Anda di halaman 1dari 73

LAPORAN

PRAKTIK KERJA LAPANGAN


KANTOR DISDUKCATPIL KAB. PEMALANG
Jl. Pemuda No. Kel. Mulyoharjo, Kec. Pemalang, Kabupaten Pemalang,Jawa
Tengah 52313

Disusun Guna Memenuhi Tugas Akhir Paktek Kerja Lapangan


Oleh:
1. SELSY AUDIA LESTARI (8092)
2. AL FISAH (8063)
3. NUR SAFITRI (8086)
4. LAILA SEPTIA RAHMA (8075)
5. AFELIA ANANDA ARUM M.L (7952)
6. NANDINI PUTRI NATASYA (7979)

Kompetensi Keahlian : Teknik Komputer dan Jaringan

YAYASAN PUSAT PENGEMBANGAN ILMU TEKNOLOGI


TEXMACO SMK TEXMACO PEMALANG
JL. Pemuda No. 36 A Telp. (0284) 323070 Fax. (0284) 323071 Pemalang 52313
Website: www.smktexmacopemalang.sch.id
2023
LEMBAR PENGESAHAN

Laporan Praktik Kerja Lapangan ini disetujui dan disahkan oleh pembimbing
Praktik Kerja Lapangan SMK Texmaco Pemalang :
Hari :
Tanggal :

Pembimbing Sekolah, Pembimbing Laporan,

ERISKA DIANA S, S.Kom. GIGIH PM, S.pd.


NIK. PO 200 421 142 NIK. PO 200 212 070

Kepala Kompotensi Keahlian Pimpinan Dunia Usaha/Industri

ABDUL AZIZ, S.Kom NI WAYAN ASRINI SH.M Si


NIK .PO.200 206 041 NIP. 19630910 199201 2 001

Mengesahkan, Mengetahui,
Kepala SMK Texmaco Pemalang Koordinator Praktik Kerja Lapangan

SINTA KANTI HASTUTI, M.P.d. AGUS MAEMUN, M.Pd.


NIK. PO 200 208 048 NIK. PO 200 209 049

ii
KATA PENGANTAR

Laporan Kinerja Perangkat Daerah (LKjlP) Dinas Kependudukan dan


Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang Tahun 2023 disusun berdasarkan Pejanjian
Kinerja Tahun 2023. LKjlP Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Pemalang Tahun 2023 merupakan bentuk akuntabilitas publik dari pelaksanaan
tugas dan fungsi serta penggunaan anggaran yang dipercayakan kepada setiap
perangkat daerah. Laporan ini juga memiliki fungsi sebagai media informasi
publik atas capaian kinerja yang terukur. Capaian kinerja disajikan melalui
pengukuran dan evaluasi kinerja serta pengungkapan (disclosure) secara memadai
atas hasil analisis pengukuran kinerja.
Tujuan penyusunan laporan ini adalah untuk memberikan gambaran atas
tingkat pencapaian perangkat daerah yang mengindikasikan tingkat keberhasilan
dan kegagalan pencapaian sasaran strategis berdasarkan indikator-indikator yang
ditetapkan. Diharapkan penyajian LKjlP ini dapat menjadi bahan evaluasi untuk
perbaikan kinerja agar lebih berorientasi pada hasil, relevan, efektif, efisien, dan
berkelanjutan hingga di masa mendatang, sehingga dapat mendukung kinerja
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang dalam
mewujudkan Good Governance dan Clean Government. Ucapan terima kasih
kami tunjukkan kepada yang terhormat :
1. Ibu Sinta Kanti Hastuti, M.P.d, selaku Kepala SMK Texmaco Pemalang
2. Bapak Agus Maemun, M.Pd, selaku Koordinator Praktik Kerja Lapangan
3. Bapak Gigih PM, S.Pd, selaku Pembimbing Laporan
4. Ibu Eriska Diana S, S.Kom, selaku Pembimbing Sekolah
5. Bapak Abdul Aziz, S.Kom, selaku Kepala Kompotensi Keahlian
6. Ibu Niwayan Asrini SH.M Si, selaku Pimpinan Dunia Usaha/Industri
7. Kepada seluruh staf pegawai di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Kabupaten Pemalang
8. Semua teman – teman di SMK Texmaco Pemalang
9. Dan kepada seluruh pihak yang telah membantu menyelesaikan penyusunan
laporan ini. Pemalang Tahun 2023 baik tenaga dan pikirannya diucapkan
terima kasih dan penghargaan yang tulus. Semoga Laporan Kinerja Perangkat

iii
Kami menyadari bahwa isi dari laporan ini banyak kekurangannya mengingat
akan keterbatasan kemampuan dan waktu yang penulis miliki. Untuk itu di mohon
kepada para pembaca untuk memberikan kritik dan sarannya demi
penyempurnaan isi laporan ini di masa yang akan datang. Semoga laporan ini
bermanfaat khususnya bagi penulis dan umumnya bagi para pembaca.

Pemalang, 02 Juni 2023

Penyusun

iv
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ..................................................................................... i


LEMBAR PENGESAHAN .......................................................................... ii
KATA PENGANTAR ................................................................................... iii
DAFTAR ISI................................................................................................... v
BAB I PENDAHULUAN............................................................................... 1
1.1 Latar Belakang Praktik Kerja Lapangan ............................................. 1
1.2 Tujuan Praktik Kerja Lapangan .......................................................... 1
1.3 Manfaat Praktik Kerja Lapangan ........................................................ 1
1.4 Sejarah Dunia Usaha atau Industri .......................................................... 2
1.5 Struktur Organisasi Dunia Usaha atau Industri .................................. 3
1.6 Daerah Lokasi Dunia Usaha atau Sendiri ................................................ 10
BAB II KEGIATAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN............................. 11
2.1 Visi, Misi Dan Motto............................................................................ 11
2.2 Ikhtisar Eksekutif ................................................................................ 11
2.3 Dasar Teori ......................................................................................... 13
2.4 Pengenalan Kerja ................................................................................ 59
2.5 Bidang Kerja ....................................................................................... 59
2.6 Pelaksanaan Kerja ............................................................................... 62
BAB III PENUTUP........................................................................................ 63
3.1 Kesimpulan........................................................................................... 63
3.2 Saran .................................................................................................... 64
DAFTAR PUSTKA ....................................................................................... 65
LAMPIRAN ................................................................................................... 66

v
BAB I
PENDAHULUAN

Latar Belakang Praktik Kerja Lapangan


Sesuai kurikulum sekolah menengah kejuruan bahwa lulusan SMK
diharapkan mampu menjadi siswa yang siap kerja didunia industri. Untuk
mewujudkan kurikulum tersebut para siswa diharuskan mengikuti praktik
kerja lapangan serta dapat menyusun laporan hasil praktik kerja lapangan
tersebut.
Praktik kerja lapangan merupakan salah satu bentuk penyelenggaraan
pendidikan dan pelatihan bagi para siswa yang memadukan pendidikan
disekolah dengan di dunia industri dengan melakukan praktik secara langsung.
Tujuan utama pendidikan kejuruan adalah menciptakan lulusan yang siap
bekerja dengan mandiri.

Tujuan Praktik Kerja Lapangan


Tujuan Praktek Kerja Lapangan bagi siswa SMK Texmaco Pemalang
adalah:
1. Diharapkan siswa dapat menambah wawasan dan pengetahuan yang
berharga dan memperoleh masukan serta umpan balik guna memperbaiki
dan mengembangkan kesesuaian pendidikan dengan kenyataan yang ada
dilapangan.
2. Sebagai syarat kenaikan kelas
Meningkatkan pengetahuan siswa pada aspek-aspek usaha yang
profesional dalam lapangan kerja antara lain struktur organisasi, jenjang
karir dan teknik.

Manfaat Praktik Kerja Lapangan


Manfaat Bagi Dunia Usaha atau industri

Mengajarkan siswa-siswi arti dari sebuah perencanaan Praktik Kerja


Lapangan dan dapat mengenalkan dunia industry Melatih mental dan
fisik siswa-siswi dalam belajar di dunia industri Untuk berpartisipasi

1
secara aktif membantu pemerintah dan masyarakat dalam
menciptakan calon tenaga tingkat menengah yang handal, terampil
dan profesional.

Manfaat Bagi SMK Texmaco Pemalang


Untuk mengasah keterampilan yang telah diberikan di sekolah dan
juga sesuai dengan visi dan misi SMK Texmaco Pemalang.
Supaya siswa lebih detail mengetahui ilmu yang diperoleh dari sekolah
dengan mengikuti Praktik Kerja Lapangan.

Manfaat Bagi Peserta Praktik Kerja Lapangan


Untuk menambah wawasan ilmu pengetahuan tentang Praktik Kerja
Lapangan.
Untuk menambah sifat pengembangan diri.

Untuk menambh ketrampilan yang kita miliki agar kita dapat yakin
untuk lebih baik dari sekarang
Mengenalkan kita pada dunia usaha atau industri dan dunia kerja

Sejarah Dunia Usaha atau Industri


Sejarah DISDUKCATPIL KAB. PEMALANG :
- Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara (Kepmen PAN) No.
63 Tahun 2003 tentang Pedoman Umum Penyelenggaraan Pelayanan
Publik.
- UU No. 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik
- UU No.12 tahun 2011 tentang pembentukan Peraturan perundang-
undangan dalam pelaksanaan penyelenggaraan kebijakan publik
- UU No.16 tahun 2014 tentang Pedoman Survei Kepuasan Masyarakat
terhadap penyelenggaraan Pelayanan Publik.
- Permenpan No.15 tahun 2014 tentang Pedoman Standar Pelayanan
- UU No. 24 tahun 2013 tentang Perubahan
- UU No. 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan.

2
Struktur Organisasi Dunia Usaha atau Industri

BAGAN SUSUNAN ORGANISASI


DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL
KABUPATEN PEMALANG

KEPALA
DINAS

SEKRETARIS

KELOMPOK
JABATAN
FUNGSIONAL

SUBBAGIAN
PERENCANAAN DAN SUBBAGIAN UMUM
KEUANGAN DAN KEPEGAWAIAN

BIDANG PELAYANAN
BIDANG BIDANG PENGELOLAAN INFORMASI
PENDAFTARAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN
PELAYANAN
PENDUDUK DAN
PENCATATAN
SIPIL PEMANFAATAN DATA

SUBKOORDINATOR
IDENTITAS SUBKOORDINATOR
PENDUDUK KELAHIRAN DAN SUBKOORDINATOR
KEMATIAN PENGELOLAAN INFORMASI
ADMINISTRASI
KEPENDUDUKAN

SUBKOORDINATOR
SUBKOORDINATOR PERKAWINAN,
PINDAH DATANG PERCERAIAN,
SUBKOORDINATOR
DAN PENDATAAN PERUBAHAN KERJASAMA DAN INOVASI
PENDUDUK STATUS ANAK PELAYANAN
DAN
PEWARGANEGA
RAAN

UPTD

3
Denah Tempat Pekerjaan
Keterangan :
1) Pos Satpam
2) Ruang Legalisir
3) Ruang Pengaduan
4) Parkiran
5) Gedung Utama
6) Ruang Tunggu
7) Jalan Raya

3
5
2

1 6

4
Gambaran Umum
1. Struktur Organisasi
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang
terbentuk berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 14
Tahun 2020 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Daerah Nomor 13
Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah
Kabupaten; Pemalang, yang mempunyai tugas membantu Bupati
melaksanakan urusan pemerintahan bidang administrasi kependudukan dan
pencatatan sipil yang menjadi kewenangan Daerah dan tugas pembantuan
yang diberikan Daerah.
Berdasarkan Peraturan Bupati Pemalang Nomor 66 Tahun 2021
tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi, dan Tata Kerja
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang, maka
Susunan Organisasi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Pemalang adalah sebagai berikut :
1) Kepala Dinas ;
2) Sekretariat, terdiri dari :
a. Sub bagian Perencanaan dan Keuangan ;
b. Sub bagian Umum dan Kepegawaian;
3) Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk, terdiri dari:
a. Sub koordinator Identitas Penduduk;
b. Sub koordinator Pindah Datang dan Pendataan Penduduk;
4) Bidang Pelayanan Pencatatan Sipil, terdiri dari:
a. Sub koordinator Kelahiran dan Kematian;
b. Sub koordinator Perkawinan, Perceraian, Perubahan StatusAnak
dan Pewarganegaraan.
5) Bidang Pengelolaan lnformasi Administrasi Kependudukan dan
Pemanfaatan Data, terdiri dari;
a. Sub koordinator Pengelolaan lnformasi Administrasi
Kependudukan;
b. Sub koordinator Kerjasama dan lnovasi Pelayanan. AdapunBagan
Susunan Organisasi Dinas Kependudukan dan

5
Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang sesuai dengan Peraturan
Bupati tersebut di atas, dapat dilihat di bawah ini:
2. Tugas Pokok & Fungsi
Kedudukan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Pemalang merupakan unsur pelaksana urusan pemerintahan di bidang
administrasi kependudukan yang berkedudukan dibawah dan bertanggung
jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah, yang dipimpin oleh
Kepala Dinas. Di samping itu Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Kabupaten Pemalang merupakan Perangkat Daerah bertipe A yang
menyelenggarakan urusan pemerintahan bidang Administrasi
Kependudukan dan Pencatatan Sipil.
Sesuai Pasal 5 Peraturan Bupati Pemalang Nomor 66 Tahun 2021
tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi dan Tata Kerja
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang, maka
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang
menyelenggarakan fungsi :
1) Perumusan kebijakan di bidang pelayanan pendaftaran kependudukan,
pelayanan pencatatan sipil serta pengelolaan informasi administrasi
kependudukan dan pemanfaatan data;
2) Pelaksanaan kebijakan di bidang pelayanan pendaftaran kependudukan,
pelayanan pencatatan sipil serta pengelolaan informasi administrasi
kependudukan dan pemanfaatan data;
3) Pelaksanaan evaluasi dan pelaporan di bidang pelayanan pendaftaran
kependudukan, pelayanan pencatatan sipil serta penggelolaan informasi
administrasi kependudukan danpemanfaatan data;
4) Pelaksanaan administrasi dinas sesuai dengan lingkup tugasnya; dan
5) Pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh bupati sesuai tugas dan
fungsinya.

