Anda di halaman 1dari 128

EVALUASI INSTALASI PENGOLAHAN AIR LIMBAH

PT EAST JAKARTA INDUSTRIAL PARK (PT EJIP)

LAPORAN KERJA PRAKTIK

Oleh:

NANDRA DWI NUGRAHENI


252017107

PROGRAM STUDI TEKNIK LINGKUNGAN


FAKULTAS TEKNIK SIPIL DAN PERENCANAAN
INSTITUT TEKNOLOGI NASIONAL
BANDUNG
2023
1 KATA PENGANTAR
Puji syukur saya panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat dan
rahmat- Nya, saya dapat menyelesaikan laporan kerja praktik ini. Penulisan laporan
ini dilakukan dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk menyelesaikan
program Sarjana Teknik Lingkungan pada Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan.
Saya menyadari bahwa, tanpa bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak, dari
masa perkuliahan sampai pada penyusunan laporan ini, sangatlah sulit bagi saya
untuk menyelesaikan tugas ini. Oleh karena itu, saya mengucapkan terima kasih
kepada:

(1) Orang tua dan kedua kakak saya yang telah memberikan semangat, doa dan
segala dukungannya demi terselesaikan laporan kerja praktik ini.
(2) Ir, Rachmawati Sugihhartati Dj. M.Env.Stud., Ph.D. selaku dosen
pembimbing yang telah menyediakan waktu, tenaga, dan pikiran untuk
mengarahkan saya dalam penyusunan tugas akhir ini;
(3) Pak Edi Supriyadi, Pak Karsana, Ibu Farras, dan pihak lainnya dari PT East
Jakarta Industrial Park yang telah banyak membantu dalam usaha
memperoleh data yang saya perlukan;
(4) Rekan-rekan bimbingan Niken, Alya, Teh Vamela, dan Nur Afifah yang
selalu memberikan dukungan dalam pengerjaan laporan kerja praktik;
(5) Rekan-rekan indekos suksen yang turut membantu dalam akomodasi dan
memberikan semangat; dan
(6) Teman-teman angkatan 2017 dan semua pihak yang tidak dapat penulis
sebutkan satu persatu yang telah memberikan dukungan, menghibur, dan
membantu dalam menyelesaikan laporan kerja praktik ini.

Akhir kata, saya berharap Tuhan Yang Maha Esa berkenan membalas segala
kebaikan semua pihak yang telah membantu. Semoga Tugas akhir ini membawa
manfaat bagi pengembangan ilmu.

Bandung, Agustus 2023

Penulis

i
Institut Teknologi Nasional
ii

2 DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................ i


DAFTAR ISI .......................................................................................................... ii
DAFTAR TABEL ................................................................................................. v
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ vi
BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang ......................................................................................... 1
1.2 Maksud dan Tujuan .................................................................................. 3
1.3 Ruang Lingkup ......................................................................................... 3
1.4 Tahapan Pelaksanaan Kerja Praktik ......................................................... 3
1.5 Sistematika Laporan ................................................................................. 4
BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI KERJA PRAKTIK ......................... 9
2.1 Sejarah Singkat PT EJIP........................................................................... 9
2.2 Struktur Keorganisasian PT EJIP ............................................................. 9
2.3 Ketenagakerjaan ..................................................................................... 11
2.4 Lokasi ..................................................................................................... 12
2.5 Deskripsi IPAL ....................................................................................... 17
2.6 Industri yang Dilayani ............................................................................ 20
2.7 Lokasi Titik Koordinat Inlet, Outlet, dan Outfall ................................... 21
2.8 Unit-unit IPAL ....................................................................................... 22
2.8.1 Inlet dan Bar Screen ........................................................................ 23
2.8.2 Sand Separation Basin .................................................................... 24
2.8.3 Mechanical Fine Screen .................................................................. 26
2.8.4 Equalization Basin .......................................................................... 27
2.8.5 Measuring Box dan Distribution Tank ............................................ 28
2.8.6 Aeration Tank .................................................................................. 31
2.8.7 Final Settling Basin ......................................................................... 32
2.8.8 Treated Water Tank ........................................................................ 32
2.8.9 Belt Filter Press .............................................................................. 33
2.9 Kualitas Air Limbah Influent dan Effluent ............................................. 35
BAB III TINJAUAN PUSTAKA ....................................................................... 38

Institut Teknologi Nasional


iii

3.1 Kawasan Industri .................................................................................... 38


3.2 Definisi Limbah ...................................................................................... 38
3.3 Definisi Limbah Cair .............................................................................. 38
3.4 Sumber Limbah Cair .............................................................................. 39
3.5 Karakteristik Air Limbah ....................................................................... 39
3.5.1 Karakteristik Fisik ........................................................................... 40
3.5.2 Karakteristik Kimia ......................................................................... 40
3.5.3 Karakteristik Biologi ....................................................................... 44
3.6 Karakteristik Air Limbah Industri .......................................................... 45
3.6.1 Industri Pelapisan Logam................................................................ 45
3.6.2 Industri Kimia Organik Kompleks .................................................. 45
3.6.3 Industri Tekstil ................................................................................ 46
3.6.4 Industri Farmasi .............................................................................. 46
3.6.5 Air Limbah Industri Makanan ......................................................... 46
3.7 Pengolahan Limbah Cair Industri ........................................................... 47
3.7.1 Pengolahan Secara Fisik ................................................................. 48
3.7.2 Pengolahan Secara Kimia ............................................................... 49
3.7.3 Pengolahan Secara Biologi ............................................................. 49
3.8 Unit Pengolahan Limbah Cair ................................................................ 50
3.8.1 Sumur Pengumpul ........................................................................... 50
3.8.2 Screening ......................................................................................... 51
3.8.3 Grit Chamber .................................................................................. 53
3.8.4 Bak Ekualisasi ................................................................................. 57
3.8.5 Aeration Tank .................................................................................. 60
3.8.6 Sedimentation Tank ......................................................................... 64
3.9 Efektivitas Pengurangan Parameter Air Limbah .................................... 65
BAB IV ANALISIS DAN PEMBAHASAN ...................................................... 67
4.1 Kuantitas Air Limbah ............................................................................. 67
4.2 Kualitas Air Limbah ............................................................................... 67
4.2.1 pH .................................................................................................... 70
4.2.2 TSS .................................................................................................. 75
4.2.3 COD ................................................................................................ 78

Institut Teknologi Nasional


iv

4.2.4 BOD ................................................................................................ 79


4.2.5 NH3.................................................................................................. 83
4.2.6 Nikel ................................................................................................ 85
4.3 Analisis Unit IPAL ................................................................................. 87
4.3.1 Bar Screen ....................................................................................... 87
4.3.2 Sand Separation Basin .................................................................... 87
4.3.3 Mechanical Fine Screen .................................................................. 89
4.3.4 Equalization Basin .......................................................................... 89
4.3.5 Aeration Tank .................................................................................. 91
4.3.6 Final Settling Basin ......................................................................... 93
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN .............................................................. 96
5.1 Kesimpulan ............................................................................................. 96
5.2 Saran ....................................................................................................... 96
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 98

Institut Teknologi Nasional


3 DAFTAR TABEL

Tabel 2. 1 Standar Baku Mutu Pembuangan Air Limbah untuk Tenant............... 18


Tabel 2. 2 Spesifikasi Bar Screen ......................................................................... 26
Tabel 2. 3 Spesifikasi Sand Separation Basin ...................................................... 28
Tabel 2. 4 Spesifikasi Mechanical Fine Screen .................................................... 28
Tabel 2. 5 Spesifikasi Equalization Basin ............................................................ 29
Tabel 2. 6 Spesifikasi Measuring Box dan Distribution Tank .............................. 29
Tabel 2. 7 Spesifikasi Aeration Tank .................................................................... 32
Tabel 2. 8 Spesifikasi Unit Final Settling Basin ................................................... 33
Tabel 2. 9 Spesifikasi Unit Treated Water Tank ................................................... 34
Tabel 2. 10 Data Kualitas Influent IPAL pada Tahun 2020 .................................. 36
Tabel 2. 11 Data Kualitas Effluent IPAL pada Tahun 2020 ................................. 37
Tabel 3. 1 Deskripsi Saringan Kasar ..................................................................... 52
Tabel 3. 2 Kriteria Desain Bar Screen .................................................................. 53
Tabel 3. 3 Faktor Bentuk Batang β ....................................................................... 53
Tabel 3. 4 Keuntungan atau Kerugian Letak Bak Pemisah Pasir ......................... 55
Tabel 3. 5 Kriteria Desain Grit Chamber.............................................................. 56
Tabel 3. 6 Kriteria Desain Bak Ekualisasi ............................................................ 59
Tabel 3. 7 Kriteria Desain Aeration Tank ............................................................. 62
Tabel 3. 8 Kriteria Desain Mixer Aeration Tank................................................... 62
Tabel 3. 9 Kriteria Desain Sedimentation Tank .................................................... 65
Tabel 3. 10 Tingkat Efektivitas Removal ............................................................. 66
Tabel 4. 1 Data Kualitas Harian IPAL Periode April Tahun 2020 ....................... 71
Tabel 4. 2 Data Kualitas Harian IPAL Periode Mei Tahun 2020 ......................... 72
Tabel 4. 3 Data Kualitas Harian IPAL Periode Juni Tahun 2020 ......................... 73
Tabel 4. 4 Curah Hujan Kabupaten Bekasi Tahun 2020 ....................................... 77
Tabel 4. 5 Hasil Analisis Bar Screen .................................................................... 88
Tabel 4. 6 Hasil Analisis Sand Separation Basin ................................................. 89
Tabel 4. 7 Hasil Analisis Equalization Basin ....................................................... 91
Tabel 4. 8 Hasil Analisis Aeration Tank ............................................................... 94
Tabel 4. 9 Hasil Analisis Final Settling Basin ...................................................... 95

v
Institut Teknologi Nasional
4 DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Struktur Organisasi PT EJIP ............................................................ 13


Gambar 2. 2 Struktur Organisasi Watec Department............................................ 14
Gambar 2. 3 Peta Admistrasi Kawasan Industri EJIP .......................................... 15
Gambar 2. 4 Peta Administrasi Watec Department ............................................. 16
Gambar 2. 5 Diagram Alir Penghasil Air Limbah ................................................ 17
Gambar 2. 6 Persentase Jenis Industri di Kawasan EJIP ...................................... 21
Gambar 2. 7 Lokasi Inlet dan Outlet IPAL ........................................................... 22
Gambar 2. 8 Lokasi Outfall................................................................................... 22
Gambar 2. 9 Diagram Alir Proses Pengolahan Air Limbah.................................. 23
Gambar 2. 12 (a) Lokasi Inlet (b) Unit Bar Screen............................................... 24
Gambar 2. 13 Pembersihan Bar Screen ................................................................ 24
Gambar 2. 11 Layout IPAL ................................................................................... 25
Gambar 2. 14 (a) Unit Sand Separation Basin (b) Penempatan Oil Absorbent Boom
(c) Unit Sand Separation Basin ............................................................................ 26
Gambar 2. 15 (a) Unit Fine Screen Tampak Depan (b) Unit Fine Screen Tampak
Belakang (c) Bak Penampung Partikel yang dibawa oleh Unit Fine Screen ........ 27
Gambar 2. 16 (a) Unit Equalization Basin (b) Kondisi Banjir Menggunakan
Emergency Pump 2 unit (c) Penempatan Inlet dan Lift Pump .............................. 30
Gambar 2. 17 (a) Flowmeter pada Measuring Box (b) Unit Measuring Box dan
Distribution Tank (c) Bar Screen pada unit Measuring Box................................. 31
Gambar 2. 18 (a) Aeration Tank (b) Pipa Distribusi Udara .................................. 32
Gambar 2. 19 Unit Final Settling Basin ................................................................ 33
Gambar 2. 20 (a) Unit Treated Water Tank (b) Flowmeter yang Dipasang pada Pipa
Distribusi Menuju Outfall (c) Alat Pembaca Debit............................................... 34
Gambar 2. 21 (a) Unit Slurry Tank (b) Unit Belt Filter Press (c) Cake hasil Filter
Press ...................................................................................................................... 35
Gambar 3. 1 Unit Bar Screen ............................................................................... 53
Gambar 3. 2 Penggunaan Activated Sludge dan Mengontakkan Dengan Udara . 61
Gambar 3. 3 Unit Bak Sedimentasi II .................................................................. 65
Gambar 4. 1 Grafik Nilai pH IPAL Periode April Tahun 2020 ............................ 74

vi
Institut Teknologi Nasional
vii

Gambar 4. 2 Grafik Nilai pH IPAL Periode Mei Tahun 2020 .............................. 74


Gambar 4. 3 Grafik Nilai pH IPAL Periode Juni Tahun 2020.............................. 74
Gambar 4. 4 Grafik Nilai TSS IPAL Periode April Tahun 2020 .......................... 75
Gambar 4. 5 Grafik Nilai TSS IPAL Periode Mei Tahun 2020 ............................ 75
Gambar 4. 6 Grafik Nilai TSS IPAL Periode Juni Tahun 2020 ........................... 76
Gambar 4. 7 Grafik Efektivitas Penyisihan Parameter TSS ................................. 76
Gambar 4. 8 Kondisi Unit Equalization Basin ...................................................... 78
Gambar 4. 9 Grafik Nilai COD IPAL Periode April Tahun 2020 ........................ 79
Gambar 4. 10 Grafik Nilai COD IPAL Periode Mei Tahun 2020 ........................ 80
Gambar 4. 11 Grafik Nilai COD IPAL Periode Juni Tahun 2020 ........................ 80
Gambar 4. 12 Grafik Efektivitas Penyisihan Parameter COD .............................. 81
Gambar 4. 13 Grafik Nilai BOD IPAL Periode April Tahun 2020 ...................... 81
Gambar 4. 14 Grafik Nilai BOD IPAL Periode Mei Tahun 2020 ........................ 81
Gambar 4. 15 Grafik Nilai BOD IPAL Periode Juni Tahun 2020 ........................ 82
Gambar 4. 16 Grafik Efektivitas Penyisihan Parameter BOD .............................. 83
Gambar 4. 17 Grafik Nila NH3 IPAL Period April Tahun 2020 .......................... 84
Gambar 4. 18 Grafik Nilai NH3 IPAL Periode Mei Tahun 2020.......................... 84
Gambar 4. 19 Grafik Nilai NH3 IPAL Periode Juni Tahun 2020 ......................... 85
Gambar 4. 20 Grafik Efektivitas Penyisihan Parameter NH3 ............................... 85
Gambar 4. 21 Grafik Nilai Nikel IPAL Periode April Tahun 2020 ...................... 86
Gambar 4. 22 Grafik Nilai NH3 IPAL Periode Mei Tahun 2020.......................... 86
Gambar 4. 23 Grafik Nilai NH3 IPAL Periode Juni Tahun 2020 ......................... 87
Gambar 4. 24 Kerusakan Unit Fine Screen .......................................................... 89
Gambar 4. 25 MLSS meter ................................................................................... 92

Institut Teknologi Nasional


1 BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Salah satu yang menjadi tolak ukur kemajuan suatu negara adalah bidang ekonomi.
Perkembangan ekonomi ditunjang oleh beberapa sektor salah satunya, yaitu sektor
industri yang merupakan kontributor terbesar terhadap Produk Domestik Bruto
(PDB) Nasional. Tercatat sektor industri pada PDB nasional tahun 2017 mencapai
17,94% dan mengalami peningkatan hingga 19,98% pada tahun 2020 (Kementerian
Perindustrian, 2017, 2020).

Makin besar laju perkembangan industri, maka jumlah dan keanekaragaman,


jenisnya akan makin bertambah. Kegiatan industri menghasilkan bahan buangan
yang disebut limbah. Salah satu limbah yang banyak dihasilkan dalam kegiatan
industri, yaitu limbah cair. Umumnya limbah cair dibuang melalui pipa penyaluran
yang dihubungkan ke sungai sebagai badan air penerima. Jika limbah cair dibuang
tanpa pengolahan, maka limbah tersebut akan berdampak terhadap lingkungan,
seperti penurunan kualitas air sungai dan kerusakan ekosistem sungai. Air limbah
industri perlu diolah sebelum dialirkan ke badan air penerima agar kualitas effluent
air limbah sesuai dengan baku mutu lingkungan, sehingga tidak menyebabkan
pencemaran sungai. Pemerintah telah mengatur pembangunan kawasan industri
yang berwawasan lingkungan. Salah satu syaratnya, yaitu dengan membangun
infrastruktur Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) untuk mencegah terjadinya
permasalahan lingkungan.

Kabupaten Bekasi merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Jawa Barat dengan
letak geografis dekat DKI Jakarta, yang dinilai sebagai wilayah pusat pertumbuhan.
Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2008, Kabupaten Bekasi dalam
Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan
Bekasi (Jabodetabek) memiliki fungsi untuk kegiatan industri, permukiman, dan
pariwisata.

Sungai di Kabupaten Bekasi telah tercemar limbah industri sejak tahun 2014.
Sungai-sungai yang tercemar, yaitu Sungai Bekasi, Sungai Cikarang, Sungai

1
Institut Teknologi Nasional
2

Ciherang, Sungai Cikedokan, Sungai Belencong, Sungai Ulu, Sungai Cibeet,


Sungai Cipamingkis, Sungai Siluman, dan Sungai Sadang. Kecamatan Cikarang
Selatan merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Bekasi yang dilewati oleh
Sungai Cikedokan. Hulu Sungai Cikedokan berfungsi sebagai sumber air untuk
pertanian dan perikanan, sedangkan pada bagian tengah berfungsi sebagai penerima
buangan limbah cair industri. Arah aliran Sungai Cikedokan mengalir ke utara
menuju Sungai Cikarang Bekasi Laut (CBL) yang akan bermuara ke laut
(Suparyadi, 2008).

Upaya pemerintah dalam mengontrol kondisi lingkungan dan mengurangi


kemungkinan terjadinya kerusakan lingkungan akibat kegiatan industri, yaitu
dengan membuat kawasan yang berfokus pada kegiatan-kegiatan industri. Definisi
kawasan industri dalam Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2009 adalah
wilayah khusus untuk kegiatan industri yang dilengkapi dengan fasilitas penunjang,
dan dikelola oleh perusahaan yang telah memiliki izin usaha. Terdapat 8 kawasan
industri di Kabupaten Bekasi (Kementerian Perindustrian, 2020a)

Perseroan Terbatas East Jakarta Industrial Park (PT EJIP) merupakan pengelola
kawasan industri EJIP yang berlokasi di Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten
Bekasi. Pelayanan yang diberikan oleh PT EJIP untuk industri yang berada di dalam
kawasannya, antara lain pengelolaan air minum untuk industri, dan pengelolaan
limbah cair industri. PT ini memiliki IPAL terpusat yang menampung air limbah
dari semua industri yang berada di dalam kawasan tersebut. Hasil akhir dari
pengolahan air limbah harus memenuhi standar baku mutu yang telah ditetapkan
dalam Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Nomor 03 Tahun 2010 tentang Baku
Mutu Limbah Cair Bagi Kawasan Industri sebelum dibuang ke badan air penerima.
Effluent IPAL disalurkan menuju Sungai Cikedokan. Berdasarkan hal tersebut,
maka diperlukan evaluasi IPAL pada perusahaan ini. Kerja praktik ini mengangkat
topik evaluasi IPAL di PT EJIP yang bertujuan untuk mengetahui tingkat
keberhasilan dari unit pengolahan air limbah PT EJIP. Hal ini ditinjau berdasarkan
efektivitas pengolahan, dan membandingkan kualitas effluent denga standar baku
mutu yang berlaku.

Institut Teknologi Nasional


3

1.2 Maksud dan Tujuan


Maksud dari pelaksanaan kerja praktik ini adalah untuk mengevaluasi unit IPAL
yang terdapat di PT EJIP agar sungai yang menjadi badan air penerima tidak
tercemar. Berikut tujuan dari kerja praktik ini, yaitu:
1. Mengidentifikasi sumber limbah cair yang masuk;
2. Mengidentifikasi proses pengolahan air limbah;
3. Membandingkan data kualitas influent dan effluent IPAL dengan peraturan
yang berlaku; dan
4. Mengevaluasi efektivitas pengolahan limbah cair.
5. Mengevaluasi unit IPAL yang beroperasi.

1.3 Ruang Lingkup


Ruang lingkup dari kerja praktik ini, yaitu:
1. Lokasi kerja praktik di PT EJIP, Water Treatment and Environmental
Control Department;
2. Pelaksanaan kerja praktik dilakukan pada bulan September – Oktober 2020
dan waktu kerja pukul 08.00 – 17.00 WIB;
3. Identifikasi sumber limbah cair;
4. Identifikasi debit dan karakteristik limbah cair yang masuk;
5. Identifikasi dan membandingkan data bulan April – Juni 2020 untuk
kualitas influent IPAL dengan estate regulation PT EJIP, dan effluent IPAL
dengan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Nomor 03 Tahun 2010
tentang Baku Mutu Limbah Cair Bagi Kawasan Industri; dan
6. Evaluasi efektivitas pengolahan limbah cair.
7. Evaluasi unit IPAL yang beroperasi.

1.4 Tahapan Pelaksanaan Kerja Praktik


Tahapan pelaksanaan kerja praktik di IPAL PT EJIP disajikan pada Gambar 1.1.
Tahapan pelaksanaan kerja praktik ini adalah sebagai berikut.
a. Studi Literatur
Tahap studi literatur dilakukan dengan mempelajari teori yang relevan
terkait IPAL kawasan industri. Sumber literatur yang dipelajari sebagai
acuan antara lain diperoleh dari jurnal; peraturan; dan buku.

Institut Teknologi Nasional


4

b. Pengumpulan Data
Pengumpulan data dilakukan dengan beberapa metode, seperti observasi,
wawancara, dan studi dokumen yang berkaitan dengan pengolahan limbah
cair. Data yang diperoleh diklasifikasikan menjadi dua jenis data sebagai
berikut.
- Data primer
Data primer diperoleh berdasarkan pengamatan langsung dengan
metode observasi dan wawancara terkait gambaran umum
perusahaan, serta teknis operasional sistem IPAL di PT EJIP.
- Data sekunder
Data sekunder diperoleh dari studi dokumen terkait pengolahan
limbah cair, yaitu sumber air limbah yang masuk ke IPAL; data
dimensi unit IPAL; data kualitas influent dan effluent IPAL bulan
April – Juni 2020.
Rincian data yang diperlukan disajikan pada Tabel 1.1.
c. Pengolahan Data dan Analisis
Pengolahan data dilakukan setelah memperoleh data yang diperlukan untuk
mengevaluasi efektivitas pengolahan limbah cair. Analisis dilakukan untuk
interpretasi hasil dari pengolahan data, sehingga dapat diperoleh strategi
untuk meningkatkan efektivitas pengolahan limbah cair berdasarkan
evaluasi yang telah dilakukan.
d. Kesimpulan dan Saran
Menarik kesimpulan dari hasil evaluasi dan memberikan saran untuk
mengatasi permasalahan yang ada.

1.5 Sistematika Laporan


BAB I PENDAHULUAN
Bab pendahuluan menjelaskan tentang latar belakang; maksud dan tujuan; ruang
lingkup; pelaksanaan kerja praktik; dan sistematika pelaporan.

BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI KERJA PRAKTIK


Bab ini berisi deskripsi singkat tentang perusahaan; struktur organisasi; daftar
industri yang dilayani; dan tata letak unit pengolahan di IPAL.

Institut Teknologi Nasional


5

BAB III TINJAUAN PUSTAKA


Bab ini memuat teori-teori yang mendukung studi evaluasi operasional IPAL.

