Anda di halaman 1dari 9

Madani : Indonesian Journal Of Civil Society

Vol. x, No.x, Februari 202x, pp. xx-xx


p-ISSN: 2686-2301, e-ISSN: 2686-035X, DOI: 10.35970/madani.v1i1.

Pelatihan Komputer Bagi Aparat Desa Tassese Dalam


Meningkatkan Kinerja dan Kemampuan Penyusunan
Adminstrasi Desa
Raden Wirawan1*, Agussalim Patola Dm2, Muhammad Awal Nur3
Program Studi Sistem Komputer, Institut Teknologi dan Bisnis Bina Adinata, Bulukumba, Indonesia
13
2
Program Studi Teknik Sipil, Universitas Patompo, Makassar, Indonesia
Email: radenitebba22@gmail.com, 2agussalimpatoladm@unpatompo.ac.id, 3awalnur10@gmail.com
1

INFORMASI ARTIKEL ABSTRAK


Data artikel: Abstract- Computer training in improving the performance and
ability to prepare village administration is a community service
Naskah masuk,
activity carried out by Institut Teknologi dan Bisnis Bina
Adinata lecturers which aims to improve performance and the
ability to arrange village administration using computers for
Tassese Village officials, Village Consultative Body and
Tassese Village Technical Cadres. This activity is held every
Wednesday on the 8th, 15th, 22nd and 29th of May 2019 at the
Tassese Village office, Manuju District, Gowa Regency. This
activity is in the form of training on Microsoft Office,
especially Microsoft Word and Microsoft Excel to provide
convenience in preparing village administration and ease of
carrying out financial reporting using a computer. This
training also had a positive impact in increasing understanding
and knowledge of Microsoft Office for Tassese village officials
so as to improve performance in using computers in every
activity in the village.
Kata Kunci: Abstrak- Pelatihan komputer dalam meningkatkan kinerja dan
kemampuan penyusunan administrasi desa ini merupakan
Administrasi desa,
kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh dosen
Pelatihan,
Institut Teknologi dan Bisnis Bina adinata yang bertujuan
Komputer,
untuk meningkatkan kinerja dan kemampuan menyusun
Kinerja,
administrasi desa menggunakan komputer bagi aparat Desa
Kemampuan Penyusunan,
Tassese, Badan Permusyawaratan Desa dan Kader Teknik
Desa Tassese. Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari Rabu
pada tanggal 8, 15, 22 dan 29 Mei 2019 di kantor Desa
Tassese Kecamatan Manuju Kabupaten Gowa. Kegiatan ini
berupa pelatihan tentang microsoft office khususnya microsoft
word dan microsoft excel untuk memberikan kemudahan dalam
menyusun administrasi desa dan kemudahan melakukan
pelaporan keuangan menggunakan komputer. Pelatihan ini
juga memberikan dampak positif dalam peningkatan
pemahaman dan pengetahuan tentang microsoft office bagi
aparat desa Tassese sehinggan meningkatkan kinerja dalam
penggunaan komputer dalam setiap kegiatan di desa.

Korespondensi:
Raden Wirawan
Program Studi Sistem Komputer, Institut Teknologi dan Bisnis Bina Adinata
Jl. Panyutanah, Jalanjang,Ujung Bulu, Bulukumba , Indonesia

https://ejournal.pnc.ac.id/index.php/madani 1
Madani : Indonesian Journal Of Civil Society p-ISSN: 2686-2301
Vol. x, No.x, Februari 202x, pp. xx-xx e-ISSN: 2686-035X

https://ejournal.pnc.ac.id/index.php/madani 2
Madani : Indonesian Journal Of Civil Society p-ISSN: 2686-2301
Vol. x, No.x, Februari 202x, pp. xx-xx e-ISSN: 2686-035X

