Anda di halaman 1dari 3

 

SAMBUTAN
BUPATI BOALEMO
PADA ACARA SAMBUTAN
VISITASI TIM PERNEFRI
KOORDINATOR WILAYAH SULAWESI UTARA, GORONTALO DAN MALUKU
DI
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH TANI DAN NELAYAN
KABUPATEN BOALEMO
TAHUN 2023

Bismillahirrahmanirrahim, 
Assalamu' alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh,
Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua,

Yang terhormat :
 Ketua Tim Pernefri Koordinator Wilayah Sulawesi Utara, Gorontalo Dan Maluku,
Prof Emma Syarifih Moeis MD., Ph.D beserta rombongan
Yang saya Hormati :
 Bapak sekda Kabupaten Boalemo
 Ibu Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo, beserta jajaran
 Ibu Direktur RSUDTN beserta jajaran Kabupaten Boalemo

Seluruh tamu undangan yang saya banggakan

Puji syukur kita kehadirat Allah SWT, pada hari ini kita semua diberikan
kesempatan untuk menghadiri acara “Visitasi Tim Pernefri Koordinator Wilayah
Sulawesi Utara, Gorontalo Dan Maluku di Rumah Sakit Umum Daerah Tani Dan
Nelayan Kabupaten Boalemo Tahun 2023”, dalam keadaan sehat wal'afiat tanpa
kekurangan sesuatu apapun. Shalawat serta salam senantiasa kita sanjungkan kepada Nabi Besar
Muhammad SAW, mudah-mudahan kita semua mendapatkan safa’atnnya dihari yaumil
akhir kelak , aamiin yaa rabbil aalamiin.

Hadirin Undangan yang saya hormati,

Persiapan untuk pelayanan Unit Hemodialis sudah cukup lama kurang lebih dua tahun
sejak tahun 2021, yang meliputi penyiapan sumber daya manusia, penyiapan gedung dan
peralatan, serta pencatatan administrasi perizinannya,
Berdasarkan hasil data yang kami peroleh di tahun 2022 ini terdapat 47 orang warga
kabupaten boalemo yang dirujuk ke Rumah sakit di luar wilayah kabupaten boalemo
untuk mendapatkan pelayanan cuci rutin melakukan hemodialisis, dengan jumlah klaim
sekitar 1,2 milyar, sehingga keberadaan unit hemodialisis ini sangat ditunggu oleh
masyarakat.
Saya berharap RSUDTN mampu menjawab tuntutan kebutuhan pelayanan
kesehatan masyarakat Kabupaten Boalemo pada khususnya dengan cara meningkatkan
Mutu Pelayanan Kesehatan kepada Masyarakat.

Hadirin Undangan yang saya hormati,


Tahun 2023 ini, sesuai dengan KMK No. HK. 01.07/MENKES /1339/2023 tentang
Rumah sakit Jejaring Pengampuan Pelayanan Uronefrologi, dimana Rumah sakit
Kebanggan Masyarakat Kabupaten Boalemo ini ditunjuk sebaga salah satu Rumah Sakit
Pengampu Pelayanan Uronefrologi dengan strata Madya.
Dengan penunjukan ini diharapkan segala kebutuhan kompetensi sumberdaya
manusia, sarana dan prasarana, peralatan serta serta sumber daya lain dapat dipenuhi
sesuai standar
Saya atas nama masyarakat Kabupaten Boalemo sangat berharap kunjungan ini,
segala persyaratan yang dipersyaratkan telah dipenuhi dan segera diterbitkan rekomendasi
izin operasionalnya agar unit hemodialisis segera dapat difungsikan.

Hadirin undangan yang berbahagia,

Pasien penyakit ginjal dengan fungsi ginjal yang sudah mengalami penurunan atau
yang masih tersisa sudah sangat sedikit sehingga usaha-usaha pengobatan biasa yang
berupa diet, pembatasan minum, obat-obatan dan lain-lain tidak memberi pertolongan
yang diharapkan lagi, maka pasien perlu mendapat pengobatan atau terapi pengganti.
Keadaan pasien dimana fungsi ginjal sudah menurun memerlukan tindakan yang
namanya cuci darah (Hemodialisa) untuk membuang racun-racun yang ada didalam
tubuh. Dimana pasien dengan gagal ginjal terminal perlu cuci darah 2-3 kali per minggu,
Setiap kali cuci darah butuh waktu rata-rata 4 jam. Yang tadinya cuci darah hanya
dilaksanakan di luar rumah sakit Kabupaten Boalemo, diharapkan segera dapat
dilaksanakan di RSUDTN

Hadirin undangan yang saya hormati,


Satu lagi wujud kepedulian pemerintah dalam bidang kesehatan khususnya untuk
membantu masyarakat yang memerlukan tambahan (tranfusi) darah kita buka layanan
Unit Tranfusi Darah (UTD) di RSUD Tani dan Nelayan.
Kepada seluruh tenaga Rumah Sakit, Dokter Spesialis, Dokter Umum, Apoteker,
Perawat, Bidan, Analis Kesehatan, Radiografer dan tenaga lainnya, saya mengucapkan
terimakasih yang sebesar-besarnya atas pengabdiannya kepada masyarakat Kabupaten
Boalemo

TERTANDA
PJ BUPATI

DR.SERMAN MORIDU,SPd.MM

Anda mungkin juga menyukai