BAB IV ANALISIS DAN PEMBAHASAN


Bab ini membahas analisis data debit; kualitas influent dan effluent; evaluasi
efektivitas pengolahan limbah cair; dan kapasitas IPAL PT EJIP.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN


Bab ini menjelaskan kesimpulan akhir dan merekomendasi saran terkait unit proses
dan operasi pada IPAL berdasarkan hasil analisis.

Institut Teknologi Nasional


6

Mulai

Pengumpulan Data

Data Sekunder:
1. Sumber air limbah yang masuk
Data Primer:
IPAL;
1. Observasi kondisi eksisting unit
2. Data debit dan karakteristik limbah
proses dan operasi IPAL; dan
cair yang masuk;
2. Wawancara terkait operasional
3. Data dimensi unit IPAL; dan
IPAL.
4. Data kualitas influent dan effluent
IPAL bulan April – Juni 2020.

Kelengkapan Studi Literatur


Data

Pengolahan Data dan Analisis:


1. Mengidentifikasi sumber limbah cair yang masuk IPAL;
2. Mengidentifikasi proses pengolahan air limbah;
3. Membandingkan data kualitas influent IPAL dengan estate regulation PT EJIP,
dan kualitas effluent IPAL dengan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Nomor
03 Tahun 2010 tentang Baku Mutu Limbah Cair Bagi Kawasan Industri; dan
4. Mengevaluasi efektivitas pengolahan limbah cair.
5. Evaluasi unit IPAL yang beroperasi.

Kesimpulan dan Saran

Selesai

Gambar 1. 1 Diagram Alir Tahapan Pelaksanaan Kerja Praktik


Sumber: Hasil Analisis, 2020

Institut Teknologi Nasional


7

Tabel 1. 1 Data yang Diperlukan


Metode Metode
Data yang Jenis Sumber Metode
No. Kegunaan Data Pengumpulan Pengolahan Rumus
Diperlukan Data Data Analisis Data
Data Data

Profil - Untuk gambaran Observasi dan


1. Primer Pegawai Deskriptif - Deskriptif
perusahaan umum perusahaan Wawancara

Data jumlah - Untuk n JI (unit) (2. 1)


tenant dan mengidentifikasi
% JI = × 100%
N JI (unit)
(PT EJIP, Keterangan:
2. jenis industri sumber limbah Sekunder Studi Dokumen Matematis Deskriptif
2020c) % JI = Jenis industri
yang dilayani cair yang masuk
IPAL IPAL n JI = Jumlah setiap jenis industri (unit)
N JI = Jumlah total jenis industri (unit)

- Untuk
(PT Ebara
Data teknis mengidentifikasi Primer Studi dokumen,
Indonesia,
3. operasional jenis unit dan wawancara, dan Visualisasi - Deskriptif
1992) dan
IPAL PT EJIP pengolahan yang Sekunder observasi
pegawai
beroperasi
Dekriptif dan
- Efektivitas penyisihan Komparatif
In - Ef
η= × 100% (4. 1)
In

Data kualitas - Untuk (PT EJIP, Keterangan:


Primer Studi dokumen Matematis dan
4. dan kuantitas mengevaluasi 2020c) dan η = Efisiensi removal
dan dan wawancara komparatif
air limbah kinerja IPAL pegawai In = Kualitas influent
Sekunder
Ef = Kualitas effluent
- Waktu detensi
V
td =
Q (3.9)

Institut Teknologi Nasional


8

Metode Metode
Data yang Jenis Sumber Metode
No. Kegunaan Data Pengumpulan Pengolahan Rumus
Diperlukan Data Data Analisis Data
Data Data
Keterangan:
td = Waktu detensi (jam)
V = Volume (m3)
Q = Debit (m3/hari)
- Sludge Volume Index (SVI)
SVI = (1000 × Vs) / (MLSS) (3.11)

Keterangan:
Vs = Volume sludge (ml)
- Volume bak
V=P×L×T (3.15)

Keterangan:
V = Volume (m3)
P = Panjang bak (m)
L = Lebar bak (m)
T = Tinggi bak (m)
- Overflow rate
Q
OR = (3.21)
A

Keterangan:
OR = Overflow Rate (m3/m2.hari)
Q = Debit (m3/hari)
A = Luas permukaan bak (m2

Sumber: Hasil Analisis, 2020

Institut Teknologi Nasional


2 BAB II
GAMBARAN UMUM LOKASI
KERJA PRAKTIK

2.1 Sejarah Singkat PT EJIP


PT EJIP adalah perusahaan modal asing yang bergerak pada bidang pengelolaan
kawasan industri yang berdiri pada April 1990. PT EJIP merupakan perusahaan
hasil kerja sama dari Sumitomo Corporation; PT Spinindo Mitradaya; dan PT
Lippo Cikarang Tbk. Persentase kepemilikan saham dari kerjasama tersebut, yaitu
Sumitomo Corporation sebesar 49%; PT Spinindo Mitradaya sebesar 46%; dan PT
Lippo Cikarang Tbk sebesar 5% (PT EJIP, 2020b).

Luas area yang dikembangkan oleh perusahaan ini mencapai 320 hektar (Ha).
Pembangunan kawasan industri EJIP dibagi menjadi dua fase, pertama pada tahun
1990 dengan luas area yang dibangun 210 Ha. Fase kedua dilanjutkan pada tahun
1995 dengan luas area 110 Ha (PT EJIP, 2020b).

PT EJIP telah mendemonstrasikan kegiatan unggulan, dan menjadi percontohan


kawasan industri lainnya di Bekasi yang menyediakan fasilitas lengkap untuk
menunjang kebutuhan tenant. Sesuai dengan misi PT EJIP sebagai berikut (PT
EJIP, 2015).
1) “EJIP bertujuan untuk menjadi kawasan industri terkemuka di Asia.
2) Selalu terdepan dalam memberikan kepuasan pelanggan.
3) Siap menghadapi perubahan.
4) Menciptakan nilai baru dan memberikan pelayanan terbaik.
5) EJIP akan mendukung dan tumbuh bersama tenant, pemegang saham dan
karyawan secara harmonis dengan masyarakat sekitar, dan Negara Kesatuan
Republik Indonesia.”

2.2 Struktur Keorganisasian PT EJIP


PT EJIP memiliki struktur organisasi dalam menjalankan kegiatan perusahaan yang
dipimpin oleh president director, dan dibantu oleh beberapa department. Struktur
organisasi PT EJIP disajikan pada Gambar 2.1. Berikut adalah tugas dan
wewenang dalam struktur organisasi PT EJIP (Farras, 2020a).

9
Institut Teknologi Nasional
10

1. Board of Director, bertanggung jawab atas perusahaan dan memimpin


seluruh bagian yang berada di perusahaan.
2. Corporate Secretariat Department, bertugas untuk mengatur kelegalan
arsip, kontrol internal, dan lain-lain.
3. Engineering Department, bertugas untuk mengatur permasalahan teknik,
seperti kerusakan alat-alat; kerusakan jalur dalam kawasan EJIP; mengatasi
perpipaan saluran air yang bocor; dan sebagainya.
4. Customer Service Department, bertugas menerima keluhan dari setiap
tenant industri dalam kawasan EJIP, kemudian menyampaikan keluhan
tersebut ke divisi yang bersangkutan untuk ditindaklanjuti.
5. Finance & Accounting Department, bertugas mengurus keuangan, seperti
pembayaran adminitrasi setiap industri; pembelian bahan baku; bahan
kimia; dan upah pegawai.
6. Human Resource Department, bertugas mengatur kepegawaian, seperti jam
lembur; sumber daya manusia atau pegawai; hari cuti; dan lainnya yang
berkaitan dengan pegawai.
7. General Affairs Department, bertugas dalam pengadaan barang untuk
kebutuhan administrasi; kebersihan jalan dalam kawasan industri; taman;
dan saluran drainase.
8. Security & Order Department, bertugas dalam keamanan kawasan industri
selama 24 jam; traffic control outside dan inside kawasan; patroli; dan siap
siaga memadamkan kebakaran.
9. Water Treatment & Environmental Control (Watec) Department, bertugas
untuk mengawasi lingkungan di dalam kawasan dan seluruh tenant EJIP;
bertanggung jawab dalam supply air industri; mengoperasikan instalasi
pengolahan air industri; memantau kualitas air industri setiap hari;
bertanggungjawab terkait penyaluran air limbah dari setiap tenant;
mengoperasikan IPAL; memantau kualitas air limbah hasil pengolahan; dan
melakukan pengujian kualitas udara dan kebisingan dalam kawasan industri
EJIP.
Watec department memiliki struktur organisasi yang dipimpin oleh
manager, dibantu oleh assistant manager. Department ini terbagi menjadi

Institut Teknologi Nasional


11

tiga divisi, yaitu divisi laboratorium; divisi Operational & Maintenance;


dan divisi Health, Safety & Environment (Farras, 2020b). Struktur
organisasi pada Watec department disajikan pada Gambar 2.2. Berikut
adalah tugas dan wewenang dalam struktur organisasi pada Watec
department (Farras, 2020b).
a) Divisi Laboratorium
Divisi ini bertugas untuk menganalisis kualitas air industri per unit
setiap hari, dan kualitas air limbah dari setiap tenant dalam kawasan
sebelum masuk ke IPAL yang dilakukan per bulan. Divisi
laboratorium EJIP tidak hanya menganalisis sampel air internal,
tetapi laboratorium ini juga dapat menerima sampel air dari luar
kawasan industri EJIP. Laboratorium pengujian ini sudah
terakreditasi ISO 17025:2005.
b) Divisi Operasional & Maintenance
Divisi ini bertugas untuk mengoperasikan instalasi pengolahan air
minum untuk industri dan air limbah industri; pengawasan dan
pemantauan unit dilakukan setiap hari oleh operator; dan
pengambilan sampel air di setiap unit instalasi dilakukan pada pagi
hari.
c) Divisi Health, Safety & Environment
Divisi ini bertugas memantau lingkungan; menindaklanjuti ketika
terjadi pencemaran lingkungan di kawasan; melakukan verifikasi
dokumen lingkungan RKL dan RPL rinci yang diajukan oleh tenant;
melakukan pemantauan setiap tenant berdasarkan hasil analisis
kualitas air limbah dari divisi laboratorium.

2.3 Ketenagakerjaan
Jumlah pegawai PT EJIP hingga tahun 2020 berjumlah 144 pegawai dengan hari
kerja sebanyak 5 hari, yaitu hari Senin – Jumat. Waktu kerja dimulai pada pukul
08.00 – 17.00 WIB. Jam kerja untuk Watec Control dilakukan selama 24 jam
dengan sistem shift yang terbagi menjadi 3 shift. Sistem ini berlaku untuk operator,
dan tim Tanggap Darurat Lingkungan (TDL). Berikut adalah pembagian waktu
kerja yang berlaku (Farras, 2020c).

Institut Teknologi Nasional


12

a. Operator:
Shift 1 pukul 06.30 – 15.00 WIB
Shift 2 pukul 14.30 – 23.00 WIB
Shift 3 pukul 22.30 – 07.00 WIB
Waktu kerja untuk setiap operator, yaitu 8 jam dalam sehari. Setiap
pergantian shift memiliki waktu 30 menit untuk penyamarataan informasi.
b. Tim TDL
Shift 1 pukul 07.30 – 16.30 WIB
Shift 2 pukul 19.30 – 04.30 WIB
Setiap shift memiliki penambahan waktu kerja selama 3 jam, sehingga
waktu kerja untuk tim TDL, yaitu 11 jam dalam sehari.

2.4 Lokasi
Kawasan industri yang dikembangkan oleh PT EJIP memiliki luas 320 Ha.
Kawasan tersebut berlokasi di Desa Sukaresmi, Kecamatan Cikarang Selatan,
Kabupaten Bekasi. Batas administrasi dari Kawasan Industri EJIP adalah sebagai
berikut.
Batas Utara : Kawasan Industri Delta Silicon 4
Batas Timur : Kawasan Komersil dan Kawasan Bekasi International Industry
Estate (BIIE)
Batas Selatan : Desa Ciantra
Batas Barat : Sungai Cikarang dan Kawasan Industri MM2100
Batas-batas administrasi Kawasan Industri EJIP disajikan pada Gambar 2.3.
IPAL berlokasi di Jalan Citanduy 7, Kawasan industri EJIP, Cikarang Selatan,
Kabupaten Bekasi, yang dikelola oleh Watec Department. Batas administrasi dari
Watec Department adalah sebagai berikut.
Batas Utara : PT Alviny Indonesia
Batas Timur : PT Narumi Indonesia dan PT Kyowa Indonesia
Batas Selatan : PT Kiyokuni Factory Indonesia dan PT Jaya Indah Casting
Batas Barat : Sungai Cikarang dan Kawasan Industri MM2100
Batas-batas administrasi Watec Department disajikan pada Gambar 2.4

Institut Teknologi Nasional


13

Board of Commissioner
(BOC)

President Director

Board of Director (BOD)

Secretary to BOD
Legal & External Affairs Coorporate Secretariat
Department Department
Section Purchasing

Operation Director Finance & Administration Director

Engineering Water Treatment & Finance Accounting Human Resource General Affair Security & Order
Department Environmental Customer Service Department Department Department Department
Control Department
Department
Section Corp Data Section Personel
Section Office
Administration Administration
Section Section Management
Operation & Tenat
Maintenance Section Budget & Section Training
Relations Section General
Finance & People
Services
Section Development
Laboratory Section
Section
Marketing Section Industrial
Accounting & Tax
Section Relations
Environmental
Control
Gambar 2. 1 Struktur Organisasi PT EJIP
Sumber: (PT EJIP, 2020b)

Institut Teknologi Nasional


14

Water Treatent & Environmental Control Department


MANAGER
Administration & Document Control Quality Assurance

Assistant Manager
Internal Auditor Product/service Monitoring

Laboratory Operational & Health, Safety &


Maintenance Environment

Sampling Laboratory Water Treatment Maintenance Monitoring & Hazardous Emergency Response Team
Investigation Waste (ERT) & Kesehatan,
Dalam Keselamatan, Kerja dan
Kawasan Water Laboratory Mechanical Tenant Lingkungan Hidup (K3LH)
Industrial Water
EJIP Monitoring
Treatment Plant
Microbiology Laboratory Electrical K3LH
Luar Pollution
Kawasan Investigation ERT
Civil
EJIP Air Laboratory Waste Water
PROPER
Treatment Plant Situation Checking

Soil Laboratory
Spreading Prevention

Administration, Source Handling


Document Control,
Housekeeping
Communication

Gambar 2. 2 Struktur Organisasi Watec Department


Sumber: (PT EJIP, 2020b)

Institut Teknologi Nasional


15

Gambar 2. 3 Peta Admistrasi Kawasan Industri EJIP


Sumber: Hasil Digitasi, 2022

Institut Teknologi Nasional


16

Gambar 2. 4 Peta Administrasi Watec Department


Sumber: Hasil Digitasi, 2022

Institut Teknologi Nasional


17

2.5 Deskripsi IPAL


Air limbah yang dihasilkan dari kegiatan di kawasan EJIP, yaitu limbah domestik
dan limbah cair dari sisa produksi dari setiap tenant, yang sudah melalui proses pre-
treatment. Semua air limbah tersebut disalurkan melalui saluran pembawa menuju
inlet IPAL. Diagram penghasil air limbah disajikan pada Gambar 2.5

Kebutuhan Kampung
Cicadas dan Desa
Sukaresmi

Kebutuhan Masjid
Air Baku dari Water
Sungai Cikarang Treatment Plant
Kebutuhan Kantor
EJIP

Tenant EJIP IPAL EJIP

Sungai Cikedokan

Gambar 2. 5 Diagram Alir Penghasil Air Limbah


Sumber: (PT EJIP, 2020b)

Berdasarkan hasil observasi lapangan, terdapat tiga jenis pengolahan pada IPAL
yang ditinjau dari urutan proses pengolahan. Pengolahan tersebut, yaitu (1)
pengolahan primer menggunakan proses fisika; (2) pengolahan sekunder dengan
proses biologis menggunakan lumpur aktif; dan (3) pengeringan lumpur dengan
tekanan. Debit perencanaan air limbah industri yang masuk ke IPAL adalah 14.000
m3/hari (PT EJIP, 2020b).

EJIP memiliki standar baku mutu kualitas air limbah yang berlaku untuk seluruh
tenant. Standar baku mutu tersebut tercantum dalam estate regulation yang
dikeluarkan oleh PT EJIP. Sedangkan, standar baku mutu untuk IPAL mengacu
pada Peraturan Menteri Lingkungan Hidup (Permen LH) Nomor 3 Tahun 2010.
Standar baku mutu pembuangan air limbah disajikan pada Tabel 2.1.

Institut Teknologi Nasional


18

Tabel 2. 1 Standar Baku Mutu Pembuangan Air Limbah untuk Tenant


Permen LH
Nomor 3
Estate Regulation
Tahun
No. Parameter Satuan (Effluent
2010
Standard Tenant)
(Effluent
Standard)
Elemen Fisik
1 Temperatur °C 38 -
2 Total Dissolved Solid (TDS) mg/l 2000 -
3 Suspended Solid (SS) mg/l 500 150
Elemen Kimiawi
1 pH - 6-9 6-7
2 Besi (Fe) mg/l 5 -
3 Mangan (Mn) mg/l 2 -
4 Tembaga (Cu) mg/l 2 -
5 Seng (Zn) mg/l 5 10
6 Hexachrome (Cr6+) mg/l 0,1 0,5
7 Kadmium (Cd) mg/l 0,05 0,1
8 Total Hg (Hg) mg/l 0,002 -
9 Timah Hitam (Pb) mg/l 0,1 1
10 Arsen (As) mg/l 0,1 -
11 Selenium (Se) mg/l 0,05 -
12 Sianida (CN) mg/l 0,05 -
13 Sulfida (S) mg/l 0,05 1
14 Fluorida (F) mg/l 2 -
15 Klorin (Cl2) mg/l 1 -
16 Klorida (Cl) mg/l 600 -
17 Sulfat (SO4) mg/l 400 -
18 Ammonia Bebas (NH3) mg/l 1 20
19 Nitrat (NO3-N) mg/l 20 -
20 Nitrit (NO2-N) mg/l 1 -
Biochemical Oxygen Demand
21 mg/l 500 50
(BOD5)
22 Chemical Oxygen Demand (COD) mg/l 800 100
23 Senyawa Aktif Metil Biru (MBAS) mg/l 5 10
24 Fenol mg/l 0,5 1
25 Minyak Sayur mg/l 2 -
26 Minyak Mineral mg/l 10 15
Zat Radio Aktif
1 Nikel mg/l 0,2 0,5
2 Warna Pt/Co 300 -
3 Barium (Ba) mg/l 2 -
4 Krom Total (Cr) mg/l 0,5 1
5 Stanum (Sn) mg/l 2 -

Institut Teknologi Nasional


19

Permen LH
Nomor 3
Estate Regulation
Tahun
No. Parameter Satuan (Effluent
2010
Standard Tenant)
(Effluent
Standard)
6 Cobalt mg/l 0,4 -
L/detik/Ha
lahan
Kuantitas Air Limbah Maksimum - 0,8
kawasan
terpakai
Sumber: (Kementerian Lingkungan Hidup, 2010; PT EJIP, 2015)

Terdapat peraturan untuk menjamin pembuangan air limbah yang benar, tenant
wajib mengikuti aturan terkait pembuangan air limbah ke saluran pipa induk.
Peraturan tersebut tercantum dalam estate regulation yang dijelaskan sebagai
berikut (PT EJIP, 2015).
1) “Sejumlah penyaring untuk menangkap limbah padat dan grease trap untuk
menahan bahan-bahan berminyak harus dipasang pada sebuah titik sebelum
sambungan dengan saluran pipa pembuangan air limbah.
2) Tenant dilarang membuang sampah atau sisa-sisa makanan ke dalam
saluran pembuangan miliknya atau saluran pipa pembuangan air limbah
bersama.
3) Tenant harus menutup dan memilihara saluran pembuangan kotoran dengan
benar dan menjaga agar tetap bersih, sehingga tidak menyebarkan bau yang
tidak sedap.
4) Saluran terbuka dimaksudkan untuk menampung air hujan. Air limbah tidak
diboleh dibuang pada saluran terbuka.
5) Dalam hal mutu air limbah berbeda-beda dari waktu ke waktu. Tenant harus
menyediakan tempat penampungan yang cukup besar untuk menyimpan air
limbah untuk mempertahankan nilai baku mutu sesuai dengan peraturan
yang sudah ditentukan.
6) Air limbah yang dibuang ke saluran pipa pembuangan air limbah bersama,
tidak diperkenankan mengandung hal-hal sebagai berikut:
• Kalsium karbit;
• Minyak, spirtus, atau pelarut mudah terbakar;
• Cairan, padatan, atau gas mudah terbakar;

Institut Teknologi Nasional


20

• Bahan-bahan radioaktif;
• Pigmen-pigmen yang tidak dapat diuraikan secara biologis;
• Insektisida dan fungisida;
• Limbah yang dapat membentuk coating; dan
• Bahan-bahan yang mungkin merusak saluran pembuangan air
limbah.
g. Tenant harus memanfaatkan saluran pembuangan air limbah bersama yang
disediakan di dalam kawasan industri dan dilarang menggunakan metode
pembuangan lainnya.
h. Tidak ada air hujan yang dapat dibuang ke saluran pembuangan air limbah
bersama dengan tanpa maksud.
i. Air limbah yang tidak memenuhi baku mutu pembuangan air limbah yang
sudah diatur dalam estate regulation dilarang dibuang langsung ke saluran
pembuangan air limbah bersama. Air limbah wajib diolah terlebih dahulu
pada instalasi pengolahan milik setiap tenant, sehingga air limbah tersebut
memenuhi standar baku mutu pembuangan air limbah
j. EJIP akan melakukan pemantauan terhadap air limbah setiap tenant dengan
waktu pengambilan sampel secara acak.”

IPAL ini ditujukan untuk mengolah air limbah dari kawasan industri, supaya
kualitas effluent yang dibuang ke Sungai Cikedokan memenuhi standar baku mutu
yang tercantum dalam regulasi yang berlaku.

2.6 Industri yang Dilayani


Kawasan ini melayani 89 tenant dengan jenis industri yang bervariasi. Jenis industri
yang mendominasi, yaitu electronic manfacturing sebesar 22%; machine and tools
21%; automotive manfucturing 17%; textile manfacturing 8%; dan plastic product
8%. Grafik jenis industri disajikan pada Gambar 2.6, dan daftar industri disajikan
pada Lampiran 1. Berikut contoh perhitungan persentase setiap jenis industri,
jenis industri yang dihitung automotive manfucture.
n JI (unit)
% JI = N JI (unit) × 100% (2. 2)

20 unit
% Electronic manufacture = 89 unit × 100% = 22%

Institut Teknologi Nasional


21

Minimarket
Communication 1%
Service Gas Distribution Property Agent
Clinic 1% Restaurant
1% 1%
1% 1%
Beverage
Manufacturing Representative Office Security
1% 1% 1%
Wooden Frame
1%
Wooden Furniture
Banking 1%
2%
Electronic Farmasi
Manufacturing Manufacturing
22% 2%
Logistics
2%
Plastic Product
Machine and Tools 8% Table Ware
21% 2%
Travel Service
2%

Automotive Textile
Manufacturing Manufacturing
17% 8%

Gambar 2. 6 Persentase Jenis Industri di Kawasan EJIP


Sumber: (PT EJIP, 2020d)

2.7 Lokasi Titik Koordinat Inlet, Outlet, dan Outfall


1) Inlet
Inlet adalah titik masuknya air limbah ke IPAL. Semua air limbah dari kegiatan
industri yang berada di dalam kawasan EJIP akan dialirkan ke IPAL terpadu
untuk kawasan dengan titik koordinat 060 19’ 860” Lintang Selatan dan 107 06’
324” Lintang Timur. Titik inlet disajikan pada Gambar 2.7.
2) Outlet
Outlet adalah titik keluarnya air hasil pengolahan IPAL. Semua air limbah
setelah diproses akan ditampung pada treated tank, dan sebagai titik
pemantauan sudah ditetapkan dengan titik koordinat 060 19’ 48,1” Lintang
Selatan dan 107 06’ 15,9” Lintang Timur. Titik outlet disajikan pada Gambar
2.7.
3) Outfall
Outfall adalah titik akhir dari saluran pembuangan air hasil pengolahan. Hasil
pengolahan air limbah akan dibuang ke badan air Sungai Cikedokan yang
berada di Desa/Kelurahan Gandasari Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten

Institut Teknologi Nasional


22

Bekasi. Lokasi tersebut berada pada titik koordinat 060 19’ 08,4” Lintang
Selatan dan 107 05’ 34,9” Lintang Timur. Titik outfall disajikan pada Gambar
2.8.