PENDAHULUAN
Kemajuan di bidang teknologi informasi dan komunikasi yang sangat cepat saat ini
semestinya dapat disikapi dengan pemanfaatan yang bernilai positif, baik untuk
peningkatan kualitas pribadi maupun kualitas instansi/lembaga. Salah satunya adalah
penggunaan komputer. Komputer merupakan teknologi informasi yang sangat penting
untuk dikuasai dan digunakan sebagai media untuk membantu dalam berbagai aktifitas.
Keterampilan dalam menggunakan atau mengoperasikan komputer saat ini sudah
menjadi sebuah tuntutan guna mendukung kegiatan dalam berorganisasi baik dalam
kegiatan penyusunan administrasi desa. Selain itu, kemampuan atau keterampilan dalam
mengoperasikan komputer juga dapat menjadi nilai tambah atau bekal bagi para staf desa
sebagai nilai kompetensi dalam dunia kerja. Perkembangan teknologi ini juga
mengakibatkan tuntutan masyarakat akan kemudahan, kelengkapan fasilitas dan
kecanggihan dalam segala hal. Oleh karena itu, pelatihan komputer merupakan salah satu
kegiatan positif yang bermanfaat untuk membangun sumber daya manusia di masyarakat
demi kemajuan bangsa.
Bertitik tolak dari hal tersebut, maka sebagai salah bentuk kepedulian kampus
kepada masyarakat, kami mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat sebagai salah satu
perwujudan dari tridarma perguruan tinggi yaitu pelatihan komputer dalam meningkatkan
kinerja dan kemampuan penyusunan administrasi desa. Pelatihan ini diperuntukkan
kepada para aparat desa, BPD dan kader teknik desa Tassese kecamatan Manuju
kabupaten Gowa yang dimana kegiatan ini merupakan hasil kerjasama dari pendamping
desa kecamatan Manuju dan kepala desa Tassese serta salah satu dosen Institut Teknologi
dan Bisnis Bina Adina.
Desa Tassese merupakan salah satu dari tujuh desa di wilayah kecamatan Manuju
Kabupaten Gowa yang terletak 55 Km kearah timur dari kota Makassar dan 45 Km dari
ibukota kabupaten Gowa. Desa Tassese memiliki empat dusun yaitu dusun jene-jene,
dusun tassese, dusun bontote’ne dan dusun bontosunggu. Kondisi lingkungan desa tassese
terdiri dari bukit dan gunung dengan ketinggian rata-rata 400 sampai dengan 500 Mdpl
dengan luas wilayah + 15,00 Km2. Desa Tassese memiliki jumlah penduduk 1.784 jiwa
dengan mata pencaharian yang utama penduduk adalah petani. Tetapi ada pula yang
berprofesi sebagai pegawai, pedagang dan buruh.
Saat ini, Kepala desa Tassese Bapak Muhammad Azis, S.Sos memiliki tiga belas
orang staf desa yang terdiri dari sekertaris desa, kasi pemerintahan, kasi pembangunan,

https://ejournal.pnc.ac.id/index.php/madani 3
Madani : Indonesian Journal Of Civil Society p-ISSN: 2686-2301
Vol. x, No.x, Februari 202x, pp. xx-xx e-ISSN: 2686-035X

kasi kesejahtraan, kaur keuangan, kaur umum, kaur administrasi, staf keuangan, staf
administrasi dan empat kepala dusun. Dari ketiga belas aparat desa yang rata rata hanya
tamatan SMA sehingga dalam kegiatan penyusunan dan pelaporan adminstrasi desa yang
membutuhkan aplikasi komputer hasilnya belum maksimal dan membutuhkan waktu yang
lama dalam penyelesaiannya. Terlebih bagi anggota Badan Permusyawaratan Desa yang
diketuai oleh Sannang, S.Pd yang memiliki delapan anggota belum mahir
mengoperasionalkan komputer sehingga dalam kegiatan penyusunan dan pelaporan
adminstrasi masih bersifat manual
Pelaksanaan pelatihan komputer dalam meningkatkan kinerja dan penyusunan
administrasi desa yang dilaksanakan oleh salah satu dosen dari Institut Teknologi dan
Bisnis Bina Adinata. sebagai salah satu pelaksanaan pengabdian masyarakat akan
dilaksanakan dalam beberapa tahap yang terdiri dari pengenalan teori dasar tentang
microsoft office khususnya microsoft word dan microsoft excel.
Selanjutnya tahap praktikum yang didampingi oleh pemateri. Pelatihan teori dan
praktek ini bertujuan untuk membekali para perangkat desa dalam menguasai microsoft
word dan excel dengan baik dalam penyusunan administrasi desa. Adapun target luaran
yang diadakan yaitu Meningkatkan peran program studi sistem komputer dalam
memecahkan masalah yang terjadi dimasyarakat khususnya dalam membuat laporan dan
administrasi dengan komputer; Meningkatkan kemampuan aparat desa, BPD dan kader
teknik dalam menggunakan komputer khususnya microsoft word dan microsoft excel;
Produk pengabdian berupa dokumen yang berisi modul pelatihan yang bisa di manfaatkan
aparat desa, BPD dan kader teknik untuk jangka panjang; Serta sertifikat pelatihan bagi
peserta yang aktif dalam pelatihan yang bisa dimanfaatkan dalam kebutuhan administrasi.

