Anda di halaman 1dari 14

LAPORAN KEGIATAN

Cara Mudah dan Sederhana Menyusun


Modul Ajar dalam Kurikulum Merdeka

Oleh :

Nama : Syahriannor
NIP : 19630811 198503 1 014
Unit Kerja : SDN Banyu Tajun Dalam
Penyelenggara: Diklat Online
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan limpahan
rahmat, taufik, hidayah serta inayah-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan
laporan kegiatan Diklat Nasional “Cara Mudah dan Sederhana Menyusun
Modul Ajar dalam Kurikulum Merdeka” sesuai dengan waktu yang telah
ditentukan.

Laporan ini dapat diselesaikan dengan baik karena dukungan, motivasi,


serta bimbingan dari berbagai pihak. Oleh karena itu penulis mengucapkan terima
kasih kepada:

1. Tim Diklat Online yang memberikan wadah untuk belajar dalam rangka
meningkatkan inovasi pembelajaran pada era modern ini.

2. Ibu Irma Nilta Muna, S.Pd. dan Ibu Irmayanti Nugraha, S.S. selaku
narasumber Diklat Nasional.

Penulis menyadari bahwa dalam penulisan laporan ini masih banyak


terdapat kekurangan bahkan mungkin kesalahan, baik dalam penyusunan,
penyajian maupun sistematika penulisannya. Oleh karena itu, penulis
mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari semua pihak demi
kesempurnaan penulisan. Meski demikian, penulis tetap berharap agar laporan ini
dapat bermanfaat bagi pihak lain yang membutuhkan.

Banyu Tajun Dalam, 8 Agustus 2023

Syahriannor
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI
DAFTAR LAMPIRAN
BAB 1 PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
B. Dasar Hukum
C. Tema Kegiatan
D. Tujuan
BAB II KEGIATAN DIKLAT
A. Waktu Pelaksanaan
B. Penyelenggara Kegiatan
C. Instruktur
D. Jenis Kegiatan
E. Petunjuk Teknis
F. Pelaksanaan
G. Penugasan
BAB III PENUTUP
A. Simpulan
B. Saran-Saran
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1 : Undangan Diklat
Lampiran 2 : Poster Diklat
Lampiran 3 : Materi Diklat
Lampiran 4 : Sertifikat Diklat
Lampiran 5 : Daftar Hadir Diklat
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sebelum proses pembelajaran dilakukan, setiap pendidik perlu merancang


skenario pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik mata pelajaran, siswa,
capaian pembelajaran, dan tujuan pembelajaran yang sudah dianalisis dan
ditetapkan sebelumnya. Penyusunan skenario pembelajaran ini akan memudahkan
pendidik dalam melakukan proses dan evaluasi pembelajaran. Skenario
pembelajaran disebut juga dengan modul ajar.
Modul ajar adalah salah satu jenis perangkat ajar yang memuat rencana
pelaksanaan pembelajaran yang membantu mengarahkan proses pembelajaran
mencapai Capaian Pembelajaran (CP). Modul ajar juga merupakan implementasi
dari Acuan Tujuan Pembelajaran (ATP) yang dikembangkan dari Capaian
Pembelajaran (CP) dengan profil pelajar Pancasila sebagai sasaran. Modul ajar
disusun sesuai dengan fase atau tahap perkembangan peserta didik.
Modul ajar menjadi perangkat yang penting untuk dikuasai oleh pendidik
agar proses pembelajaran yang pendidik lakukan lebih menarik dan bermakna.
Oleh sebab itu diklat dengan judul “Diklat Nasional: Cara Mudah dan
Sederhana Menyusun Modul Ajar dalam Kurikulum Merdeka” menjadi
penting bagi pendidik. Diklat ini dapat membantu pendidik memahami keterkaitan
antara Capaian Pembelajaran (CP), Acuan Tujuan Pembelajaran (ATP), dan
modul ajar serta mampu menyusun modul ajar sesuai dengan komponen dan
kriteria yang telah ditentukan.

B. Dasar Hukum

1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2004 tentang Sistem Pendidikan


Nasional.
2. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional
Pendidikan.
3. Undang-Undang No.14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen.
4. PP No.101 Tahun 2000 tentang Pendidikan dan Pelatihan Jabatan Pegawai
Negeri Sipil.

C. Tema Kegiatan

Tema kegiatan ini adalah “Diklat Nasional: Cara Mudah dan


Sederhana Menyusun Modul Ajar dalam Kurikulum Merdeka”.