Gambar 2. 7 Lokasi Inlet dan Outlet IPAL


Sumber: Hasil Analisis, 2022

Outfall

IPAL

Gambar 2. 8 Lokasi Outfall


Sumber: Hasil Analisis, 2022

2.8 Unit-unit IPAL


Tata letak setiap unit IPAL dirancang mulai dari inlet pada ketinggian tertentu
menuju bak ekualisasi dengan ketinggian tanah yang rendah. Pengaliran air limbah
di IPAL ini menggunakan dua jenis pengaliran, yaitu dengan menggunakan pompa
dan secara gravitasi. Setiap unit pengolahan memiliki satu unit cadangan. Diagram

Institut Teknologi Nasional


23

alir proses pengolahan air limbah disajikan pada Gambar 2.9, dan layout unit IPAL
disajikan pada Gambar 2.10.

Measuring and
Inlet Sand Settling Mechanical Equalization
Bar Screen Distribution
Air Limbah Basin Fine Screen Basin
Tank

Aeration Tank Treated Outfall


Final Settling
Blower Udara (Activated Water Tank Sungai
Basin
Sludge) (Outlet) Cikedokan

Return Sludge

Sludge
Thickening

Belt Filter
Press

Gambar 2. 9 Diagram Alir Proses Pengolahan Air Limbah


Sumber: Hasil Analisis, 2020

Berikut ini merupakan deskripsi detail setiap unit pengolahan berdasarkan Gambar
2.9.

2.8.1 Inlet dan Bar Screen


Sebelum diolah air limbah masuk melalui inlet yang merupakan saluran awal
tempat bermuaranya semua air limbah. Bangunan inlet berada pada ketinggian ±
24,72 meter di atas permukaan laut (mdpl), yang dilengkapi dengan unit bar screen
(Gambar 2.11). Bar screen berfungsi sebagai penahan atau penyaring benda-benda
padat dengan ukuran besar yang terbawa dari saluran air limbah. Penyaringan
merupakan unit yang penting untuk digunakan pada tahap awal agar benda padat
tidak terbawa ke instalasi. Benda-benda padat yang tertahan pada unit bar screen
yang kerap ditemukan, yaitu tisu, daun, ranting, dan plastik. Benda-benda tersebut
dibersihkan secara manual oleh operator, seperti pada Gambar 2.12 agar tidak
menyumbat saluran. Bagian dasar permukaan rata dari bangunan inlet sampai
dengan unit bar screen. Spesifikasi unit bar screen disajikan pada Tabel 2.2. Air
limbah yang telah melalui bar screen akan menuju unit sand separation basin.

Institut Teknologi Nasional


24

2.8.2 Sand Separation Basin


Sand separation basin (Gambar 2.13) merupakan bak yang berfungsi sebagai
pemisah partikel diskrit dan partikel anorganik (grit) yang memiliki specific gravity
(SG) lebih besar dari padatan tersuspensi dalam air limbah. Jenis sand separation
basin yang digunakan untuk IPAL EJIP, yaitu aerated grit chamber. Udara dipasok
dari blower ke dalam bak, sehingga membentuk pola aliran spiral yang
memungkinkan partikel dengan massa jenis yang lebih berat keluar dari pola aliran
tersebut dan mengendap ke dasar bak.

Bar Screen

Inlet

(a) (b)
Gambar 2. 10 (a) Lokasi Inlet (b) Unit Bar Screen
Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

Hasil pembersihan

Arah aliran

Gambar 2. 11 Pembersihan Bar Screen


Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

Institut Teknologi Nasional


25

Gambar 2. 12 Layout IPAL


Sumber: Hasil Analisis, 2022

Institut Teknologi Nasional


26

Tabel 2. 2 Spesifikasi Bar Screen


Aspek Spesifikasi
Jumlah 2 unit
Dimensi Lebar = 1,00 m; kedalaman = 1,28 m; dan panjang = 1,50 m
Jumlah bar 41 buah
Kemiringan 45°
Jarak bukaan antar bar 25 mm
Ketebalan bar 40 mm
Lebar bar 5 mm
Material Mild Steel and Tar-Epoxy Coating
Frekuensi pembersihan 2x sehari (pagi dan sore hari)
Sumber: (PT EJIP, 2020b)

Partikel yang mengendap secara berkala disisihkan menggunakan air lift pump,
kemudian partikel disalurkan menuju sand washing tank dan dibuang ke tempat
pembuangan lumpur. Terdapat oil boom yang dipasang pada inlet sand separation
basin yang berfungsi sebagai penahan ketika terdapat kandungan minyak pada air
limbah. Unit ini memiliki dua kompartemen. Jika aliran air limbah minimum, maka
hanya satu unit yang dioperasikan. Jika debit air limbah maksimum, maka
dioperasikan keduanya. Spesifikasi unit ini disajikan pada Tabel 2.3.

Arah aliran

Oil Boom 2 unit sand separation basin

(a) (b) (c)


Gambar 2. 13 (a) Unit Sand Separation Basin
(b) Penempatan Oil Absorbent Boom (c) Unit Sand Separation Basin
Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

2.8.3 Mechanical Fine Screen


Mechanical fine screen (Gambar 2.14) merupakan penyaring halus untuk
menyaring partikel-partikel yang berukuran kecil. Saringan halus ini dipasang

Institut Teknologi Nasional


27

permanen dengan posisi vertikal. Pengangkatan partikel yang tersangkut pada


saringan dilakukan secara mekanis dan dijatuhkan pada bak penampung. Fine
screen diletakkan setelah unit sand separation basin. Mechanical fine screen
digerakkan oleh motor dinamo dengan daya 0,4 kw. Spesifikasi unit ini disajikan
pada Tabel 2.4.

2 unit fine
screen
Arah aliran

(a) (b)

(c)
Gambar 2. 14 (a) Unit Fine Screen Tampak Depan
(b) Unit Fine Screen Tampak Belakang (c) Bak Penampung Partikel
yang dibawa oleh Unit Fine Screen
Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

2.8.4 Equalization Basin


Setelah melewati sand separation basin dan mechanical fine screen air limbah
dikumpulkan dalam equalization basin (Gambar 2.15) dengan tujuan
menyeragamkan debit air limbah domestik yang berfluktuasi pada kondisi puncak
dan minimum. Penggunaan equalization basin dalam instalasi ini akan mengurangi
potensi shock loading sehingga air limbah memiliki karakteristik yang homogen
(Sari & Yuniarto, 2016).

Institut Teknologi Nasional


28

Tabel 2. 3 Spesifikasi Sand Separation Basin


Aspek Spesifikasi
Jumlah 2 unit
Dimensi Lebar = 1,50 m; kedalaman = 2,42 m; dan panjang = 9,00 m
Volume 32,67 m3/unit
Waktu retensi 2,3 menit
Blower 2 set; 2,2 kW/pipa diffuser udara
Air lift pump 2 set
Material Beton
Sand washing tank 1 unit
Frekuensi pembersihan 2x sehari (pagi dan sore hari)
Sumber: (PT EJIP, 2020b)

Tabel 2. 4 Spesifikasi Mechanical Fine Screen


Aspek Spesifikasi
Jumlah 2 unit
Dimensi Lebar = 0,70 m; kedalaman = 2,42 m; dan Panjang = 2,50 m
Tipe Automatic Raking Screen dengan 0,4 kW Drive Unit
Material Mild Steel and Tar-Epoxy Coating
Manufacturing Date 2015
Frekuensi pembersihan 3x sehari (pagi, siang, dan sore hari)
Sumber: (PT Ebara Indonesia, 1992)

Penempatan equalization basin berada lebih rendah dari aliran masuk, hal ini agar
tidak terjadi aliran balik ketika dalam kondisi debit puncak. Proses pemerataan
dilakukan menggunakan blower untuk mencegah terbentuknya padatan tersuspensi
pada dasar bak (Reynolds & Richards, 1996). Bahan organik dapat tersisihkan 10-
20% karena adanya pemberian oksigen melalui pipa-pipa yang ditempatkan
memanjang pada dasar bak (Tchobanoglous et al., 2003).
Air limbah pada equalization basin dialirkan menggunakan air lift pump menuju
measuring box dan aeration tank melalui penstock (pipa penghubung). Terdapat 4
buah air lift pump yang masing-masing terhubung dengan penstock dan 2 buah
emergency pump yang dioperasikan ketika terjadi overflow pada musim penghujan.
Spesifikasi unit ini disajikan pada Tabel 2.5.

2.8.5 Measuring Box dan Distribution Tank


Air limbah yang dipompa dari equalization basin diukur dengan flowmeter pada
measuring box (Gambar 2.16). Kemudian mengalir menuju distribution tank
secara gravitasi. Namun, flowmeter yang terdapat pada measuring box tidak
berfungsi. Penyesuaian pH dan penakaran urea serta asam fosfat, dilakukan pada

Institut Teknologi Nasional


29

measuring box dan distribution tank agar pengolahan secara biologi berlangsung
dengan baik. Terdapat bar screen pada measuring box untuk menyaring daun yang
jatuh di equalization basin karena adanya pepohonan di sekitar unit. Terdapat mixer
pada distribution tank untuk pencampuran apabila membutuhkan penambahan
bahan kimia pada proses pengolahan. Distribution tank berfungsi untuk membagi
aliran air limbah menuju aeration tank secara gravitasi. Spesifikasi unit ini
disajikan pada Tabel 2.6.
Tabel 2. 5 Spesifikasi Equalization Basin
Aspek Spesifikasi
Jumlah 2 unit
Dimensi Lebar = 20 m; Kedalaman = 3 m; dan Panjang = 30 m
Volume 3.600 m3/unit
Material Beton
Waktu Detensi 8 jam
Air diffuser piping
Header piping 150A Steel Galvanized Pipe (SGP)
Riser piping 100A SGP and 100A VP
Submerged Manifold Pipe 80A VP
Air Blower
Jumlah 3 set
Kapasitas 10 m3/menit
Daya 11 kW
Type 125A Rotary Blower
Lift Pump
Jumlah 4 set
Kapasitas 3 m3/menit
Daya 11 kW
Type Submersible 150 DL-5-11
Material Cast Iron
Emergency Lift Pump
Jumlah 2 set
Kapasitas 5 m3/menit
Daya 15 kW
Sumber: (PT Ebara Indonesia, 1992)

Tabel 2. 6 Spesifikasi Measuring Box dan Distribution Tank


Aspek Spesifikasi
Measuring Box
Jumlah 1 unit
Dimensi Lebar = 1 m; Kedalaman = 1 m; dan Panjang = 1,5 m
Volume 1,5 m3
Material Cast Iron
Distribution Tank
Jumlah 1 unit

Institut Teknologi Nasional


30

Aspek Spesifikasi
Dimensi Lebar = 3 m; Kedalaman = 3,5 m; dan Panjang = 3 m
Volume 31,5 m3
Material Beton
Mixer 1 set; 2,2 kW
Sumber: (PT Ebara Indonesia, 1992)

(a)

Emergency Lift Pump

(b)

Air Lift
Pump

Inlet Equalization
Basin

(c)
Gambar 2. 15 (a) Unit Equalization Basin
(b) Kondisi Banjir Menggunakan Emergency Pump 2 unit (c) Penempatan Inlet
dan Lift Pump
Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

Institut Teknologi Nasional


31

Measuring Box

Flowmeter

Distribution Tank

(a) (b)

Bar Screen

(c)
Gambar 2. 16 (a) Flowmeter pada Measuring Box
(b) Unit Measuring Box dan Distribution Tank (c) Bar Screen pada unit
Measuring Box
Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

2.8.6 Aeration Tank


Aeration tank (Gambar 2.17) merupakan unit pengolahan air limbah menggunakan
activated sludge yang diinjeksi dengan udara, agar material dalam air akan
berpindah fase dari soluble menjadi unsoluble, sehingga dapat diendapkan.
Aeration tank berupa kolam terbuka yang dilengkapi dengan aerator, tipe aerasi
yang digunakan yaitu fine bubble aeration. Proses pengolahan dengan sistem
aerobic ini dapat meningkatkan degradasi material organik dan menyisihkan
bakteri pathogen. Menurut Irma (2017), supply nutrisi nitrogen dan phosphor tidak
lagi diperlukan karena telah tercukupi dalam air limbah tersebut. Spesifikasi unit
ini disajikan pada Tabel 2.7.

Institut Teknologi Nasional


32

Tabel 2. 7 Spesifikasi Aeration Tank


Aspek Spesifikasi
Jumlah 3 unit
Dimensi Lebar = 22 m; Panjang = 42 m; Kedalaman = 3,7 m
Material Beton
Air Blower
Jumlah 5 unit
Daya 55 kW/unitt
Tipe Aerzen GM 50L
Manufacturing Date 2011
Running Intermitent (max 2 unit)
Sumber: (PT Ebara Indonesia, 1992)

(a) (b)
Gambar 2. 17 (a) Aeration Tank (b) Pipa Distribusi Udara
Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

2.8.7 Final Settling Basin


Final settling basin atau disebut juga dengan clarifier (Gambar 2.18) adalah unit
pengolahan yang berfungsi untuk mengendapkan partikel lumpur hasil proses
biologi. Partikel akan mengendap dan membentuk lumpur pada dasar bak kemudian
dikumpulkan ke dalam bak penampung lumpur. Unit ini berbentuk lingkaran
dengan dasar bak miring. Penempatan bak penampung lumpur berada di tengah.
Pengumpulan lumpur dilakukan secara mekanis menggunakan scrapper agar
lumpur menuju bak penampung. Lumpur yang terkumpul selanjutnya dipompa
menuju unit slurry tank atau diresirkulasi menuju aeration tank. Spesifikasi unit ini
disajikan pada Tabel 2.8.

2.8.8 Treated Water Tank


Treated water tank (Gambar 2.19) merupakan unit untuk menampung air hasil
proses pengolahan yang selanjutnya disalurkan menuju outfall. Air hasil
pengolahan dipompakan dengan 4 buah discharge pump menuju Sungai Cikedokan

Institut Teknologi Nasional


33

melalui perpipaan yang ditanam dalam tanah yang dilengkapi dengan flowmeter
digital. Flowmeter ini berfungsi untuk memantau debit harian air hasil pengolahan
yang dibuang menuju badan penerima. Spesifikasi unit ini disajikan pada Tabel
2.9.
Tabel 2. 8 Spesifikasi Unit Final Settling Basin
Aspek Spesifikasi
Jumlah 3 unit
Dimensi Diameter = 20 m dan Kedalaman = 2,9 m
Surface Loading 11,4 m3/m2.hari
Material Beton
Tipe Center Drive Circular Basin
Scrapper
Tipe Center cage, truss, and blade
Daya 0,4 kW/unitt
Material Mild Steel and Tar-Epoxy Coating
Scum Discharge Pit
Jumlah 1 unit
Dimensi Lebar = 4 m; Kedalaman = 0,8 m; dan Panjang = 4 m
Discharge pump type Submersible 65 DL-5-1.5
Jumlah discharge pump 2 set
Sumber: (PT Ebara Indonesia, 1992)

Scrapper

Gambar 2. 18 Unit Final Settling Basin


Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

2.8.9 Belt Filter Press


Lumpur dari proses pengolahan atau hasil pengendapan pada final settling basin
ditampung pada slurry tank (Gambar 2.20). Kemudian lumpur dipompakan
menuju belt filter press. Tipe belt filter press yang digunakan, yaitu VIP-GLF 150-
SMF. Belt filter press berfungsi untuk memisahkan air dari lumpur menggunakan

Institut Teknologi Nasional


34

tekanan dengan sabuk (belt) yang berjalan. Setelah terbentuk bongkahan (cake)
lumpur ditimbang dan dimasukkan dalam box untuk diangkut ke tempat
pengolahan. Lumpur dikelola oleh pihak ketiga yang memiliki izin mengolah
limbah bahan berbahaya dan beracun (LB3), yaitu PT Prasadha Pamunah Limbah
Industri (PPLI). Terdapat unit sludge drying bed tetapi sudah tidak difungsikan
untuk pengolahan lumpur.

Tabel 2. 9 Spesifikasi Unit Treated Water Tank


Aspek Spesifikasi
Jumlah 1 unit
Dimensi Panjang = 17 m; Kedalaman = 2 m; dan Lebar = 4 m
Volume 200 m3
Material Beton
Waktu Retensi 20 menit
Sumber: (PT Ebara Indonesia, 1992)

Titik Penaatan Effluent

(a)

Flowmeter Effluent
Pembaca Debit

(b) (c)
Gambar 2. 19 (a) Unit Treated Water Tank
(b) Flowmeter yang Dipasang pada Pipa Distribusi Menuju Outfall (c) Alat
Pembaca Debit
Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

Institut Teknologi Nasional


35

Slurry Tank

Belt Filter Press

(a) (b)

Cake lumpur

(c)
Gambar 2. 20 (a) Unit Slurry Tank
(b) Unit Belt Filter Press (c) Cake hasil Filter Press
Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

2.9 Kualitas Air Limbah Influent dan Effluent


Hasil buangan akhir dari IPAL PT EJIP setiap bulannya diuji oleh laboratorium
pemerintah, yaitu Perusahaan Umum Jasa Tirta (PJT II). Parameter yang diuji
terdiri dari 16 parameter. Hal tersebut sesuai dengan standar baku mutu air limbah
bagi kawasan industri yang mengacu pada peraturan yang berlaku. Data kualitas
influent dan effluent IPAL sepanjang bulan April – Juni disajikan dalam Tabel 2.10
dan Tabel 2.11.

Institut Teknologi Nasional


36

Tabel 2. 10 Data Kualitas Influent IPAL pada Tahun 2020


Estate Inlet
Parameter Satuan
Regulation April Mei Juni
Temperature °C 38 28 29 32
pH - 6-9 6,8 7,1 7
Zat Padat Terlarut
mg/l 2000 410 570 470
(TDS)
Zat Padat Tersuspensi
mg/l 500 40 6 133
(TSS)
Klorin bebas (Cl2) mg/l 1 0,3 0,05 0,3
Seng (Zn) mg/l 5 0,2 0,4 1
Mangan (Mn) mg/l 2 <0,03 <0,03 0,2
Besi (Fe) mg/l 5 <0,1 <0,1 <0,1
Tembaga (Cu) mg/l 2 <0,01 0,05 <0,01
Krom Hexavalen
mg/l 0,1 <0,03 <0,03 <0,03
(Cr6+)
Krom Total mg/l 0,5 <0,05 <0,05 <0,05
Nikel (Ni) mg/l 0,2 <0,07 <0,07 <0,07
Kadmium (Cd) mg/l 0,05 <0,01 <0,01 <0,01
Timbal (Pb) mg/l 0,1 <0,09 <0,09 <0,09
Kobalt (Co) mg/l 0,4 <0,1 <0,1 <0,1
Barium (Ba) mg/l 2 <0,004 <0,004 <0,004
Arsen (As) mg/l 0,1 <0,002 <0,002 <0,002
Selenium (Se) mg/l 0,05 <0,004 <0,004 <0,004
Stanum (Sn) mg/l 2 <0,01 <0,01 <0,01
Raksa (Hg) mg/l 0,002 <0,001 <0,001 <0,001
Sianida (CN) mg/l 0,05 <0,004 <0,004 0,01
Amonia Bebas (NH3) mg/l 1 0,2 0,6 0,005
Nitrat (NO3-N) mg/l 20 <0,003 14 <0,003
Nitrit (NO2-N) mg/l 1 <0,004 0,03 0,02
Fenol mg/l 5 0,01 0,2 <0,01
Minyak Nabati mg/l 2 1 1 1
Minyak Mineral mg/l 10 7 6 6
Sulfida (H2S) mg/l 0,05 0,2 0,04 0,3
Fluorida (F) mg/l 2 0,4 0,3 <0,06
BOD5 mg/l 500 87 50 66
COD mg/l 800 287 175 238
Klorida (Cl-) mg/l 600 109 104 75
Sulfat mg/l 400 114 86 83
Warna Pt/co 300 59 31 113
MBAS mg/l 5 0,4 1 <0,04
Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Keterangan:
Melebihi Baku Mutu

Institut Teknologi Nasional


37

Tabel 2. 11 Data Kualitas Effluent IPAL pada Tahun 2020


Permen LH Outlet
Paramater Satuan No. 03 Keterangan
April Mei Juni
Tahun 2010
pH - 6-9 6,8 7,6 6,8 Memenuhi
Zat Padat
mg/l 150 6 25 13 Memenuhi
Tersuspensi (TSS)
Seng (Zn) mg/l 10 0,2 0,2 0,3 Memenuhi
Tembaga (Cu) mg/l 2 <0,01 <0,01 <0,01 Memenuhi
Krom Heksavalen Memenuhi
mg/l 0,5 <0,03 <0,03 <0,03
(Cr+6)
Krom Total ( Cr) mg/l 1 <0,05 <0,05 <0,05 Memenuhi
Nikel (Ni) mg/l 0,5 <0,07 <0,07 <0,07 Memenuhi
Kadmium (Cd) mg/l 0,1 <0,01 <0,01 <0,01 Memenuhi
Timbal (Pb) mg/l 1 <0,09 <0,09 <0,09 Memenuhi
Amonia (NH3-N) mg/l 20 <0,3 2 0,4 Memenuhi
Fenol mg/l 1 <0,01 0,01 <0,01 Memenuhi
Minyak Lemak mg/l 15 2 <1 <1 Memenuhi
Sulfida (H2S) mg/l 1 <0,03 <0,03 <0,03 Memenuhi
BOD5 mg/l 50 8 12 8 Memenuhi
COD mg/l 100 28 30 28 Memenuhi
MBAS mg/l 10 0,4 1 <0,04 Memenuhi
Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Institut Teknologi Nasional


3 BAB III
TINJAUAN PUSTAKA

3.1 Kawasan Industri


Kawasan industri adalah suatu daerah yang dijadikan pusat kegiatan industri yang
dilengkapi sarana dan prasarana penunjang. Kawasan industri dikembangkan dan
dikelola oleh perusahaan yang telah memiliki izin usaha. Infrastruktur dasar yang
wajib tersedia di kawasan industri adalah sebagai berikut (Pemerintah Indonesia,
2015).
1) Instalasi pengolahan air baku.
2) IPAL.
3) Saluran drainase
4) Instalasi penerangan jalan.
5) Jaringan jalan.

Air limbah dari setiap industri yang terdapat dalam suatu kawasan industri
ditampung di IPAL kawasan. Penampungan air limbah disesuaikan dengan aturan
influent di kawasan industri. Pengolahan air limbah di kawasan industri akan
disesuaikan dengan standar effluent yang ditentukan pemerintah (Kwanda, 2000).

3.2 Definisi Limbah


Limbah adalah buangan yang kehadirannya pada suatu saat dan tempat tertentu
tidak dikehendaki lingkungan karena tidak memiliki nilai ekonomi. Tingkat bahaya
keracunan yang disebabkan oleh limbah tergantung pada jenis dan karakteristik
limbah, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Limbah yang
mengandung bahan pencemar akan mengubah kualitas lingkungan, bila lingkungan
tersebut tidak mampu memulihkan kondisinya sesuai dengan daya dukung yang ada
(Kristanto, 2002).