6
Adapun landasan hukum penyusunan LKJIP Dinas Kependudukan dan
Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang adalah:
1) Undang-undang Nomor 28 Tahun 1999 Tentang penyelengggaraan
Negara yang Bersih, Bebas Korupsi, Kolusi dan Nepotisme;
2) Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi
Kependudukan (lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2006
Nomor 124, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
4674) sebagaimana telah diubah dengan Undang-undang Nomor 24
Tahun 2013 tentang Perubahan atas Undang-undang Nomor 23 Tahun
2006 tentang Administrasi Kependudukan (Lembaran Negara Repbublik
Indonesia Tahun 2013 Nomor 232, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5475);
3) Peraturan Pemerintah Nomor 40 Tahun 2019 tentang Pelaksanaan
Undang-undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi
Kependudukan sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang
Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas
Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi
Kependudukan ;
4) Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 Tentang Sistem Akuntabilitas
Kinerja Instansi Pememrintah (SAKIP);
5) Peraturan Presiden Nomor 96 Tahun 2018 tentang Persyaratan dan Tata
Cara Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil;
6) Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan
Reformasi Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis
Penyusunan Penetapan Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu
atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah;
7) Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 14 Tahun 2020 tentang
Perubahan Kedua Atas Peraturan Daerah Nomor 13 Tahun 2016 tentang
Pembentukan dan Susunan PerangkatDaerah Kabupaten ; Pemalang ;

7
8) Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 8 Tahun 2011 tentang
Penyelenggaraan Administrasi Kependudukan sebagaimana telah diubah
beberapa kali terakhir dengan Peraturan Daerah Nomor 3 Tahun 2014
tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang
Nomor 8 Tahun 2011 tentang Penyelenggaraan Administrasi
Kependudukan;
9) Peraturan Bupati Pemalang Nomor 41 Tahun 2012 tentang Petunjuk
Pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 8 Tahun
2011 tentang Penyelenggaraan Administrasi Kependudukan.
10) Peraturan Bupati Pemalang Nomor 66 Tahun 2021 tentang
Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi dan Tata Kerja Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang.

Isu Strategis
Eksistensi sebuah institusi bergantung sejauh mana institusi tersebut
mampu menemukan dan merespon isu strategis dengan berbagai kebijakan
dan tindakan yang tepat. Secara umum isu strategis dapat bersumber dari
lingkungan eksternal maupun lingkungan internal. lsu strategis yang
melingkupi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang,
antara lain adalah sebagai berikut:
1) Peningkatan kualitas database kependudukan berbasis NIK;
2) Go Digital Pelayanan administrasi kependudukan secara DARING;
3) Peningkatan capaian kepemilikan dokumen kependudukan melalui
kerjasama dengan pihak terkait;
4) Pemanfaatan data kependudukan berbasis NIK guna pelayanan publik
lainnya;
5) Pengembangan inovasi pelayanan;
6) Jarak dan letak geografis merupakan salah faktor yang menjadi
permasalahan dalam pengurusan dokumen administrasi kependudukan;

8
7) Masih terbatasnya partisipasi masyarakat dalam pelayanan administrasi
kependudukan sebagai akibat masih kurangnya pengetahuan masyarakat
mengenai pentingnya kepemilikan dokumen Administrasi Kependudukan.
8) Pendekatan dan kemudahan pelayanan administrasi kependudukan;
9) Peningkatan informasi masyarakat mengenai pentingnya dokumen
Administrasi Kependudukan.
Adapun permasalahan yang dihadapi Dinas Kependudukan dan
Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang saat ini adalah : :
1) Belum tercapainya kualitas database kependudukan yang baik dikarenakan
kurang disiplinnya dan kesadaran masyarakat dalam melaporkan setiap
perisitiwa kependudukan dan peristiwa penting yang dialami sehingga
berdampak validitas data penduduk belum optimal.
2) Sumber Daya Manusia:
1. Keterbatasan jumlah petugas pelayanan terutama .
2. Pemahaman regulasi dan teknis bagi petugas yang belum merata dan
memenuhi standar.
3. Belum terpenuhinya sarana prasarana pelayanan pada DISDUKCATPIL
dalam mendukung GO DIGITAL Pelayanan Adminduk secara optimal
dikarenakan:
1. Masih adanya sarana prasarana pelayanan yang perlu peremajaan dan
penggantian peralatan baru sesuai kebutuhan perkembangan tehnologi.
2. Perlunya penambahan sarana pendukung pelayanan dan perluasan
perbaikan tempat pelayanan di TPDK Kecamatan.
4. Belum optimalnya instansi pengguna lain dalam pemanfaatan
data kependudukan yang telah tersedia guna mendukung pelayanan
publik.

5. Perlunya pengembangan dan penambahan inovasi pelayanan secara


berkesinambungan guna perbaikan pelayanan dan memenuhi tuntutan
masyarakat.
6. Belum adanya pengembangan penyimpanan arsip dokumen administrasi
kependudukan secara arsip digital (elektronik).

9
Daerah Lokasi Dunia Usaha atau Sendiri
Berikut adalah denah lokasi Kantor Disdukcatpil Kab. Pemalang

Gambar 1.1 Denah Lokasi Kantor Disdukcatpil Kab. Pemalang

10
BAB II
KEGIATAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

Visi, Misi Dan Motto Disdukcatpil Kabupaten Pemalang


i. Visi
―Terwujudnya Kabupaten Pemalang yang Adil, Makmur, Agamis dan
Ngangeni‖

ii. Misi
1. Mewujudkan rasa aman ketentraman dan ketertiban masyarakat ;
2. Mewujudkan penyelenggaraan tata krama pemerintahan yang baik dan
bersih ;
3. Mewujudkan pembangunan mental dan karakter masyarakat yang
agamis, toleran dan gotong royong ;
4. Mewujudkan keterpaduan pembangunan pedesaan dan perkotaan ;
5. Mewujudkan kemandirian ekonomi yang berbasis pada potensi lokal ;
6. Mewujudkan pembangunan infrastuktur yang kuat dan
berkesinambungan.

iii. Motto
Melayani dengan sepenuh hati.

Ikhtisar Eksekutif
Laporan Kinerja lnstansi Pemerintah (LKjlP) Dinas Kependudukan dan
Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang Tahun 2023 ini merupakan bentuk
pertanggungjawaban atas Perjanjian Kinerja Dinas Kependudukan dan
Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang yang memuat rencana, capaian dan
realisasi indikator kinerja dari sasaran strategis. Sasaran dan indikator kinerja
termuat dalam Renstra Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Pemalang Tahun 2021-2026. Untuk mencapai sasaran tersebut, ditempuh
dengan melaksanakan strategi, kebijakan, program, kegiatan dan sub kegiatan
seperti yang telah dirumuskan dalam rencana strategis.

11
Adapun ringkasan prestasi kinerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan
Sipil Kabupaten Pemalang yang dicapai di Tahun 2023 dapat digambarkan
sebagai berikut:
- Sasaran : Meningkatnya kualitas pelayanan administrasi kependudukan
- Indikator : ada 2 (dua)
Tahun 2023 Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Pemalang untuk sasarannya mempunyai 2 indikator yang meliputi : (1)
Indeks Kepuasan Masyarakat dari target 79 % telah terealisasi 82,50 %; (2)
Cakupan layanan administrasi kependudukan dari target 77,10% telah
terealisasi 78,76 %. Dari 2 indikator capaian kinerjanya adalah 103,29 %.
Di luar indikator sasaran strategis, pencapaian kinerja Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang Tahun 2023 juga
ditunjukkan oleh pencapaian target terkait dengan Sustainable Development
Goals (SDGs)/ Tujuan Pembangunan Berkelanjutan {TPB) yang terdiri dari 1
(satu) target, yaitu : Akta Anak usia 0 – 18 pada Tahun 2023, ditargetkan
sebesar 93 % dan terealisasi sebesar 93,69%.
Evaluasi atas pencapaian kinerja dan permasalahan yang ada pada
sasaran tersebut menunjukkan beberapa tantangan yang perlu menjadi
perhatian bagi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Pemalang, adalah :
1. Meningkatkan kesadaran masyarakat akan arti pentingnya dokumen
administrasi kependudukan.
2. Meningkatkan kemudahan akses pelayanan dokumen administrasi
kependudukan.
3. Meningkatkan kerja sama layanan adminduk dengan stakeholder yang
terkait.
Hasil evaluasi yang disampaikan dalam (LKJIP) ini penting
dipergunakan sebagai bahan pijakan bagi Dinas kependudukan dan
Pencatatan Sipil Kabupaten Pemalang dalam perbaikan kinerja di tahun yang
akan datang.

12
Dasar Teori
A. Pengertian Hardware
Apa itu Hardware? Pengertian hardware adalah segala piranti atau
komponen dari sebuah komputer yang sifatnya bisa dilihat secara kasat mata
dan bisa diraba secara langsung. Dengan kata lain hardware merupakan
komponen yang memiliki bentuk nyata.
1) Fungsi Hardware atau Perangkat Keras secara Umum
Adapun fungsi hardware yaitu untuk mendukung kerja komputer,
menampilkan atau menerima input (masukan) proses, mengolah
data/informasi, memberikan output, serta menyimpan data/informasi yang
terpasang di dalam maupun di luar komputer.
2) Secara umum, ada dua fungsi utama dari hardware, diantaranya:
- Menerima Input
Hardware tertentu memiliki fungsi khusus untuk menerima input yang
dilakukan oleh user. Masukan tersebut nantinya akan diproses menjadi
informasi baru.
- Mengolah Data / Informasi
Setelah menerima masukan atau input, beberapa hardware memiliki
fungsi khusus untuk mengolah atau memproses input tersebut menjadi
informasi baru.
3) Contoh Hardware Pada Komputer
Di bawah ini adalah beberapa contoh hardware pada komputer, antara
lain:
 Contoh Hardware Input Device
1. Keyboard, perangkat ini berfungsi untuk membantu pengguna
memasukkan simbol, angka ke dalam komputer. Bentuknya seperti
papan dan terdapat berbagai tombol huruf, angka, dan simbol.
2. Mouse, perangkat yang berfungsi untuk menggerakkan kursor pada
layar komputer dan memudahkan memilih menu yang ada di komputer.

13
3. Scanner, hardware ini berperan untuk mengubah dokumen hard copy
menjadi soft copy. Perangkat keras ini sangat penting untuk
mengarsipkan dokumen-dokumen yang sudah dibubuhi stempel dan
tandatangan.
 Contoh Hardware Process Device
1. CPU, ini adalah otak komputer yang mengontrol semua proses kerja
pada komputer, mulai dari intruksi, pengolahan, hingga menghasilkan
output.
2. VGA, merupakan hardware yang berfungsi untuk memproses atau
mengolah data grafis dan hasil prosesnya ditampilkan pada layar
monitor komputer.
3. RAM, Random Access Memory (RAM) merupakan perangkat keras
pada komputer yang sangat menentukan kecepatan akses komputer.
 Contoh Hardware Output Device
1. Monitor, mengacu dari pengertian hardware, maka seringkali yang
terlintas pertama kali dalam benak kita adalah komponen monitor.
Monitor merupakan komponen primer yang harus dimiliki setiap
perusahaan untuk melakukan berbagai pekerjaan yang berhubungan
dengan data dan dokumen.
2. Printer, seperti yang telah dijelaskan dalam pengertian hardware
sebelumnya sebagai komponen output atau bentuk realisasi dari
perintah. Printer berfungsi untuk mencetak segala macam dokumen
yang dibutuhkan.
3. Proyektor LCD, proyektor LCD berfungsi untuk membantu
menampilkan gambar atau video dari komputer ke layar LCD.
Dengan menggunakan proyektor LCD maka berbagai presentasi dapat
disampaikan dengan lebih jelas.

 Contoh Hardware Storage Device


1. Harddisk, berfungsi untuk menyimpan data atau informasi pada
komputer dengan kapasitas yang besar. Selain di dalam komputer,
harddisk saat ini ada juga yang bentuknya portable, atau sering disebut
dengan harddisk eksternal.

14
2. Flashdisk, berfungsi sebagai alat menyimpan data dari komputer dan
memiliki konektor USB untuk menghubungkannya ke komputer atau
media lainnya. Biasanya Flashdisk digunakan untuk memindahkan
data dari satu komputer ke komputer lainnya.
3. Optical Disk, media penyimpanan data yang dapat ditulis/dibaca oleh
cahaya laser. Media penyimpanan data Optical Disk misalnya seperti
Compact Disk (CD) dan Digital Versatile Disk (DVD).
 Contoh Hardware Periferal
1. Modem, ini adalah hardware yang berfungsi sebagai alat komunikasi
yang dapat mengubah sinyal digital menjadi sinyal analog, ataupun
sebaliknya. Modem dapat memungkinkan komputer terhubung ke
internet.
B. Pengertian Motherboard
1) Motherboard adalah papan sirkuit tempat berbagai komponen
elektronik saling terhubung seperti pada PC atau Macintosh dan biasa
disingkat dengan kata mobo.
Pengertian lain dari Motherboard atau dengan kata lain mainboard
adalah papan utama berupa pcb yang memiliki chip bios (program
penggerak), jalur-jalur dan konektor sebagai penghubung akses
masing-masing perangkat. Motherboard yang banyak ditemui
dipasaran saat ini adalah Motherboard milik PC yang pertama kali
dibuat dengan dasar agar dapat sesuai dengan spesifikasi PC IBM.
Motherboard atau disebut juga dengan Papan Induk Motherboard

merupakan komponen utama dari sebuah PC, karena


pada Motherboard -lah semua komponen PC anda akan disatukan.
Bentuk Motherboard seperti sebuah papan sirkuit
elektronik. Motherboard merupakan tempat berlalu lalangnya data.
Motherboard menghubungkan semua peralatan komputer dan
membuatnya bekerja sama sehingga komputer berjalan dengan lancar.