1. METODE PELAKSANAAN

Pada metode pelaksanaan yang digunakan pengabdian ini adalah sosialisasi dan
pelatihan.
a. Sosialisasi dilakukan dengan memberikan ceramah mengenai perkembangan
teknologi informasi dan dampak perkembangan teknologi informasi serta
mengenalkan aplikasi-aplikasi yang dapat digunakan dalam kebutuhan administrasi
perkantoran.
b. Pelatihan dilakukan dengan Teknik presentasi, simulasi dan ujian praktek
menggunakan Microsoft word dan excel.

https://ejournal.pnc.ac.id/index.php/madani 4
Madani : Indonesian Journal Of Civil Society p-ISSN: 2686-2301
Vol. x, No.x, Februari 202x, pp. xx-xx e-ISSN: 2686-035X

Peserta dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah staf desa Tassese beserta
dengan anggota BPD, dan kader teknik desa Tassese kecamatan Manuju kabupaten Gowa
yang berjumlah 13 orang. Pelatihan pengabdian ini dilaksanakan setiap hari rabu pada
bulan Mei yaitu pada tanggal 8, 15, 22 dan 29 Mei 2019. Kegiatan dilaksanakan di kantor
desa Tassese Kecamatan Manuju Kabupaten Gowa mulai pukul 09.00 sampai 12.00
WITA.
2. HASIL DAN PEMBAHASAN

3.1 Persiapan Kegiatan


Sebelum kegiatan dilaksanakan maka dilakukan persiapan-persiapan seperti melakukan
pengkajian studi pustaka, melakukan persiapan alat dan bahan pelatihan, menentukan waktu
pelaksanaan dan lamanya kegiatan pengabdian.
a. Studi Pustaka
Adapun materi yang disampaikan dalam pelatihan ini yaitu materi tentang perkembangan
teknologi informasi dan dampak perkembangan teknologi informasi serta mengenalkan
aplikasi-aplikasi yang dapat digunakan dalam kebutuhan administrasi perkantoran microsoft
office terkhusus microsoft word dan Microsoft excel.
b. Alat dan Bahan Pelatihan
Dalam pelatihan pemateri menggunakan laptop, mouse, keyboard, lcd, proyektor dan buku
modul pelatihan. Untuk menunjang kegiatan ini setiap peserta disarankan membawa laptop
selama pelatihan.

3.2 Pelaksanaan Kegiatan


Kegiatan ini diawali dengan pembukaan dan perkenalan diri dari pemateri dan perkenalan
dengan aparat desa, BPD dan Kader teknik desa Tassese. Selanjutnya penjelasan tujuan kegiatan
pelatihan dan teknis pelaksanaan pelatihan komputer.
Pada hari pertama dilakukan sosialisasi yaitu pemateri memberikan penjelasan materi
tentang perkembangan teknologi informasi dan dampak perkembangan teknologi informasi serta
mengenalkan aplikasi-aplikasi yang dapat digunakan dalam kebutuhan administrasi perkantoran.
Terkhusus penjelasan mengenai microsoft office, kegunaan microsoft word dan microsoft excel,
penjelasan tools dan fungsinya kemudian sesi tanya jawab dengan peserta.

https://ejournal.pnc.ac.id/index.php/madani 5
Madani : Indonesian Journal Of Civil Society p-ISSN: 2686-2301
Vol. x, No.x, Februari 202x, pp. xx-xx e-ISSN: 2686-035X

Gambar 1. Kegiatan Sosialisasi hari pertama

Hari kedua memberikan pelatihan penggunaan microsoft word dalam penyusunan


administrasi. Praktek yang dilakukan yaitu Praktek dasar microsoft word seperti membuat surat,
struktur organisasi, laporan kegiatan rapat, daftar hadir peserta dan cara print dokumen word.

Gambar 2. Pelatihan hari kedua praktek Microsoft word

Hari ketiga memberikan pelatihan penggunaan microsoft excel dalam pembuatan laporan
keuangan. Dalam kegiatan ini menjelaskan bagaimana cara membuat tabel, menggunakan rumus
matematika seperti SUM, AVERAGE, MAX, MiN dan lainnya serta cara print dokumen dalam
bentuk excel.

https://ejournal.pnc.ac.id/index.php/madani 6
Madani : Indonesian Journal Of Civil Society p-ISSN: 2686-2301
Vol. x, No.x, Februari 202x, pp. xx-xx e-ISSN: 2686-035X

Gambar 3. Praktikum hari ketiga

Hari keempat melakukan ujian praktek untuk mengetahui tingkat keberhasilan latihan dan
penutupan. Ujian bagi peserta pelatihan tentang pelatihan microsoft word dan microsoft excel dalam
membuat administrasi menggunakan komputer seperti membuat surat dan laporan rincian keuangan
desa secara sederhana.