D. Tujuan

Adapun tujuan dari pelaksanaan “Diklat Nasional: Cara Mudah dan


Sederhana Menyusun Modul Ajar dalam Kurikulum Merdeka” adalah :

1. Meningkatkan pengetahuan pendidik terhadap keterkaitan antara profil


pelajar Pancasila, Capaian Pembelajaran (CP), Acuan Tujuan
Pembelajaran (ACP), dan modul ajar sehingga pendidik lebih paham
tujuan dari pembuatan modul ajar.
2. Meningkatkan pengetahuan pendidik terhadap cara menurunkan Capaian
Pembelajaran (CP) dan Acuan Tujuan Pembelajaran (ACP) sehingga
pendidik bisa menyusun modul ajar secara tepat.
3. Meningkatkan pengetahuan pendidik terhadap konsep, prinsip, dan
komponen modul ajar sehingga pendidik bisa menyusun modul ajar
secara tepat.
4. Meningkatkan kemampuan pendidik dalam menyusun modul ajar secara
mandiri.
BAB II

KEGIATAN DIKLAT

Kegiatan Diklat Nasional: Cara Mudah dan Sederhana Menyusun


Modul Ajar dalam Kurikulum Merdeka dilaksanakan sebagaimana uraian
berikut:

A. Waktu Pelaksanaan

Waktu pelaksanaan Diklat terdapat pada tabel berikut.

No Hari/Tanggal Waktu Pemateri Materi Kegiatan


(WIB)

1 Selasa, 1 19.30 - Irma Nilta Keterkaitan Capaian


Agustus 2023 21.30 Muna, S.Pd. Pembelajaran, Acuan
Tujuan Pembelajaran, dan
Modul Ajar

2 Rabu, 2 19.30 - Irma Nilta Mengenal Lebih Dekat


Agustus 2023 21.30 Muna, S.Pd. Capaian Pembelajaran dan
Acuan Tujuan
Pembelajaran

3 Kamis, 3 19.30 - Irmayanti Mengenal Lebih Dekat


Agustus 2023 21.30 Nugraha, S.S. Modul Ajar

4 Jumat, 4 19.30 - Irmayanti Praktik Penyusunan


Agustus 2023 21.30 Nugraha, S.S. Modul Ajar

B. Penyelenggara Kegiatan

Diklat nasional ini selenggarakan oleh Lembaga Pendidikan &


Pelatihan “Diklat Online” dengan payung hukum PT. Sumber Belajar
Bersama. Lembaga tersebut merupakan salah satu platform penggerak di
bidang pendidikan sebagai penyedia layanan pendidikan dan pelatihan bagi
kalangan pendidik.

C. Narasumber

1. Ibu Irma Nilta Muna, S.Pd.

2. Ibu Irmayanti Nugraha, S.S.

D. Jenis Kegiatan

Jenis kegiatan ini berupa Diklat online yang diselenggarakan dengan


tema “Diklat Nasional: Cara Mudah dan Sederhana Menyusun Modul
Ajar dalam Kurikulum Merdeka” dan dipandu langsung oleh narasumber
yang ahli pada bidangnya.

E. Petunjuk Teknis

1. Peserta Diklat mengisi presensi kehadiran di link yang telah disediakan


melalui grup Whatsapp dan Telegram.

2. Peserta Diklat mengikuti materi melalui Zoom meeting atau channel


Youtube Diklat Online.

3. Peserta Diklat diskusi melalui Zoom meeting atau channel Youtube


Diklat Online.

4. Peserta Diklat praktik mandiri melakukan pendalaman materi.

5. Peserta Diklat mengerjakan soal penugasan sebagai evaluasi Diklat pada


link yang telah disediakan.

F. Pelaksanaan
Pertemuan ke-1
Hari : Selasa
Tanggal : 1 Agustus 2023
Waktu : 19.30-21.00 WIB
(Via Zoom Meeting/Chanel Youtube Diklat Online)
Link zoom/youtube : https://youtube.com/live/Ahc9uVRHSU0
Pertemuan ke-2
Hari : Rabu
Tanggal : 2 Agustus 2023
Waktu : 19.30-21.00 WIB
(Via Zoom Meeting/Chanel Youtube Diklat Online)
Link zoom/youtube : https://youtube.com/live/J0fLu244H64
Pertemuan ke-3
Hari : Kamis
Tanggal : 3 Agustus 2023
Waktu : 19.30-21.00 WIB
(Via Zoom Meeting/Chanel Youtube Diklat Online)
Link zoom/youtube : https://youtube.com/live/BO3Kh8EDHak
Pertemuan ke-4
Hari : Jumat
Tanggal : 4 Agustus 2023
Waktu : 19.30-21.00 WIB
(Via Zoom Meeting/Chanel Youtube Diklat Online)
Link zoom/youtube : https://youtube.com/live/V-6rurfL-kA

