dikenal dengan istilah double helix. Pada struktur double helix, polinukleotida ganda

1|LKPD DNA dan RNA


DNA berhadapan pada basa nitrogennya. Basa nitrogen yang berhadapan berpasangan;
A – T atau T – A dan G – C atau C – G. Ikatan A – T dihubungkan 2 ikatan hydrogen
sedangkan G – C dihubungkan dengan 3 ikatan hydrogen. Setiap polinukleotida
tersusun atas nukleotida-nukleotida, setiap nukleotida terdiri dari 3 kompone gugus
molekul yaitu:
a. Gula pentosa atau deoksiribosa.
b. Basa nitrogen yang terdiri dari golongan purin yaitu Adenin (A), dan Guanin (G).
Serta golongan pirimidin yaitu Sitosin (C) dan Timin (T).
c. Gugus fosfat (PO4 −3 ).
5’

3’

Base pair

Nukleotida

3’

5’

Gambar: Struktur DNA


Sumber: https://images.app.goo.gl/pie9EBkAUaC276r6A
2. Replikasi DNA
Replikasi DNA adalah proses penggandaan rantai ganda DNA
a. Model replikasi DNA
- Model konservatif: molekul lama DNA tidak membuka, disamping molekul
DNA lama dibentuk molekul DNA baru secara lengkap.
- Model semikonservatif: rantai ganda DNA membuka karena pengaruh enzim,
kemudian di samping tiap rantai DNA lama dibentuk rantai DNA
komplmenternya.
- Model dispersif: molekul DNA putus menjadi beberapa bagian, dari potongan-
potongan DNA itu terbentuk DNA baru.

2|LKPD DNA dan RNA


Gambar: Model-model transkripsi
Sumber: https://images.app.goo.gl/Kduv3k48YHtN4kmc6
b. Mekanisme replikasi DNA
Replikasi DNA terjadi di dalam nucleus. Sumber energinya berasal dari
nukleosida trifosfat (nukleosida dengan 3 gugus fosfat). Replikasi dikatalis oleh
beberapa enzim, antara lain:
- Helikase, berfungsi memutuskan ikatan-ikatan hydrogen untuk membuka heliks
ganda DNA menjadi dua untai tunggal.
- RNA Primase, untuk menggabungkan nuklotida-nukleotida RNA agar dapat
membentuk primer (kelas lain asam nukleat).
- DNA Polimerase, berfungsi menggabungkan nukleotida-nukleotida menjaadi
polimer DNA yang panjang.
- DNA ligase, berfungsi menyambungkan fragmen-fragmen DNA (fragmen
Okazaki) yang baru terbentuk sehigga mnejadi untai DNA yang lengkap.

Adapun mekanisme replikasi DNA adalah sebagai berikut:


- Helikase membuka heliks ganda DNA induk.
- Protein pengikat untai tunggal menstabilkan DNA induk yang terbuka.
- Untai utama (leading strand) disintesis secara terus-menerus pada arah 5’ → 3’
oleh DNA polymerase. Pembentukan leading strand dimulai dari satu primer
RNA yang disintesis oleh enzim primase. Primer RNA bukanlah DNA tetapi
potongan pendek RNA. DNA polymerase kemudian menggantikan nukleotida
primer RNA dengan DNA.
- Untuk memanjangkan untaian baru DNA yang lain, DNA polymerase harus
bekerja di sepanjang cetakan yang jauh dari cabang replikasi. Untai DNA yang
disintesis pada arah ini disebut lagging strand (untai lamban). Lagging strand
disintesis secara tidak kontinu. Enzim primase menyintesis primer-primer RNA
pendek yang kemudian diperpanjang oleh DNA polymerase membentuk
fragmen okazaki.
- Setelah primer RNA diganti menjadi DNA oleh DNA polymerase yang lainnya,
DNA ligase menggabungkan fragmen okazaki ke untai yang sedang tumbuh.

3|LKPD DNA dan RNA


Gambar: Model semikonservatif dalam mekanisme transkripsi
Sumber: https://images.app.goo.gl/gkCvZRgK3mgZ2YmK9

B. RNA
RNA (ribonucleic acid) adalah makromolekul polinukleotida yang berbentuk untai
tunggal. RNA berperan dalam sintesis protein. RNA memiliki untai polimer yang lebih
pendek daripada DNA karena dibentuk melalui transkripsi fragmen-fragmen DNA.
Keberadaaan RNA di dalam sel tidak tetap karena RNA mudah terurai dan harus diproduksi
kembali.
1. Struktur RNA
Rantai tunggal polinukleotida tersusun atas nukleotida-nukleotida, setiap
nukleotida terdiri dari komponen berikut:
a. Gula ribosa berkarbon 5.
b. Gugus fosfat.
c. Basa nitrogen yang terdiri dari golongan purin yaitu Adenin (A) dan Guanin (G).
Serta golongan pirimidin yaitu Sitosin (C) dan Urasil (U).