Gambar 4. Penyerahan sertifikat bagi peserta pelatihan

Setelah pelaksanan ujian praktek, peserta dibagikan sertifikat kegiatan sebagai tanda keberhasilan
sudah mampu melakukan administrasi desa menggunakan komputer dan sebagai bentuk pelaksanaan
kegiatan pengabdian sudah selesai.
1. Pembahasan Kegiatan
Berdasarkan wawancara, tanya jawab dan pengamatan selama kegiatan berlangsung, kegiatan
pengabdian pada masyarakat ini memberikan dampak pada peningkatan pengetahuan dan pemahaman
aparat desa dalam menggunakan komputer terkait kegunaan microsoft office serta meningkatnya
kinerja dan kemampuan memanfaatkan komputer dalam penyusunan administrasi desa seperti
pembuatan surat menyurat, daftar hadir, laporan keuangan dan print out dokumen word dan excel.

https://ejournal.pnc.ac.id/index.php/madani 7
Madani : Indonesian Journal Of Civil Society p-ISSN: 2686-2301
Vol. x, No.x, Februari 202x, pp. xx-xx e-ISSN: 2686-035X

Dalam kegiatan pelatihan komputer ini memiliki beberapa faktor pendukung dan penghambat.
Adapun faktor yang mendukung terlaksananya kegiatan pengabdian pada masyarakat ini adalah
besarnya minat dan antusiasme peserta selama kegiatan, sehingga kegiatan berlangsung dengan lancar
dan efektif. Sedangkan faktor penghambatnya adalah keterbatasan waktu pelatihan dan fasilitas
peralatan yang minim.

3. KESIMPULAN
Adapun kesimpulan dari kegiatan ini adalah sebagai berikut :
1. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat mengenai pelatihan komputer dalam meningkatkan
kinerja dan kemampuan penyusunan administrasi desa yang dilaksanakan di Desa Tassese
Kecamatan Manuju Kabupaten Gowa telah terlaksana dengan baik selama bulan Mei tahun
2019 setiap hari rabu.
2. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini memberikan hasil positif dengan meningkatnya
pengetahuan dan pemahaman aparat desa tentang pengembangan teknologi informasi dan
kegunaan microsoft office serta meningkatnya kinerja dan kemampuan penyusunan
administrasi desa bagi staf desa, BPD dan kader teknik desa Tassese.
3. Kegiatan pengabdian ini juga meningkatkan kerjasama dengan kampus pelaksanan kegiatan
pengabdian dan pemerintahan desa Tassese

UCAPAN TERIMA KASIH


LPPM Institut Teknologi dan Bisnis Bina Adinata telah memberikan izin dan kesempatan yang seluas-
luasnya untuk melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Mitra Pengabdian Desa Tassese,
Kecamatan Mannuju, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Indonesia.

DAFTAR PUSTAKA

Ariesto Hadi Sutopo. (2012). Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Pendidikan. Yogyakarta:
Graha Ilmu
DM, A. P., & Wirawan, R. (2023). Pelatihan Penyusunan Gambar dan Desain Anggaran Biaya pada
Kader Teknik Desa Tassese. MALEBBI: JURNAL PENGABDIAN KEPADA
MASYARAKAT, 1(1), 81-88.
Firmansyah, F., & Aulia, A. (2020). Analisis Manajemen Keuangan Desa Dalam Meningkatkan
Efektifitas Pelaksanaan Program Pembangunan Di Desa Tassese Kabupaten Gowa. Jurnal
Ilmu Manajemen Profitability, 4(1), 1-12.
I Gade Wawan Sudatha. (2013). Media Pembelajaran Berbasis Komputer. Diktat Pembelajaran
Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Ganesha
Nur, M. A., Farida, F., & Sulaiman, H. (2021). Pengenalan Teknologi Informasi (TI) dan Pelatihan
Penggunaan Microsoft Office bagi Masyarakat Desa Topanda Kabupaten
Bulukumba. Empowerment: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 4(02), 224-227.
Nur, M. A., & Faizah, A. N. (2022). Pelatihan Penggunaan Microsoft Office (Word, Excel, Power
Point) Untuk Meningkatkan Literasi Tik Bagi Karang Taruna Desa Bulolohe Kabupaten
Bulukumba. Abdimas Galuh, 4(2), 674-679.

https://ejournal.pnc.ac.id/index.php/madani 8
Madani : Indonesian Journal Of Civil Society p-ISSN: 2686-2301
Vol. x, No.x, Februari 202x, pp. xx-xx e-ISSN: 2686-035X

Purnomo, Catur Hadi. (2016. Panduan Belajar Otodidak Microsoft Office Word 2010, Mudah,
Lengkap & Praktis. Mediakita : Jakarta.
Suardi, M., Jumarlis, M., & Anastasya, A. E. F. (2022). Perancangan Sistem Informasi Penerima
Beras Miskin Di Kelurahan Tengan Kecamatan Mengkendek Kabupaten Tana Toraja. J-
ABDI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, 2(2), 3847-3854.
Suryana, T & Koesheryatin. (2014). Mengenal Microsoft Office 2013. PT Elex Media Komputindo :
Jakarta

https://ejournal.pnc.ac.id/index.php/madani 9

Anda mungkin juga menyukai