15
2) Sejarah Motherboard
Sebelum munculnya mikroprosesor , komputer biasanya dibangun
dalam kasus kartu-sangkar atau mainframe dengan komponen
dihubungkan oleh sebuah backplane terdiri dari satu set slot sendiri
terhubung dengan kabel, dalam desain yang sangat tua kabel koneksi
yang diskrit antara konektor kartu pin, tapi papan sirkuit tercetak
segera menjadi standar praktek.
Para Central Processing Unit , memori dan periferal ditempatkan pada
individu papan sirkuit cetak yang dicolokkan ke backplate. Selama
akhir 1980-an dan 1990-an, menjadi ekonomis untuk memindahkan
meningkatkan jumlah fungsi periferal ke motherboard. Pada akhir
1990-an, banyak komputer pribadi motherboard mendukung berbagai
audio, video, penyimpanan, dan fungsi jaringan tanpa perlu untuk
setiap kartu ekspansi sama sekali; tinggi akhir-sistem untuk 3D game
dan komputer grafis biasanya tetap hanya kartu grafis sebagai
komponen terpisah.
3) Fungsi Motherboard
Fungsi utama Motherboard adalah sebagai pusat penghubung antara
satu perangkat keras dengan perangkat keras yang lainnya.
Artinya, Motherboard di sini mengemban tugas untuk menghubungkan
bahasa kode antarperangkat keras untuk disinergikan menjadi sebuah
aktivitas kerja perangkat komputer. Sebagai contoh, Motherboard
berfungsi menghubungkan beberapa perangkat keras seperti Prosesor,
RAM, harddisk, power supply, dan lain-lain.

Dengan fungsinya seperti ini, maka wajar


apabila Motherboard memang merupakan salah satu komponen
penting di dalam sistem komputer, karena merpakan rumah tempat
tinggal bagi para komponen komputer tersebut.

16
4) Komponen Motherboard
Motherboard komputer khususnya Motherboard dikomputer PC
disusun atas berbagai komponen yang diperlukan dalam membangun
sebuah system computer, komponen-komponen yang umumnya ada
dalam sebuah Motherboard adalah:
1. Konektor Power
Konektor power adalah pin yang menyambungkan Motherboard
dengan power supply di casing sebuah komputer. Pada
Motherboard tipe AT, casing yang dibutuhkan adalah tipe AT
juga. Konektor power tipe AT terdiri dari dua bagian, di mana dua
kabel dari power supply akan menancap di situ. Pada tipe ATX,
kabel power supply menyatu dalam satu header yang utuh,
sehingga Anda tinggal menancapkannya di Motherboard. Kabel
ini terdiri dari dua kolom sesuai dengan pin di Motherboard yang
terdiri atas dua larik pin juga. Ada beberapa Motherboard yang
menyediakan dua tipe konektor power, AT dan ATX. Kebanyakan
Motherboard terbaru sudah bertipe ATX.
2. Socket atau Slot Prosesor
Terdapat beberapa tipe colokan untuk menancapkan prosesor.
Model paling lama adalah ZIF ( Zero Insertion Force) Socket 7
atau popular dengan istilah Socket 7. Socket ini kompatibel untuk
prosesor bikinan Intel, AMD, atau Cyrix. Biasanya digunakan
untuk prosesor model lama (sampai dengan generasi 233 MHz).
Ada lagi socket yang dinamakan Socket 370. Socket ini mirip
dengan Socket 7 tetapi jumlah pinnya sesuai dengan namanya, 370
biji. Socket ini kompatibel untuk prosesor bikinan Intel.

Sementara AMD menamai sendiri socketnya dengan istilah Socket


A, di mana jumlah pinnya juga berbeda dengan socket 370. Istilah
A digunakan AMD untuk menunjuk merek prosesor Athlon.

17
3. Chipset
Komponen Motherboard yang memiliki peran sangat penting
adalah chipset. Perangkat cerdas yang satu ini pada dasarnya
berfungsi sebagai jembatan arus data yang menghubungkan
processor dengan macam-macam komponen eksternal dan buses.
Biasanya jenis chipset inilah yang menjadi patokan untuk
menentukan dan menilai fitur dan kemampuan
sebuah Motherboard.
 Northbridge / MCH
Northbridge merupakan nama yang digunakan oleh AMD,
VIA dan beberapa perusahaan pencetak hardware lainnya,
sementara pabrikan Intel lebih suka menyebutnya dengan
nama MCH yang merupakan singkatan dari Memory
Controller Hub. Disebut dengan istilah apapun, pada dasarnya
fungsi Northbridge tetap sama, yakni bertindak sebagai bagian
dari chipset dalam mengatur pertukaran data yang bersifat
internal, seperti pada video card, prosesor dan memori.
Dalam sistem kerjanya, Northbridge bekerja sama dengan chip
southbridge. Jika diurai lebih jauh lagi, Northbridge bertugas
mengendalikan atau menangani komunikasi antara CPU,
RAM, AGP atau PCI Express, dan southbridge. Northbridge
juga berperan menentukan jumlah, tipe dan kecepatan CPU
yang dapat dipasangkan pada Motherboard, termasuk
menentukan jumlah, kecepatan dan tipe RAM yang dapat
digunakan.

18
 South bridge
Southbridge merupakan sebutan untuk komponen pembantu
northbridge yang menghubungkan northbridge dengan
komponen atau periferal yang lainnya. Sebenarnya tugas dua
komponen ini bisa dikatakan hampir sama, hanya saja jika
Northbridge cenderung berfungsi sebagai pengatur masalah
internal, Southbridge justru difungsikan sebagai pengatur
masalah eksternal yang berhubungan dengan I/O dan manusia.
Jika diurai lebih jauh, Southbridge memiliki beberapa fungsi
penting seperti mengontrol bus IDE, USB, dukungan Plug and
Play, menjembatani PCI dan Isa, mengontrol keyboard dan
mouse, mengontrol fitur power management dan sejumlah
perangkat lainnya. Selain itu perbedaan antara Southbridge dan
Northbridge adalah jalur penghubung yang mereka gunakan
masing-masing untuk berhubungan dengan perangkat keras
komputer lainnya. Jika Southbridge menggunakan jalur
penghubung yang kecepatannya (kecepatan bus) lebih lambat
(misalnya bus PCI dan bus ISA), Northbridge justru
menggunakan jalur penghubung yang djauh lebih cepat.
 System-on-Chip
Selain chipset yang terdiri dari kombinasi antara Northbridge
dan Southbridge, ada pula chipset yang telah menggunakan
konsep chip sistem atau system-on-chip. Biasanya chipset jenis
ini telah menyediakan komponen hardware yang sudah on-
board dalam Motherboard, misalnya VGA dan modem.
 Socket Memori
Ada dua tipe socket memori yang kini beredar saat ini.
Memang ada juga socket terbaru untuk Rambus-DRAM tetapi
sampai kini belum banyak pengguna yang memakainya.

19
Socket lama yang masih cukup populer adalah SIMM. Socket
ini terdiri dari 72 pin modul. Socket yang kedua memiliki 168
pin modul, yang dirancang satu arah. Anda tidak mungkin
memasangnya terbalik, karena galur di Motherboard sudah
disesuaikan dengan socket memori tipe DIMM.
 Konektor Floppy dan IDE
Bagian Motherboard yang satu ini memiliki fungsi untuk
menghubungkan Motherboard dengan media penyimpanan
seperti hardisk atau floppy disk. Konektor IDE biasanya terdiri
dari dua bagian yaitu :
a. Primary IDE
Berfungsi menghubungkan Motherboard dengan primary
master drive dan piranti secondary master.
b. Secondary IDE
Berfungsi menghubungkan piranti-piranti untuk slave
seperti CDROM dan harddisk slave.
d. Basic Input Output System (BIOS) Chip BIOS merupakan
singkatan dari Basic Input-Ouput System, namun juga sering
dikaitkan dengan sebuah kata dalam bahasa Yunani ‗bioc‘ yang
berarti ‗kehidupan‘. Makna ini sejalan dengan fungsi BIOS yang
pada hakikatnya memang menjadi salah satu unsur ‗kehidupan‘
bagi sebuah komputer.
Sederhanya, BIOS adalah adalah sebuah chip yang menyimpan
perangkat lunak untuk mengontrol hardware dan berfungsi sebagai
interface antara hardware dan operating system (OS). BIOS
digunakan oleh komputer untuk mempersiapkan prosess booting
(startup) dan mengecek kesiapan sistem dan hardware sebelum
komputer dijalankan.
Untuk mengetahuinya sedikit lebih jauh, berikut ini beberapa
fungsi BIOS secara umum

20
 BIOS menjalankan inisialisasi serta pengujian terhadap
perangkat keras komputer yang eksis, dimana dalam bahasa
proses fungsi BIOS tersebut dikenal dengan istilah Power On
Self Test alias POST.
 Ketika komputer mulai dihidupkan, BIOS akan memuat
perintah tersebut dan segera menjalankan sistem operasi agar
komputer dapat berjalan dengan sebagaimana mestinya.
 BIOS memiliki andil besar terhadap sistem pengaturan
konfigurasi dasar pada komputer seperti pengaturan tanggal
dan waktu. Serta turut berperan pula dalam hal konfigurasi
media penyimpanan, konfigurasi proses booting, dan menjaga
komputer agar tetap stabil.
 Dengan menggunakan sebuah sistem yang disebut BIOS
Runtime Services, BIOS membantu sistem operasi dan aplikasi
dalam proses pengaturan perangkat keras komputer secara
terorganisir.BIOS menyediakan antarmuka komunikasi tingkat
rendah, dan dapat mengendalikan beberapa jenis perangkat
keras komputer lainnya seperti keyboard.
5) Baterai CMOS (Complimentary Metal Oxide Semicondutor Battery)
Komponen pada Motherboard berikutnya adalah Complimentary
Metal Oxide Semicondutor (CMOS) Battery. Sesuai dengan namanya,
perangkat ini berfungsi sebagai baterai atau sumber tegangan bagi
BIOS (Basic Input-Ouput System), sekaligus memiliki peran dalam
menyimpan konfirgurasi setting BIOS yang meliputi settingan
komputer, waktu, tanggal, dan lain-lain.
Sebagai contoh, dengan adanya CMOS Battery maka konfigurasi
yang sudah disetting seperti waktu dan tanggal tidak akan berubah
setiap komputer dimatikan dan dinyalakan kembali keesokan harinya.
Informasi mengenai tanggal dan waktu pada komputer tetap
mengalami update dengan meneruskan jenjang waktu yang terjadi
sejak komputer dimatikan hingga akhirnya dinyalakan kembali.

21
Seandainya perangkat ini tidak ada, itu artinya komputer Anda
akan tetap menampilkan tanggal dan waktu yang sama dengan hari
kemarin (saat komputer dimatikan), padahal kenyataannya jenjang
waktu yang terjadi sudah memakan beberapa momen yang berjalan
cukup lama.
6) Slot PCI (PCI Slot)
Komponen Motherboard berikutnya adalah slot PCI. PCI sendiri
merupakan singkatan dari Peripheral Component Interconnect, atau
dalam bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai interkoneksi
komponen periferal. Pada dasarnya PCI merupakan bus yang didesain
untuk menangani beberapa perangkat keras. Konsep PCI pertama kali
diwujudkan pada bulan Juni 1992 dengan nama PCI vesi 1.0.
Semenjak saat itu komponen ini masih terus digunakan hingga
sekarang, tentunya dengan sejumlah pengembangan mutakhir yang
menjadikannya kian efektif.
Salah satu pengembangan dari slot PCI adalah PCI Express yang
digunakan sebagai slot ekspansi (slot tambahan atau eksternal) pada
sebuah komputer. PCI Express sendiri terbagi menjadi dua yang
disesuaikan menurut fungsinya masing-masing, diantaranya yaitu :
 Slot PCI Express x16
Adalah slot khusus yang bisa digunakan atau dipasangi kartu VGA
generasi terbaru.
 Slot PCI Express x1
Adalah slot untuk memasang periferal (card) lainnya selain kartu
VGA.
7) Slot AGP (AGP Slot)
Komponen Motherboard berikutnya adalah AGP slot, tempat
untuk memasang AGP yang menurut definisi bisa diartikan sebagai
Accelerted Graphics Port. Perangkat ini lahir dari perkembangan yang
terjadi pada slot PCI, dimana secara fungsi AGP merupakan slot
ekspansi yang digunakan untuk mengggantikan slot PCI yang sudah

22
tidak mencukupi lagi dalam menangani lalu lintas data antara CPU
dengan kartu video (video card).
8) Konektor Penghubung (Connectors For Integrated Peripherals)
Komponen Motherboard berikutnya adalah konektor yang
berfungsi sebagai penghubung antara Motherboard dengan perangkat
keras komputer tambahan lainnya. Dalam bahasa Inggris, komponen
ini disebut dengan istilah ‗Connectors For Integrated Peripherals
Berikut ini beberapa jenis konektor penghubung atau I/O port yang
biasa terdapat pada sebuah Motherboard :
 Port paralel (LPT1 atau LPT2) : Port yang berfungsi untuk
peralatan yang bekerja dengan transmisi data secara paralel.
Biasanya dipakai untuk memasang printer atau scanner sebelum
generasi USB.
 Port Serial (Com 1, Com 2) : Port yang berfungsi untuk memasang
periferal kecepatan rendah dengan mode transfer data serial. Akan
tetapi saat ini jarang sekali digunakan.
 Port AT/PS2 : Port yang berfungsi untuk menghubungkan mouse
dengan komputer.
 Port USB (Universal Serial Bus) : Port yang berfungsi untuk
antarmuka dengan periferal / peralatan eksternal generasi terbaru
yang menggantikan port paralel dan port serial. Contoh peralatan
yang menggunakan port ini misalnya camera digital, scanner,
printer USB, handycam, dan peraltan tambahan eksternal.
 Port VGA : Port yang berhubungan langsung dengan layar. Port ini
terdapat pada Motherboard yang menggunakan chipset VGA on
board atau menggunakan VGA card yang diletakkan pada slot
AGP.
 Port Audio : Port yang berfungsi untuk menghubungkan komputer
dengan sistem audio seperti speaker, mikrofon, line-in dan juga
line-out. Tapi Motherboard sekarang sudah banyak yang
menggunakan chipset audio on-board.