G. Penugasan
Link soal pertemuan ke-1 : https://forms.gle/G3qGnJTpAFh1iMTW6
Link soal pertemuan ke-2 : https://forms.gle/iJhABNzq8149mzuE9
Link soal pertemuan ke-3 : https://forms.gle/ZtWV26JqRkAfK3De7
Link soal pertemuan ke-4 : https://forms.gle/3rG9HmYkGdgLMPJp8
BAB III

PENUTUP

A. Simpulan

Kegiatan Diklat telah selesai dilaksanakan dengan tuntas. Kegiatan


dari hari ke-1 sampai dengan hari ke-4 telah diikuti dengan baik begitu juga
dengan penugasan telah diselesaikan dengan baik. Sehingga ada beberapa hal
yang bisa disimpulkan, yaitu :

1. Dengan adanya kegiatan diklat, peserta dapat memahami keterkaitan


Capaian Pembelajaran (CP), Acuan Tujuan Pembelajaran (ACP), dan
modul ajar; cara menurunkan Capaian Pembelajaran (CP) dan Acuan
Tujuan Pembelajaran (ACP); serta cara menyusun modul ajar secara
mandiri.

2. Melalui materi dan evaluasi yang telah disampaikan penulis dapat


menambah wawasan, mengasah kreativitas untuk berinovasi dalam
kegiatan belajar mengajar sehingga diharapkan dapat meningkatkan mutu
pendidikan.

B. Saran-Saran

Penulis berharap kegiatan ini terus berlanjut dengan tetap mengedepankan


upaya meningkatkan dan pelayanan pada dunia pendidikan. Diharapkan dengan
adanya pengembangan diri ini, pendidik tidak hanya mendapatkan ilmu atau
menambah wawasan tetapi juga diharapkan dapat menerapkan ilmu tersebut
kepada peserta didik maupun teman sejawat.
Lampiran 1 : Undangan Diklat

Nomor : 02.001/DO-UTMMA/VII/2023
Lampiran : 2 Halaman
Perihal : Undangan Peserta DIKLAT Nasional 40JP

Yth. Bapak/Ibu/Saudara/I Syahriannor, S.Pd.


SDN Banyu Tajun Dalam

Kurikulum merdeka adalah kurikulum yang memberikan keleluasaan kepada pendidik


untuk menciptakan pembelajaran berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan dan
lingkungan belajar peserta didik. Penyusunan modul ajar dalam kurikulum merdeka harus
mempu menyajikan situasi dan konsep-konsep yang diajarkan dengan kehidupan nyata.
Oleh sebab itu, penting bagi setiap tenaga pendidik mampu menyusun modul ajar
berkualitas dalam kurikulum merdeka dengan mudah dan sederhana. Agar para pendidik
memiliki kemampuan tersebut kami mengundang Bapak dan Ibu sebagai peserta dalam
kegiatan Diklat Nasional “Cara Mudah dan Sederhana Menyusun Modul Ajar dalam
Kurikulum Merdeka” yang akan diselenggarakan pada:

Hari : Selasa - Jumat


Tanggal : 1-4 Agustus 2023
Jam : 19:30 WIB – Selesai
Tempat : Zoom Meeting dan Youtube

Berkaitan dengan hal tersebut di atas, kami mohon bantuan Saudara pimpinan untuk
mengizinkan dan menugaskan nama tertulis di atas untuk mengikuti kegiatan Diklat. Atas
perhatian dan kerja sama kami selaku pihak penyelenggara mengucapkan terima kasih.

Hormat kami,
Jombang, 06 Juli 2023
Founder Diklat Online

Ditandatangani secara elektronik


Muhammad Khoiron, M.Pd.
Lampiran 2 : Poster Diklat
Lampiran 3 : Sertifikat Diklat
Lampiran 4 : Daftar Hadir Diklat

Dapat diunduh melalui link berikut


https://drive.google.com/drive/folders/1bToFhVaXkoqsKMMFiV3DLVdPlNIg9j
2V?usp=sharing

Anda mungkin juga menyukai