4|LKPD DNA dan RNA


Gambar: Struktur DNA dan RNA
Sumber: http://4.bp.blogspot.com/-
p1bVxiDlsOM/Vo53PPZzwNI/AAAAAAAAHM0/RAo_z0ybRI8/s1600/RNA%2Bd
an%2BDNA.png
2. Jenis-jenis RNA
a. mRNA (messenger RNA ) atau RNA d (RNA duta)
mRNA merupakan untai tunggal panjang yang terdiri atas ratusan
nukleotida. mRNA dibentuk oleh DNA melalui proses transkripsi di dalam inti sel.
mRNA memiliki urutan basa nitrogen sesuai dengan pasangan komplementer salah
satu untai DNA (untai cetakan/template). mRNA berfungsi membawa kode genetik
(kodon) dari kromosom di dalam inti sel ke ribosom di dalam sitoplasma sel. Kode
genetik yang dibawa mRNA akan menentukan jenis asam amino yang akan
terbentuk. Setiap tiga urutan basa nitrogen (triplet) pada mRNA merupakan salah
satu kodon dan menentukan satu jenis asam amino. Kodon adalah kode genetik
yang dibawa oleh mRNA yang terbentuk dari triplet-triplet pada mRNA dan
berfungsi menentukan jenis asam amino. mRNA berumur sangat pendek, hanya
beberapa menit hingga beberapa hari, setelah itu akan segera terurai. mRNA pada
sel eukariotik berumur lebih panjang daripada sel prokariotik.

Gambar: mRNA
Sumber: http://sphweb.bumc.bu.edu/otlt/MPH-Modules/PH/DNA-
Genetics/CodingStrand.png

5|LKPD DNA dan RNA


b. tRNA (transfer RNA)
Molekul tRNA ditranskripsikan dari cetakan DNA di dalam nukleus,
kemudian diangkut ke sitoplasma. tRNA berfungsi membawa asam amino ke
ribosom. Molekul tRNA terdiri atas untai tunggal yang pendek, sekitar 80
nukleotida. Untai tunggal ini melipat membentuk struktur 3 dimensi dan terjadi
ikatan hydrogen antara basa nitrogen pada tempat-tempat tertentu. tRNA memiliki
ujung tempat pelekatan asam amino dan ujung lain yang mengandung anticodon.
Antikodon adalah triplet basa nitrogen yang terikat dengan kodon mRNA secara
spesifik. tRNA mempunyai antikodon yang mampu mengenali 2 atau lebih kodon
yang berbeda sehingga jumlahnya lebih sedikit dari jumlah kodon, yaitu sekitar 45
dari jumlah total kodon sebanyak 61.

Gambar: Model tRNA


Sumber:
https://www.genome.gov/sites/default/files/tg/en/illustration/transfer_rna_adv.jpg
c. rRNA (ribosomal RNA)
rRNA terdapat di ribosom. Jumlah rRNA di dalam ribosom sebanyak 60%
dari berat total ribosom. Satu sel mengandung ribuan ribosom sehingga di dalam
sel, jumlah rRNA adalah yang paling banyak dibandingkan dengan mRNA maupun
tRNA. Molekul rRNA ditranskripsikan oleh DNA, rRNA berfungsi sebagai
penyelaras (adaptor) atau mesin perakit polipeptida yang bergerak ke saru arah
sepanjang mRNA dalam proses sintesis protein.

6|LKPD DNA dan RNA


Gambar: rRNA di dalam ribosom
Sumber:
https://tse1.mm.bing.net/th?id=OIP.QoBMzDasoOLfMnxl95qq6wHaHx&pid=Api&P=0

C. Perbedaan DNA dan RNA


Perbedaan DNA RNA
Bentuk Struktur Untai ganda (heliks ganda), Untai tunggal, pendek
panjang
Letak Pada kromosom (inti sel), Pada sitoplasma sel, ribosom,
mitokondria, plastid, kloroplas, dan inti sel
dan sentriol
Jenis Gula Deoksiribosa Ribosa
Basa Nitrogen Purin: Adenin dan Guanin Purin: Adenin dan Guanin
Pirimidin: Sitosin dan Timin Pirimidin: Sitosin dan Urasil
Fungsi Sebagai perintah dalam sintesis Sebagai alat dalam sintesis
protein protein
Kadar Jumlah Tetap, tidak dipengaruuhi oleh Tidak tetap, dipengaruhi oleh
aktivitas sintesis protein aktivitas sintesis protein
Keberadaannya Permanen Periode pendek karena mudah
terurai
Jenis/macam Hanya satu yaitu DNA itu sendiri Ada tiga yaitu mRNA, tRNA
dan rRNA.

7|LKPD DNA dan RNA


1. Lengkapilah gambar model DNA di bawah ini dengan keterangan nama bagian yang
sesuai!
1 Jawab:
1. ………………………
………………………
2. ………………………
2 ………………………
3. ………………………
………………………
3
4. ………………………
………………………
4 5. .………………………
……………………….
5 6. ………………………
………………………
7 6 7. ………………………
8
………………………
8. ………………………
………………………

2. Gambarkan struktur RNA lengkap dengan bagian-bagiannya!


Jawab:

8|LKPD DNA dan RNA


3. Sebutkan perbedaan-perbedaan antara DNA dan RNA!
Jawab:
Perbedaan DNA RNA

Bentuk Struktur

Letak

Jenis Gula

Basa Nitrogen

Fungsi

Kadar Jumlah

Keberadaannya

Jenis/macam

4. Berdasarkan percobaan Matthew Meselson dan Franklin Stahl disimpulkan sebuah model
replikasi yang diyakini kebenarannya, model apakah itu? Jelaskan bagaimana bentuk
percobaan tersebut!
Jawab:

9|LKPD DNA dan RNA


5. Gambar dibawah ini merupakan jenis RNA apa? Apakah fungsinya?

a b c
Jawab:

6. Temukanlah enzim-enzim yang berperan dalam proses replikasi pada gambar berikut!
Jelaskan fungsinya!

Jawab:

10 | L K P D D N A d a n R N A
7. Jelaskan mekanisme replikasi berdasarkan gambar pada nomor 6!
Jawab:

Paraf Guru

11 | L K P D D N A d a n R N A

Anda mungkin juga menyukai