3.3 Definisi Limbah Cair


Air limbah dalam Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor P68
Tahun 2016 tentang Baku Mutu Air Limbah menyatakan bahwa “air limbah adalah
sisa dari suatu dan atau kegiatan yang berwujud cair”. Menurut Chandra (2006), air
limbah adalah cairan buangan yang berasal dari rumah tangga, industri, dan tempat

38
Institut Teknologi Nasional
39

umum lainnya yang mengandung zat-zat yang dapat membahayakan kehidupan dan
kelestarian lingkungan.

Pengolahan air limbah bertujuan untuk mengurangi kandungan bahan pencemar di


dalam air seperti senyawa organik, padatan terlarut, mikroba pathogen, dan
senyawa organik yang tidak dapat diuraikan oleh mikroorganisme yang ada di alam.
Proses pengolahan dilakukan sampai batas tertentu sehingga air limbah tidak
mencemari lingkungan. Peralatan yang digunakan dalam pengolahan limbah
haruslah disesuaikan dengan jenis atau karakteristik limbah dan hasil pengolahan
yang sesuai standar (Sugiharto, 1987).

3.4 Sumber Limbah Cair


Sumber air limbah dikelompokkan menjadi tiga kategori, sumber tersebut sebagai
berikut
1) Air Limbah Domestik
Menurut Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2017, menyatakan bahwa air limbah
domestik ini berasal dari kegiatan permukiman, rumah makan, perkantoran,
perniagaan, apartemen, dan asrama. Pada umumnya air limbah terdiri dari
excreta (tinja dan air seni), air bekas cucian dapur dan kamar mandi.
2) Air Limbah Industri
Air limbah industri adalah limbah yang dihasilkan pada setiap tahap
produksi yang berupa air sisa, air bekas proses produksi, atau air bekas
pencucian peralatan industri. Air limbah industri harus dipantau pada waktu
tertentu sesuai dengan baku mutu yang telah ditetapkan. Air limbah industri
memiliki potensi sebagai pencemaran yang dapat merusak lingkungan
hidup karena limbah tersebut mengandung senyawa organik dan anorganik
dengan jumlah melebihi batas yang ditentukan (Perdana, 2007).

3.5 Karakteristik Air Limbah


Air limbah memiliki karakteristik tertentu, karakteristik air limbah dikelompokkan
menjadi 3, yaitu karakteristik fisik, kimia, dan biologis (Tchobanoglous et al.,
2003).

Institut Teknologi Nasional


40

3.5.1 Karakteristik Fisik


Karakteristik fisik air limbah yang meliputi temperatur, warna, bau, dan kekeruhan.
Karakteristik fisik diuraikan sebagai berikut (Qasim, 1985).
1) Temperatur
Temperatur air buangan sedikit lebih tinggi dibandingkan temperature air
biasa. Temperatur air buangan dipengaruhi adanya aktivitas mikroba,
kelarutan gas dan viskositas.
2) Warna
Warna pada air limbah yang baru umumnya berwarna abu-abu, sedangkan
air limbah yang sudah lama yang tersimpan pada bak penampung akan
bersifat beracun dan warnanya abu-abu pekat atau hitam.
3) Bau
Bau pada air limbah biasanya disebabkan oleh gas yang dihasilkan dari
penguraian bahan organik. Air limbah memiliki bau yang tidak jauh berbeda
dengan air limbah pada tangki septik. Bau berasal dari gas H2S yang
diproduksi oleh bakteri anaerobik yang mereduksi sulfat menjadi sulfit.
Limbah industri dapat mengandung senyawa yang dapat menghasilkan bau
selama proses pengolahan air limbah.
4) Kekeruhan
Kekeruhan pada air limbah disebabkan oleh kandungan suspended solids.
5) Total Suspended Solid (TSS)
TSS merupakan berat kering lumpur yang ada pada air limbah setelah
mengalami penyaringan. Zat tersuspensi dalam air biasanya terdiri dari
fitoplankton, zooplankton, lumpur serta kotoran. Padatan tersuspensi dapat
mempengaruhi kekeruhan dan warna air.

3.5.2 Karakteristik Kimia


Karakteristik kimia diuraikan sebagai berikut.
1) Derajat Keasaman (pH)
pH merupakan salah satu faktor yang sangat penting mengingat pH dapat
mempengaruhi pertumbuhan mikroba di dalam air. Mikroba akan tumbuh
dengan baik pada pH 6,0-8,0. pH juga akan menyebabkan perubahan
kimiawi di dalam air. Apabila pH tidak memenuhi standar maka akan

Institut Teknologi Nasional


41

menyebabkan korosif pada perpipaan dengan bahan logam dan dapat


mengakibatkan beberapa senyawa kimia berubah menjadi racun yang dapat
mengganggu kesehatan manusia (Elloit, 1985).
2) Chemical Oxygen Demand (COD)
Parameter COD untuk menentukan banyaknya oksigen yang diperlukan
untuk mengoksidasi senyawa organik secara kimiawi. Hasil analisis COD
menunjukkan kandungan senyawa organik yang terdapat dalam limbah.
COD adalah jumlah oksigen yang diperlukan agar limbah organik yang ada
di dalam air dapat teroksidasi oleh kalium bichromate sebagai sumber
oksigen menjadi gas CO2 dan H2O serta sejumlah ion chrom. Nilai COD
merupakan ukuran bagi tingkat pencemaran oleh bahan organik. Kadar
COD dalam limbah berkurang seiring dengan berkurangnya konsentrasi
bahan organik yang terdapat dalam air limbah (Tarigan, 2019).
3) Biochemical Oxygen Demand (BOD)
BOD merupakan jumlah oksigen yang dibutuhkan mikroorganisme untuk
mendegradasi bahan organik yang terkandung dalam air limbah.
Kandungan BOD dalam air limbah dapat diturunkan dengan menggunakan
teknologi aerasi bertingkat. Hasilnya terjadi penurunan yang cukup
signifikan pada kondisi waktu aerasi yang lama dan banyaknya
kompartemen yang dilewati (Anwari et al., 2011).
4) Sulfida
Sulfida adalah jenis umum senyawa organosulfur yang mudah dikenal
karena bau dan toksisitas yang tinggi. Bahkan pada konsentrasi rendah,
sulfida dapat menyebabkan tekanan, sementara pada tingkat konsentrasi
yang lebih tinggi dapat mengakibatkan hilangnya kesadaran, kerusakan otak
permanen, atau bahkan kematian. Sulfida dapat dilepaskan melalui
degradasi anaerobik bahan organik dan pengurangan sulfat karena bakteri
respirasi anaerobik. Sulfida sering digunakan dalam aliran limbah industri
untuk meminimalkan pengangkutan beberapa logam beracun, seperti
merkuri, dan masuk ke lingkungan melalui reaksi presipitasi (Azie, 2022).
Konsentrasi sulfida dalam air dan larutan air limbah ditentukan secara
analitis sebagai total sulfida atau sebagai konsentrasi sulfida reaktif (Ertek

Institut Teknologi Nasional


42

et al., 2012). Oleh karena itu, perlu dilakukan pengujian terhadap


kandungan sulfida pada air limbah untuk mencegah pencemaran
lingkungan.
5) Ammonia
Konsentrasi ammonia yang tinggi di dalam air limbah dapat memicu
terjadinya pencemaran apabila dibuang langsung tanpa adanya pengolahan
(Ulliaji et al., 2016). Sumber ammonia secara alami di perairan berasal dari
hidrolisis protein dan urea. Keberadaan urea merupakan salah satu indikasi
pencemaran zat organik di dalam air. Ammonia biasanya menimbulkan
aroma yang tajam, apabila berada di air akan menyebabkan perubahan fisik
air (Sugesti, 2020). Permasalahan yang ditimbulkan karena adanya zat
organik berlebih di dalam air akan menyebabkan gangguan kesehatan
makhluk hidup, dan menyebabkan korosif pada benda dengan material
logam (Sutrisno, 2004).
6) Fenol
Senyawa fenol atau asam karbolat benzenol merupakan salah satu jenis zat
kristal tak berwarna yang memiliki bau khas. Senyawa fenol salah satu
pencemar air yang berbahaya bagi ekosistem hayati karena bersifat toksik
dan mudah larut dalam air. Apabila konsentrasi fenol tinggi pada badan air
dapat menyebabkan penyimpangan reproduksi pada zooplankton dan
invertebrate yang merupakan kelompok sumber makanan bagi ikan dan
dapat menyebabkan kerusakan genetik dan gangguan sistem kekebalan
tubuh ikan, sehingga dapat menyebabkan kematian (Prasetia & Walukow,
2021).
7) Minyak dan Lemak
Minyak dan lemak merupakan senyawa organik yang berasal dari alam dan
tidak dapat larut di dalam air namun dapat larut dalam pelarut organik non-
polar. Minyak dan lemak yang terdapat di perairan akan berada di lapisan
permukaan karena memiliki massa jenis yang lebih rendah dari air. Lapisan
minyak dan lemak yang terakumulasi akan menghalangi masuknya sinar
matahari ke dalam air sehingga tumbuhan air tidak mampu melakukan

Institut Teknologi Nasional


43

fotosintesis. Selain itu, minyak dan lemak mampu mengikat oksigen yang
dibutuhkan biota air untuk respirasi (Maharani, 2017).
8) MBAS
MBAS adalah indikator penggunaan deterjen atau sabun. Busa yang
dihasilkan deterjen atau sabun merupakan hasil penyulingan minyak bumi
yang ditambahi berbagai bahan kimia sehingga dapat merusak ekosistem
(Hanny Aryantie et al., 2018).
9) Kadmium
Kadmium memiliki karakteristik berwarna putih keperakan seperti logam
aluminium, tahan panas, tahan terhadap korosi. Kadmium digunakan untuk
elektrolisis, bahan pigmen untuk industri cat, enamel, dan plastik. Kadmium
merupakan salah satu jenis logam berat yang berbahaya karena elemen ini
berisiko tinggi terhadap pembuluh darah (Darmono, 2001). Kadmium
berpengaruh terhadap manusia dalam jangka waktu panjang dan dapat
terakumulasi pada tubuh khususnya hati dan ginjal. Logam kadmium
biasanya dalam bentuk campuran dengan logam lain seperti Zn, Cu, Pb,
dalam jumlah kecil (Istarani & Pandebesie, 2014).
10) Krom Heksavalen (Cr6+)
Kromium heksavalen merupakan bentuk logam Cr yang paling banyak
dipelajari sidat racunnya. Sifat racun yang dibawa oleh logam ini dapat
mengakibatkan terjadinya keracunan kronis, akut, dan menyebabkan
kanker. Kromium hekavalen dalam perairan lebih berbahaya dibandingkan
kromium trivalent, karena. memiliki kelarutan dan mobilitasnya tinggi,
sehingga bersifat sangat aktif dan beracun (Hariyanti & Razif, 2019).
11) Tembaga
Logam tembaga banyak dijumpai di dalam air limbah pelapisan logam,
industri kawat, cat, pengerjaan logam, pabrikasi papan sirkuit, dan lainnya.
Konsentrasi logam tembaga di dalam air limbah bervariasi dari beberapa
ribuan mg/l untuk air limbah pencelupan pelapisan logam sapai beberapa
mg/l untuk air limbah proses pencucian. Logam tembaga di dalam air
limbah dapat dihilangkan dengan cara pengendapan sebagai logam
tembaga, dan juga proses pertukaran ion. Proses yang umumnya banyak

Institut Teknologi Nasional


44

digunakan adalah proses pengendapan logam tembaga sebagai garam atau


hidroksida tak larut dalam air. Cara yang banyak dipakai dalam pengolahan
tembaga adalah proses pengendapan dengan Ca(OH)2 atau NaOH. Dengan
menambahkan NaOH dan mengatur pH antar 8,5 – 9,5 hidroksida tembaga
beserta logam-logam berat lainnya dapat mengendap sempurna (Said,
2017).
12) Timbal
Logam timbal banyak ditemukan dalam air limbah industri pabrikasi papan
sirkuit, baterai, perakitan elektronik, air lindi pembuangan sampah, dan
lainnya. Timbal hidroksida merupakan hidroksida logam yang agak larut di
dalam air, oleh karena itu penghilangan logam timbal tidak dapat dilakukan
dengan pengendapan hidroksida dengan cara pengaturan pH. Timbal di
dalam air limbah dapat dihilangkan dengan cara pengendapan sebagai
sulfida pada pH 7,5 – 8,5. Selain itu limbah di dalam air dapat juga
diendapkan sebagai karbonat pada pH 7,5 – 8,5. Penghilangan logam timbal
di dalam air dapat juga secara efektif dilakukan dengan proses pertukaran
ion (Said, 2017).
13) Nikel
Logam nikel banyak dijumpai di dalam air limbah industri pelapisan logam,
metal, baja, kimia, dan lainnya. Pengolahan senyawa nikel umumnya
dilakukan dengan cara mengendapkan dengan kapur (lime) yang dilakukan
pada pH sekitar 12. Pengendapan senyawa nikel dapat dilakukan dengan
ferosulfat pada pH 10 (Said, 2017).
14) Seng
Penghilangan logam seng dapat dilakukan dengan cara pengendapan
sebagai hidroksida dengan penambahan kapur, Ca(OH)2 atau NaOH.
Dengan mengatur pH air dengan nilai tertentu akan dihasilkan proses
pengendapan yang optimum (Said, 2017).

3.5.3 Karakteristik Biologi


Karakteristik biologi pada air limbah berperan penting dalam pengontrolan
terhadap mikroorganisme patogen karena dasar pengolahan dipengaruhi oleh
mikroorganisme atau bakteri dalam proses dekomposisi dan stabilisasi bahan

Institut Teknologi Nasional


45

organik. Organisme tidak hanya berada pada air limbah tetapi juga pada air
permukaan seperti bakteri, jamur, alga, protozoa, dan virus yang hanya bisa dilihat
menggunakan mikroskop. Organisme yang bersifat patogen, yaitu bakteri,
protozoa, cacing, dan virus (Eddy, 2003).

3.6 Karakteristik Air Limbah Industri


Berdasarkan karakteristiknya, air limbah industri secara garis besar dapat dibagi
menjadi beberapa kelompok (Said, 2017).
1) Air limbah yang mengandung konsentrasi zat organik yang relatif tinggi,
seperti industri makanan; kimia; minyak nabati atau hewani; obat-obatan;
lem atau perekat gelatin; pulp dan kertas; dan sebagainya.
2) Air limbah industri yang mengandung konsentrasi zat organik relatif
rendah, seperti industri pengemasan makanan; pemintalan; serat; kimia;
minyak; batu bara; laundry; dan sebagainya.
3) Air limbah industri yang mengandung zat organik berbahaya beracun,
seperti industri penyamakan kulit; barang dengan bahan baku kulit; besi
baja; kimia insektisida; herbisida; dan sebagainya.
4) Air limbah industri yang mengandung zat organik umum, seperti industri
kimia; pupuk anorganik; kimia anorganik; pencucian pada industri logam;
keramik; dan sebagainya.
5) Air limbah industri yang mengandung zat anorganik berbahaya beracun,
seperti industri pelapisan logam (electroplating), baterai, dan sebagainya.

3.6.1 Industri Pelapisan Logam


Pada industri pelapisan logam terdapat proses pencucian, penetralan, penghilangan
lemak, pencucian dengan asam, dan pelapisan. Air limbah industri tersebut
umumnya mengandung sianida, krom, nikel, zat besi, seng, tembaga, kadmium,
asam, alkali, fluor, dan lainnya (Said, 2017).

3.6.2 Industri Kimia Organik Kompleks


Berbagai industri manufaktur menggunakan bahan kimia organik kompleks. Ini
termasuk pestisida, farmasi, cat dan pewarna, petrokimia, detergen, dan lainnya.
Air limbah dapat terkontaminasi oleh bahan pencemar misalnya feed stock, material

Institut Teknologi Nasional


46

hasil bahan pembersih, solvent (pelarut) atau bahan lain seperti plasticizer (Said,
2017).

3.6.3 Industri Tekstil


Bahan pewarna banyak digunakan untuk pewarnaan serat alami atau serat sintetis,
serta bahan pembantu pada industri tekstil. Prosesnya sangat kompleks dan kualitas
air limbah yang dihasilkan juga sangat bervariasi. Umumnya konsentrasi BOD
berkisar 200-500 mg/l dan konsentrasi SS berkisar 50-400 mg/l (Said, 2017).

3.6.4 Industri Farmasi


Air limbah farmasi dan industri kosmetik mengandung parameter polutan yang
bervariasi tergantung dari jenis produknya. Di dalamnya terkandung polutan
organik maupun anorganik serta senyawa detergen dengan konsentrasi yang cukup
tinggi (Said, 2017)

3.6.5 Air Limbah Industri Makanan


Air limbah yang dihasilkan oleh industri pertanian dan makanan memiliki
karakteristik yang berbeda bila dibandingkan dengan air limbah domestik. Air
limbah industri pertanian dan makanan umumnya tidak beracun dan dapat terurai
secara biologis, tetapi konsentrasi zat organik (BOD) dan padatan tersuspensi
sangat tinggi. Senyawa polutan yang ada di dalam air limbah industri pertanian dan
makanan seringkali sangat kompleks untuk diprediksi disebabkan oleh perbedaan
konsentrasi BOD serta pH air limbah yang keluar dari produksi sayuran, buah-
buahan, daging, dan dapat juga disebabkan oleh panenan atau proses industri
makanan musiman.

Proses industri makanan dari bahan baku sering memerlukan air dengan kualitas
yang tinggi dalam jumlah yang besar. Proses pencucian sayuran dan buah-buahan
menghasilkan air limbah yang mengandung partikel padatan, dan juga
kemungkinan zat organik terlarut serta bahan detergen atau sufaktan.

Air limbah yang berasal dari industri proses makanan jadi yang dihasilkan dari
proses pemasakan mengandung polutan organik yang tinggi serta kemungkinan
mengandung garam, zat pewara, asam atau alkali dan juga minyak lemak dengan
jumlah yang cukup besar (Said, 2017).

Institut Teknologi Nasional


47

3.7 Pengolahan Limbah Cair Industri


Proses pengolahan air buangan industri dilakukan melalui beberapa tahapan, yaitu
tahap pengolahan fisik, kimiawi, dan biologis serta tahapan pengolahan lumpur.
Proses pengolahan secara fisik adalah pemisahan berdasarkan ukuran partikel
melalui tahapan yang umumnya melalui tahapan flokulasi, sedimentasi, dan
penyaringan. Pengolahan secara kimiawi dilakukan dengan menambahkan zat
kimia ke dalam air buangan untuk menyederhanakan senyawa kimia yang
berbahaya melalui tahapan pengendapan, penyerapan, dan desinfeksi. Proses
pengolahan secara biologis dilakukan dengan cara memanfaatkan mikroorganisme
sebagai agen pengurai air buangan. Tahapan pengolahan lumpur adalah mengolah
lumpur sebelum dibuang ke pembuangan akhir. Pengolahan air buangan dilakukan
melalui tahapan yang dikenal sebagai berikut.
1) Tahapan pengolahan fisik
Pengolahan air buangan secara fisik berguna untuk menyaring benda-benda
kasar atau padatan-padatan yang terdapat dalam air buangan. Pemisahan
padatan-padatan dari cairan atau air limbah merupakan tahapan pengolahan
yang sangat penting untuk mengurangi beban dan mengembalikan bahan-
bahan yang bermanfaat serta mengurangi risiko rusaknya peralatan akibat
adanya penyumbatan (clogging) pada pipa, valve, dan pompa.
2) Tahapan pengolahan kimia
Proses pengolahan kimia biasanya digunakan pada IPAL untuk netralisasi
limbah asam maupun basa, memperbaiki proses pemisahan lumpur,
memisahkan padatan yang terlarut, mengurangi konsentrasi minyak dan
lemak, meningkatkan efisiensi instalasi flotasi dan filtrasi, serta
mengoksidasi warna dan racun.
3) Tahapan pengolahan biologi
Proses pengolahan secara biologi dilakukan dengan cara memanfaatkan
mikroogranisme sebagai agen pengurai limbah. Mikroorganisme tersebut
diperoleh dengan cara memanfaatkan kerja lumpur aktif.
4) Tahapan pengolahan lumpur
Pengolahan lumpur dilakukan dengan tujuan menghasilkan lumpur yang
memiliki kadar air yang rendah dan kualitas yang baik. Sehingga pada saat

Institut Teknologi Nasional


48

dibuang ke lingkungan pembuangan akhir tidak menurunkan kualitas


lingkungan tersebut. Karakteristik lumpur yang dihasilkan dari unit
pengolahan limbah masih banyak mengandung air.

3.7.1 Pengolahan Secara Fisik


Beberapa contoh dari pengolahan limbah cair fisik (Tchobanoglous et al., 2003).
1) Screen: bertujuan untuk menghilangkan padatan kasar yang terdapat pada
air limbah yang masuk ke dalam air IPAL. Prinsip kerja screen adalah
menghilangkan padatan kasar yang dapat membahayakan IPAL dan
berpotensi mengurangi efektivitas proses pengolahan. Saringan halus
biasanya ditempatkan setelah screen untuk mencegah lolosnya padatan
seperti biosolid.
2) Communitor: bertujuan untuk mencacah padatan menjadi berukuran 6-20
mm tanpa menghilangkan cacahan tersebut dari aliran air limbah.
3) Bak equalisasi: bertujuan untuk menghomogenkan limbah. Prinsip kerja
bak ekualisasi adalah menghomogenkan aliran agar tidak terjadi shock
loading.
4) Mixing dan flokulasi: bertujuan untuk mencampurkan berbagai macam
substansi membentuk flok pada air limbah. Prinsip kerja dari mixing adalah
mencampurkan bahan kimia dengan air limbah, sedangkan flokulasi adalah
proses pembentukan flok dari pencampuran partikel bahan kimia. Mixing
dan flokulasi dapat meningkatkan efisiensi penyisihan TSS dan BOD.
5) Sedimentasi: bertujuan untuk menghilangkan partikel diskrit dan TSS.
6) Grit Chamber: bertujuan untuk menghilangkan padatan yang mengandung
pasir, batuan, dan material yang berat lainnya yang memiliki kecepatan dan
spesific gravity lebih besar dari partikel organik.
7) Flotasi: bertujuan untuk menghilangkan partikel tersuspensi dan padatan.
Prinsip kerja flotasi adalah mengumpulkan partikel yang melayang atau
muncul dipermukaan.
8) Aerasi: bertujuan untuk menyuplai udara atau oksigen murni pada air
limbah menggunakan diffuser.
9) Filtrasi: bertujuan untuk menghilangkan TSS.

Institut Teknologi Nasional


49

3.7.2 Pengolahan Secara Kimia


Beberapa contoh dari pengolahan limbah cair secara kimia (Tchobanoglous et al.,
2003).
1) Oksidasi: bertujuan untuk mengubah bentuk dari komponen organik seperti
menghilangkan BOD, ammonia, dan menghancurkan mikroorganisme.
2) Koagulasi: bertujuan untuk menstabilkan partikel pada air limbah untuk
membuatnya menjadi flok perikinetik dan orthokinetik.
3) Desinfeksi: bertujuan untuk mengontrol tumbuhnya bakteri pada saluran,
biasanya menggunakan desinfektan klorin, komponen klorin, bromin, dan
ozon.
4) Netralisasi: bertujuan untuk mengontrol pH.
5) Presipitasi: bertujuan untuk menghilangkan TSS dan BOD pada
sedimentasi, selain itu juga dapat menghilangkan fosfor, logam berat, dan
sebagai pengontrol korosi yang disebabkan H2S.
6) Stabilisasi kimia: bertujuan untuk menstabilkan keluaran limbah.
7) Ion exchange: bertujuan untuk menghilangkan ammonia, logam berat,
TDS, dan komponen organik.