23
 Port LAN : Port yang berfungsi untuk menghubungkan komputer
dengan jaringan komputer seperti LAN (Local Area Network).
 Port SPDIF : Port yang berfungsi untuk menghubungkan komputer
dengan periferal audio seperti home theatre.
 Port Firewire : Port yang berfungsi untuk menghubungkan
peralatan eksternal kecepatan tinggi seperti video capture atau
seperti streaming video.
C. VGA Card
VGA (Video Graphics Array) adalah sebuah standar tampilan
komputer analog yang dipasarkan pertama kali oleh IBM pada tahun 1987
(Wikipedia). Pengertian lain dari vga card adalah sebuah kartu grafis yang
fungsinya mengolah data grafis untuk ditampilkan pada layar monitor
komputer.
VGA merupakan standar dalam grafis yang diikuti oleh mayoritas
pabrik pembuat kartu grafis komputer. Seperti tampilan windows yang
sampai sekarang masih menggunakan modus VGA yang karena didukung
oleh banyak produsen monitor dan kartu grafis. VGA card juga biasa
dinamakan dengan video card, video adapter, display card, graphics card,
graphics adapter atau display adapter.
a. Fungsi Vga Card
Vga card berfungi untuk menerjemahkan keluaran komputer ke
monitor. Misalnya untuk desain grafis atau bermain video game
diperlukan kartu grafis yang berdaya tinggi. Selain itu vga card juga
mengantarkan sinyal video analog ke monitor. Kartu vga card juga
berfungsi untuk menerjemahkan/mengubah sinyal digital dari
komputer menjadi tampilan grafis di layar monitor. Tempat letaknya
kartu grafis pada komputer dinamakan dengan slot expansi. Chipset
pada kartu VGA banyak macamnya karena setiap pabrik pembuat
kartu VGA mempunyai chipset andalan masing-masing. Banyak
produsen chipset vga seperti NVidia, ATI, Sis, STB, OTi, Number
Nine (#9), Trident dan lain-lain

24
b. Jenis-Jenis VGA card
Vga card mempunyai beberapa jenis yang bisa dijelaskan sebagai
berikut:
 VGA ISA
VGA ISA adalah jenis kartu vga yang dipasang pada slot
ekspansi ISA (Industry Standart Architecture) bus yang
bersistemkan I/O 8-bit atau 16-bit. Namun kartu jenis ini sudah
tidak digunakan lagi, karena kecepatan transfer datanya yang
lambat, tampilan kehalusan gambar dan kombinasi warna yang
ditampilkan juga sangat terbatas. Teknologi slot ekspansi ISA
bus sistem I/O 8-bit pertama kali diperkenalkan pada tahun
1981, sedangkan yang sistem I/O 16-bit pada tahun 1984.
 VGA EISA
VGA EISA adalah jenis kartu Vga yang dipasang pada slot
ekspansi EISA (Estended Industry Standart Architecture) bus
yang sistem I/O nya 32-bit. Seperti pada generasi sebelumnya
yaitu VGA ISA, kartu VGA EISA pada saat ini sudah tidak
dipergunakan lagi, karena kecepatan yang terbatas, kehalusan
gambar dan kombinasi warnaya yang dihasilkan juga terbatas.
Teknologi slot eskpansi EISA bus dengan sistem I/O 32-Bit
pertama kali dirilis pada tahun 1988 oleh ―Gangs of Nine‖ (yaitu
sebuah konsorsium vendor pembuat kompatibel dari IBM PC),
yang mempunyai tegangan 5volt dan 12 volt dan kecepatan
clock-nya 8,33 MHz sedangkankan kecepatan transfernya
32MB/s
 VGA PCI
VGA PCI adalah jenis kartu Vga yang dipasang pada slot
ekspansi PCI (Peripheral Component Interconnect) bus yang
sistem I/Onya adalah 32-bit atau 64-bit. Kartu vga jenis ini
untuk saat sekarang sudah jarang dipergunakan, karena adanya

25
keterbatasan pada fitur-fiturnya. Pada tahun 1993 pertama kali
teknologi slot ekspansi PCI ini dipakai dengan sistem I/O nya
32-bit atau 63-bit.
 VGA AGP
VGA AGP adalah jenis kartu Vga yang dipasang pada slot
ekspansi AGP (Accelerated Graphics Port) bus yang sistem I/O
nya adalah 128-bit atau 256-bit. Awalnya kartu Vga ini dibuat
untuk meningkatkan transer data terhadap memori secara
signifikan dari CPU ke perangkat ―tampilan atau display‖.Kartu
ini dikeluarkan berdasarkan nilai voltase yang digunakan, yaitu
AGP 1x dan AGP 2x dengan nilai tegangan 3,3 volt, AGP 4x
dan AGP 8x dengan nilai tegangan 1,5 volt, dan AGP Universal.
Jenis terakhir darai VGA AGP adalah AGP Pro.
 VGA PCIe
VGA PCIe adalah jenis kartu Vga yang dipasang pada slot PCIe
(Peripheral Component Interconnect Express) bus yang sistem
I/O nya adalah berangkaian seri. Dengan kecepatan transfer
hingga 32GB/s. Slot PCIe adalah pengembangan selanjutnya
dari generasi slot ekspansi PCI. Dengan kemampuan luar biasa,
dengan nama PCI Express yang diperuntukkan guna memasang
peralatan-peralatan interface (antarmuka) dengan teknologi
terkini yang membutuhkan kecepatan transfer sangat tinggi.
Teknologi slot PCIe dengan sistem I/O berangkaian seri pertama
kali digunakan pada tahun 2004. Dan versi slot ekspansi PCIe
yang beredar di pasaran adalah PCIe 1x, PCIe 4x, PCIe 8x, dan
PCIe 16x.
c. Bentuk Vga Card
Menurut bentuknya Vga card terbagi menjadi 2 bentuk yaitu VGA
Card On board dan VGA Card add-on. Kartu VGA onboard bisa
ditemukan pada semua mainboard/motherboard pada komputer atau
laptop yang sudah terpasang satu paket.

26
d. Jenis Vga onboard dapat digunakan untuk menampilkan output pada
layar dengan sangat baik. Namun jika ingin melakukan pemprosesan
grafis yang tingkat tinggi, kita perlu kartu VGA Card Add-on jika
dirasa Vga card onboard kurang maksimal hasilnya. Untuk para
desainer, gamer dengan spesifikasi tinggi atau 3D, editor film sangat
memerlukan VGA Card Add-on ini.
D. RAM
Bagi yang belum tau, kepanjangan RAM adalah Random Access
Memory. Secara definisi, RAM adalah tempat untuk menyimpan data
sementara ketika komputer atau laptop sedang dijalankan dan dapat
diakses secara acak.
Sedangkan secara harfiah, RAM adalah tempat penyimpanan memori
sementara ketika komputer tengah digunakan. Jadi memori penyimpanan
RAM memang bersifat tak permanen.
Artinya, ketika komputer mati RAM akan kembali kosong dan akan
terpakai setelah dinyalakan kembali saat beraktivitas. Sebagai contoh,
ketika mengetik sebuah dokumen menggunakan Office, kemudian ditutup
tanpa menyimpan terlebih dahulu. Nah, dokumen yang diketik akan
tersimpan di memori RAM. Dan kita bisa membuka dokumen tersebut
melalui history terakhir dari Microsoft word tadi
a. Fungsi RAM
Pada suatu perangkat komputer, laptop maupun hp fungsi RAM
sangatlah penting. Salah satunya adalah sebagai penyimpanan data
sementara, jadi ketika kamu sedang melakukan suatu hal data yang
kamu kerjakan akan sementara tersimpan dan terbaca pada RAM
secara otomatis. Hal tersebut yang menentukan jika RAM besar dapat
menyimpanbanyak data yang kamu kerjakan.

27
b. Jenis-Jenis RAM
1. DRAM (Dynamic Random Access Memory)
Jenis RAM ini merupakan memori semi konduktor yang
memerlukan kapasitor sebagai tumpuan untuk menyegarkan data
yang ada di dalamnya. RAM ini memiliki kecepatan yang lebih
tinggi dibanding EDO RAM. Namun, lebih rendah dibandingkan
SRAM.
DRAM menggunakan satu transistor dan kapasitor per bit dalam
strukturnya. Hal ini membuat RAM ini memiliki kepadatan yang
cukup tinggi. DRAM memiliki frekuensi kerja yang bervariasi
antara 4,7 Mhz hingga 40 Mhz.
2. SDRAM (Sychronous Dynamic Random Access Memory)
SDRAM menjadi RAM yang memiliki kecepatan cukup tinggi
dibanding jenis-jenis RAM lainnya yakni kecepatan sampai 100 -
133 Mhz. RAM ini banyak digunakan pada tahun 1996 hingga
2003 dan merupakan jenis RAM yang memiliki 168 Pin saluran
transfer data.
Ciri-ciri RAM ini terdapat dua celah dibagian kakinya. RAM ini
akan diletakkan pada slot DIMM/SDRAM di motherboard yang
mampu menampung memori mulai 16 MB hingga 1GB.
3. RDRAM (Rambus Dynamic Random Access Memory)
Komponen ini diperkenalkan pada tahun 1995 dengan kecepatan
600 Mbytes/sec. Pada tahun 1997, kecepatan RDRAM meningkat
hingga 700 MBps, dan tahun 1998 menjadi 1,6 GBps.
Tak heran, RAM ini awalnya dikembangkan untuk komputer
dengan prosesor Pentium 4 atau untuk keperluan perangkat
gaming. Slot memori untuk RDRAM ialah 184 pin.

4. SRAM (Static Random Access Memory)


Jenis RAM komputer ini terbuat dari semacam semi konduktor
yang tidak memerlukan kapasitor dan tidak memerlukan
penyegaran secara berkala sehingga kinerja bisa lebih cepat. Hal
ini disebabkan komponen ini hanya menggunakan transistor tanpa
kapasitor.

28
SRAM didesain menggunakan desain cluster enam transistor
untuk menyimpan setiap bit informasi. Sayangnya, SRAM
memiliki kekurangan yakni biaya produksinya yang mahal.
Tak heran, RAM ini hanya tersedia dalam kapasitas kecil dan
digunakan untuk bagian yang benar-benar penting. Chip ini sering
digunakan untuk chace memori. Kecepatan SRAM mampu
mengimbangi kecepatan prosesor 500 MHz atau lebih.
5. EDO RAM (Extended Data Out Random Access Memory)
RAM ini dikembangkan tahun 1995 dan memiliki kemampuan
yang lebih cepat dalam membaca dan mentransfer data
dibandingkan dengan jenis-jenis RAM lain. Slot memori untuk
EDORAM ialah 72 pin.
Bentuk komponen ini lebih panjang daripada RAM SIMM. Tak
heran RAM ini sangat cocok dipasang pada semua komputer
Pentium. Selain itu, komponen ini juga cocok untuk dipasang
pada komputer dengan bus mencapai 66 Mhz.
6. FPM DRAM (First Page Mode DRAM)
Jenis RAM ini merupakan bentuk asli atau bentuk awal dari
DRAM. Laju transfer maksimum untuk cache L2 mendekati 176
MB per detik. FPM bekerja pada rentang frekuensi 16 MHz
hingga 66 MHz dengan akses waktu hingga 50ns

7. Flash RAM
Flash RAM merupakan jenis memori berkapasitas rendah yang
digunakan pada perangkat elektronika seperti TV, VCR, hingga
ponsel lama. Momori ini dipasang pada perangkat yang
memerlukan refresh dengan daya yang kecil.
8. VGRAM (Video Graphic Random Access Memory)
VGRAM biasanya digunakan untuk menyimpan kandungan pixel
bagi sebuah paparan grafik. Penggunaan chip ini akan
memberikan performa video yang baik dan mengurangi tekanan
pada CPU.

29
9. DDR SDRAM (Double Date Rate SDRAM)
Jenis RAM ini menjadi salah satu yang memiliki kecepatan
sangat tinggi diantara jenis-jenis RAM. Tak heran, RAM ini
digunakan diberbagai perangkat saat ini.
RAM ini mampu menjalankan dua instruksi sekaligus dalam
satuan waktu yang sama. Memori ini memiliki 184 pin. RAM
jenis ini juga mengonsumsi daya listrik yang lebih rendah.
Jenis-jenis RAM berikutnya seperti DDR2 RAM hingga DDR3
RAM merupakan pengembangan dari DDR SDRAM. Kedua jenis
RAM ini digunakan dibanyak komputer saat ini.
Karena lebih menghemat daya dan lebih optimal dengan
kecepatan tinggi. Untuk kapasitas memori jenis ini pun cukup
besar hingga 4 GB per chipnya.
10. SO – DIMM (Small Outline Dual in-line Memory Module)
Memori ini merupakan jenis memori yang digunakan pada
perangkat notebook. Bentuk fisiknya cukup ringkas, kira-kira
setengah dari besaran DDR RAM sehingga lebih menghemat
ruang. Jenis memori ini biasanya mengikuti perkembangan RAM
untuk komputer desktop.

E. Hardisk
Hard Disk Drive yang sering juga disebut dengan hard drive, hardisk
dan HDD ini adalah perangkat penyimpanan data non-volatile.
Penyimpanan non-volatile berarti perangkat penyimpanan akan tetap
mempertahankan data yang tersimpan meskipun perangkat utama
dimatikan.
Umumnya, hardisk dipasang secara internal di sebuah perangkat
komputer. Komponen ini terpasang langsung ke pengontrol
disk motherboard komputer. Komponen hardisk ini berisi dari beberapa
disk (piringan). Nantinya, data akan disimpan ke disk menggunakan
magnetic head yang bergerak cepat saat piringan berputar.

