Anda di halaman 1dari 3

Nama : Shahibbul Sya’ban

NIM : 02011282126245

Kelas : B Indralaya

Peraturan : Undang-undang No. 1 Tahun 1974 Tentang Perkawinan

Undang-undang No. 30 Tahun 2002 Tentang Komisi Pemberantasan Tindak

Pidana Korupsi

Undang-undang No. 11 Tahun 2008 Tentang Internet dan Transaksi Elektronik

Undang-undang No. 3 Tahun 2014 Tentang Perindustrian

Undang-undang No. 7 Tahun 2014 Tentang Perdagangan

Undang-undang No. 11 Tahun 2020 Tentang Cipta Kerja

Pasal yang memuat Larangan :

1) Undang-Undang No. 11 Tahun 2008

1. Pasal 27 memuat larangan tentang perbuatan yang dilarang yaitu dengan sengaja dan

tanpa hak mendistribusikan dan/atau mentransmisikan dan/atau membuat dapat

diaksesnya Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik yang memiliki muatan

perjudian, muatan penghinaan dan/atau pencemaran nama baik, muatan pemerasan

dan/atau pengancaman, muatan yang melanggar kesusilaan.

2. Pasal 28 memuat larangan tentang perbuatan yang dilarang yaitu dengan sengaja dan

tanpa hak menyebarkan berita bohong dan menyesatkan yang mengakibatkan

kerugian konsumen dalam Transaksi Elektronik dan larangan menyebarkan informasi

yang ditujukan untuk menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan individu


dan/atau kelompok masyarakat tertentu berdasarkan atas suku, agama, ras, dan

antargolongan (SARA).

2) Undang-Undang No. 7 Tahun 2014

1. Pasal 9 memuat larangan tentang Perdagangan Barang dan/atau Jasa yaitu Pelaku

Usaha Distribusi dilarang menerapkan sistem skema piramida dalam mendistribusikan

Barang.

2. Pasal 36 memuat larangan tentang Perdagangan Barang dan/atau Jasa yaitu Setiap

Pelaku Usaha dilarang memperdagangkan Barang dan/atau Jasa yang ditetapkan

sebagai Barang dan/atau Jasa yang dilarang untuk diperdagangkan.

Pasal yang memuat Kebolehan

1) Undang-Undang No. 3 Tahun 2014

1. Pasal 22 memuat kebolehan tentang Pembina Industri dapat bermitra dengan asosiasi

Industri dalam melakukan pembinaan dan pengembangan Industri.

2. Pasal 29 memuat kebolehan tentang Menteri dapat melakukan pelarangan

penggunaan tenaga kerja asing dalam rangka pengamanan kepentingan strategis

Industri nasional tertentu.

2) Undang-Undang No. 11 Tahun 2020

1. Pasal 27 memuat kebolehan tentang penyusunan dokumen amdal yaitu Dalam

menyusun dokumen Amdal, pemrakarsa dapat menunjuk pihak lain.

2. Pasal 39 memuat kebolehan tentang Pelaku Usaha Perkebunan dapat melakukan

Usaha Perkebunan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia sesuai

dengan ketentuan peraturan perundang-undangan di bidang penanaman modal.


Pasal yang memuat Suruhan

1) Undang-Undang No. 1 Tahun 1974

1. Pasal 45 memuat suruhan tentang Kewajiban kedua orang tua yaitu memelihara dan

mendidik anak-anak mereka sebaik-baiknya.

2. Pasal 46 memuat suruhan tentang Kewajiban anak yaitu menghormati orang tua dan

mentaati kehendak mereka yang baik. Dan jika anak telah dewasa wajib memelihara

menurut kemampuannya, orang tua dan keluarga dalam garis lurus keatas, bila

mereka itu memerlukan bantuannya.

2) Undang-Undang No. 30 Tahun 2002

1. Pasal 15 memuat suruhan tentang Kewajiban Komisi Pemberantasan Korupsi yaitu

memberikan perlindungan terhadap saksi atau pelapor yang menyampaikan laporan

ataupun memberikan keterangan mengenai terjadinya tindak pidana korupsi;

memberikan informasi kepada masyarakat yang memerlukan atau memberikan

bantuan untuk memperoleh data lain yang berkaitan dengan hasil penuntutan tindak

pidana korupsi yang ditanganinya; menyusun laporan tahunan dan menyampaikannya

kepada Presiden Republik Indonesia, Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia,

dan Badan Pemeriksa Keuangan; menegakkan sumpah jabatan; menjalankan tugas,

tanggung jawab, dan wewenangnya.

2. Pasal 18 memuat suruhan tentang Kewajiban Komisi Pemberantasan Korupsi yaitu

mengumumkan gratifikasi yang ditetapkan menjadi milik negara paling sedikit 1

(satu) kali dalam setahun dalam Berita Negara.

Anda mungkin juga menyukai