3.7.3 Pengolahan Secara Biologi


Beberapa contoh dari pengolahan limbah cair secara biologi (Tchobanoglous et al.,
2003).

1) Activated sludge: prinsip kerja activated sludge adalah menumbuhkan


bakteri aerobik secara bebas (suspended growth), bertujuan untuk
menghilangkan BPD dan melakukan proses nitrifikasi.
2) Trickling filter dan rotating biological contractor: prinsip kerjanya, yaitu
untuk menumbuhkan bakteri pada suatu media (attached growth) bertujuan
untuk menghilangkan BOD dan melakukan nitrifikasi.
3) Kolam aerobik: merupakan kolam yang digunakan untuk menampung
limbah dengan mikroorganisme aerobik yang bertujuan untuk
mendegradasi BOD.

Institut Teknologi Nasional


50

4) Kolam anaerobik: merupakan kolam yang digunakan untuk menampung


limbah dengan mikroorganisme aerobik yang bertujuan untuk
mendegradasi BOD dan menstabilkan limbah.
5) Kolam Fakultatif: merupakan kolam yang digunakan untuk menampung
limbah dengan mikroogranisme fakultatif yang bertujuan untuk
mendegradasi BOD.

3.8 Unit Pengolahan Limbah Cair


Unit-unit pengolahan limbah cair diuraikan sebagai berikut.

3.8.1 Sumur Pengumpul


Sumur pengumpul merupakan suatu unit berbentuk bak yang digunakan untuk
mengumpulkan sementara air limbah yang masuk dari saluran air limbah. Sehingga
pada dasarnya dalam sumur pengumpul tidak terjadi pengolahan apapun.
Pengumpulan sementara ini bertujuan untuk menyediakan air limbah secara
kontinyu untuk masuk ke unit setelahnya. Penggunaan sumur pengumpul pada
pengolahan pendahuluan (primary treatment) sebagai berikut (Qasim, 1985).
• Menampung air limbah dari saluran pembawa sebelum air limbah tersebut
dialirkan ke pengolahan air limbah selanjutnya. Sumur pengumpul
umumnya digunakan untuk instalasi pengolahan yang memiliki hilir saluran
pembawa (sewer) yang dalam.
• Mengatasi masalah operasional yang disebabkan variasi debit dan
konsentrasi air limbah.
• Menstabilkan variasi debit dan konsentrasi air limbah yang akan masuk ke
unit bangunan pengolahan air limbah, sehingga tidak terjadi shock loading
yang konstan.

Beberapa keuntungan dari sumur pengumpul antara lain:


• Pengolahan biologis dapat ditingkatkan karena shock loading dapat
diperkecil, inhibitor dapat diencerkan dan pH dapat distabilkan.
• Kualitas dari effluent, kinerja thickening dan sedimentasi II setelah
pengolahan biologis dapat ditinggalkan melalui solid loading yang konstan.

Institut Teknologi Nasional


51

• Mass loading yang konstan dapat meningkatkan kontrol pembubuhan bahan


kimia pengolahan secara kimiawi. Kriteria desain waktu detensi untuk
sumur pengumpul ≤ 10 menit

3.8.2 Screening
Screening (Gambar 3.1) berfungsi untuk menyaring benda-benda padat dan kasar
yang ikut terbawa dalam air buangan. Agar benda-benda tersebut tidak
mengganggu aliran saluran, merusak alat, dan mencegah penyumbatan (clogging).
Screen yang digunakan bisa berbentuk bar screen (batang jeruji) perforated plate
(plat berlubang) berlubang atau yang lainnya. Jenis screen dapat dibedakan menjadi
dua tipe berdasarkan perbedaan bukaan atau jarak antar bar, yaitu bar screen dan
fine screen.

Bar screen atau disebut juga dengan saringan jeruji adalah saringan berbentuk
batang-batang horizontal atau kawat sejajar, kisi-kisi, wire mesh, atau pelat
berlubang, dan bukaannya umumnya adalah kisi melingkar atau persegi panjang
dengan jarak ± 15 mm. Deskripsi saringan kasar disajikan dalam Tabel 3.1. Unit
ini merupakan salah satu unit pretreatment dalam IPAL, berfungsi memisahkan
padatan besar yang berpotensi masuk dalam unit pengolahan air limbah dan
merusak unit-unit pengolahan (pompa, valves, pipa) seperti sampah, kayu, ranting,
dan lainnya (Tchobanoglous et al., 2003). Kriteria desain screen disajikan dalam
Tabel 3.2. dan faktor bentuk batas dalam Tabel 3.3.

Fine screen memiliki bukaan 2,3 – 6 mm, ada juga yang memiliki bukaan < 2,3
mm. Biasanya untuk pembersihan fine screen dilakukan secara mekanis. Fine
screen terdiri dari fixed screen dan movable screen. Fixed atau static screen
dipasang permanen dengan posisi vertikal, miring, atau horizontal. Movable screen
harus dibersihkan secara berkala. Kedua tipe saringan halus tersebut juga dapat
menghilangkan padatan tersuspensi lemak dan kadang dapat meningkatkan oksigen
terlarut (DO level) air limbah (Said, 2017).

Persamaan yang digunakan dalam perhitungan unit screen adalah sebagai berikut.

Lebar bar screen


Lebar bar screen = (n celah × lebar celah) + ((n celah -1) × lebar bar) (3. 1)

Institut Teknologi Nasional


52

Jumlah bar
Jumlah bar = n celah – 1 (3. 2)

Lebar bukaan antar bar total (Lt)


Lt = b × n bar (3. 3)

Panjang kisi yang terendam air (Ls)


Ls peak (Qpeak) = h peak / sin α (3. 4)

Ls min (Qmin) = h min / sin α (3. 5)

Tabel 3. 1 Deskripsi Saringan Kasar


Tipe Lokasi Deskripsi
Bar rack atau bar screen Di depan stasiun pompa atau Bar screen dapat dibersihkan
unit pemisah pasir (grit secara manual atau mekanik.
chamber) Untuk pembersihan secara
manual biasanya digunakan
untuk instalasi pengolahan air
limbah kapasitas kecil.
Coarse wovenwire screen Di belakang bar screen atau Bentuknya bermacam-
di depan trickling filter macam: datar, keranjang,
sangkar, disk. Digunakan
untuk memisahkan padatan
dengan ukuran yang relatif
kecil. Pembersihan dilakukan
dengan cara mengambil
saringan dari bak atau saluran.
Ada tipe yang menggunakan
screen yang dapat digerakkan
atau dipindahkan seperti pada
saringan halus. Padatan yang
tersaring dipisahkan secara
kontinyu ke dalam
penampung, bukaan screen
bervariasi antara 3 – 20 mm
tergantung kebutuhan.
Communitor Digabungkan dengan Communitor terdiri dari
saringan kasar peralatan seperti grinder dan
memotong material yang
tertangkap oleh screen.
Communitor pencacah dalam
drum yang berputar.
Sumber: (Said, 2017)

Institut Teknologi Nasional


53

Tabel 3. 2 Kriteria Desain Bar Screen


Pembersihan
Parameter Pembersihan Mekanik
Manual
Lebar penampang batang (mm) 4–8 8 – 10
Tebal penampang batang (mm) 25 – 50 50 – 75
Jarak antar batang (mm) 25 – 75 10 – 50
Slope dari vertical (°) 45 – 60 75 – 85
Kecepatan melalui celah (m/detik) 0,3 – 0,6 0,6 – 1,0
Kehilangan tekan melalui celah (mm) 150 150
Sumber: (Eddy, 2003)

Tabel 3. 3 Faktor Bentuk Batang β


No. Tipe Bar β
1. Segi empat dengan sisi tajam 2,42
Segi empat sisi semicircular menghadap up-
2. 1,83
stream
3. Circular 1,79
Segi empat sisi semicircular menghadap up-
4. 1,67
stream dan down-stream.
5. Tear 0,76
Sumber: (Eddy, 2003)

Gambar 3. 1 Unit Bar Screen


Sumber: (Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia, 2017)

3.8.3 Grit Chamber


Dalam proses pengolahan air limbah pasir, kerikil halus, dan juga benda-benda lain
seperti kepingan logam, pecahan kaca, tulang, dan lain-lain yang tidak dapat
membusuk dan harus dipisahkan terlebih dahulu. Hal ini dilakukan untuk:
• Melindungi kerusakan pada peralatan mekanik seperti pompa dan flow
meter yang menyebabkan abrasi atau kebuntuan;

Institut Teknologi Nasional


54

• Untuk menjaga atau mencegah kebuntuan di dalam sistem perpipaan dan


terjadi pengendapan di dalam saluran;
• Untuk mencegah pengerakan (cementing) di dasar bak pengendapan awal
atau bak pengolah lumpur (sludge digesting); dan
• Untuk mengurangi atau menghilangkan akumulasi dari material inert yang
tidak dapat terurai di dalam bak aerasi atau reaktor biologis serta bak
pengolah lumpur yang akan mengakibatkan kerugian volume (loss of usable
volume).

Penentuan tata letak bak pemisah pasir, pertimbangan yang utama adalah untuk
melindungi kerusakan pada peralatan mekanik seperti pompa dan lainnya. Oleh
karena itu umumnya bak pemisah pasir diletakkan atau dipasang sebelum pompa
air baku limbah (raw sewage pump). Tetapi terkadang kondisi saluran selalu dalam
untuk peletakan bak pemisah pasir. Untuk kondisi yang demikian, bak pemisah
pasir diletakkan sesudah pompa atau digabungkan dengan bak pengendap awal.
Keuntungan atau kerugian mengenai berbagai letak pemisah pasir dirangkum pada
Tabel 3.4.

Pemilihan tipe bak pemisah pasir didasarkan pada beberapa faktor seperti jumlah
dan kuantitas pasir (grit), serta pengaruh grit terhadap treatment. Bak pemisah pasir
umumnya dikategorikan dalam dua jenis, yaitu tipe selective removal dan tipe
pemisah pasir dan menghilangkan organik yang ada di dalam air limbah. Pasir atau
grit secara selektif dipisahkan dari organik lainnya di dalam bak pemisah pasir
dengan kontrol kecepatan atau bak pemisahan pasir dengan aerasi (aerated grit
chamber).

Grit atau pasir di dalam air limbah memiliki berat jenis 1,5 – 2,7, sedangkan zat
organik (organic matter) mempunyai berat jenis 1,02. Dengan demikian untuk
memisahkan grit dengan material organik dapat dilakukan dengan pengendapan
bertahap (differential sedimentation).

Institut Teknologi Nasional


55

Tabel 3. 4 Keuntungan atau Kerugian Letak Bak Pemisah Pasir


Lokasi Keuntungan Kerugian
Seringkali konstruksi terletak di
dalam tanah sehingga biaya
Perlindungan terhadap
Sebelum pompa air limbah konstruksi lebih mahal, dan
kerusakan pompa maksimum.
pengambilan pasir (grit) ke
permukaan lebih susah.
Tidak terlalu masuk ke dalam Kadang-kadang terjadi masalah
Sesudah pompa tanah dan pengambilan pada pemakaian pompa. Operasi
material endapan lebih mudah. pompa tidak normal.
Biasanya biaya konstruksi
Digabungkan dengan bak Perlindungan terhadap pompa
lebih murah, pemeliharaan dan
pengendapan awal kurang.
pembersihan mudah.
Sumber: (Said, 2017)

Bak pemisah pasir dengan kontrol kecepatan adalah seperti bak pengendap dengan
bentuk sempit dengan kontrol kecepatan pada kondisi terbaik. Pada beberapa bak
pemisah pasir, untuk kontrol kecepatan dilakukan dengan menggunakan multiple
channel (multi saluran). Yang lebih ekonomis dan dapat mengontrol aliran atau
kecepatan yang lebih baik adalah dengan menggunakan peralatan kontrol (control
section) pada bagian belakang bak (channel). Peralatan kontrol ini dapat
mempertahankan kecepatan yang terkontrol di dalam bak terhadap perubahan
aliran.

Bak pemisah aerasi digunakan secara luas untuk memisahkan grit secara selektif .
bentuknya hampir sama dengan bak aerasi aliran spiral. Aliran spiral di dalam bak
didapatkan dengan cara mendifusi udara bertekanan ke dalam air. Kecepatan udara
diatur untuk mendapatkan kecepatan aliran dekat bak sedemikian rupa sehingga
cukup untuk mengendapkan pasir (grit) dengan berat jenis 2,5 dan diameter lebih
besar atau sama dengan 65 mesh (0,21 mm), dan umumnya digunakan untuk plant
dengan skala medium atau besar. Deskripsi kriteria desain grit chamber disajikan
dalam Tabel 3.5.

Institut Teknologi Nasional


56

Tabel 3. 5 Kriteria Desain Grit Chamber


No. Parameter Kriteria Desain Keterangan
Lebar bak adalah untuk memberikan aksi
1. Panjang 7,5- 20 m
putaran aliran dalam bak.
2. Lebar 1,5 – 7,0 m -
3. Kedalaman 2–5m -
4. Rasio panjang/lebar 2,5:1 – 5:1 -
Kecepatan aliran -
5. 0,6 – 0,8 m/detik
pada permukaan
Jika bak pemisah pasir digunakan untuk
pre aerasi atau untuk memisahkan grit
Waktu detensi pada
6. 2 – 5 menit dengan ukuran yang lebih kecil dari 65
aliran puncak
mesh (0,21 mm) maka dibutuhkan waktu
tinggal yang lebih lama.
Udara yang lebih banyak diberikan untuk
bak pemisah pasir yang lebih lebar dan
lebih dalam. Untuk kecepatan udara 4,6
– 8 liter/det.m dan untuk ukuran bak 3,5
– 5 m lebar, kedalaman 4,5 m akan
memberikan kecepatan permukaan
7. Suplai udara -
sekitar 0,5 – 0,7 m /detik. Kecepatan di
dasar bak kurang lebih 75% dari
kecepatan permukaan. Kecepatan 0,23
m/detik dibutuhkan untuk dapat
bergeraknya partikel 0,2 mm bergerak
sepanjang dasar tangki.
Struktur inlet dan outlet harus cukup
untuk mencegah terjadinya aliran tingkat
turbulensi. Struktur inlet dalam bak
harus dibuat sedemikian rupa agar aliran
Struktur inlet dan influen dan outlet harus harus dirancang
8. -
outlet sedemikian rupa agar kecepatan aliran
pada bagian tersebut lebih besar atau
sama dengan 0,3 m/detik untuk berbagai
kondisi untuk mencegah terjadinya
pengendapan grit.
Buffle digunakan untuk menambah
efisiensi pemisahan grit. Jika panjang
9. Buffle -
bak jauh lebih besar dari lebar bak
dipakai buffle melintang.
Yang harus diperhatikan untuk geometri
bak adalah letak diffuser udara, slope
dasar bak, hoper dan peralatan
10. Geometri bak -
pengambilan endapan yang terkumpul.
Diffuser udara umumnya diletakkan kira-
kira 0,6 m diatss bak yang miring.
Sumber: (Said, 2017)

Institut Teknologi Nasional


57

3.8.4 Bak Ekualisasi


Flow equalization/bak ekualisasi adalah peredam variasi aliran untuk mencapai
aliran konstan atau hampir konstan dan dapat diterapkan dalam beberapa situasi
yang berbeda, tergantung pada karakteristik dari sistem pengumpulan. Unit
ekualisasi mampu menurunkan fluktuasi karakteristik limbah cair melalui dua
prinsip yaitu penabungan dan pengadukan. Kerja unit ekualisasi penabungan
limbah cair dengan kuantitas berlebih akan ditahan dan ditabung terlebih dahulu di
dalam suatu tangki untuk kemudian dilepaskan pada saat limbah cair yang masuk
memiliki kuantitas rendah. Penabungan aliran limbah cair ini umumnya dilakukan
untuk menurunkan fluktuasi karakteristik kuantitatif limbah cair (Reynolds &
Richards, 1996).

Fluktuasi debit limbah cair dapat dilihat dari pergerakan tinggi muka air yang
ditabung di dalam tangki. Tinggi muka air yang turun menunjukan bahwa aliran
effluent lebih besar dari aliran masuk (Qout<Qo). Prinsip pengadukan akan membuat
limbah cair memiliki karakteristik kualitatif limbah cair yang lebih seragam atau
homogen (Reynolds & Richards, 1996).

Berbagai senyawa kimia yang terkandung dalam limbah cair, jika diaduk
secukupnya akan tercampur sehingga membentuk komposisi yang lebih seragam.
Pengadukan dibutuhkan gaya mekanik yang dapat memberikan turbulensi tinggi.
Semakin tinggi turbulensi maka proses penyeragaman karakteristik limbah cair
akan semakin cepat. Pengadukan dapat dilakukan secara hidrolis dan mekanis.
Metoda hidrolis yang sering digunakan adalah penghambatan aliran. Pencampuran
mekanik sering dilakukan dengan menggunakan mixer dan aerator (Reynolds &
Richards, 1996).

Seluruh prinsip diatas diterapkan ke bagian-bagian unit ekualisasi. Unit ini


memiliki suatu tangki dengan volume yang cukup untuk menabung kelebihan
limbah cair. Untuk melakukan penyeragaman nilai Qout, unit ini juga dilengkapi
oleh sistem pengaturan efluen yang biasanya terdiri dari katup pengatur aliran atau
pompa. Bagian-bagian tersebut memiliki fungsi untuk menurunkan fluktuasi debit
limbah cair sedangkan alat pengaduk memiliki fungsi untuk menyeragamkan
fluktuasi karakteristik kualitatif limbah cair (Reynolds & Richards, 1996).

Institut Teknologi Nasional


58

Unit ekualisasi merupakan suatu sistem yang sederhana dan pengendaliannya hanya
dilakukan melalui nilai debit effluent (Qout) agar selalu mencapai nilai Qout rata-rata.
Pada saat Qout>Qout rata-rata dan tinggi muka air semakin tinggi, maka harus
memperkecil bukaan katup sehingga Qout tetap konstan (Reynolds & Richards,
1996).

Alat pengaduk (mixer) bertanggung jawab untuk memberikan turbulensi ke dalam


isi tangki yang pada akhirnya akan membentuk penyeragaman karakteristik
kualitatif limbah cair. Alat ini tidak perlu digunakan jika unit ekualisasi hanya
digunakan untuk mengurangi fluktuasi karakteristik kuantitatif limbah cair
(Reynolds & Richards, 1996). Kriteria desain bak ekualisasi disajikan dalam Tabel
3.6. Keuntungan dari pemakaian bak ekualisasi adalah sebagai berikut.
• Kinerja pengolahan biologis dapat diminimalisasi karena beban organik
telah tereduksi, inhibitor dapat dilarutkan dan pH stabil.
• Kualitas effluent cenderung stabil dan beban solid berkurang.
• Komposisi air limbah setelah bak ekualisasi menjadi lebih baik.
• Proses pengolahan biologis akan semakin baik karena kemungkinan
terjadinya shock loading dapat diminimalkan.
• Kualitas effluent dan kemampuan pemadatan (thickening) pada akhir bak
pengendap meningkat disebabkan adanya beban padatan yang konstan,
• Bak ekualisasi membuat air limbah bercampur sempurna sehingga
menghasilkan larutan air limbah yang homogen.
• Jika terjadi perubahan beban secara mendadak dapat dihindari, dan diatur
hingga menjadi konstan.

Kerugian dari bak ekualisasi adalah.


• Membutuhkan lahan yang lebih luas dalam suatu instalasi pengolahan.
• Biaya meningkat dari segi operasional dan pemeliharaan.
• Menjaga bau yang disebabkan dari pengolahan agar tidak sampai ke area
pemukiman.

Penempatan bak ekualisasi di tempatkan sebagai berikut (Eddy, 2003).

Institut Teknologi Nasional


59

• Bak ekualisasi ditempatkan di hilir (downstream) setelah pengolahan


pendahuluan, yaitu bar screen, communitor, dan grit chamber.
• Bak ekualisasi ditempatkan sebelum pengolahan biologis, yaitu sebelum
bak pengendap I, agar tidak menimbulkan akumulasi lumpur.

Tabel 3. 6 Kriteria Desain Bak Ekualisasi


No. Parameter Kriteria Desain
1. Kedalaman 1,5 – 2 m
2. Waktu detensi < 10 menit
3. Jangkauan mixer ½ – 2/3 kedalaman
4. Kecepatan gradien rata-rata (G) 25 – 250 (/s)
5. Dynamic viscocity pada suhu 30°C 0,789 × 10-3 N.s/m2
Sumber: (Eddy, 2003)

Persamaan yang digunakan dalam menghitung bak ekualisasi adalah sebagai


berikut.

Penentuan beban air limbah setelah ekualisasi


Vsc = Vsp + Vic – Voc (3. 6)

Keterangan:
Vsc = Volume cadangan hari x
Vsp = Volume cadangan hari x sebelumnya
Vic = Volume aliran hari x
Voc = Volume rata-rata

Penentuan beban air limbah setelah ekualisasi


Xoc = (Vic × Xic) + (Vsp × Xsp) / Vic + Vsp (3. 7)

Keterangan:
Xoc = Konsentrasi COD di bak ekualisasi
Vic = Volume aliran (m3)
Xic = Konsentrasi COD rata-rata (mg/l)
Vsp = Volume cadangan hari sebelumnya (m3)
Xsp = Konsentrasi COD rata-rata sebelumnya (mg/l)

Konsentrasi COD di bak ekualisasi


Xoc × qi (3. 8)
Mass loading rate hari ke x =
10.000 g/kg

Keterangan:
Xo = Konsentrasi COD di bak ekualisasi
Qi = Debit rata-rata (m3/hari)

Institut Teknologi Nasional


60

Waktu detensi
V (3. 9)
Waktu detensi (dt) =
Q

Keterangan:
V = Volume bak (m3)
Q = Debit rata-rata (m3/hari)

3.8.5 Aeration Tank


Pengambilan zat pencemar yang terkandung di dalam air limbah merupakan tujuan
pengolahan air limbah. Penambahan oksigen adalah salah satu usaha dari
pengambilan zat pencemar tersebut, sehingga konsentrasi zat pencemar akan
berkurang atau bahkan dapat dihilangkan sama sekali. Pada praktiknya, terdapat 2
cara untuk menambahkan oksigen ke dalam air limbah (Sugiharto, 1987).
• Memasukan udara ke dalam air limbah.
• Memaksa air ke atas untuk berkontak dengan oksigen.

Memasukkan udara ke dalam air limbah adalah proses memasukkan udara atau
oksigen murni ke dalam air limbah melalui benda porous atau nozzle. Apabila
nozzle diletakkan di tengah-tengah, maka akan meningkatkan kecepatan berkontak
gelembung udara tersebut dengan air limbah, sehingga proses pemberian oksigen
akan berjalan lebih cepat. Oleh karena itu, biasanya nozzle ini diletakkan pada bak
aerasi. Udara yang dimasukkan adalah berasal dari udara luar yang dipompa ke
dalam air limbah oleh pompa tekan (Sugiharto, 1987).

Memaksa air ke atas untuk berkontak dengan oksigen adalah cara mengontakkan
air limbah dengan oksigen melalui pemutaran baling-baling yang diletakkan pada
permukaan air limbah dengan melalui pemutaran baling-baling yang diletakkan
pada permukaan air limbah. Akibat dari pemutaran ini, air limbah akan terangkat
ke atas dan dengan terangkat muka air limbah akan mengakan kontak langsung
dengan udara sekitarnya (Sugiharto, 1987).