30
Perangkat penyimpanan seperti hardisk memang diperlukan untuk
menginstal sistem operasi, menjalankan program & aplikasi, dan, untuk
menyimpan dokumen. Tanpa perangkat non-volatile seperti HDD yang
dapat menyimpan data setelah dimatikan, pengguna komputer tidak akan
bisa menyimpan apapun di dalam komputer.
Inilah sebabnya mengapa setiap komputer membutuhkan setidaknya
satu perangkat penyimpanan untuk menyimpan data secara permanen.
Nah, pada tahun 1953 para insinyur di IBM yang ingin menemukan cara
untuk menyediakan akses acak ke data berkapasitas tinggi dengan biaya
rendah. Disitulah hard disk ditemukan. Saat pertama kali dijual untuk
publik pada tahun 1956, HDD berukuran sebesar lemari es, lho Golden
friends!
Hard disk tersebut juga hanya bisa menyimpan 3,75 MB data.
Untungnya, hard disk ini terus berkembang bersamaan dengan
perkembangan teknologi.
Pada pertengahan 1980-an, faktor bentuk 3,5 inci dan 2,5 inci
diperkenalkan dan menjadi standar penggunaan di komputer sampai
sekarang.
a. Cara Kerja Harddisk
Pada dasarnya, harddisk terdiri dari beberapa piringan disk yang
terbuat dari bahan aluminium, kaca atau keramik. Selanjutnya.

piringan disk tersebut diletakan diatas sebuah poros. Piringan disk


tersebut berputar dengan motor yang terhubung ke poros.
Di dalam wadah harddisk terdapat jarum read/write yang secara
magnetis merekam informasi ke dan dari trek di piringan
menggunakan magnetic head. Harddisk juga memiliki lapisan
magnetik tipis pada mereka. Motor yang ada di dalamnya memutar
piringan hingga 15.000 putaran per menit. Saat piringan berputar,
motor kedua mengontrol posisi jarum baca dan tulis yang merekam
dan membaca informasi di setiap piringan.

31
b. Fungsi Hardisk
Pada dasarnya, hardisk adalah perangkat penyimpanan sekunder yang
dirancang untuk menyimpan data secara permanen. Perangkat
penyimpanan sekunder ini mencakup kapasitas penyimpanan yang
lebih besar dibandingkan dengan perangkat utama. Hardisk bisa
menyimpan bermacam jenis data. Mulai dari sistem operasi, perangkat
lunak, dan file komputer lainnya.
Beberapa fungsi hardisk lainnya adalah:
 Menyimpan Data Software
Fungsi hardisk lain yang hampir sama dengan fungsi utamanya adalah
untuk menyimpan data perangkat lunak pihak ketiga di komputer.
Penyimpanan data dari perangkat lunak ini dilakukan agar software
tersebut dapat dibuka dan dijalankan pada perangkat komputer.
 Backup Data
Selain untuk menyimpan data, beberapa orang memanfaatkan
hardisk untuk sarana backup website dan file komputer mereka.
Berkat kapasitas penyimpanan hardisk yang besar, tempat
penyimpanan secondary ini memang cocok untuk dijadikan backup.
Umumnya saat perangkat komputer Anda rusak, file yang ada dalam
tempat penyimpanan kedua ini akan tetap aman dan bisa diakses.
Kabar baiknya, hardisk juga menyediakan jenis external yang portabel
lho, Golden friends! Jadi Anda bisa menyimpan data pada perangkat
berbeda.

c. Jenis-jenis Hardisk
Nah berikut ini adalah berbagai jenis hard drive yang tersedia saat ini
dengan teknologi interface dan kapasitas penyimpanan yang berbeda.
1. SATA
SATA (Serial Advanced Technology Attachment) adalah
interface serial yang digunakan untuk menghubungkan hard disk.
Berkat harganya yang sangat murah, SATA sering digunakan
pada perangkat PC dan juga server.

32
Kecepatan interface SATA sampai 600Mb/dtk dengan throughput
6Gb/dtk lho. HDD dengan SATA cocok untuk:
 Operasi alur kerja, misalnya, pengkodean video
 Penyimpanan data
 Sistem cadangan backup
 Server file besar tetapi tidak memuat tinggi

2. SAS
SAS-(Serial Attached SCSI) – adalah interface serial yang
digunakan untuk menghubungkan hard disk drive yang
didasarkan pada set perintah SCSI.
Interface SAS beroperasi pada kecepatan hingga 1.200Mb/dtk.
dengan throughput hingga 12 Gb/dtk. Sayangnya harga SAS lebih
mahal daripada SATA.
HDD yang terhubung melalui antarmuka SAS cocok untuk
operasi kecepatan tinggi dengan banyak siklus penulisan ulang
serta:
 Sistem manajemen basis data (DMS)
 Server web yang dimuat tinggi
 Sistem terdistribusi
 Sistem yang menangani banyak permintaan seperti server
terminal, dsb.

d. Kapasitas Hard Disk


Beberapa kapasitas penyimpanan harddisk yang paling umum adalah:
1. 16GB, 32GB dan 64GB — kapasitas rentang hard disk yang ini
termasuk dalam kelompok terendah. Biasanya ditemukan di
perangkat yang lebih tua dan lebih kecil.
2. 120GB dan 256GB — ukuran hard drive rentang ini umumnya
dianggap sebagai entry-level untuk perangkat HDD seperti laptop
atau komputer.
3. 500GB, 1TB dan 2TB — penyimpanan hard drive yang satu ini
mempunyai kapasitas sekitar 500 GB. Sering dianggap sebagai
standar layak untuk rata-rata pengguna.

33
F. Jaringan Komputer
Jaringan komputer adalah dua atau lebih komputer yang terhubung
satu sama lain dan digunakan untuk berbagi data. Sebuah jaringan
dibangun dengan perpaduan konfigurasi hardware dan software untuk
menciptakan sebuah sistem yang dapat bekerja dengan mulus.
Untuk membuat sebuah jaringan, switch dan router menggunakan
berbagai protokol dan algoritma untuk bertukar informasi dan untuk
membawa data ke titik akhir yang diinginkan.
Setiap titik akhir (kadang disebut host) dalam jaringan memiliki
pengenal unik, sering kali alamat IP atau alamat Media Access Control
yang digunakan untuk menunjukkan sumber atau tujuan transmisi.
Endpoint dapat mencakup server, komputer pribadi, telepon, dan berbagai
jenis hardware jaringan.
Sebuah jaringan perangkat juga mungkin dibuat dengan menggunakan
gabungan teknologi kabel dan wireless. Perangkat jaringan berkomunikasi
melalui medium transmisi kabel atau wireless. Untuk jaringan yang
menggunakan kabel, Anda mungkin membutuhkan optical fiber, coaxial

cable, atau kabel tembaga. Sementara itu, jalur jaringan wireless termasuk
dalam kategori jaringan yang menggunakan koneksi data nirkabel untuk
menghubungkan titik akhir. Titik akhir ini termasuk radio siaran, radio
seluler, microwave, dan satelit.
Jaringan dapat diatur menjadi private atau publik. Jaringan private
biasanya memerlukan user untuk memasukkan kredensial untuk
mengakses jaringan. Biasanya, ini diberikan secara manual oleh
administrator jaringan atau diperoleh langsung oleh pengguna melalui kata
sandi atau dengan kredensial lainnya. Jaringan publik seperti internet tidak
membatasi akses.

34
a. Jenis-Jenis Jaringan Komputer
Setelah mengetahuin pengertian jaringan komputer, Anda juga
sebaiknya memahami tentang jenis-jenisnya. Berikut ini adalah
beberapa jenis-jenis jaringan komputer yang paling banyak ditemukan
lihat.
1. LAN (Local Area Network)
LAN menghubungkan perangkat jaringan dalam jarak yang
relatif pendek. Sebuah gedung kantor, sekolah, atau rumah
jaringan biasanya berisi satu LAN, meskipun kadang-kadang satu
gedung akan berisi beberapa LAN kecil (mungkin satu per
kamar), dan kadang-kadang LAN akan menjangkau sekelompok
bangunan di dekatnya. Dalam jaringan TCP / IP, LAN sering
tetapi tidak selalu diimplementasikan sebagai subnet IP tunggal.
Selain beroperasi dalam ruang terbatas, jenis jaringan
koomputer ini juga biasanya dimiliki, dikendalikan, dan dikelola
oleh satu orang atau organisasi. Mereka juga cenderung
menggunakan teknologi konektivitas tertentu, terutama Ethernet
dan Token Ring.
Ada juga LAN yang menggunakan teknologi jaringan
wireless dengan Wi-Fi dan dikenal dengan nama Wireless Local
Area Network (WLAN).

2. MAN (Metropolitan Area Network)


MAN adalah jenis jaringan komputer yang menghubungkan
dua atau lebih jaringan LAN di dalam kota yang sama. Kalau
jarak yang menghubungkan dua LAN sudah tidak mungkin untuk
membangun jaringan, maka jaringan MAN digunakan. Jenis
jaringan komputer ini lebih besar dari LAN tetapi lebih kecil dari
WAN. MAN menggunakan perangkat khusus dan kabel untuk
menghubungkan LAN.

35
3. WAN (Wide Area Network)
WAN juga bisa dibilang sebagai kumpulan LAN yang
tersebar secara geografis. Perangkat jaringan yang disebut router
menghubungkan LAN ke WAN. Dalam jaringan IP, router
menyimpan alamat LAN dan alamat WAN.
WAN berbeda dari LAN dalam beberapa hal penting.
Sebagian besar WAN (seperti Internet) tidak dimiliki oleh satu
organisasi, melainkan ada di bawah kepemilikan dan pengelolaan
kolektif atau terdistribusi. WAN cenderung menggunakan
teknologi seperti ATM, Frame Relay dan X.25 untuk konektivitas
jarak yang lebih jauh.
4. PAN (Pearson Area Network)
Sama seperti jaringan LAN, jenis jaringan komputer PAN
biasanya mencakup wilayah yang lebih kecil seperti misalnya
jaringan rumah atau kantor. Biasanya jenis jaringan ini digunakan
untuk berbagi resources seperti Internet atau printer.
5. CAN (Campus Area Network)
CAN bisa dibilang mirip dengan jenis jaringan komputer
MAN, tetapi terbatas pada universitas atau akademi. Jaringan ini
biasanya disiapkan untuk kegiatan pendidikan seperti pembaruan
kelas, praktik lab, email, ujian, pemberitahuan, dan lain lain.

6. Internet
Internet adalah jaringan komputer terbesar yang pernah
dibuat oleh manusia. Internet menghubungkan jutaan perangkat
komputasi termasuk PC, Laptop, Workstation, Server,
Smartphone, tablet, TV, Webcam, CCTV dan masih banyak lagi.
Menurut laporan yang diterbitkan pada Januari 2018, ada
2150 juta sistem akhir yang terhubung dengan internet. Untuk
menghubungkan perangkat ini, banyak teknologi dan infrastruktur
yang digunakan. Internet terbuka untuk semua orang. Karena
siapa saja bisa terhubung ke internet, internet juga dianggap
sebagai jaringan yang paling tidak aman.

36
7. VPN (Virtual Private Network)
VPN adalah solusi untuk menyediakan koneksi Internet yang
aman. Sebagai contoh, sebuah perusahaan memiliki dua kantor;
satu di Jakarta dan lainnya di Bandung. Dalam hal ini perusahaan
dapat menggunakan VPN untuk menghubungkan kedua kantor
tersebut. VPN membuat jalur aman di Internet dan bisa digunakan
untuk transmisi data.
8. Itulah macam-macam jaringan komputer yang ada. Selanjutnya,
mari membahas topologi jaringan komputer.
b. Topologi Jaringan Komputer
Dalam jaringan komputer, topologi mengacu pada tata letak
perangkat yang terhubung. Topologi jaringan komputer bisa dibilang
sebagai bentuk atau struktur virtual jaringan. Bentuk ini tidak selalu
sesuai dengan tata letak fisik sebenarnya dari perangkat di jaringan.
Sebagai contoh, komputer di jaringan rumah dapat diatur dalam
lingkaran di ruang keluarga, tetapi sangat tidak mungkin untuk
menemukan topologi cincin di sana. Topologi jaringan dikategorikan
ke dalam tipe dasar berikut:
 Bus (bis)
 Ring (cincin)
 Star (bintang)
 Tree (pohon)
 Mesh (jala)
Jaringan yang lebih kompleks dapat dibangun sebagai hybrid dari
dua atau lebih dari topologi dasar di atas.
 Bus
Topologi jaringan komputer bus menggunakan kabel sebagai
tulang punggungnya. Kabel ini berfungsi sebagai media
komunikasi. Perangkat yang ingin berkomunikasi dengan
perangkat lain di jaringan mengirim pesan siaran melalui kabel
yang terhubung ke dua perangkat itu, tetapi hanya penerima yang
dituju yang benar-benar menerima dan memproses pesan tersebut

37
 Ring (Cincin)
Dalam jaringan cincin, setiap perangkat memiliki dua
―tetangga‖ untuk tujuan komunikasi. Semua pesan perjalanan
melalui cincin ke arah yang sama (baik ―searah jarum jam‖ atau
―berlawanan arah jarum jam‖).
Jika ada kerusakan di kabel atau perangkat merusak loop dan
dapat menurunkan seluruh jaringan. Untuk mengimplementasikan
jaringan cincin, biasanya menggunakan teknologi FDDI, SONET,
atau Token Ring. Topologi ring ditemukan di beberapa gedung
perkantoran atau kampus.
 Star (Bintang)
Banyak jaringan rumah menggunakan topologi bintang.
Jaringan bintang memiliki titik koneksi pusat yang disebut
―hub node‖ yang mungkin merupakan hub jaringan, switch atau
router. Perangkat biasanya terhubung ke hub dengan Unshielded
Twisted Pair (UTP) Ethernet.
Dibandingkan dengan topologi bus, jaringan bintang
umumnya membutuhkan lebih banyak kabel, tetapi kegagalan
dalam kabel jaringan bintang hanya akan menurunkan satu akses
jaringan dan bukan seluruh LAN. (Jika hub gagal, bagaimanapun,
seluruh jaringan juga gagal.)

 Tree (Pohon)
Topologi pohon bergabung dengan topologi bintang untuk
membentuk topologi bus. Dalam bentuk yang paling sederhana,
hanya perangkat hub yang terhubung langsung ke bus pohon, dan
setiap hub berfungsi sebagai akar dari pohon perangkat. Dengan
hybrid antara bus dan bintang ini mendukung perluasan jaringan
dengan jauh lebih baik daripada bus atau bintang saja.

