Anda di halaman 1dari 2

LK 2.

3 Kewirausahaan

NAMA: FIA AMALIA

NPM: 229002485027

1. Masalah apa yang Anda ingin diselesaikan? Deskripsikan secara singkat masalah
yang
ingin diselesaikan.
Jawab:

Pasar tradisional selama ini kebanyakan terkesan kumuh, kotor, semrawut, bau dan
seterusnya yang merupakan stigma buruk yang dimilikinya. Seringkali dikesankan bahwa
perilaku pedagang yang menjadi penyebab utama terjadinya kondisi di kebanyakan pasar
tradisional memiliki stigma buruk. Secara tradisional tidak lagi menjadi cara yang efektif
untuk meningkatkan penjualan dalam bisnis. Tidak heran, karena pemasaran secara daring
terus mengalami peningkatan. Belum lagi dengan maraknya brand yang telah
menggunakan strategi pemasaran digital untuk mengembangkan bisnis dan meningkatkan
penjualan. Adapun kerugian dalam bisnis tradisional diantaranya analisa pasar yang masih
kurang, promosi tidak bisa dilakukan dengan maksimal, ada anggapan bisnis ritel
mengganggu ketertiban, administrasi kurang, kurang memperhatikan keahlian dalam
mengelola toko.

2. Siapa yang berdampak jika masalah tersebut tidak diselesaikan? Deskripsikan


kelompok masyarakat yang terdampak atas masalah yang dikemukakan di atas.
Jawab:
Kelompok masyarakat yang berdampak dari masalah tidak efektifnya pasar tradisional
adalah pembeli, lingkungan pasar dan masyarakat setempat, dimana dampak negative dari
pasar tradisional adalah lingkungan yang kumuh dan kotor, cara pengemasan yang kurang
menarik, banyak produk yang mayoritas diperjualbelikan oleh oknum pedagang yang tidak
bertanggung jawab yang menggunakan bahan kimia, tingkat mutu atau kualitas setiap
produknya tidak jelas.

3. Deskripsikan solusi dan bagaimana Anda dapat menyelesaikan masalah tersebut!


Jawab:
Dengan semakin berkembangnya teknologi semua pun serba instan, apapun kebutuhan
yang diperlukan bisa diakses dengan internet melalui gadget. Dengan menyediakan
berbagai macam kebutuhan bahan makanan pokok berbasis aplikasi android dan ios yang
mudah di akses dengan berbagai macam gadget yang mengutamakan kemudahan,
customer service yang responsif,  ketepatan dan kecepatan dalam pengiriman, serta
jaminan barang kembali apabila tidak sesuai pesanan dan Kami terus melakukan inovasi
pengembangan sistem dan pelayanan demi kepuasan pelanggan.

Anda mungkin juga menyukai