Anda di halaman 1dari 2

Sahabat Sejati

Mona dan adel adalah sepasang sahabat.Sejak kecil,mereka akrab dan saling menjaga.
Kini keduanya berada di sekolah dan kelas yang sama.Mereka selalu bersama dan terus
bersama sepanjang waktu.Rumah mereka tidak berdekatan.Namun,setiap hari,Adel rela
menjemput dan mengantar Mona ke sekolah.Begitu pula ketika pulang sekolah,Adel
mengantar Mona sampai ke rumahnya.
Suatu ketika,kelas mereka kedatangan siswi pindahan dari luar kota.Siswi baru itu
bernama Lusi.Di hari pertama memang Mona dan Adel tidak menghiraukan
kehadirannya.Namun,di hari selanjutnya,Adel terlihat mulai mendekati Lusi.Bahkan,sikap
Adel berubah terhadap mona.Kini Adel tidak pernah lagi menjemput dan mengantar
Mona.Entah kenapa seiring kedekatan Adel dengan Lusi,Adel menjadi jarang sekali
berbicara dengan Mona.
Mona merasa sangat aneh dengan perilaku sahabatnya itu.
“Kamu kenapa sih,del?”tanya Mona ketika pulang sekolah.
“Aku nggak apa apa kok.Memang kenapa?”jawab Adel seadanya.
“Kamu nggak nyadar, ya?sifat kamu itu berubah semenjak ada Lusi!”tera
“Ah, terserah kamu mau ngomong apa,nggak penting!”jawab Adel lalu pergi.
Namun,ketika Adel beranjak pergi,Mona seperti mempunyai firasat akan terjadi sesuatu
kepada Adel.Perasaan mengganjal yang sangat tidak enak.Mona pun segera beranjak
mengikuti sahabatnya itu.
Ternyata benar.Ketika Mona baru saja melangkah mengikuti Adel,ia melihat sebuah
kejadian yang tidak akan pernah dia lupakan seumur hidupnya.Adel tertabrak mobil dan
terseret sejauh beberapa meter.
“Adel!”
Mona berteriak ketika melihat kejadian itu.teman-teman dan guru-guru lalu membantu adel
dan membawanya ke rumah sakit.
di rumah sakit,Mona tak berhenti menangis memikirkan keadaan adel.tidak lama
kemudian,dokter yang menangani adel keluar dan memberitahukan bahwa adel mengalami
kelumpuhan .tangis mona makin pecah.ia benar-benar sedih mendengar nasib sahabatnya
yang disayanginya itu.
beberapa minggu kemudian,adel sudah bisa pergi ke sekolah.Namun,ia harus
menggunakan kursi roda untuk beraktivitas.Di sekolah,orang yang pertama kali adel cari
adalah lusi.sayangnya,saat bertemu,adel malah di abaikan oleh lusi.
“lusi!!!”teriak adel memanggil lusi yang berjalan menjauhi adel.
“Emm…Del, maaf ,ya,aku harus pergi,” begitulah jawaban lusi ketika adel mendekatinya.
lusi lalu menghindar. ia tidak pernah mau lagi berada di dekat adel atau terlibat
pembicaraan dengannya. adel sadar bahwa orang yang selama ini dia beri perhatian
ternyata pergi menjauhinya setelah dia jadi cacat.
“mungkin,hanya mona yang sayang sama aku.aku harus minta maaf kepada mona,”
gumam adel
Adel tahu di mana ia dapat menemui mona,yakni di perpustakaan,tempat kesukaan mona.
“mona,”panggil adel.
“eh,adel kamu ngapain di sini?Lusi mana?”tanya mona.
“aku…aku… mau minta maaf sama kamu.sekarang aku sadar cuma kamu sahabat
sejatiku,” jawab adel terbata- bata.
“iya, aku maafin kamu, kok!”jawab mona.akhirnya,mereka sering bersama lagi. bahkan,kini
persahabatan mereka lebih erat dari sebelumnya.

Anda mungkin juga menyukai