38
 Mesh
Topologi mesh memperkenalkan konsep rute. Tidak seperti
topologi sebelumnya, pesan yang dikirim pada jaringan mesh
dapat mengambil salah satu dari beberapa jalur yang mungkin
dari sumber ke tujuan. Beberapa WAN, terutama Internet,
menggunakan routing mesh.
c. Perangkat dalam Jaringan Komputer
Ada beberapa perangkat yang diperlukan untuk membuat sebuah
jaringan komputer. Berikut adalah jenis-jenis perangkat untuk membuat
jaringan komputer:
1. Server
Server berperan sebagai media penyimpanan data dan
mengelola jaringan komputer. Pada umumnya, server memiliki
spesifikasi hardware yang lebih tinggi dibandingkan
komputer client.
2. Kabel Jaringan
Untuk menghubungkan client dengan server atau perangkat
lainnya, diperlukan adanya kabel jaringan. Ada berbagai jenis kabel
jaringan dengan kelebihan dan kekurangannya masing-masing
seperti coaxial, fiber optic, dan twister pair.
3. Hub dan Switch
Hub dan Switch adalah dua perangkat berbeda yang memiliki
satu kegunaan yang sama: menghubungkan beberapa komputer ke
dalam satu jaringan.

4. Network Interface Card (NIC)


Network Interface Card seringkali disebut sebagai LAN Card,
yang memiliki fungsi untuk menghubungkan komputer ke dalam
sebuah jaringan. Sebagian besar komputer modern saat ini sudah
memiliki NIC secara built-in.
NIC memiliki berbagai variasi yang dibedakan berdasarkan
kecepatannya: ethernet (10 Mb/s), fast ethernet (100 Mb/s), gigabit
ethernet (1000 Mb/s), dan tengig (10000 Mb/s).

39
5. Router
Router adalah perangkat jaringan yang berperan untuk
menghubungkan jaringan kabel (LAN) dengan jaringan nirkabel
(WAN) dan mengelola lalu lintas data dalam jaringan tersebut.
6. Modem
Modem adalah perangkat yang berfungsi untuk menghubungkan
komputer dengan penyedia layanan internet (ISP).
7. Repeater
Repeater adalah perangkat jaringan yang berfungsi untuk
memperkuat sinyal dalam sebuah jaringan nirkabel. Jika sebuah
jaringan memiliki jangkauan yang luas atau terhalang oleh obyek,
maka penggunaan repeater seringkali diperlukan untuk
memperkuat sinyalnya.
8. Wireless Card
Wireless Card adalah sebuah perangkat untuk menangkan sinyal
dan menghubungkan sebuah perangkat ke jaringan nirkabel.
Sebagian besar laptop generasi sekarang sudah memiliki jaringan
nirkabel dari pabrik , tetapi sebagian besar
komputer desktop mewajibkan pengguna untuk menambahkan
jaringan nirkabel sendiri.
d. Manfaat Jaringan Komputer
Terdapat beberapa alasan mengapa jaringan komputer banyak
digunakan oleh bisnis berskala besar. Jaringan komputer memiliki
berbagai manfaat yang dapat menguntungkan penggunanya.

40
Berikut ini adalah beberapa manfaat paling penting dari jaringan
komputer:
1. Berbagi sumber daya
Salah satu manfaat utama jaringan komputer adalah pengguna dapat
menyebar beban pekerjaan dengan secara merata ke beberapa
komputer sekaligus.
Dalam skenario ini, jaringan komputer dapat membantu
penggunanya dalam beberapa hal:
 Data sharing: Jaringan komputer memungkinkan beberapa
perangkat untuk saling berbagi data seperti dokumen, video,
aplikasi, dan sebagainya tanpa perlu menyalin secara manual
menggunakan flash drive atau hard drive.
 Hardware sharing: Saat sebuah perangkat terhubung ke dalam
jaringan komputer, maka seluruh pengguna jaringan tersebut
dapat mengaksesnya. Sebagai contoh, sebuah printer yang
terhubung ke jaringan dapat digunakan oleh beberapa komputer
sekaligus.
 Data backup: Adanya jaringan komputer juga memungkinkan
untuk mencadangkan data dari satu perangkat ke perangkat lain
melalui internet. Manfaat jaringan komputer ini bermanfaat
untuk mengamankan data dari kerusakan atau hal yang tidak
terduga.
2. Memudahkan komunikasi jarak jauh
Pada dasarnya, koneksi internet yang Anda gunakan saat ini adalah
sebuah jaringan komputer berskala global. Dengan kata lain, Anda
saat ini sedang menikmati salah satu manfaat jaringan komputer
yang telah mengubah cara kita berkomunikasi.
Sebelum adanya jaringan komputer dan internet, komunikasi jarak
jauh adalah sebuah kemewahan untuk orang-orang tertentu saja.
Dengan adanya jaringan komputer, kita dapat dengan mudah
berkomunikasi dengan orang dari berbagai penjuru dunia.

41
3. Memungkinkan akses data secara remote
Adanya jaringan komputer juga memungkinkan kita untuk
mengakses data-data penting tanpa perlu membawa penyimpanan
fisik seperti flash drive atau hard disk.
Selama sebuah jaringan komputer terhubung ke internet, maka
selalu ad acara untuk dapat mengaksesnya dari mana saja. Metode
penyimpanan data seperti cloud hosting atau remote desktop dapat
digunakan untuk mengakses file penting saat berada jauh dari
kantor atau rumah.
Hal ini tentunya juga memungkinkan perusahaan untuk
mempekerjakan karyawannya secara remote.
4. Meningkatkan keamanan dan manajemen data
Jaringan komputer juga bermanfaat untuk meningkatkan keamanan
data dari kerusakan atau pencurian. Penyimpanan data pada sebuah
jaringan server dengan sistem pencadangan otomatis dapat
membantu mengurangi risiko kehilangan data penting bagi
perusahaan atau perseorangan.
Adanya sistem manajemen database seperti SQL, MongoDB,
dan MySQL juga dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan efisiensi
sebuah jaringan komputer dalam mengamankan dan mengatur data.
5. Memfasilitasi jalur baru untuk konten hiburan
Tanpa adanya jaringan komputer, situs hiburan berisi jutaan konten
seperti YouTube, Netflix, Facebook, dan TikTok tidak akan pernah
terjadi.
Selain itu, jaringan komputer juga berperan besar dalam
perkembangan komunitas game online yang saat ini sudah sangat
banyak peminatnya.

42
G. PC (Personal Computer)
Kita pasti bertanya-tanya apa itu Personal Computer?. Secara teknis
Personal Computer adalah Komputer pribadi yang memiliki tujuan umum
untuk penggunaan secara tunggal/personal. Nama lain dari personal

computer adalah Komputer Pribadi (PC). Pada dasarnya komputer ini


digunakan pada lingkungan rumah, kantor, toko dll, sesuai dengan
kebutuhan penggunanya.
Personal Computer berfungsi untuk mengelola Data Input dan Output
atau informasi lain sesuai dengan keinginan dan kebutuhan penggunanya.
Kompuer ini biasanya memiliki harga yang bervariasi sesuai dengan
kebutuhan ada yang murah biasanya digunakan untuk kebutuhan kantor
dan toko, dan ada juga yang sangat mahal, biasanya digunakan untuk
kebutuhan bermain game, karena harus memiliki spesifikasi computer
yang sangat tinggi (high end).
a. Sejarah Personal Computer
Pada masa lampau Personal Computer (PC) di rancang dan
digunakan khusus untuk organisasi/prusahaan besar yang bergerak di
bidang pemasangan terminal tipis dan digunakan untuk banyak
pengguna dengan satu komputer besar yang membagikan sumber daya
nya ke semua pengguna. Setelah kemunculan Komputer Personal (PC)
mematahkan tradisi penggunaan nya hanya untuk komputasi terminal.
Pada akhir tahun 1980-an, kemajuan zaman teknologi memungkinkan
pembuatan komputer yang lebih minimalis yang dapat dimiliki dan
digunakan setiap orang secara personal.
Penggunaan Personal Komputer mulai tersebar dan banyak di
gunakan pada tahun 1980-an, Tentu saya komputer ini di jual dengan
sanggat mahal. Sejarah mengatakan bahwa mesin hitung adalah
pendahulu dari komputer. Dan itu adalah pengembangan dari sistem
operasi antarmuka yang efektif dan penggunaan yang ramah
memberikan dorongan pengembangan menjadi pengolahan kata.

43
b. Komponen Personal Computer
1. HARDWARE (Perangkat Keras)
Hardware adalah kumpulan perangakat keras komputer yang
secara fisik bisa dilihat, dirabah, dan dirasakan. Hardware terdiri
dari 5 bagian :
 Input Device: (Keyboard, Mouse, dll),
 Process Device: (Processor, Motherboard, RAM, dll),
 Output Device: (Monitor, Printer, dll),
 Storage Device: (Hard disk, Flash disk, dll),
 Peripheral Device: (WebCam, Modem, dll)
2. SOFTWARE (Perangkat Lunak)
Software adalah perangkat lunak yang diprogram, disimpan
dan diformat secara digital dan mempunyai fungsi tertentu sesuai
dengan pembuatannya. Software tidak memiliki bentuk fisik dan
kamu bisa mengoprasikan nya menggunakan prangkat komputer.
Software secara umum terdiri dari 3 bagian yaitu
3. Operating System (Sistem Operasi)
Sistem operasi menentukan cara komputer menyimpan file,
beralih di antara aplikasi yang berbeda, mengelola memori,
menjaga keamanannya sendiri, dan berinteraksi dengan periferal
seperti printer dan kamera. Sistem operasi yang berbeda
mengambil pendekatan yang berbeda untuk semua ini, itulah
sebabnya Anda biasanya tidak dapat menjalankan program
Windows di komputer Macintosh dan mengapa izin terlihat
berbeda di ponsel Android daripada di iPhone.
Sistem operasi yang berbeda berjalan pada jenis perangkat
keras yang berbeda dan dirancang untuk jenis aplikasi yang
berbeda. Misalnya, iOS dirancang untuk tablet iPhone dan iPad,
sedangkan desktop dan laptop Mac menggunakan macOS.
Komputer atau ponsel cerdas Anda dilengkapi dengan OS, tetapi
Anda dapat menginstal OS lain dalam beberapa kasus.

44
4. Programming Language (Bahasa Pemrograman)
Bahasa pemrograman komputer memungkinkan kita
memberikan instruksi kepada komputer dalam bahasa yang
dimengerti komputer. Sama seperti banyak bahasa berbasis
manusia yang ada, ada berbagai bahasa pemrograman komputer
yang dapat digunakan pemrogram untuk berkomunikasi dengan
komputer. Porsi bahasa yang dapat dipahami komputer disebut
―biner‖. Menerjemahkan bahasa pemrograman ke dalam biner
dikenal sebagai ―kompilasi‖. Setiap bahasa, dari Bahasa C hingga
Python, memiliki fitur tersendiri, meskipun sering kali ada
kesamaan antara bahasa pemrograman.
Bahasa-bahasa ini memungkinkan komputer dengan cepat dan
efisien memproses petak informasi yang besar dan kompleks.
Misalnya, jika seseorang diberi daftar nomor acak mulai dari satu
hingga sepuluh ribu dan diminta untuk menempatkannya dalam
urutan menaik, kemungkinan itu akan memakan waktu yang cukup
lama dan menyertakan beberapa kesalahan.
5. Program Aplikasi
Program aplikasi adalah perangkat lunak yang sudah umum
digunakan seperti aplikasi untuk menyelesaikan tugas tugas
tertentu. Software disini berfungsi sebagai alat pembuatan dari
aplikasi itu sendiri. Contoh dari aplikasi itu adalah Excel, Mozila,
Microsoft Word.
6. Brainware (pengguna/user)
Brainware adalah isitilah yang digunakan untuk menggambarkan
manusia yang berhubungan langsung dengan sistem komputer.
Manusia adalah bagian penting dalam sistem komputer. Manusia
mengambil bagian untuk merancang sistem komputer agar dapat
bekerja sesuai yang diinginkan penggunanya.

45
H. Central Processing Unit (CPU)
Central Processing Unit (CPU) adalah perangkat keras komputer yang
memahami dan melaksanakan perintah dan data dari perangkat lunak.
Istilah lain dari CPU prosesor (processor), sering digunakan untuk
merujuk ke CPU. Mikroprosesor adalah CPU yang diproduksi dalam
sirkuit terpadu. Sejak pertengahan 1970-an, satu mikroprosesor sirkuit
terpadu telah umum digunakan dan menjadi aspek penting dalam
pelaksanaan CPU.
d. Komponen CPU
1. Unit Kontrol
Unit kontrol yang mengatur jalannya program. Komponen ini
tentu ada di semua CPU. CPU bertugas mengontrol komputer
sehingga sinkronisasi yang terjadi antara komponen bekerja dalam
menjalankan fungsi operasi. termasuk tanggung jawab unit kontrol
ialah mengambil perintah, instruksi dari memori utama dan
menentukan jenis instruksi.
Jika ada instruksi untuk aritmatika atau perbandingan logika,
unit kontrol akan mengirim instruksi ke ALU. Hasil pengolahan
data dibawa oleh unit kendali ke memori utama untuk disimpan,
dan waktu akan disajikan ke alat output. Dengan demikian tugas
dari unit kendali ini adalah:
 Mengatur dan mengontrol alat input (masukan) dan output
(keluaran).
 Mengambil instruksi dari memori utama.
 Mengambil data dari memori utama (jika diperlukan) untuk
diproses.
 Mengirim instruksi ke ALU bila ada perhitungan
aritmatika dan perbandingan logika, lalau mengawasi kerja dari
ALU.
 Menyimpan hasil proses ke memori utama.

46
2. Register
Register adalah perangkat penyimpanan kecil yang memiliki
akses ke kecepatan yang cukup tinggi, yang digunakan untuk
menyimpan data dan / atau instruksi yang sedang diproses. Memori
ini bersifat sementara, biasanya digunakan untuk menyimpan data
saat diolah atau data untuk diproses lebih lanjut.
Dengan analogi, register ini dapat diibaratkan sebagai memori
dalam otak ketika kita melakukan pengolahan manual, sehingga
otak dapat diibaratkan sebagai CPU, yang berisi kenangan, unit
kontrol yang mengatur semua aktivitas tubuh dan memiliki tempat
untuk melakukan perhitungan dan perbandingan logika.
3. Unit ALU
Unit ALU berfungsi untuk melakukan operasi aritmetika dan
operasi logika berdasar instruksi yang ditentukan. ALU sering
disebut bahasa mesin dikarenakan pada bagian ini ALU terdiri dari
dua bagian, arithmetika satuan dan boolean unit logika, yang
masing-masing memiliki spesifikasi pekerjaan sendiri.
Tugas utama dari ALU adalah melakukan semua perhitungan
aritmatika yang terjadi sesuai dengan perintah program. ALU
melakukan semua operasi aritmatika dengan dasar penjumlahan
sehingga sirkuit elektronik yang digunakan disebut adder.
Tugas lain dari ALU adalah untuk membuat keputusan dari
operasi logika sesuai dengan perintah program. Operasi logika
meliputi perbandingan dua operand dengan menggunakan operator
logika tertentu, yaitu sama dengan (=), tidak sama dengan (¹),
kurang dari (<), kurang dari atau sama dengan (£), lebih besar dari
(>), dan lebih besar atau sama dengan (³).
Interkoneksi yang CPU dan bus sistem koneksi yang
menghubungkan komponen internal CPU, yaitu ALU, unit kontrol
dan register dan juga dengan bus-bus eksternal CPU yang
menghubungkan dengan sistem lainnya, seperti memori utama,
perangkat input / output.

