Anda di halaman 1dari 3

PELAPORAN INSIDEN KESELAMATAN

PASIEN INTERNAL
SOP.013/PMP-
No. Dokumen
Pusk.Pmtrn/2023

SOP No. Revisi 00

Tanggal Terbit 01 Maret 2023

Halaman 1/3

UPT PUSKESMAS dr. Laela Sari


PAMITRAN NIP. 19740823 200604 2 016

1. Pengertian Pelaporan insiden keselamatan pasien internal adalah suatu sistem untuk
mendokumentasikan laporan kasus insiden keselamatan pasien meliputi
Kejadian Potensial Cedera Signifikan (KPCS), Kejadian Tidak Cedera (KTC),
Kejadian Nyaris Cedera (KNC), Kejadian Tidak Diharapkan (KTD) dan
Kejadian Sentinel (KS) di Puskesmas Pamitran

2. Tujuan Sebagai pedoman pelaporan insiden keselamatan pasien di Puskesmas


Pamitran agar :
1. Terlaksananya sistem pencatatan dan pelaporan insiden keselamatan
pasien di Puskesmas Pamitran
2. Diketahui penyebab insiden keselamatan pasien sampai pada akar
masalah
3. Memperoleh data/angka insiden keselamatan pasien di Puskesmas
Pamitran
4. Terciptanya upaya pencegahan terhadap kejadian/insiden
keselamatan pasien berikutnya
Mendapatkan pembelajaran untuk perbaikan asuhan kepada pasien

3. Kebijakan SK Kepala Puskesmas Pamitran No. Kep.004/PMP.Pusk-Pmtrn/2023


tentang Pelaporan Insiden Keselamatan Pasien

4. Referensi Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 11 tahun 2017


tentang Keselamatan Pasien

5. Prosedur/ 1. Alat dan bahan


Langkah-langkah ▪ Formulir Insiden Keselamatan Pasien (IKP)
▪ ATK
▪ Komputer dan jaringan internet
2. Langkah – langkah :
a. Siapapun yang mengetahui atau melihat terjadinya insiden
keselamatan pasien melaporkan kepada tim keselamatan pasien
Puskesmas
b. Pelapor segera memberitahukan ke dokter penanggung jawab layanan
untuk pencegahan cedera atau pertolongan pertama
c. Semua kejadian terkait dengan keselamatan pasien Puskesmas
dilaporkan paling lambat 2x24 jam
d. Tim keselamatan pasien Puskesmas melakukan analisis dengan
menggunakan matriks pemeringkatan (grading) risiko yang akan
menentukan jenis investigasi insiden yang dilakukan setelah laporan
insiden internal. Investigasi terdiri atas investigasi sederhana dan
investigasi dengan Root Cause Analysis (RCA). Investigasi
menggunakan analisis akar masalah (RCA) terdiri atas investigasi
sederhana (untuk grading risiko warna hijau dan biru) dan investigasi
komprehensif (untuk grading risiko warna merah dan kuning). Pada
kejadian sentinel tidak perlu mempertimbangkan warna grading.
Tim keselamatan pasien melaporkan insiden keselamatan pasien kepada
Kepala Puskesmas setelah menganalisa akar penyebab masalah

6. Diagram Alir
INSIDEN

Lapor kepada Dokter/Tenaga Medis


untuk [pertolongan pertama

Lapor kepada Tim Keselamatan


Pasien

Tim Keselamatan Pasien


Melakukan Analisis

Lapor ke Kepala Puskesmas

Akar Penyebab Masalah

Pemecahan
Masalah

7. Hal-hal yang Semua kejadian terkait dengan keselamatan pasien Puskesmas dilaporkan
perlu diperhatikan paling lambat 2x24 jam
8. Unit Terkait Semua unit pelayanan

9. Dokumen Terkait Formulir insiden keselamatan pasien


10. Rekaman Historis
Perubahan NO YANG DI UBAH ISI PERUBAHAN TANGGAL MULAI
DIBERLAKUKAN

Anda mungkin juga menyukai