Anda di halaman 1dari 4

POINTER

MENTERI PERTANIAN REPUBLIK INDONESIA


Pada Acara
HARI IKAN NASIONAL KE-9: STRATEGI
PENGEMBANGAN PERTANIAN PENYANGGA
PANGAN IBU KOTA NEGARA
20 November 2022

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,


Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua,
Yang saya hormati,
 Bupati Parigi Moutong;
 Para Kepala SKPD Parigi Moutong;
 Para hadirin yang saya banggakan.

 Visi dan tujuan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN)


adalah “Kota Dunia Untuk Semua”. Maknanya adalah
IKN merupakan simbol identitas nasional, kota
berkelanjutan di dunia dan penggerak ekonomi di
masa depan.

 Deliniasi Kawasan IKN terdiri dari Ibu Kota Negara


seluas 256 ribu Ha dan Kawasan Ibu Kota Negara
seluas 56 ribu Ha. Kawasan pengembangan pertanian
berada pada Kawasan Hijau Utara yang diperuntukan
untuk pertanian, penelitian dan ekowisata.
 Rekomendasi kebijakan membangun ketahanan
pangan di IKN dalam jangka pendek adalah: (1)
menyediaakan pangan pokok dengan memobilisasi
sumberdaya ekisting di IKN, (2) Memperbaiki system
distribusi pertanian antar pulau, dan (3) Membangun
system distribusi produk pertanian IKN.
 Langkah implementasi membangun ketahanan pangan
IKN meliputi: (1) Identifikasi kondisi eksiting dan
efisiensi saluran distribusi pangan, (2) Melakukan
proyeksi kebutuhan pangan di IKN, dan (3)
Membangun infrastruktur distribusi.
 Kebutuhan pangan di Kalimantan Timur saat ini
dengan jumlah 3,57 juta jiwa untuk beras dibutuhkan
sekitar 295,8 ribu ton/tahun, jagung 275,3 ribu ton,
cabai merah 10,2 ribu ton, telur 29,4 ribu ton, daging
ungags 39,8 ribu ton, gula pasir 31,3 ribu ton dan
minyak sawit sekitar 34,5 ribu ton.

2
 Untuk memenuhi kebutuhan pangan tersebut
dibutuhkan lahan pertanian sekitar 96 ribu Ha dengan
rincian untuk padi 60 ribu Ha, jagung 21 ribu Ha,
bawang merah dan cabai 5 ribu Ha.
 Kabupaten penyangga pangan IKN sesuai deliniasi
kawasan pertanian adalah Kabupaten Kutai
Kartanegara dan Kabupaten Penajam Paser Utara
dengan focus pengembangan komoditas padi, cabai,
bawang merah, kelapa sawit, lada dan sapi potong.
 Keberadaan IKN membuka peluang daerah mitra untuk
melakukan kerjasama dalam rangka pembangunan
dan pengembangan superhub ekonomi melalui
Kerjasama dengan pihak Otorita IKN. Pengembangan
kerjasama tersebut dilakukan dengan mengacu pada
RTR KSN Ibu Kota Nusantara dan RTRW Pulau
Kalimantan.
 Salah satu sektor yang dapat dikerjasamakan dengan
daerah mitra adalah sektor pertanian dan ketahanan
pangan. Lingkup Kerjasama meliputi pemanfatan dan
peningkatan kualitas jalan, irigasi sarana produksi
pertanian dari hulu-hilir.
 Potensi pertanian di kabupaten Parigi Moutong
didominasi oleh komoditas hortikultura, yaitu cabai
rawit dan cabai merah (977Ha), bawang merah (205
Ha), dan kacang Panjang (128 Ha).
3
 Potensi lainnya adalah pengembangan industri
pengolahan di Parigi Moutong seperti : pengolahan
beras premium, industri pengolahan makanan dan
minuman berbasis buah dan sagu, serta pengolahan
obat herbal.

 Saat ini, Dukungan Kementerian Pertanian di


kabupaten Parigi Moutong adalah berupa APBN untuk
pengembangan komoditas padi, ubi kayu, kakao,
bawang putih, bawang merah dan aneka cabai. Selain
APBN terdapat DAK bidang pertanian untuk
pembangunan irigasi air tanah dangkal.

 Akhirnya saya mengucapkan Selamat Hari Ikan


Nasional yang ke-9, dan berharap Kabupaten Parigi
Moutong memberikan peran yang nyata dalam
pembangunan pertanian yang maju, mandiri dan
modern sehingga mampu berperan dalam penyediaan
pangan di Ibu Kota Negara yang baru nanti.

Billahi taufiq wal hidayah


Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Menteri Pertanian

Prof. Dr. H. Syahrul Yasin Limpo, S.H., M.Si., M.H.

Anda mungkin juga menyukai