47
4. CPU Interconnections
Adalah sistem koneksi dan bus yang menghubungkan
komponen internal CPU, yaitu ALU, unit kontrol dan register-
register dan juga dengan bus-bus eksternal CPU yang
menghubungkan dengan system lainnya. Seperti memori utama,
piranti masukkan/keluaran.
e. Bagian-Bagian CPU
1. Casing
Casing adalah bagian paling luar dari PC yang sering disebut
sebagai CPU ini, fungsinya yaitu sebagi penutup dan tempat
dudukan komponen lain serta sebagai pelindung komponen
komponen didalamnya dari kotoran dan debu.
2. Processor
Processor merupakan otak atau induk dari setiap pemrosesan
komputer, penjelasan processor telah saya jelaskan diatas
3. Motherboard
Motherboard seperti namanya merupakan sebuah papan sirkuit
yang berfungsi sebagai tempat dudukan komponen elektronik atau
komponen kompter lainnya yang saling terhubung. Fungsi
utamanya yaitu untuk menghubungkan tiap komponen agar dapat
saling berkomunikasi dan bertukar data satu sama lain.
4. RAM
RAM (Random Access Memory) merupakan sebuah memori
utama komputer yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan data
yang telah diproses oleh processor sebelum dilanjutkan ke bagian
lain yang membutuhkan, oleh sebab itu RAM juga sering disebut
sebagai memori penyimpanan sementara
5. Harddisk
Harddisk berfungsi sebagai tempat penyimpanan data secara
konvensional yang umum digunakan. Umumnya harddisk saat ini
memiliki kapasitas penyimpanan yang sangat besar mulai dari
ratusan GB hingga TB. Contoh data yang disimpan dalam harddisk

48
yaitu lagu, video, gambar, aplikasi dan lain sebagainya.
6. VGA Card
VGA (Video Graphic Editor) Card merupakan komponen yang
berfungsi untuk mengolah data grafis untuk ditampilkannya ke
monitor. VGA Card merupakan salah satu komponen paling
penting saat menjalankan aplikasi yang menampilkan grafis di
monitor seperti game, video dan sebagainya.
7. Sound Card
Sound Card berfungsi untuk mengolah data berupa audio atau
suara dari/ke perangkat keras yang terkait seperti speaker dan mic.
8. Optical Disk Drive
Optical Disk Drive atau lebih sering disebut dengan CD/DVD
Room saja merupakan komponen yang berfungsi untuk membaca
dan menulis pada piringan CD/DVD.
9. Power Supply
Power Supply berfungsi untuk meneruskan atau mengalirkan
listrik ke setiap komponen komputer agar dapat beroperasi.
f. Fungsi CPU
Fungsi CPU seperti kalkulator, hanya jauh lebih kuat pengolahan
daya CPU. Fungsi utama dari CPU adalah melakukan operasi
aritmatika dan logika pada data yang diambil dari memori atau dari
informasi yang dimasukkan melalui beberapa perangkat keras, seperti
keyboard, scanner, tuas kontrol, dan mouse. CPU dikontrol
menggunakan sekumpulan instruksi perangkat lunak komputer.
Perangkat lunak tersebut dapat dijalankan oleh CPU untuk
membaca dari media penyimpanan, seperti hard disk, disket, CD, atau
tape recorder. Instruksi tersebut kemudian disimpan terlebih dahulu di
memori fisik (MAA), yang setiap instruksi akan diberi alamat unik
yang disebut alamat memori. Selanjutnya, CPU dapat mengakses data
pada MAA untuk menentukan alamat data yang diinginkan.
Ketika program dieksekusi, data mengalir dari RAM ke sebuah
unit yang disebut dengan bus, yang menghubungkan CPU dengan

49
MAA. Data tersebut kemudian diterjemahkan menggunakan proses
yang disebut sebagai unit pendekoder instruksi yang bisa
menerjemahkan instruksi.
Data kemudian pergi ke aritmatika dan logika Unit (ALU) yang
melakukan kalkulasi dan perbandingan. Data dapat disimpan
sementara oleh ALU dalam sebuah lokasi memori yang disebut
register yang dapat diambil dengan cepat untuk diolah.
ALU dapat melakukan operasi tertentu, termasuk penambahan,
perkalian, pengurangan, pengujian kondisi data dalam register, untuk
mengirimkan hasil pengolahan kembali ke memori fisik, media
penyimpan, atau mendaftar jika akan memproses pengolahan lagi.
Selama proses ini terjadi, sebuah unit dalam CPU yang disebut
program counter akan memantau instruksi berhasil dieksekusi
sehingga instruksi dapat dieksekusi dengan urutan yang benar dan
tepat.
g. Cara Kerja CPU
Ketika data/instruksi dimasukkan ke processing-perangkat,
pertama kali ditempatkan pada MAA (melalui input-storage). Jika
dalam bentuk instruksi disimpan oleh Control Unit di Program-storage
yang, tetapi merupakan bentuk data yang disimpan dalam Working-
storage).
Jika register siap untuk menerima pelaksanaan pekerjaan, maka
Control Unit akan mengambil instruksi dari Program-storage untuk
ditampungkan ke Instruction Register, sedangkan alamat memori yang
berisi instruksi yang disimpan dalam program counter. Sedangkan data
diambil oleh Control Unit Kerja-storage untuk ditampung di register
tujuan umum (dalam hal ini di Operand-daftar). Jika pengerjaan yang
dilakukan oleh instruksi yang aritmatika dan logika, ALU akan
mengambil alih operasi yang harus dilakukan berdasarkan set
instruksi. Hasilnya disimpan dalam akumulator. Jika hasil pengolahan
telah selesai, maka Control Unit akan mengambil hasil pengolahan di
akumulator untuk ditampung kembali ke Working-storage.

50
Jika pembangunan secara keseluruhan telah selesai, maka Control
Unit akan mengambil pengolahan Kerja penyimpanan untuk
ditampung ke Output-storage. Kemudian nanti output-storage, hasil
pengolahan akan ditampilkan ke perangkat output.
h. Percabangan Instruksi
Instruksi pemrosesan dalam CPU dibagi menjadi dua tahap, Tahap-
I disebut Instruction Fetch, sedangkan Tahap-II disebut Instruction
Execute. Tahap-I berisikan pemrosesan CPU dimana Control Unit
mengambil data dan / atau instruksi dari main-memory ke register,
sedangkan Tahap-II berisikan pemrosesan CPU dimana Control Unit
memberikan data dan / atau instruksi dari register ke main-memory
untuk ditampung di MAA, setelah Instruction Fetch dilakukan dengan.
Waktu di panggung-I ditambah waktu di panggung-II disebut waktu
siklus mesin (waktu siklus mesin).
Program counter dalam CPU umumnya bergerak secara berurutan.
Namun, beberapa petunjuk di CPU, disebut instruksi melompat,
memungkinkan CPU untuk mengakses instruksi yang tidak dalam
rangka. Ini disebut bercabang petunjuk (percabangan instruksi).
Cabang instruksi tersebut dapat cabang bersyarat (memiliki kondisi
tertentu) atau non-kondisional.
Sebuah cabang dari non-kondisional selalu berpindah ke sebuah
instruksi baru yang berada di luar aliran instruksi, sementara sebuah
cabang bersyarat akan memeriksa hasil pertama operasi sebelumnya
untuk melihat apakah cabang instruksi akan dijalankan atau tidak. Data
yang diuji untuk percabangan instruksi disimpan di lokasi yang disebut
bendera.
i. Bilangan yang dapat ditangani
Kebanyakan CPU dapat menangani dua jenis bilangan, yaitu fixed-
point dan floating-point. Nomor fixed-point memiliki nilai digit
spesifik untuk satu titik desimal. Itu tidak membatasi rentang nilai
yang mungkin untuk angka-angka ini, tetapi ini akan dihitung oleh
CPU lebih cepat.

51
Sementara itu, angka floating-point adalah angka dinyatakan dalam
notasi ilmiah, di mana nomor diwakili sebagai angka desimal yang
dikalikan dengan pangkat 10 (seperti 3,14 x 1057). Notasi ilmiah
seperti ini merupakan cara yang singkat untuk mengekspresikan
bilangan yang sangat besar atau angka yang sangat kecil, dan juga
memungkinkan mencapai nilai sangat banyak sebelum dan sesudah
titik desimal.
Angka-angka ini umumnya digunakan untuk mewakili grafik dan
karya ilmiah, tetapi proses aritmatika pada angka floating-point jauh
lebih rumit dan dapat diselesaikan dalam waktu yang lebih lama oleh
CPU karena mungkin dapat menggunakan beberapa siklus CPU
tingkat.
Beberapa komputer menggunakan prosesor sendiri untuk
menghitung bilangan floating-point yang disebut FPU (juga dikenal
sebagai matematika co-processor) yang dapat bekerja secara paralel
dengan CPU untuk mempercepat perhitungan angka floating-point.
FPU saat ini standar dalam banyak komputer karena kebanyakan
aplikasi yang saat ini beroperasi menggunakan angka floating-point.

I. Instal Ulang
Instal ulang merupakan sebuah usaha untuk memasukkan kembali
semua file-file system operasi windows kedalam sebuah path/drive
tertentu pada hardisk sehingga komputer atau laptop dapat digunakan
kembali secara normal.
Proses instal ulang biasanya dilakukan ketika windows mengalami
kerusakan atau sebagian file nya hilang, dan juga ada diantara kita yang
melakukan proses instal ulang ketika system operasi sudah mulai lemot
atau sekedar ingin meng-upgrade ke system operasi yang lebih tinggi
versinya.
Dalam proses instal ulang di semua versi windows, didalamnya ada
beberapa pilihan yang dapat ditempuh, antara lain :

52
 Clean instalation, dengan kata lain yaitu instal total. Dalam hal ini kita
bisa menghapus semua data/file dalam drive (biasanya drive C) yang
merupakan tempat system operasi.
 Instal tanpa format hardisk, artinya kita hanya menimpa semua file
system operasinya tetapi program aplikasi lainnya tetap utuh.
 Repair yaitu hanya memperbaiki file-file system operasi yang rusak
atau hilang, hal ini tidak begitu menyelesaikan masalah jika system
operasi tersebut telah terserang virus, akan tetapi dengan cara ini
sangat menyingkat waktu.
Alasan menginstal ulang system operasi.
 Karena terkena virus.
 Terlalu banyak file sampah yang tidak dapat tertangani oleh software
pembersih file sampah.
 System operasi lemot, dan meng-uninstal sebagian program ternyata
tidak menyelesaikan masalah.
 Konflik antara program aplikasi maupun dengan system operasi
sehingga komputer malas bekerja atau bahkan mogok kerja/error.
 Karena sedang melakukan praktek.
Apa saja yang harus dipersiapkan sebelum menginstal system operasi.
Yang harus disediakam sebelum menginstal ulang system operasi adalah
sebagai berikut.
 CD/DVD instalasi seperti CD/DVD windows, linux atau system
operasia lainnya.
 Flashdisk jika melakukan proses instal ulang menggunakan flashdisk.
 Driver hardware dari perangkat komputer atau laptop yang kita instal
ulang system operasinya.
 Software atau aplikasi pendukung,
Setelah semua selesai dipersiapkan, tinggal saatnya menginstal ulang
system operasi, silahkan baca artikel berikut untuk cara instal ulang
system operasi windows atau linux.

53
J. Printer
a. Printer merupakan sebuah perangkat output yang biasa digunakan
untuk mencetak berbagai macam teks, gambar maupun dokumen.
Hasil pencetakan yang dilakukan dengan menggunakan printer ini
disebut dengan hardcopy, yang artinya merupakan versi fisik dari
dokumen elektronik. Printer bisa ditemukan berupa printer hitam putih
dan juga printer warna.
Selain mencetak dokumen berwarna, saat ini printer juga banyak
tersedia dalam bentuk printer foto berkualitas tinggi yang
menggunakan teknologi DPI atau dot per pixel. Teknologi ini
membuat Anda bisa mencetak foto dengan resolusi tinggi dan
menghasilkan foto yang berkualitas.
Printer adalah perangkat keras jenis output yang digunakan untuk
mencetak data dari yang semula berupa softcopy menjadi hardcopy.
Dalam pengertian lain printer juga diartikan sebagai alat yang bisa
menampilkan data ke dalam bentuk cetakan bisa berupa gambar, grafik
maupun teks di atas kertas. Kata printer sendiri berasal dari Bahasa
Inggris ―Print‖ yang berarti ―Cetak‖ karena sesuai dengan
fungsinya yaitu untuk mencetak. Sementara dalam dunia komputer,
printer termasuk dalam perangkat peripheral tambahan untuk
menampilkan tulisan diatas media cetak.
b. Jenis-Jenis Printer
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, printer merupakan sebuah
perangkat yang bisa ditemukan dalam 2 jenis yaitu printer inkjet Anda
juga printer laser. Keduanya dibedakan dengan cara kerja yang mereka
miliki.
1. Dot Matrix
Dot Matrix adalah jenis printer yang dapat menghasilkan
output tulisan pada kertas menggunakan pita dan jarum besi
dengan sistem kerja menyerupai mesin ketik.
Adapun hasil cetakan dari printer dot matrix ini terkesan lebih
kasar dan kurang halus sehingga saat ini sudah jarang digunakan

54
kecuali untuk keperluan perkantoran atau ritel seperti indomaret,
alfamart dan sejenisnya.
Cara kerja dari printer ini yaitu mesin akan menarik pita ke
kanan dan kekiri, kemudian akan ada mesin pengetuk yang akan
menggerakkan jarum besi untuk mencetak output ke media kertas
yang digunakan. Printer dot matrix ini merupakan jenis printer
yang dahulu juga banyak digunakan. Akan tetapi jenis printer ini
merupakan jenis printer yang saat ini kurang banyak diminati
karena kekurangan yang dimilikinya.
 Kekurangan printer dot matrix
Hasilnya yang lebih cepat hilang, suaranya yang kencang dan
prosesnya printing yang cukup lama. Akan tetapi jenis printer
ini masih cukup banyak digunakan, terutama untuk
perusahaan.
 Kelebihan printer dot matrix
Penggunaannya yang bisa membuat copy. Penggunaan dari
printer dot matrix ini biasanya digunakan untuk membuat copy
dari material yang akan di copy. Contohnya pembuatan nota.
2. Printer inkjet
Jenis printer yang pertama adalah printer inkjet, jenis printer ini
merupakan jenis printer yang sangat umum digunakan oleh
konsumen. Penggunaannya bisa dilakukan di rumahan, perkantoran
dan masih banyak lagi yang lainnya.
3. Printer laser
Satu jenis dari printer yang lain adalah printer laser. Printer
laser merupakan printer yang umumnya digunakan oleh pebisnis,
contohnya pelaku bisnis yang menjalankan bisnis percetakan
biasanya akan menggunakan jenis printer ini karena lebih cepat.
4. Thermal
Thermal adalah jenis printer yang biasa digunakan di berbagai
pusat perbelanjaan yang mana printer ini dapat bekerja dengan
mengambil gulungan kertas menjadi gelap ketika dipanaskan.

