Anda di halaman 1dari 6

KOMPONEN KOMPONEN MESIN

1.Busi

Selain berfungsi sebagai sumber listrik, busi juga bisa berfungsi sebagai pembakar bensin yang telah
dikompres oleh piston. Hasil pembakaran busi mampu menghidupkan mesin mobil secara sempurna.
Jika terjadi masalah pada busi, proses pembakaran jadi tidak optimal mesin pun jadi tersendat.

2.Kepala silinder

Seperti disinggung di atas katup intake dan katup exhaust terpasang di bagian kepala silinder, sehingga
otomatis kepala silinder berfungsi menjadi saluran masuk udara dan bahan bakar ke mesin (intake) dan
juga sebagai saluran keluarnya asap sisa pembakaran (exhaust).

3.Pompa oli

batampos – Salah satu komponen yang tak kalah penting dari pelumas kendaraan yakni pompa oli
mobil. Fungsi utama pompa oli mobil adalah memberikan tekanan pada mobil dengan cara mengisap
dan menyalurkan oli ke mesin.

4.Katup hisap / Katup buang

Pada katup Intake memiliki fungsi untuk mengatur campuran udara dan juga bahan bakar yang masuk
ke dalam ruang bakar. Sedangkan katup Exhaust berfungsi untuk mengatur gas buang dari sisa
pembakaran saat keluar dari mesin.
5.Karburator

Karburator mobil menjadi salah satu komponen yang sering ada di dalam kendaraan. Fungsi dari
karburator kendaraan ini berguna untuk mengkombinasikan bahan bakar dengan udara. Kemudian akan
dihubungkan ke bagian yang ada di dalam ruang pembakaran.

6.Aki

Aki mobil atau Accu adalah sebuah baterai yang berfungsi sebagai sumber listrik untuk menjalankan
kendaraan. Aki mobil juga bertugas untuk menghidupkan mesin kendaraan dan memberikan daya untuk
sistem elektronik, seperti lampu, kipas, radio, dan lain-lain.

7.Regulator mobil

Pada dasarnya, fungsi regulator dalam mobil adalah mengatur output tegangan yang dihasilkan
alternator agar tetap stabil. Caranya adalah dengan mengatur besar kecilnya tegangan ke rotor coil.
8.Intak manipol

Intake manifold inilah yang berperan membantu mesin mendapatkan jumlah udara yang pas. Intake
manifold juga berfungsi untuk mengatur aliran dan volume udara sesuai keperluan mesin karena setiap
mesin memiliki kebutuhan udara yang berbeda antara satu dengan lainnya.

9.Filter oli

Fungsi filter oli mobil yang pertama adalah untuk menyaring berbagai kotoran yang ada pada oli, mulai
dari karbon, gram besi, atau kotoran lainnya.

10.tutup radiator

Tutup radiator atau radiator cap merupakan komponen kecil namun penting yaitu sebagai penutup
lubang radiator, juga berfungsi untuk mengatur tekanan dan tempat mengisi air. Komponen ini didesain
untuk menutup radiator agar tidak terjadi kebocoran. Tutup ini bekerja jika tekanan dalam radiator
meningkat.
11.Motor stater

Fungsi sistem starter yang satu ini adalah merubah tenaga listrik yang telah dialirkan menjadi sebuah
momen putar pada mesin. Starter motor akan memutar roda gigi di flywheel sehingga mesin dapat
melakukan kompresi, hidup dan berputar.

12.Radiator

Fungsi utama dari radiator mobil yaitu untuk memantau dan menstabilkan suhu mesin kendaraan Anda
dan mencegah terjadinya panas berlebih atau overheat.

13.Piston

Piston mobil ini memiliki fungsi utama sebagai penerima tekanan pembakaran. Setelah tekanan
pembakaran diterima, kemudian akan diteruskan ke poros engkol. Proses meneruskannya ini dilakukan
melalui connecting rod. Peran piston juga terkait dengan proses pembakaran, sehingga tenaga mesin
mobil tersuplai.

14.Ring piston
Fungsi ring piston memang untuk mencegah kebocoran oli. Tetapi jika kondisi ring piston sudah buruk,
oli dapat terkuras lebih cepat. Kebocoran membuat oli cepat masuk ke ruang bakar saat ring piston
bergerak. Gerakan tersebut dapat menyebabkan oli naik ke dalam ruang bakar.

15.Blok silinder

Fungsi utama blok silinder adalah sebagai tempat atau dudukan untuk naik dan turunnya piston pada
mesin. Bentuk lubang silinder akan menyesuaikan dengan bentuk piston sehingga komponen tersebut
bisa naik dan turun dalam lubang tersebut.

16.Poros engkol

Fungsi poros engkol tergolong sangat penting bagi kendaraan mobil, terutama pada bagian rodanya.
Komponen ini memiliki peran penting dalam menggerakkan mesin mobil, seperti batang piston,
flywheel, dan blok silinder

17.Rocker arm

sebagai pembuka katup buang maupun intake valve, rocker arm juga menghubungkan antara camshaft
dan katup. Sistem kerjanya adalah dengan menggunakan gaya gesek dari camshaft dan katup agar
sirkulasi udara lebih stabil, hal tersebut membuat mesin mobil menjadi ringan.
18.Flaywheel

Kedua, fungsi flywheel adalah untuk menyimpan dan menyalurkan energi putar yang dihasilkan mesin
mobil. Saat mesin menyala dan menghasilkan tenaga putar, flywheel akan menyimpan tenaga putar
yang dihasilkan tersebut lalu menyalurkannya kembali.

19.Valve spring

Sebenarnya apa fungsi valve spring compressor yang utama? Fungsinya pada dasarnya hanya satu, yaitu
menekan pegas agar memudahkan ketika ingin memasang dan melepas cotter pin. Valve compressor
Anda butuhkan karena akan sangat sulit menekan spring pada katup dengan alat lain yang memiliki
fungsi khusus.

20.Alternator

Alternator adalah sebuah komponen mobil yang berfungsi untuk menghasilkan arus energi listrik bagi
seluruh komponen kelistrikan sekaligus pengisian aki.

Anda mungkin juga menyukai