Jika kadar organik pada air limbah tinggi, diperlukan unit penyisihan secara biologi
karena pengolahan secara biologi dinilai sangat efektif dalam menyisihkan polutan
organik. Proses biologi yang digunakan bersifat pengolahan aerob, yaitu
pengolahan organik oleh mikroorganisme dalam suasana kaya akan oksigen
(Sugiharto, 1987)

Institut Teknologi Nasional


61

Dalam fase pertumbuhan bakteri, perlu adanya penambahan makanan agar


pertumbuhan bakteri dapat dipertahankan dan pengolahan air limbah dapat terus
kembali berlangsung. Adanya bahan makanan bakteri didapatkan dari penambahan
kembali bahan lumpur yang telah banyak mengandung makanan. Lumpur yang
biasanya dipergunakan untuk penambahan makanan ini disebut lumpur aktif
(activated sludge). Gambar penggunaan activated sludge dapat dilihat pada
Gambar 3.2.

Gambar 3. 2 Penggunaan Activated Sludge dan Mengontakkan Dengan Udara


Sumber: (Sugiharto, 1987)

Lumpur aktif merupakan sistem pengolahan biologi secara aerob dengan


menggunakan sistem suspended growth. Suspensi mikroorganisme, disebut juga
Mixed Liquid Suspended Solid (MLSS), bekerja dengan mengikat substrat organik.
Diuraikan dengan enzim eksoselular sehingga menjadi larut, dan menggunakannya
sebagai sumber karbon dan energi (Tchobanoglous et al., 2003)

Pada sistem lumpur aktif, waktu kontak bervariasi, yaitu antara 5 sampai 15 jam.
Resirkulasi lumpur akan bervariasi antara 25% sampai dengan 75%. Sedangkan
efisiensi penyisihan yang dihasilkan dari proses lumpur aktif berkisar antara 85%
sampai dengan 95%. Ada tiga kunci untuk mendesain proses lumpur aktif, yang
pertama adalah Hydraulic Residence Time (HRT) pada aeration tank yang
didefinisikan sebagai volume tangki dibagi dengan aliran masuk limbah, yang
kedua adalah Mean Residence Time (MRT) mikroorganisme dalam sistem yang
didefinisikan sebagai jumlah mikroorganisme pada sistem dibagi dengan
jumlah/hari limbah, serta yang ketiga adalah konsentrasi volumetrik pada aeration

Institut Teknologi Nasional


62

tank (Tchobanoglous et al., 2003). Kriteria desain tangki aerasi dan mixer disajikan
dalam Tabel 3.7 dan Tabel 3.8.
Tabel 3. 7 Kriteria Desain Aeration Tank
No. Parameter Kriteria Desain Sumber
1. Umur Lumpur 4 – 15 hari (Eddy, 2003)
2. Volumetric Loading 0,8 – 2 kg/m3hari (Qasim, 1985)
3. Rasio food microorganism 0,2 – 0,6 kg/kg MLSS Hari (Qasim, 1985)
4. MLSS 3.000 – 6.000 mg/l (Qasim, 1985)
5. MLVSS 2.000 – 3.000 mg/l (Qasim, 1985)
6. Koefisien Resirkulasi 0,25 – 1 (Qasim, 1985)
(Tchobanoglous et al.,
7. Waktu Aerasi 15 – 30 menit
2003)
8. Koefisien Pertumbuhan 0,2 – 0,5 (Qasim, 1985)
9. Koefisien Kerusakan Sel 0,03 – 0,07 /hari (Qasim, 1985)
10. Kedalaman Tangki Aerasi 2,5 – 5 m (Qasim, 1985)
11. Konsentrasi O2 0,5 – 2 mg/l (Qasim, 1985)
12. Volume Udara 45 – 90 m3/kg BOD (Qasim, 1985)

Tabel 3. 8 Kriteria Desain Mixer Aeration Tank


No. Parameter Kriteria Desain
1. Volume 40 m3
2. Kedalaman 1,5 – 2 m
3. Beban Air Limbah <1
4. Waktu Detensi < 10 menit
5. Jangkauan Mixer 1,5 – 2 m
Sumber: (Eddy, 2003)

Persamaan yang digunakan dalam perhitungan unit aeration tank adalah sebagai
berikut.

Rasio F/M dan rata-rata waktu tinggal sel (c θ)


F/M = (Q × So)/(V × X) (3. 10)

Keterangan:
F/M = Rasio makanan dan mikroorganisme (/hr)
So = Konsentrasi BOD atau COD influent (mg/l)
Q = Debit air limbah yang masuk ke bak aerasi (m3/hari)
V = Volume bak aerasi (m3)
X = Konsentrasi volatile suspended solid (mg/l atau g/m3)

Sludge Volume Index


SVI = (1000 × Vs)/(MLSS) (3. 11)

Keterangan:

Institut Teknologi Nasional


63

SVI = Sludge Volume Index


Vs = Volume settling (ml)
MLSS = Konsentrasi lumpur (mg/l)

Rasio Resirkulasi
r = Qr / Q (3. 12)

Keterangan:
r = rasio resirkulasi
Qr = Debit lumpur dari bak pengendap II yang diresirkulasi (m3/detik)
Q = Debit air limbah yang diolah (m3/detik)

Waktu proses/biodegradasi
θH = V / (Qin + Qr) (3. 13)

Keterangan:
θH = Waktu proses/biodegradasi (hari)
V = Volume bak aerasi (m3)
Qin = Debit air limbah yang masuk (m3/detik)
Qr = Debit lumpur yang di recycle (m3/detik)

Umur Lumpur
θc = (V × X) / (Qw × Xr) (3. 14)

Keterangan:
Θc = Umur lumpur (hari)
V = Volume bak aerasi (m3)
X = MLSS (mg/l)
Xr = MLSS pada lumpur yang di resirkulasi (mg/l)
Qw = Debit lumpur yang dibuang (m3/hari)

Waktu Detensi
Waktu detensi = V/Q (3. 15)

Keterangan:
V = Volume bak aerasi (m3)
Q = Debit air limbah yang masuk ke bak aerasi (m3/hari)

Volumetric Loading
VL = (Q × So) / V (3. 16)

Keterangan:
VL = Volumetric loading (kg BOD/m3.d)
Q = Debit air limbah yang masuk bak aerasi (m3/hari)
V = Volume bak aerasi (m3)
So = Konsentrasi substrat (mg BOD/L)

Institut Teknologi Nasional


64

Produksi Lumpur
Px = Yobs × Q (So – S) / 1000 (3. 17)

Keterangan:
Px = Produksi lumpur (kg/hari)
Yobs = Koefisien yield observasi
Q = Debit air limbah yang masuk ke bak aerasi (m3/hari)
So = Konsentrasi BOD di influent (mg/l)
S = Konsentrasi BOD di effluent (mg/l)

Kebutuhan Oksigen Teoritis


Kg O2 = {(Q(S0-S))/BOD5/BODL)} – 1,42 Px (3. 18)

Keterangan:
O2 = Kebutuhan O2 (kg/hari)
So = Konsentrasi BOD di influent (mg/l)
S = Konsentrasi BOD di effluent (mg/l)
Px = Produksi lumpur (kg/hari)
Q = Debit air limbah yang diolah (m3/hari)
F = Faktor konversi BOD5 ke BODu (0,68)

3.8.6 Sedimentation Tank


Pengendapan dimaksud untuk mendapatkan hasil endapan yang optimal melalui
besar kecilnya bak yang akan dibangun. Dengan demikian, air limbah yang ada
akan meninggalkan bak tersebut setelah berhasil mengendapkan partikel
kandungannya. Agar semua endapan dapat mengendap pada areal pengendapan,
maka kecepatan aliran air limbah harus diselaraskan dengan kecepatan endapan
sesuai dengan kedalaman dari bak pengendap tersebut. Dengan demikian kecepatan
endapan dan kecepatan aliran partikel minimal harus sama dalam mencapai dasar
bak dan mencapai daerah pengeluaran (Sugiharto, 1987).

Unit bak pengendapan II (Gambar 3.3) berfungsi untuk tempat terjadinya


pengendapan material flocculant (hasil proses flokulasi atau proses sintesis oleh
bakteri). Material flocculant yang diutamakan untuk diendapkan dalam unit bak
pengendapan II, yaitu Mixed Liquor Suspended Solid (MLSS) yang dihasilkan dari
proses pengolahan lumpur aktif (activated sludge) yang memiliki konsentrasi tinggi
(5000 mg/l). unit bak pengendapan II merupakan pengendapan terakhir yang
disebut juga final sedimentation (Eddy, 2003). Kriteria desain bak sedimentasi
disajikan dalam Tabel 3.9.

Institut Teknologi Nasional


65

Tabel 3. 9 Kriteria Desain Sedimentation Tank


No. Parameter Kriteria Desain
1. Over Flow Rate 15 – 40 m3/m2.hari
2. Kedalaman 3,5 – 5 m
3. Solid Loading 50 – 150 m
4. Waktu Detensi 2-6 jam
5. Weir Loading Rate 124 m3/m.hari
Sumber: (Eddy, 2003)

Gambar 3. 3 Unit Bak Sedimentasi II


Sumber: (Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia, 2017)

Persamaan yang digunakan dalam perhitungan unit sedimentation tank adalah


sebagai berikut.

Dimensi Bak Pengendap


Asurface = π × r2 (3. 19)

Volume bak (V) = Asurface × Kedalaman (3. 20)

Cek Over Flow Rate


OFR = Q/Asurface (3. 21)

Cek Waktu Detensi


Waktu detensi = Volume/Q (3. 22)

3.9 Efektivitas Pengurangan Parameter Air Limbah


Perhitungan efisiensi unit pengolahan pada IPAL ditandai dengan persentase
removal pencemar. Perhitungan persentase removal pencemar ini didasarkan pada
data kualitas influent dan effluent yang kemudian akan dibandingkan nilainya untuk
mengetahui efektivitas unit pengolahan. Tingkat efektivitas IPAL dikelompokkan

Institut Teknologi Nasional


66

sesuai dengan %removal yang tercantum dalam Tabel 3.10. Perhitungan efektivitas
tersebut dapat dihitung berdasarkan persamaan berikut (Sinantrya, 2018).

η Nilai kualitas di inlet – Nilai kualitas di outlet (3. 23)


= × 100%
Nilai kualitas di inlet

Tabel 3. 10 Tingkat Efektivitas Removal


Tingkat Efektivitas Rentang Nilai
Sangat efektif x > 81%
Efektif 61% < x ≤ 80%
Cukup Efektif 41% < x ≤ 60%
Kurang Efektif 21% < x ≤ 40%
Tidak Efektif x ≤ 20
Sumber: (Sinantrya, 2018)

Institut Teknologi Nasional


4 BAB IV
ANALISIS DAN PEMBAHASAN

4.1 Kuantitas Air Limbah


IPAL EJIP melayani 89 tenant dengan jenis industri yang bermacam-macam,
mayoritas jenis industri pada kawasan EJIP bergerak di bidang electronic
manufacture, machine and tools, automotive manufacture, dan textile (PT EJIP,
2020d). Limbah cair yang dihasilkan terdiri dari limbah domestik dan sisa produksi,
yang telah melalui proses pra pengolahan dari masing-masing tenant.

IPAL ini tidak dilengkapi dengan flow meter di inlet, yang berarti tidak ada alat
pengontrol debit air limbah harian. Apabila debit tidak terkontrol dan melebihi
kapasitas IPAL, maka hal ini akan mempengaruhi kinerja pengolahan limbah yang
menjadi lebih berat.

Terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengetahui debit air limbah
yang masuk ke IPAL. Seperti pengukuran manual. Pelaksanaan dari metode ini
dengan menggunakan wadah/ember yang diketahui volumenya dan alat pengukur
waktu. Akan tetapi, kondisi eksisiting tidak memungkinkan untuk dilakukan
perhitungan debit secara manual. Hal ini disebabkan karena konstruksi bangunan
sumur pengumpul yang berada di bawah tanah. Maka dari itu, debit air limbah
kawasan industri berdasarkan data sekunder yang diperoleh dari PT EJIP. Debit air
limbah yang direncanakan dalam desain adalah 14.000 m3/hari dan debit aktual saat
IPAL beroperasi adalah 7.000 m3/hari (PT EJIP, 2020b). Debit tersebut masih
sesuai dengan kapasitas yang direncanakan.

4.2 Kualitas Air Limbah


Pemantauan IPAL dilakukan setiap bulan dengan pengujian dari laboratorium
pemerintah oleh PJT II. Parameter yang diuji sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Pemantauan bulanan dilakukan untuk memenuhi persyaratan pelaporan dan
kepatuhan pada peraturan yang berlaku. Data pemantauan kualitas bulanan
diarsipkan untuk membuat laporan rutin setiap semester.

Hasil pengujian pada bulan April – Juni tahun 2020 tercantum dalam Tabel 2.10.
Dari data hasil uji kualitas influent menunjukkan terdapat parameter kualitas air

67
Institut Teknologi Nasional
68

limbah yang melebihi standar EJIP. Parameter tersebut adalah sulfida pada bulan
April dan Juni 2020.

Menurut Nassruddin (2018), sulfida merupakan hasil pembusukan zat organik


berupa hidrogen sulfida. Hidrogen sulfida dihasilkan dari proses penguraian bahan
organik oleh bakteri pada kondisi tidak ada oksigen atau anaerob. Hasil
pembusukan bahan organik tersebut menimbulkan bau busuk yang menyengat.
Tingginya sulfida pada titik inlet dapat menunjukkan bahwa telah terjadi
pembusukan dalam pipa penyaluran air limbah menuju IPAL. Keberadaan sulfida
dengan konsentrasi yang tinggi ini dapat menyebabkan kerusakan pada beton,
perpipaan, dan peralatan yang digunakan dalam pengolahan air limbah (Angkat et
al., 2011).

Selain itu sulfida juga dapat dihasilkan dari pembentukan hasil reaksi kimia yang
melibatkan bahan-bahan yang digunakan dalam proses elektronic manufacture dan
industri otomotif. Sumber sulfida dari industri otomotif dapat berasal dari tahap
pelapisan yang menggunakan bahan kimia yang mengandung sulfur (Andayani,
2018). Sedangkan sumber sulfida pada industri electronic manufacture dapat
ditemukan dalam kegiatan berikut (Azie, 2022).

• Pemrosesan logam pada tahap produksi elektronik, menggunakan pereaksi


kimia yang mengandung senyawa sulfida. Jika tidak diolah dengan baik,
proses ini dapat menghasilkan sulfida sebagai produk samping.
• Pembersihan dan pemolesan komponen elektronik.
• Pemrosesan material semikonduktor dalam produksinya menggunakan
proses dan bahan yang melibatkan sulfur. Seperti, proses chemical vapor
deposition atau pembentukan oksida, dan pereaksi kimia yang mengandung
sulfur, jika terjadi reaksi yang tidak sempurna akan membentuk sulfida.

Air limbah kemudian diproses di IPAL. Sebelum dibuang menuju badan air,
kualitas hasil pengolahan harus memenuhi standar baku mutu. Data pengujian
kualitas effluent IPAL dari bulan April – Juni tahun 2020 tercantum dalam Tabel
2.11. Berdasarkan data tersebut, setiap parameter sudah memenuhi standar baku
mutu dalam Permen LH No. 3 Tahun 2010.

Institut Teknologi Nasional


69

Selain pemantauan periode bulanan, pemantauan kualitas influent dan effluent


IPAL dilakukan setiap hari sebagai kontrol harian. Pengujian kualitas ini dilakukan
di laboratorium PT EJIP. Hanya 5 parameter yang diuji untuk pemantauan di titik
inlet. Parameter tersebut adalah pH, TSS, COD, BOD, dan NH3-N dengan standar
kualitas sesuai dengan estate regulation. Sedangkan, untuk kualitas di titik outlet
menguji 6 parameter dengan standar yang mengacu pada Permen LH Nomor 3
Tahun 2010. Parameter yang diuji adalah pH, BOD, COD, TSS, NH3-N, dan Nikel.

Pengujian parameter nikel di titik inlet tidak dilakukan karena sudah dipantau
melalui pengujian sampel air limbah masing-masing tenant setiap bulannya.
Pengujian parameter nikel di titik outlet dilakukan untuk memantau dan
memvalidasi kualitas effluent IPAL aman dibuang setiap hari. Data pengujian
harian IPAL dari bulan April – Juni tahun 2020 tercantum dalam Tabel 4.1 sampai
Tabel 4.3. Berikut adalah tujuan dilakukannya pemantauan harian IPAL (Tarigan,
2019).
• Mengawasi kinerja sistem secara teratur, sehingga operator dapat
memeriksa kinerja unit pengolahan dan mengidentifikasi apabila terjadi
masalah teknis, dan melakukan langkah perbaikan.
• Memastikan bahwa IPAL memenuhi persyaratan baku mutu dan memonitor
perubahan dalam kualitas air limbah.
• Mendeteksi fluktuasi yang tidak normal dalam parameter pengolahan,
penurunan efisiensi proses, atau perubahan kondisi yang dapat
mengindikasikan gangguan dalam operasi IPAL.

Kualitas effluent akan bergantung pada kinerja IPAL dalam menyisihkan zat
pencemar. Salah satu cara untuk menilai hal tersebut adalah dengan menggunakan
standar perhitungan efektivitas. Efektivitas yang dimaksud adalah seberapa besar
realisasi penurunan setiap parameter dibandingkan dengan target yang perlu
dicapai. Penurunan setiap parameter ini harus disesuaikan dengan standar baku
mutu limbah cair untuk kawasan industri.

Perhitungan persentase efektivitas removal pencemar ini dilakukan berdasarkan


pada data kualitas influent dan effluent, yang kemudian dibandingkan nilainya
untuk mengetahui tingkat efektivitas IPAL. Parameter yang dihitung adalah TSS,

Institut Teknologi Nasional


70

COD, BOD, dan NH3-N. Parameter pH tidak dihitung. Menurut Mahendra (2019),
pH merupakan besaran fisis untuk menyatakan derajat keasaman, sehingga
perhitungan efektivitas tidak dapat dilakukan. Data yang digunakan untuk
perhitungan persentase efektivitas adalah data rata-rata setiap bulan selama 3 bulan
terakhir sejak pelaksanaan kerja praktik.

4.2.1 pH
Alat pengukur pH elektronik yang digunakan di laboratorium EJIP adalah pH
meter. Berdasarkan hasil pengukuran pada influent IPAL, sampel air limbah
memiliki nilai pH yang berbeda-beda berkisar antara 6,84 – 7,66. Perbandingan
hasil nilai pengukuran pH dengan standar baku mutu disajikan pada Gambar 4.1
sampai 4.3. Kadar pH setelah pengolahan yang diuji pada titik effluent IPAL
berkisar antara 6,75 – 7,57. Dari hasil tersebut dapat dilihat bahwa kadar pH limbah
cair pada outlet IPAL PT EJIP telah memenuhi persyaratan baku mutu dengan nilai
pH yang ditetapkan 6-9. Jika nilai pH tidak memenuhi standar baku mutu, maka
diperlukan pengolahan khusus di dalam proses IPAL, yaitu dengan injeksi bahan
kimia H2SO4 dan NaOH. Jika influent terlalu basa dan melebihi standar baku mutu
maka akan dilakukan injeksi H2SO4 untuk menyeimbangkan. Sedangkan bila
terlalu asam dan melebihi standar, maka akan dilakukan injeksi NaOH. Hal ini
menjaga agar pH dalam rentang baku mutu sehingga air limbah dapat diolah dengan
baik dan dapat dialirkan ke badan air (PT EJIP, 2020c).

Institut Teknologi Nasional


Tabel 4. 1 Data Kualitas Harian IPAL Periode April Tahun 2020
Inlet Outlet

Tanggal NH3- NH3-


pH TSS COD BOD pH TSS COD BOD Ni
N N
6-9 <500 <800 <500 <20 6-9 <150 <100 <50 <20 <0,5
1 7,15 62,00 216,54 45,31 23,28 7,11 6 18,05 5,3 0,50 0,035
2 7,48 52,00 282,71 127,79 31,88 7,42 4,6 12,03 11,78 0,38 0,035
3 7,31 50,00 204,51 10,83 18,98 7,15 6,2 18,05 5,81 0,60 0,035
4 7,07 46,00 133,33 22,62 25,90 7,09 5,6 32,59 5,81 0,35 0,035
5 7,20 68,00 85,93 10,83 23,48 7,28 5,4 8,89 5,81 0,01 0,035
6 7,32 50,00 103,70 10,83 23,98 7,36 13,6 38,52 5,81 0,15 0,035
7 7,26 44,00 174,81 93,31 12,33 7,30 5,4 20,74 5,81 0,45 0,035
8 7,30 58,00 251,85 17,88 20,68 7,11 6,2 26,67 5,00 0,63 0,035
9 7,24 82,00 103,70 53,91 21,53 7,13 4,6 14,81 5,00 0,01 0,035
10 7,56 40,00 68,15 5,00 6,20 7,66 6,4 8,89 5,00 0,04 0,035
11 7,37 16,00 26,67 5,00 1,59 7,51 6 14,81 5,00 0,19 0,035
12 7,50 26,00 68,15 9,28 1,79 7,49 26 8,89 5,00 0,01 0,035
13 7,42 34,00 49,28 15,73 2,47 7,39 5,00 31,88 8,91 0,01 0,035
14 7,44 50,00 78,26 15,60 9,99 7,46 3,8 6 8,97 0,14 0,035
15 7,43 60,00 95,65 27,49 13,79 7,37 5,8 14,49 8,91 0,16 0,035
16 7,43 78,00 211,59 75,18 31,73 7,56 4,4 6 8,97 0,01 0,035
17 7,53 70,00 182,01 5,00 24,40 7,56 3,8 31,88 5,00 0,01 0,035
18 7,41 64,00 72,46 13,65 24,13 7,40 3,2 14,49 5,00 0,01 0,035
19 7,43 22,00 49,28 12,20 8,38 7,21 2,4 8,7 5,00 0,01 0,035
20 7,25 38,00 234,78 11,06 11,86 7,33 2 8,7 5,94 0,01 0,035
21 7,21 210,00 307,25 95,10 24,31 7,30 3 8,7 5,94 0,01 0,035
22 7,39 208,00 162,32 44,82 33,00 7,17 3,4 11,59 5,00 0,01 0,035
23 7,40 86,00 168,12 8,91 17,54 7,14 6,2 6 5,00 0,01 0,035
24 7,47 78,00 133,33 8,06 5,58 7,37 2,6 6 5,00 0,01 0,035
25 7,44 60,00 86,96 31,84 4,20 7,29 4,8 6 5,00 0,04 0,035
26 7,37 38,00 86,96 32,35 5,68 7,45 7 6 5,00 0,01 0,035
27 7,40 16,00 45,71 35,68 6,22 7,33 7,6 6 5,00 0,04 0,035
28 7,36 70,00 148,57 23,79 14,82 7,33 7,6 17,14 6,37 0,21 0,035
29 7,51 46,00 85,71 11,90 12,15 7,19 8,2 40 6,37 0,01 0,035
30 7,21 74,00 137,14 11,95 18,59 7,24 6,2 6 6,37 0,01 0,035
Rata-
7,36 63,20 135,18 29,76 16,02 7,32 6,10 15,28 6,10 0,13 0,04
Rata
Sumber: (PT EJIP, 2020a)
Keterangan:
Melebihi Baku Mutu

