Anda di halaman 1dari 1

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pembangunan kesehatan bertujuan meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan


hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang optimal.
Keberhasilan pembangunan kesehatan mempunyai peranan penting dalam meningkatkan mutu
dan daya saing sumber daya manusia Indonesia.
Hal ini terlihat dari banyaknya jumlah pengunjung yang memanfaatkan sarana olah raga
terutama pada hari libur. Selain itu terlihat minat masyarakat dalam memanfaatkan berbagai
peralatan sederhana maupun modern untuk menunjang kegiatan olah raga baik di pusat
kebugaran jasmani ( fitness center ) maupun di rumah tangga, namun proses dan hasilnya belum
sesuai dengan yang diharapkan.
Di sisi lain peningkatan penyakit tidak menular sangat erat kaitannya dengan  perubahan
perilaku dan gaya hidup, seperti pola makan tidak seimbang, kurang melakukan aktivitas fisik
dan merokok yang merupakan salah satu dampak negatif dari  perkembangan IPTEK di berbagai
bidang.
Untuk mencapai tujuan pembangunan kesehatan tersebut diselenggarakan berbagai upaya
kesehatan secara menyeluruh, berjenjang dan terpadu. Upaya kesehatan olah raga adalah salah
satu upaya kesehatan yang bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan dan kebugaran
jasmani melalui aktivitas fisik dan atau olah raga.
Dalam rencana pembangunan kesehatan menuju Indonesia Sehat 2010, program kesehatan
olah raga merupakan salah satu program dari pokok program  perilaku hidup sehat dan
pemberdayaan masyarakat. Kesehatan olah raga telah ditetapkan sebagai salah satu indikator
keberhasilan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
Aktivitas fisik dan atau olah raga dapat memberikan dampak positif bila dilakukan secara
baik, benar, terukur dan teratur. Sebaliknya bila dilakukan tidak sesuai dengan kaidah tersebut
dapat menimbulkan gangguan kesehatan atau cedera yang mungkin akan berakibat fatal. Saat ini
di Indonesia sebagian besar masyarakat di perkotaan maupun pedesaan sudah melakukan
kegiatan aktivitas fisik dan atau olah raga, baik olah raga kelompok atau perorangan.

Anda mungkin juga menyukai