55
Adapun cara kerja dari printer thermal ini yaitu dengan menarik
kertas yang bersebelahan dengan kepala cetak sebagai pemanas
elektronil sekaligus dapat menampilkan grafik dan teks pada
kertas. Bisa dibilang printer ini tidak membutuhkan toner, tinta dan
perlengkapan lain sehingga lebih efisien dan mudah dalam segi
perawatan
5. Printer 3D
Printer 3D merupakan alat cetak generasi terbaru yang dibuat
oleh Charles W. Hull pada tahun 1984. Adapun cara kerja yang
dilakukan yaitu dengan menggunakan desain dari gambar digital
untuk kemudian dicetak menjadi output 3 dimensi.
Bahan yang digunakan dalam proses percetakan seperti
polimer, logam, plastik atau lilin yang telah disesuaikan dengan
keperluan.
c. Cara Kerja Printer
Untuk cara kerjanya, printer dapat bekerja dengan menggunakan
listrik untuk mencetak dokumen. Selain itu, untuk bisa mencetak
dokumen, maka data elektronik harus dikirimkan dari komputer ke
printer yang Anda miliki.
Untuk mengirimkan data elektronik ini dibutuhkan software seperti
software pemrosesan teks, software pemrosesan gambar dan software
lainnya yang memberikan fitur untuk melakukan pencetakan. Dari
software ini, biasanya Anda bisa menemukan fitur print untuk memulai
pencetakan.
Ketika Anda menekan tombol print ini, maka akan keluar dialog
box untuk melakukan pengaturan mengenai kegiatan printing yang
akan Anda lakukan, mulai dari banyaknya jumlah copy, jenis print
apakah hitam putih ataupun warna, setting margin dan lain-lainnya.
Begitu Anda sudah melakukan seting, maka langkah terakhir
adalah dengan melakukan pencetakan. Tekan tombol Print yang ada
pada dialog box yang sudah di setting tadi dan dokumen elektronik
yang Anda inginkan bisa keluar dari print yang Anda miliki.

56
K. Mouse
Mouse adalah salah satu hardware komputer yang menerima input-an
berupa gerakan, tekanan tombol (click), dan penggulungan (scroll) yang
dapat digunakan untuk memilih teks, ikon, file, dan folder. Mouse dalam
Bahasa Indonesia diterjemahkan sebagai ―tetikus‖. Dikatakan demikian
karena memang bentuk device ini menyerupai tikus yang kecil meruncing
di depan dan menggembung besar di bagian belakang.
a. Fungsi Mouse
Seperti telah dijelaskan di atas, mouse memiliki fungsi utama
sebagai pointing device, yakni untuk menggerakan pointer pada layar
monitor baik itu personal computer (PC) maupun laptop. Namun selain
fungsi tersebut, jika kita cermati lebih lanjut ternyata mouse ini
mempunyai banyak kegunaan yang sering tidak kita sadari.
Berikut adalah beberapa fungsi mouse yang perlu anda ketahui:
1. Untuk mengeksekusi suatu program
Mouse memiliki peranan penting dalam hal ini. Kita akan
sangat sering menggunakan mouse untuk membuka file atau
menjalankan program. Pada umumnya suatu file ataupun program
dapat dibuka dan dijalankan dengan cara melakukan double click.
2. Untuk memilih objek
Memilih merupakan aktivitas yang tidak bisa kita hindari
dalam dunia komputer. Mulai dari memilih file, folder, bahkan
kata-kata dalam program penulisan seperti Microsoft Word.
Dengan menggunakan mouse kita dapat melakukan pilihan sesuai
keinginan.
3. Melakukan drag dan drop
Dengan menggunakan mouse kita seringkali melakukan
proses drag and drop pada item-item di dalam komputer kita, mulai
dari operasi move, cut, sampai copy. Dengan didukungnya
kemampuan ini melalui mouse, memudahkan kita dalam
melakukan operasi-operasi sederhana tersebut.

57
4. Mendapatkan informasi melalui hover mouse
Hover adalah keadaan dimana pointer kita berada pada menu,
file, atau folder tertentu. Ketika pointer ada dalam kondisi hover,
maka kita akan melihat sebuah informasi ditampilkan. Informasi
inilah yang disebut sebagai tooltips. Fungsi ini sangat berguna bagi
kita untuk segera mengetahui apakah fungsi dari item yang akan
kita click. Mungkin Anda kurang perhatian dengan fitur yang satu
ini. Jadi ketika Anda mengoperasikan komputer atau laptop Anda,
cobalah untuk melakukan eksplorasi mengenai fitur hover ini.
5. Melakukan operasi scroll
Coba Anda cermati apa yang paling sering Anda lakukan
ketika tengah membaca artikel-artikel dalam halaman ini. Ya.
Benar sekali. Anda paling banyak melakukan scrolling, yaitu
proses menjelajah isi halaman dengan menggulungnya.
Tentu scrolling bukanlah satu-satunya cara supaya Anda bisa
membaca artikel ini terus ke bawah. Sebagai gantinya Anda bisa
menggunakan tanda panah (arrow) pada keyboard Anda. Namun
itu akan sangat tidak praktis. Jelas bahwa fitur dukungan mouse ini
sangat membantu aktivitas Anda dalam mengoperasikan komputer
maupun laptop Anda.
6. Fungsi lain mouse
Fungsi lain yang dimaksud di sini adalah fungsi-fungsi lanjut dari
mouse yang umumnya digunakan pada bahasa pemrograman. Jika
Anda adalah seorang programmer, tentu Anda tidak asing dengan
hal ini. Sebagai contoh ketika kita membuat sebuah program, kita
menginginkan suatu event berjalan ketika mouse sedang
melakukan suatu prosedur.

58
Pengenalan
Hari pertama disana kami dikenalkan terlebih dahulu peraturan dari sistem
kerja disana serta lingkungan baru kami.Setelah itu kami mulai membiasakan
diri dengan lingkungan kerja disana. Disana kami mendapatkan hal-hal baru
mulai dari pengalaman dan keahlian.

Bidang kerja
Selama kegiatan PKL pada kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan
Sipil Kabupaten Pemalang yang berlangsung selama 6 bulan, praktik di
tempatkan pada bagian ruangan bidang :
i. Bidang Pelayanan Akta, KTP dan KIA
ii. Bidang Pelayanan Costumer Service
iii. Bidang Penglegalisiran Akta, KTP, KK, Akta Nikah Non Muslim dan
KIA
iv. Bidang Dafduk SKP, KTP dan KIA
v. Bidang Sekertariat Keuangan, FAD, Surat Masuk Keluar dan Renja
vi. Bidang Capil Pencetakan Akta Kelahiran, Kematian dan Pernikahan Non
Muslim
Berikut ini adalah contoh gambar di bidang kerja Disdukcatpil :

Gambar 2.1 Bidang Pelayanan Akta, KTP dan KIA

59
Gambar 2.2 Bidang Pelayanan Costumer Service

Gambar 2.3 Bidang Penglegalisiran Akta, KTP, KK, Akta


Nikah Non Muslim dan KIA

60
Gambar 2.4 Bidang Dafduk SKP, KTP dan KIA

Gambar 2.5 Bidang Sekertariat Keuangan, FAD,


Surat Masuk Keluar dan Renja

61
Gambar 2.6 Bidang Capil Pencetakan Akta Kelahiran,
Kematian dan Pernikahan Non Muslim

Pelaksanaan Kerja
Praktikan pelaksanan praktik kerja lapangan selama 6 bulan terhitung dari
2 januari 2023 s/d 02 juni 2023, kegiatan ini dilaksanakan selama hari kerja
senin sampai jum‘at yang setiap harinya di mulai jam 08.00 WIB s/d 15.00
WIB.

62
BAB III
PENUTUP

Demikian laporan yang kami buat, dalam program kegiatan Praktik Kerja
Lapangan. Kami mengetahui bahwa kegiatan ini membuat kami memiliki
wawasan yang sangat luas, keterampilan dasar untuk bekerja dan
menyesuaikan dengan keadaan di dunia industri berdasarkan kompetisi yang
dimiliki. Praktik Kerja Lapangan merupakan pembekalan dengan pengalaman
kerja nyata sesuai program studi serta dapat mengembangkan diri sesuai
peradaban dunia kerja dan memantapkan hasil belajar yang sudah diperoleh di
sekolah.Kesempatan memperoleh masukan dari dunia kerja untuk perbaikan
program dari proses pembelajaran yang diselenggarakan.

Kesimpulan
Praktik Kerja Lapangan membuat kami dapat bersosialisasi dengan
masyarakat, menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian profesional,
meningkatkan efisien proses pendidikan dan pelatihan tenaga kerja yang
berkualitas dan professional serta memberpenghargaan terhadap lapangan
kerja sebagai bagian dari proses pendidikan. Untuk itu penulis membuat
laporan sebagai acuan terhadap program kegiatan Praktik Kerja Lapangan
yang sudah dilaksanakan.
Terima kasih kepada Allah SWT yang telah memberikan kenikmatan dan
kemudahan bagi kami untuk membuat laporan Praktik Kerja Lapangan.Orang
tua yang sudah mendukung dan mendoakan kami dalam melaksanakan Praktik
Kerja Industri.Ibu Kepala SMK Texmaco Pemalang beserta Ibu, Bapak
Guru dan Tata Usaha yang sudah mendukung, memberpedoman, dan selalu
memandu kami dalam melaksanakan Praktik Kerja Lapangan.
Bagi Dunia Usaha atau Industri yang sudah memberikan kesempatan
dalam proses pendidikan kerja secara langsung yang selalu memberikan
bimbingan serta nasihat–nasihat yang sangat bermanfaat. Bagiteman–teman
yang sudahmendukung penulis membuat laporan Praktik Kerja Lapangan.

63
Saran
1. Mematuhi peraturan yang sudah disepakati bersama dalam Praktik
Kerja Lapangan
2. Disiplin dan tepat waktu dalam proses Praktik Kerja Lapangan.Tidak
boleh melanggar peraturan yang sudah ditetapkan.
3. Tidak boleh membantah dan mengambil barang - barang yang ada
ditempat Praktik Kerja Lapangan.
Terimakasih dan bersyuku rkepada yang bersangkutan dalam Praktik
Kerja Lapangan.

64
DAFTAR PUSTAKA

https://materibelajar.co.id/contoh-hardware-dan-software/
Saputra, Gugun Anggara. 2016. Laporan Installasi Windows.
Bayuwangi: Inormatics Computer.
https://bsi.today/sistem-operasi/
https://id.wikipedia.org/wiki/Sistem_operasi_jaringan
https://www.kompas.com/skola/read/2021/04/15/144350269/sistem-operasi-
komputer-pengertian-fungsi-jenis-cara-kerja-dan-contohnya?page=all
https://www.academia.edu/9426202/Pengertian_Sistem_Operasi_Windows
https://id.wikipedia.org/wiki/Linux
https://bsi.today/pengertian-perangkat-keras-hardware/
https://www.dewaweb.com/blog/jaringan-komputer pengertian-jenis/
https://www.dosenpendidikan.co.id/motherboard/
https://www.revolusitekno.com/1036/pengertian-personal-computer-sejarah-dan-
komponennya.html
https://www.seputarpengetahuan.co.id/2017/06/pengertian-vga-card-fungsi-jenis-
bentuk-kelebihan-dan-kekurangan-vga-card-terlengkap.html
https://www.pricebook.co.id/article/tips_tricks/8939/jenis-ram-komputer
https://www.nesabamedia.com/pengertian-mouse-dan-fungsi-mouse-beserta-
jenis-jenisnya/
https://www.amesbostonhotel.com/pengertian-printer/
https://www.forumkomputer.com/pengertian-instal-ulang-dan-fungsinya/
https://www.dosenpendidikan.co.id/komponen-cpu/
https://www.goldenfast.net/blog/fungsi-hardisk-pengertian-jenis-jenisnya/

65
LAMPIRAN

66
Lampiran 1

LEMBAR BIMBINGAN
NO Hari/ Tanggal Keterangan Bimbingan Nama Paraf
Pembimbing Pembimbing

........., ... ........ Bimbingan Penulisan


1. Gigih PM.
2023 Laporan

........., ... ........


2. Bimbingan Bab 2 Eriska DS.
2023

Pemalang,........................2023
Koordinator Praktik Kerja
Lapangan

AGUS MAEMUN,M.PD.
NIK.PO 200 209 049

67
LAMPIRAN 2

68

Anda mungkin juga menyukai