71
Institut Teknologi Nasional
Tabel 4. 2 Data Kualitas Harian IPAL Periode Mei Tahun 2020
Inlet Outlet

Tanggal NH3- NH3-


pH TSS COD BOD pH TSS COD BOD Ni
N N
6-9 <500 <800 <500 20 6-9 <150 <100 <50 20 <0,5
1 7,10 66,00 194,29 49,16 9,45 7,15 7,20 11,43 6,93 0,37 0,035
2 7,13 24,00 51,43 49,28 20,00 7,24 6,4 11,43 6,93 0,25 0,035
3 7,43 62,00 62,86 24,92 10,19 7,43 5,2 17,14 6,86 0,12 0,035
4 7,47 38,00 68,57 24,92 8,96 7,39 4,4 6 5 0,68 0,035
5 7,47 60,00 205,71 36,98 15,69 7,50 5,4 6 5 1,63 0,035
6 7,45 58,00 159,44 12,74 19,17 7,74 5,8 30,77 13,59 1,85 0,035
7 7,35 42,00 193,20 133,37 13,16 7,48 5,4 19,05 6,99 3,23 0,035
8 7,36 70,00 122,45 8,54 17,62 7,50 7,2 24,49 5 0,86 0,035
9 7,49 58,00 117,01 20,60 18,78 7,40 4,4 6 5 0,99 0,035
10 7,56 22,00 78,91 8,42 7,70 7,51 4 6 5 0,91 0,035
11 7,43 32,00 73,47 8,54 10,97 7,50 12,2 6 5 0,47 0,035
12 7,40 62,00 249,66 105,86 16,20 7,42 7,6 6 5 0,04 0,035
13 7,44 66,00 190,60 141,63 18,06 7,25 3,6 6 5,07 0,47 0,035
14 7,50 52,00 249,66 178,74 19,06 7,37 5,6 13,42 5,58 0,10 0,035
15 7,31 52,00 121,88 95,67 13,53 7,23 4 6 5 0,62 0,035
16 7,53 40,00 121,88 59,95 19,97 7,48 3,4 6 6,03 0,74 0,035
17 7,55 122,00 109,38 11,23 24,97 7,59 3,2 6 6,03 0,58 0,035
18 7,53 56,00 65,63 11,23 12,06 7,58 3 6 6,33 0,72 0,035
19 7,44 362,00 50,00 11,23 8,83 7,29 7,4 6,25 5,03 0,72 0,030
20 7,43 42,00 106,25 11,23 14,89 7,25 3,4 6,25 6,03 0,68 0,035
21 7,57 30,00 25,00 22,69 8,63 7,58 3,8 6,25 5,6 0,68 0,035
22 7,58 30,00 30,77 10,52 3,54 7,53 4,6 12,31 5,57 0,41 0,048
23 7,42 16,00 36,92 34,93 5,97 7,45 3,8 6,15 5,64 0,45 0,061
24 7,47 26,00 24,62 10,46 6,49 7,50 3,6 12,31 5,64 0,43 0,035
25 7,52 26,00 18,46 10,40 4,63 7,50 2,80 6,15 5,54 0,37 0,035
26 7,53 50,00 36,92 34,93 2,88 7,54 4,6 12,31 5,6 0,41 0,035
27 7,51 36,00 30,77 9,45 4,82 7,57 5,4 6,15 5 0,60 0,035
28 7,52 56,00 138,35 72,84 8,63 7,53 4,8 24,06 6,1 0,35 0,035
29 7,53 72,00 204,51 34,82 14,82 7,51 8 6,02 5,51 0,51 0,035
30 7,55 42,00 75,19 10,46 7,89 7,55 5 15,04 5,51 0,31 0,035
31 6,93 30,00 69,17 22,64 0,77 7,04 5,8 9,02 5,48 0,35 0,035
Rata-
7,44 58,06 105,90 41,24 11,88 7,44 5,19 10,39 5,89 0,67 0,04
rata
Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Keterangan:
Melebihi Baku Mutu

72
Institut Teknologi Nasional
Tabel 4. 3 Data Kualitas Harian IPAL Periode Juni Tahun 2020
Inlet Outlet

Tanggal NH3- NH3-


pH TSS COD BOD pH TSS COD BOD Ni
N N
6-9 <500 <800 <500 20 6-9 <150 <100 <50 20 <0,5
1 6,93 48,00 166,04 44,59 4,65 7,00 26 27,17 12,39 0,08 0,035
2 7,01 28,00 45,28 35,26 6,88 6,99 4,6 6 5,58 0,16 0,035
3 7,23 59,00 250,15 52,25 16,16 7,10 7 11,94 10,11 0,19 0,057
4 7,12 62,00 244,78 81,22 20,01 6,92 5,1 6 5 0,89 0,131
5 7,18 36,00 298,51 31,96 21,56 6,95 9,2 29,85 10,14 0,01 0,135
6 7,66 67,00 199,26 13,76 22,77 7,43 6,4 14,87 9,86 0,27 0,143
7 7,77 46,00 217,10 41,24 28,29 7,50 4 20,82 9,59 0,16 0,139
8 7,73 62,00 175,46 31,96 18,92 7,52 4,6 6 5 0,21 0,103
9 6,99 36,00 264,64 59,81 22,13 6,75 13,4 21,29 16,43 0,14 0,074
10 7,04 90,00 270,72 87,29 16,24 7,21 6,2 15,21 10,14 0,21 0,133
11 7,16 78,00 226,87 25,83 23,70 6,85 5,2 29,85 5 0,35 0,16
12 7,09 104,00 179,10 54,33 14,51 6,71 5 6 5 0,23 0,144
13 6,95 57,00 208,18 26,49 21,45 6,95 6,8 17,84 5,42 0,31 0,134
14 6,85 52,00 196,28 36,24 15,09 7,09 2,4 17,84 5,28 0,56 0,136
15 6,84 55,00 136,80 26,49 9,55 7,08 3,2 17,84 5,35 0,41 0,074
16 7,28 74,00 272,59 26,78 25,39 7,57 6,2 29,63 5,35 0,43 0,1
17 7,24 72,00 254,81 74,98 20,63 7,23 5,8 41,48 5,28 0,37 0,086
18 7,09 53,00 269,60 102,83 20,84 7,10 6,6 35,16 12,34 0,62 0,199
19 7,25 40,00 334,07 121,86 27,84 7,52 9,6 58,61 19,32 0,21 0,121
20 7,53 56,00 249,28 45,45 25,92 7,57 9,8 46,38 12,55 0,41 0,124
21 7,29 47,00 168,12 26,51 15,63 7,21 10,6 23,19 5,58 0,43 0,135
22 7,52 50,00 156,52 17,04 13,96 7,42 4,6 34,78 12,55 0,35 0,081
23 7,57 60,00 195,56 45,45 12,23 7,57 11,4 29,63 12,55 0,31 0,073
24 7,45 67,00 248,89 83,32 25,69 7,47 12 35,56 5,58 0,19 0,046
25 7,39 42,00 272,46 75,55 26,19 7,15 10,8 23,19 14,28 0,41 0,051
26 7,36 51,00 324,64 103,49 26,85 6,89 9,8 23,19 7,3 0,89 0,112
27 7,48 81,00 223,26 92,68 32,04 7,32 5 18,6 13,92 0,31 0,105
28 7,35 14,00 102,33 101,69 30,61 7,26 3,8 40,31 20,2 0,37 0,098
29 7,51 50,00 133,33 83,12 22,81 7,47 3 9,3 6,51 0,29 0,129
30 7,30 100,00 337,98 73,75 30,64 7,31 4,6 6,3 6,58 0,31 0,12
Rata-
7,27 57,90 220,75 57,44 20,64 7,20 7,42 23,46 9,34 0,34 0,11
rata
Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Keterangan:
Melebihi Baku Mutu

73
Institut Teknologi Nasional
74

Nilai pH April 2020


10,00

9,00

8,00
pH

7,00

6,00

5,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
pH Inlet pH Outlet
Baku Mutu Maksimal Permen LH No. 3 Tahun 2010 Baku Mutu Minimal Permen LH No. 3 Tahun 2010

Gambar 4. 1 Grafik Nilai pH IPAL Periode April Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Nilai pH Mei 2020


10,00

9,00

8,00
pH

7,00

6,00

5,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
pH Inlet pH Outlet
Baku Mutu Maksimal Permen LH No. 3 Tahun 2010 Baku Mutu Minimal Permen LH No. 3 Tahun 2010

Gambar 4. 2 Grafik Nilai pH IPAL Periode Mei Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Nilai pH Juni 2020


10,00

9,00

8,00
pH

7,00

6,00

5,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
pH Inlet pH Outlet
Baku Mutu Maksimal Permen LH No. 3 Tahun 2010 Baku Mutu Minimal Permen LH No. 3 Tahun 2010

Gambar 4. 3 Grafik Nilai pH IPAL Periode Juni Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Institut Teknologi Nasional


75

4.2.2 TSS
Proses untuk menyisihkan padatan tersuspensi dalam air limbah ini terjadi pada unit
sand settling basin, aeration tank, dan final settling basin. Dengan pengolahan
sistem lumpur aktif sebagian besar polutan organik yang ada di dalam influent air
limbah akan diuraikan secara biologis di dalam bak aerasi (PT Ebara Indonesia,
1992). Effluent dari bak aerasi selanjutnya dialirkan ke final settling basin. Di dalam
unit tersebut lumpur aktif diendapkan atau dipisahkan dari air limbah yang telah
diolah. Air jernih yang ada di bagian atas bak pengendap (supernatant) merupakan
air olahan yang dikumpulkan pada treated water tank (outlet) sebelum dibuang
menuju badan air.

Parameter TSS April 2020


500,00

400,00
TSS (mg/l)

300,00

200,00

100,00

0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30
Tanggal
TSS Inlet TSS Outlet
Baku Mutu Estate Regulation EJIP (Inlet) Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 (Outlet)

Gambar 4. 4 Grafik Nilai TSS IPAL Periode April Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Parameter TSS Mei 2020


500,00

400,00
TSS (mg/l)

300,00

200,00

100,00

0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
TSS Inlet TSS Outlet
Baku Mutu Estate Regulation EJIP (Inlet) Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 (Outlet)

Gambar 4. 5 Grafik Nilai TSS IPAL Periode Mei Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Institut Teknologi Nasional


76

Paramater TSS Juni 2020


500,00

400,00

300,00
TSS (mg/l)

200,00

100,00

0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
TSS Inlet TSS Outlet
Baku Mutu Estate Regulation EJIP (Inlet) Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 (Outlet)

Gambar 4. 6 Grafik Nilai TSS IPAL Periode Juni Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Perbandingan hasil nilai pengukuran TSS dengan standar baku mutu disajikan pada
Gambar 4.4 sampai 4.6. Berdasarkan hasil pengukuran harian rata-rata nilai TSS
selama periode Mei – Juni sebelum pengolahan adalah 59,72 mg/l. Setelah
dilakukan pengolahan mengalami penurunan menjadi < 15 mg/l. Dari hasil tersebut
dapat dilihat bahwa parameter TSS limbah cair pada outlet IPAL telah memenuhi
persyaratan baku mutu air limbah kawasan industri dengan nilai TSS yang diizinkan
150 mg/l.

Kinerja IPAL dalam menyisihkan parameter TSS dapat dinilai dari efektivitas.
Persamaan yang digunakan tertera dalam Persamaan 3.40. Hasil perhitungan
efektivitas penyisihan parameter TSS dapat dilihat di Gambar 4.7 berikut.

Efektivitas Penyisihan TSS


92,00%
91,00%
90,00%
Efektivitas (%)

89,00%
88,00%
87,00%
86,00%
85,00%
April Mei Juni
TSS 90,35% 91,06% 87,18%

Gambar 4. 7 Grafik Efektivitas Penyisihan Parameter TSS


Sumber: Hasil Perhitungan, 2020

Institut Teknologi Nasional


77

Berikut adalah contoh perhitungan efektivitas penyisihan TSS pada bulan April.
Diketahui:
Rata-rata TSS influent (in) = 63,20 mg/l
Rata-rata TSS effluent (ef) = 6,10 mg/l

Penyelesaian (Persamaan 3.23)


In - Ef
η= × 100%
In
63,20 mg/l - 6,10 mg/l
η= × 100%
63,20 mg/l
η = 90,35%

Dari grafik di atas dapat dilihat bahwa nilai efektivitas penyisihan TSS menurun
pada bulan Juni yang menandakan kinerja IPAL dalam mengolah TSS juga
menurun. Hal ini dapat disebabkan karena curah hujan yang lebih tinggi jika
dibandingkan pada bulan April dan Mei. Data curah Kabupaten Bekasi disajikan
dalam Tabel 4.4.

Menurut Effendi (2003), kandungan TSS terdiri dari pasir halus, lumpur, serta jasa
renik yang terutama disebabkan oleh terjadinya kikisan tanah, yang terbawa masuk
air ke badan air. Kondisi ini sesuai dengan kondisi eksisting IPAL yang terbuka
tanpa atap, unit equalization basin dikelilingi pepohonan dan tanggul tanah
(Gambar 4.8). Unit ini juga terletak di bawah sehingga air limpasan di sekitar bak
dapat mengalir menuju equalization basin ketika hujan.

Tabel 4. 4 Curah Hujan Kabupaten Bekasi Tahun 2020


Bulan Curah Hujan (mm)
April 318,20
Mei 406,10
Juni 421,80
Sumber: (Badan Pusat Statistik Kabupaten Bekasi, 2021)

Institut Teknologi Nasional


78

Gambar 4. 8 Kondisi Unit Equalization Basin


Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

Rata-rata efektivitas IPAL dalam menyisihkan TSS dalam 3 bulan tersebut adalah
89,53%. Nilai tersebut diklasifikasikan sangat efektif (Tabel 3.10).

4.2.3 COD
COD merupakan jumlah oksigen yang dibutuhkan untuk mengoksidasi materi
organik dengan oksidasi secara kimia. Air limbah yang masuk melalui inlet
ditampung pada unit equalization basin untuk menyeragamkan kuantitas dan
kualitas yang berfluktuasi, sehingga air limbah memiliki karakteristik yang
homogen. Penguraian senyawa organik selanjutnya terjadi pada tahapan biological
treatment pada aeration tank. Pada tahap ini air limbah diuraikan secara biologi
menggunakan mikroorganisme. Proses penguraian senyawa organik menggunakan
sistem aerobik, sehingga dibutuhkan supply oksigen untuk kebutuhan
mikroorganisme pengurai. Air limbah hasil pengolahan lumpur aktif selanjutnya
dialirkan menuju final settling basin untuk proses pengendapan. Lumpur endapan
yang berada di lapisan bawah bak dipompakan menuju slurry tank dan sebagian
kembali menuju aeration tank.

Perbandingan hasil nilai pengukuran COD dengan standar baku mutu disajikan
pada Gambar 4.9 sampai 4.11. Parameter COD pada air limbah tenant memiliki
nilai yang lebih rendah dibandingkan standar baku mutu EJIP. Nilai tersebut
diperoleh dari hasil pengukuran harian pada titik inlet. Nilai rata-rata parameter
COD selama periode April – Juni adalah 153,95 mg/l. Setelah pengolahan,
parameter COD mengalami penurunan, nilai rata-rata parameter COD pada titik

Institut Teknologi Nasional


79

outlet adalah 16,38 mg/l. Berdasarkan hasil pengukuran ini, kadar COD air limbah
hasil olahan IPAL telah di bawah baku mutu yang diizinkan, yaitu 100 mg/l.

Berikut adalah contoh perhitungan efektivitas penyisihan COD pada bulan April.
Diketahui:
Rata-rata COD influent (in) = 135,18 mg/l
Rata-rata COD effluent (ef) = 15,28 mg/l

Penyelesaian (Persamaan 3. 23)


In - Ef 135,18 mg/l - 15,28 mg/l
η= × 100% = × 100%
In 135,18 mg/l

η = 88,69%

Dari grafik (Gambar 4.12) dapat dilihat bahwa nilai efektivitas penyisihan COD
terendah pada bulan April yang menandakan kinerja IPAL dalam mengolah COD
juga menurun. Rata-rata efektivitas IPAL dalam menyisihkan COD dalam 3 bulan
tersebut adalah 89,42%. Nilai tersebut diklasifikasikan sangat efektif (Tabel 3.10).

4.2.4 BOD
Perbandingan hasil nilai pengukuran COD dengan standar baku mutu disajikan
pada Gambar 4.13 sampai Gambar 4.15. Berdasarkan hasil pengukuran parameter
BOD, didapatkan nilai yang bervariasi pada air limbah baik pada titik inlet maupun
outlet. Nilai rata-rata BOD pada inlet adalah 42,81 mg/l. Nilai ini lebih rendah jika

Parameter COD April 2020


800,00

600,00
COD (mg/l)

400,00

200,00

0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
COD Inlet COD Outlet
Baku Mutu Estate Regulation EJIP (Inlet) Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 (Outlet)

Gambar 4. 9 Grafik Nilai COD IPAL Periode April Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Institut Teknologi Nasional


80

Parameter COD Mei 2020


800,00

600,00

400,00
COD (mg/l)

200,00

0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
COD Inlet COD Outlet
Baku Mutu Estate Regulation EJIP (Inlet) Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 (Outlet)

Gambar 4. 10 Grafik Nilai COD IPAL Periode Mei Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Parameter COD Juni 2020


800,00

600,00
COD (mg/l)

400,00

200,00

0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
COD Inlet COD Outlet
Baku Mutu Estate Regulation EJIP (Inlet) Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 (Outlet)

Gambar 4. 11 Grafik Nilai COD IPAL Periode Juni Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

dibandingkan dengan standar inlet EJIP. Setelah dilakukan pengolahan, konsentrasi


BOD rata-rata pada outlet turun menjadi 7,11 mg/l. Dari hasil tersebut dapat dilihat
bahwa parameter BOD limbah cair pada outlet IPAL telah memenuhi persyaratan
baku mutu air limbah dengan nilai BOD yang diizinkan dalam baku mutu Permen
LH Nomor 3 Tahun 2010 adalah 50 mg/l.

Institut Teknologi Nasional


81

Efektivitas Penyisihan COD


90,50%
90,00%
Efektivitas (%) 89,50%
89,00%
88,50%
88,00%
87,50%
April Mei Juni
COD 88,69% 90,19% 89,37%

Gambar 4. 12 Grafik Efektivitas Penyisihan Parameter COD


Sumber: Hasil Perhitungan, 2020

Parameter BOD April 2020


500,00

400,00

300,00
BOD (mg/l)

200,00

100,00

0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
BOD Inlet BOD Outlet
Baku Mutu Estate Regulation EJIP (Inlet) Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 (Outlet)

Gambar 4. 13 Grafik Nilai BOD IPAL Periode April Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Parameter BOD Mei 2020


500,00

400,00

300,00
BOD (mg/l)

200,00

100,00

0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
BOD Inlet BOD Outlet
Baku Mutu Estate Regulation EJIP (Inlet) Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 (Outlet)

Gambar 4. 14 Grafik Nilai BOD IPAL Periode Mei Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Institut Teknologi Nasional


82

Parameter BOD Juni 2020


500,00

400,00

300,00
BOD (mg/l)

200,00

100,00

0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
BOD Inlet BOD Outlet
Baku Mutu Estate Regulation EJIP (Inlet) Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 (Outlet)

Gambar 4. 15 Grafik Nilai BOD IPAL Periode Juni Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Berikut adalah contoh perhitungan efektivitas penyisihan BOD pada bulan April.
Diketahui:
Rata-rata BOD influent (in) = 29,76 mg/l
Rata-rata BOD effluent (ef) = 6,10 mg/l
Penyelesaian (Persamaan 3. 23)
In - Ef
η= × 100%
In
29,76 mg/l - 6,10 mg/l
η= × 100%
29,76 mg/l
η = 79,52%

Dari grafik (Gambar 4.16) dapat dilihat bahwa nilai efektivitas penyisihan BOD
terendah pada bulan April yang menandakan kinerja IPAL dalam mengolah BOD
juga menurun. Rata-rata efektivitas IPAL dalam menyisihkan BOD dalam 3 bulan
tersebut adalah 82,99%. Nilai tersebut diklasifikasikan sangat efektif (Tabel 3.10).

Institut Teknologi Nasional


83

Efektivitas Penyisihan BOD


87,00%
86,00%
85,00%
Efektivitas (%) 84,00%
83,00%
82,00%
81,00%
80,00%
79,00%
78,00%
77,00%
76,00%
April Mei Juni
BOD 79,52% 85,72% 83,74%

Gambar 4. 16 Grafik Efektivitas Penyisihan Parameter BOD


Sumber: Hasil Perhitungan, 2020

4.2.5 NH3
Berdasarkan grafik (Gambar 4.17 sampai 4.19), dapat diketahui bahwa konsentrasi
ammonia pada effluent air limbah aman karena berada di bawah baku mutu
lingkungan. Berdasarkan data hasil pengukuran harian, ammonia di effluent IPAL
berada dalam rentang 3,23 – 0,01 mg/l, dengan baku mutu 20 mg/l.

Keberadaan ammonia dalam air limbah ini dapat berasal dari industri tekstil karena
proses pemberian warna yang menggunakan bahan kimia dan air sebagai pelarut.
Menurut Jayaning Ratri & Argoto Mahayana (2022), air limbah dari industri tekstil
memiliki kandungan zat organik dan anorganik yang tinggi. Zat organik dalam
limbah cair tekstil ini berasal dari zat pewarna yang digunakan. Proses dekomposisi
kadar zat organik dan anorganik dalam air limbah tekstil akan menghasilkan produk
sampingan senyawa ammonia.

Berdasarkan data effluent IPAL ini, kandungan ammonia seluruhnya berada di


bawah baku mutu. Ini artinya, pengolahan yang terjadi pada IPAL relatif baik untuk
penurunan kadar ammonia. Kandungan ammonia yang relatif kecil pada effluent air
limbah ini menunjukkan bahwa proses sedimentasi berjalan efektif. Selain itu, salah
satu treatment juga yang berpengaruh terhadap kandungan ammonia ada proses
aerasi. Proses aerasi yang tepat akan membantu menurunkan konsentrasi ammonia
dalam air limbah. Berikut adalah contoh perhitungan efektivitas penyisihan NH3
pada bulan April.

Institut Teknologi Nasional


84

Diketahui:
Rata-rata NH3 influent (in) = 16,02 mg/l
Rata-rata NH3 effluent (ef) = 0,13 mg/l
Penyelesaian (Persamaan 3. 23)
In - Ef
η= × 100%
In
16,02 mg/l - 0,13 mg/l
η= × 100%
16,02 mg/l
η = 99,2%

Paramater NH3 April 2020


35,00
30,00
25,00
20,00
NH3 (mg\l)

15,00
10,00
5,00
0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
NH3 Outlet Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 NH3 Inlet

Gambar 4. 17 Grafik Nila NH3 IPAL Period April Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Parameter NH3 Mei 2020


35,00
30,00
25,00
20,00
NH3 (mg\l)

15,00
10,00
5,00
0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
NH3 Outlet Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 NH3 Inlet

Gambar 4. 18 Grafik Nilai NH3 IPAL Periode Mei Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Institut Teknologi Nasional


85

Parameter NH3 Juni 2020


35,00

30,00

25,00
NH3(Mg\l)

20,00

15,00

10,00

5,00

0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30
Tanggal
NH3 Outlet Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 NH3 Inlet

Gambar 4. 19 Grafik Nilai NH3 IPAL Periode Juni Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Efektivitas Penyisihan NH 3
100,0%
99,0%
98,0%
Efektivitas (%)

97,0%
96,0%
95,0%
94,0%
93,0%
92,0%
91,0%
April Mei Juni
NH3 99,2% 94,3% 98,4%

Gambar 4. 20 Grafik Efektivitas Penyisihan Parameter NH3


Sumber: Hasil Perhitungan, 2020

Dari grafik (Gambar 4.20) dapat dilihat bahwa nilai efektivitas penyisihan NH3
terendah pada bulan Mei yang menandakan kinerja IPAL dalam mengolah NH3
juga menurun. Rata-rata efektivitas IPAL dalam menyisihkan NH3 dalam 3 bulan
tersebut adalah 97,36%. Nilai tersebut diklasifikasikan sangat efektif (Tabel 3.10).

4.2.6 Nikel
Air limbah yang dihasilkan dari proses industri berpotensi mengandung logam berat
yang tinggi. Logam berat pada air limbah dapat berasal dari bahan baku ataupun
media tambahan dalam berbagai jenis industri (Wathoni dkk., 2021). Logam berat
yang terdapat dalam air limbah salah satunya adalah logam nikel. Logam nikel

Institut Teknologi Nasional


86

terdapat dalam berbagai produk untuk sektor industri. Penggunaan nikel yang tidak
terkontrol dapat mengakibatkan cemaran apabila melebihi ambang batas, sehingga
membahayakan lingkungan. Air limbah yang mengandung nikel memiliki ciri fisik
berwarna coklat kehitaman dan berbau busuk (Nugroho dkk., 2022).

Pengolahan untuk penyisihan nikel dilakukan pada masing-masing IPAL tenant


dengan baku mutu yang mengacu pada estate regulation EJIP sebesar 0,2 mg/l.
Kemudian effluent IPAL tenant akan disalurkan menuju IPAL EJIP. Pengukuran
nikel hanya dilakukan pada effluent IPAL EJIP sebagai pengawasan harian.
Memastikan logam berat yang terkandung dalam air limbah berada dalam batas
aman untuk dibuang sesuai dengan Permen LH No. 3 Tahun 2010, yaitu maksimal
0,5 mg/l. Hasil pengukuran (Gambar 4.16 sampai 4.18) menunjukkan kadar nikel
telah memenuhi standar baku mutu karena berada dalam rentang 0,030 – 0,199
mg/l.

Parameter Nikel April 2020


0,60
0,50
0,40
0,30
Nikel (mg/l)

0,20
0,10
0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 Nikel Outlet

Gambar 4. 21 Grafik Nilai Nikel IPAL Periode April Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Parameter Nikel Mei 2020


0,60
0,50
0,40
0,30
Nikel (mg/l)

0,20
0,10
0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
Tanggal
Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 Nikel Outlet

Gambar 4. 22 Grafik Nilai NH3 IPAL Periode Mei Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

Institut Teknologi Nasional


87

0,60
Parameter Nikel Juni 2020
0,50

Nikel (mg/l) 0,40


0,30
0,20
0,10
0,00
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30
Tanggal
Baku Mutu Permen LH No. 3 Tahun 2010 Nikel Outlet

Gambar 4. 23 Grafik Nilai NH3 IPAL Periode Juni Tahun 2020


Sumber: (PT EJIP, 2020a)

4.3 Analisis Unit IPAL


Analisis unit IPAL merupakan aspek penting yang perlu dilakukan dalam
manajemen air limbah, meskipun effluent telah memenuhi baku mutu yang
ditetapkan. Alasan mendasar analisis unit IPAL adalah untuk evaluasi dan
membantu mengidentifikasi potensi perbaikan atau peningkatan, yang dapat
diterapkan pada IPAL. Evaluasi berkala dapat membantu identifikasi masalah dan
mengambil langkah perbaikan sejak dini untuk memastikan kinerja IPAL tetap
efektif dan optimal.

Analisis setiap unit pengolahan dilakukan dengan cara menghitung kembali


parameter sesuai kriteria desain dari setiap unit yang ada pada kondisi eksisting.
Kemudian, hasil perhitungan dibandingkan dengan kriteria desain dari unit tersebut.
Berikut analisis dari setiap unit pada kondisi eksisting dan dibandingkan dengan
kriteria desain.

4.3.1 Bar Screen


Bar screen terpasang di sumur pengumpul IPAL sebelum unit sand separation
basin. Pembersihan bar screen dilakukan secara manual. Perbandingan antara
kriteria desain dengan kondisi eksisting disajikan dalam Tabel 4.5.

4.3.2 Sand Separation Basin


Terdapat 2 unit sand separation basin, namun salah satunya tidak beroperasi karena
terjadi kerusakan pada fine screen yang terletak setelahnya. Dengan hanya satu
yang beroperasi dapat mengakibatkan peningkatan jumlah grit pada tahap
selanjutnya, dan menyebabkan peningkatan abrasi pada pompa, pipa dan peralatan

Institut Teknologi Nasional


88

lainnya. Analisis dimensi dilakukan pada unit ini dan diperoleh hasil pada Tabel
4.6. Berikut adalah perhitungan untuk penyesuaian dimensi berdasarkan kriteria
desain.
Diketahui:
Panjang (P) = 9 m
Lebar (L) = 1,5 m
Penyelesaian:
Panjang 9m 6
Rasio = = =
Lebar 1,5 m 1

Hasil perhitungan rasio panjang dan lebar tidak sesuai dengan kriteria desain.
Supaya memenuhi kriteria dapat dilakukan modifikasi dengan merubah panjang
bak.
Diketahui:
Rasio kriteria P : L = 5 : 1
Lebar = 1,5 m
Penyelesaian:
Panjang = 5 × Lebar
= 5 × 1,5 m
= 7,5 m
Tabel 4. 5 Hasil Analisis Bar Screen
Kondisi
Parameter Kriteria Desain*) Satuan Keterangan
Eksisting
Lebar penampang batang
4–8 5 mm Memenuhi
(mm)
Tebal penampang batang
25 – 50 40 mm Memenuhi
(mm)
Jarak antar batang (mm) 25 – 75 25 mm Memenuhi
Slope dari vertical (°) 45 – 60 45 ° Memenuhi
Kecepatan melalui celah Tidak ada
0,3 – 0,6 - m/detik
(m/detik) data
Kehilangan tekan melalui Tidak ada
150 - mm
celah (mm) data
Sumber: Hasil Analisis, 2020
*)
(Eddy, 2003)

Institut Teknologi Nasional


89

Tabel 4. 6 Hasil Analisis Sand Separation Basin


Kriteria Kondisi Hasil
Parameter Satuan Keterangan
Desain*) Eksisting Evaluasi
Panjang 7,5- 20 9 m Memenuhi 7,5
Lebar 1,5 – 7,0 1,5 m Memenuhi 1,5
Kedalaman 2–5 2,42 m Memenuhi -
Tidak
Rasio panjang/lebar 2,5:1 – 5:1 6:1 5:1
memenuhi
Kecepatan aliran Tidak ada
0,6 – 0,8 - m/detik -
pada permukaan data
Waktu detensi pada Tidak ada
2–5 - menit -
aliran puncak data
Sumber: Hasil Analisis, 2020
*)
(Said, 2017)

4.3.3 Mechanical Fine Screen


Terdapat dua unit mechanical fine screen, namun kondisi eksisting menunjukkan
hanya satu unit yang beroperasi. Hal ini disebabkan karena terjadi kerusakan pada
beberapa bar yang terlepas dari mesin. Hal ini menyebabkan penyaringan secara
mekanis ini tidak dapat dilakukan. Kerusakan fine screen disertakan dalam
Gambar 4.24. Perlu adanya perbaikan unit ini dengan menambahkan beberapa bar
untuk mengisi celah yang rusak, sehingga unit ini dapat berfungsi kembali.

Gambar 4. 24 Kerusakan Unit Fine Screen


Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020

4.3.4 Equalization Basin


Equalization basin merupakan bak yang digunakan untuk menampung air influent
sebelum diolah di unit selanjutnya. Tujuan dibangunnya unit ini adalah untuk

Institut Teknologi Nasional


90

menyetarakan debit dan konsentrasi air sebelum masuk ke unit selanjutnya.


Perhitungan untuk analisis unit equalization basin adalah sebagai berikut.
a. Kedalaman
Berdasarkan data kondisi eksisting, kedalaman bak ekualisasi adalah 3 m.
Jika mengacu pada kriteria desain, kedalaman ini telah memenuhi kriteria.
b. Waktu detensi
Diketahui:
Panjang = 20 m
Kedalaman =3m
Lebar = 30 m
Debit = 7.000 m3/hari = 291,67 m3/jam = 4,87 m3/menit
Penyelesaian (Persamaan 3.9):
Volume
Waktu detensi (td) =
Debit
20 m × 3 m × 30 m
= /2
291,67 m3 /jam

= 6,18 jam (Tidak sesuai kriteria)


Bak ekualisasi seharusnya memiliki waktu detensi yang tidak terlalu lama
agar tidak terjadi pengendapan. Menurut Eddy (2003), waktu detensi di bak
ekualisasi maksimum 2 jam untuk mencegah terjadinya pengendapan dan
dekomposisi air limbah. Bak ekualisasi IPAL EJIP memiliki waktu detensi
yang terlalu lama, sehingga dapat menyebabkan penebalan lumpur di
permukaan bak. Supaya memenuhi kriteria dapat dilakukan modifikasi
dengan merubah volume unit.
Diketahui:
Asumsi waktu detensi = 90 menit
Debit = 7.000 m3/hari = 291,67 m3/jam = 4,87 m3/menit
Penyelesaian (Persamaan 3.9):
Volume
Waktu detensi (td) =
Debit
Volume
30 menit =
4,87 m3 /menit

Volume = 90 menit × 4,87 m3/menit


= 437,50 m3

Institut Teknologi Nasional


91

c. Panjang dan lebar bak


Diketahui:
Kedalaman =3m
Volume baru = 437,50 m3
Penyelesaian:
Panjang = 2 × Lebar
Volume = Panjang × Lebar × Kedalaman
145,83 m3 = 2 × Lebar × Lebar × 3 m
437,50 m3
Lebar = √ 3 m × 2 = 8,54 m

Panjang = 2 × Lebar
= 2 × 8,54 m
= 17,08 m
Hasil analisis disajikan dalam Tabel 4.7.

Tabel 4. 7 Hasil Analisis Equalization Basin


Kondisi Hasil
Parameter Kriteria Desain*) Satuan Keterangan
Eksisting Evaluasi
Kedalaman 1–3 3 m Memenuhi -
Panjang - 20 m - 9,86
Lebar - 30 m - 4,93
Waktu
<2 6,18 jam Tidak memenuhi 0,5
detensi
Jangkauan
1/2 – 2/3 kedalaman - Tidak ada data -
mixer
Kecepatan
gradien rata- 25 – 250 - /s Tidak ada data -
rata (G)
Dynamic
viscocity
0,789 × 10-3 - N.s/m3 Tidak ada data -
pada suhu
30°C
Sumber: Hasil Analisis, 2020
*) (Eddy, 2003)

4.3.5 Aeration Tank


Terdapat tiga buah unit bak aerasi dengan dimensi setiap bak 22 × 42 × 3,7 m.
Hanya dua unit bak yang beroperasi, unit lainnya sebagai cadangan. Berikut adalah
analisis untuk aeration tank. Hasil rekapitulasi analisis unit aeration tank disajikan
dalam Tabel 4.8.

Institut Teknologi Nasional


92

a. F/M Rasio
Berdasarkan data sekunder yang diperoleh, F/M rasio bak aerasi adalah 0,9
kg BOD/kg/MLSS/hari. Menurut Said (2017), untuk pengolahan air limbah
dengan sistem lumpur aktif konvensional, rasio F/M adalah 0,2 - 0,5 kg
BOD/kg MLSS/hari. Jika menggunakan oksigen murni angka rasio ini dapat
lebih tinggi hingga 1,5.
b. MLSS
Pengukuran MLSS (Gambar 4.25) dilakukan setiap hari menggunakan
MLSS meter. Nilai yang diperoleh adalah 2.825 mg/l. Nilai yang diperoleh
telah sesuai dengan kriteria desain.

Gambar 4. 25 MLSS meter


Sumber: Hasil Dokumentasi, 2020
c. SVI
Diketahui:
Vs = 740 ml
MLSS = 2825 mg/l
Penyelesian (Persamaan 3.11)
SVI = (1000 × Vs)/(MLSS)
= (1000 × 740)/(2825 mg/l)
= 261,95 ml/g
Menurut Said (2017), SVI normal untuk pengendapan berkisar antara 5 –
150 ml/g. Dari Hasil perhitungan di atas didapatkan nilai SVI sebesar
261,95 ml/g. Nilai tersebut melebihi kisaran normal. Hal ini dapat
menyebabkan kualitas pengendapan lumpur buruk.

Institut Teknologi Nasional


93

d. Umur Lumpur
Berdasarkan data sekunder yang diperoleh umur lumpur adalah 25 hari. Hal
ini tidak sesuai dengan kriteria desain, yaitu selama 4 – 15 hari. Jika umur
lumpur > 15 hari, maka partikel flok menjadi kecil dan fraksi kehidupan sel
dalam biomassa menjadi rendah (Said, 2017). Umur lumpur yang terlalu tua
akan mengganggu kinerja bak pengendap akhir karena menyebabkan
bakteri berfilamen di permukaan air.
e. Waktu detensi
Sebelum menghitung waktu detensi, perlu diketahui dahulu volume bak.
Berikut adalah perhitungan waktu detensi unit aerasi.
Diketahui:
Panjang = 42 m
Lebar = 22 m
Kedalaman = 3,7 m
Jumlah unit = 2 unit
Debit = 7.000 m3/hari = 291,67 m3/jam = 4,87 m3/menit
Penyelesaian (Persamaan 3.15):
Volume = (P × L × T) × 2
= 42 m × 22 m × 3,7 m × 2 unit
= 6.837,6 m3
Volume
Waktu detensi =
Debit
6.837, 6 m3
=
291,67 m3 /jam

= 23,45 jam
Nilai waktu detensi unit tangki aerasi telah memenuhi kriteria desain yang
ada, yaitu berkisar 15 – 30 jam.

4.3.6 Final Settling Basin


Unit ini berfungsi untuk tempat terjadinya pengendapan material lumpur dari proses
aeration tank. Terdapat dua unit yang dipasang secara parallel. Berikut adalah hasil
analisis unit final settling basin (Tabel 4.9).

Institut Teknologi Nasional


94

Tabel 4. 8 Hasil Analisis Aeration Tank


Kondisi
Parameter Kriteria Desain*) Satuan Keterangan
Eksisting
Tidak
Umur Lumpur 4 – 15 25 hari
memenuhi
Volumetric Loading 0,8 – 2 - kg/m3hari Tidak ada data
kg/kg/MLSS
Rasio food microorganism 0,2 – 0,6 0,5 Memenuhi
Hari
MLSS 3.000 – 6.000 2825 mg/l Memenuhi
Koefisien Resirkulasi 0,25 – 1 - Tidak ada data
Waktu Aerasi 15 – 30 23,5 jam Memenuhi
Koefisien Pertumbuhan 0,2 – 0,5 - Tidak ada data
Koefisien Kerusakan Sel 0,03 – 0,07 - /hari Tidak ada data

Kedalaman Tangki Aerasi 2,5 – 5 3,7 m Memenuhi

Konsentrasi O2 0,5 – 2 - mg/l Tidak ada data


Volume Udara 45 – 90 - m3/kg BOD Tidak ada data
Tidak
SVI 5 – 150 261,95 ml/g
memenuhi
Sumber: Hasil Analisis, 2020
*)
(Qasim, 1985)

Diketahui:
Diameter = 20 m
Kedalaman = 2,9 m
Debit = 7.000 m3/hari = 291,67 m3/jam
Penyelesaian:
Luas permukaan = π × r2 (Persamaan 3.19)
= 3,14 × (10 m)2
= 314 m2

Debit
Cek Over Flow Rate = (Persamaan 3.21)
Luas permukaan

7000 m3 /hari
=
314 m2

= 22.29 m3/m2.hari

Volume = Luas permukaan × kedalaman (Persamaan 3.20)


= 314 m2 × 2,9 m
= 910,6 m3

Institut Teknologi Nasional


95

Volume
Cek waktu detensi = (Persamaan 3.22)
Debit
910,6 m3
=
291,67 m3 /jam

= 3,12 jam
Tabel 4. 9 Hasil Analisis Final Settling Basin
Kondisi
Parameter Kriteria Desain*) Satuan Keterangan
Eksisting
Over Flow Rate 15 – 40 22,29 m3/m2.hari Memenuhi
Kedalaman 3,5 – 5 2,90 m Memenuhi
Solid Loading 50 – 150 - m Tidak ada data
Waktu Detensi 2–6 3,12 jam Memenuhi
Weir Loading Rate 124 - m3/m.hari Tidak ada data
Sumber: Hasil Analisis, 2020
*)
(Eddy, 2003)

Institut Teknologi Nasional


5 BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan uraian yang telah dijelaskan dalam laporan kerja praktik tentang
evaluasi IPAL di PT EJIP dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut.
1. Sumber air limbah yang diolah pada IPAL berasal dari tenant yang berada
di kawasan industri milik PT EJIP dengan jumlah 89 tenant. Tenant yang
dilayani, sebagian besar bergerak dalam industri electronic manufacture,
machine and tools, automotive manufacture, dan textile.
2. Proses pengolahan pada IPAL milik PT EJIP terdiri dari pengolahan primer,
pengolahan sekunder dengan proses biologi, dan pengeringan lumpur
dengan tekanan. Kapasitas desain IPAL 14.000 m3/hari dan debit aktual
rata-rata influent IPAL adalah 7.000 m3/hari.
3. Evaluasi terhadap kualitas influent IPAL, terdapat parameter yang tidak
memenuhi baku mutu estate regulation, yaitu parameter sulfida.
Sedangkan, kualitas effluent IPAL telah memenuhi baku mutu Permen LH
No. 3 Tahun 2010 tentang Baku Mutu Air Limbah Bagi Kawasan Industri.
4. Evaluasi efektivitas removal penyisihan parameter pencemar TSS
(89,53%), COD (89,42%), NH3 (97,36%) dan BOD (82,99%) terklasifikasi
sangat efektif.
5. Evaluasi unit IPAL dilakukan pada unit sand separation basin
(menyesuaikan rasio dimensi bak), mechanical fine screen (perbaikan unit),
dan equalization basin (menyesuaikan dimensi bak dengan kriteria desain).

5.2 Saran
Berdasarkan hasil pengamatan selama kerja praktik, maka saran yang dapat
direkomendasikan adalah sebagai berikut.
1. Perawatan unit pengolahan dilakukan secara berkala untuk menjaga kinerja
unit pengolahan dan mencegah agar tidak terjadi kerusakan.
2. Menambahkan alat ukur debit digital serta melakukan pengujian parameter
TSS dalam air limbah di titik inlet dan outlet aeration tank. Sehingga rasio
F/M dan umur lumpur dapat dipantau setiap hari.

96
Institut Teknologi Nasional
97

3. PT EJIP dapat melakukan evaluasi lebih lanjut terhadap unit pengolahan


limbah dengan mempertimbangkan kesesuaian dimensi dan kinerja unit
seperti pada hasil evaluasi kerja praktik yang sudah dilakukan.

97
Institut Teknologi Nasional
6 DAFTAR PUSTAKA

Andayani, A. (2018). Pabrik Asam Sulfat (H2SO4) dari Gas Hidrogen Sulfida
(H2S) Dengan Proses Kontak Double Absorber [Institut Teknologi Sepuluh
Nopember Surabaya]. In SKRIPSI Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
https://repository.its.ac.id/57066/1/PABRIK H2SO4 DARI H2S.pdf

Angkat, M. A., Pasya, M. H., & Gani, A. (2011). Penghilangan Senyawa Hidrogen
Sulfida (H2S) Pada Biogas Menggunakan Kompos. Inovasi Ramah
Lingkungan, 116(3), 156–161.

Anwari, F., Muslim, R., & Mirwan, A. (2011). Studi Penurunan Kadar BOD, COD
TSS dan pH Limbah Pabrik Tahu Menggunakan Metode Aerasi Bertingkat.
Prestasi. Jurnal Prestasi, 1(1).

Azie, K. F. (2022). Verifikasi Metode Pengujiann Sulfida dalam Air Limbah Secara
Iodometri di Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sukoharjo. In Universitas
Islam Indonesia. Program Studi Diploma III Analisis Kimia.

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bekasi. (2021). Kabupaten Bekasi Dalam Angka
2021. In BPS Kabupaten Bekasi Kabupaten Bekasi. Badan Pusat Statistik.

Chandra, B. (2006). Pengantar Kesehatan Lingkungan. EGC.

Darmono. (2001). Lingkungan Hidup dan Pencemarnya. Universitas Indonesia


Press.

Eddy, M. and. (2003). Wastewater Engineering Treatment and Reuse. McGraw-


Hill.

Effendi, H. (2003). Telaah Kualitas Air Bagi Pengelolaan Sumber Daya dan
Lingkungan Perairan. Kanisius.

Elloit, N. (1985). Lubricants and Lubrication in metal Working Operation. Marcel


Dekker, Inc.

Ertek, B., Vu, D. L., Cervenka, L., & Dilgin, Y. (2012). Flow Injection
Amperometric Detection of Sulfide Using a Prussian Blue Flow Injection

98
Institut Teknologi Nasional
99

Amperometric Detection of Sulfide Using a Prussian Blue Modified Glassy


Carbon Electrode. October 2017. https://doi.org/10.2116/analsci.28.1075

Hanny Aryantie, M., Unon Purwati, S., H Harianja, A., & Yusup Hidayat, M.
(2018). The Effect of Demonstration Site Station on Decreasing of
Household’s Wastewater Concentration Around Ciliwung River. Jurnal
Penelitian Sosial Dan Ekonomi Kehutanan, 15(2), 149–163.
https://doi.org/10.20886/jpsek.2018.15.2.149-163

Hariyanti, P., & Razif, M. (2019). Pemanfaatan Ampas Tebu (Saccharum


Officinarum L) sebagai Adsorben untuk Penurunan Logam Berat Kromium
Heksavalen (Cr6+) pada Limbah Buatan dengan Menggunakan Metode Batch.
Seminar Teknologi Perencanaan, Perancangan, Lingkungan Dan
Infrastruktur , 72, 420.

Irma, M. (2017). Analisis Air Limbah Olahan Wastewater Treatment Plant


(WWTP). Akademi Analis Kimia Bogor.

Istarani, F., & Pandebesie, E. (2014). Studi Dampak Arsen (As) dan Kadmium (Cd)
terhadap Penurunan Kualitas Lingkungan. 3(1), 1–6.

Jayaning Ratri, S., & Argoto Mahayana. (2022). Analisis Kadar Total Suspended
Solid (TSS) dan Amonia (NH3-N) Pada Limbah Cair Tekstil. Jurnal Kimia
Dan Rekayasa, 3(1), 1–10. http://kireka.setiabudi.ac.id

Kementerian Lingkungan Hidup. (2010). Peraturan Menteri Lingkungan Hidup


Nomor 03 Tahun 2010 tentang Baku Mutu Limbah Cair Bagi Kawasan
Industri.

Kementerian Perindustrian. (2017). Selain Kontributor Terbesar PDB, Industri


Jadi Penyetor Pajak Tertinggi. https://kemenperin.go.id/artikel/18341/Selain-
Kontributor-Terbesar-PDB29 ,-Industri-Jadi-Penyetor-Pajak-Tertinggi

Kementerian Perindustrian. (2020a). Daftar Kawasan Industri.


https://www.kemenperin.go.id/kawasan

Kementerian Perindustrian. (2020b). Lampaui 19 Persen Pada Kuartal I-2020,

Institut Teknologi Nasional


100

Industri Masih Berkontribusi Tinggi.


https://www.kemenperin.go.id/artikel/21704/Lampaui-19-Persen-Pada-
Kuartal-I-2020,-Industri-Masih-Berkontribusi-Tinggi.

Kristanto, P. (2002). Ekologi Industri. Penerbit ANDI.

Kwanda, T. (2000). Pengembangan Kawasan Industri Di Indonesia. DIMENSI


(Jurnal Teknik Arsitektur), 28(1).
http://puslit2.petra.ac.id/ejournal/index.php/ars/article/view/15727

Maharani, V. S. (2017). Studi Literatur: Pengolahan Minyak dan Lemak Limbah


Industri. Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

Mahendra, I. (2019). Analisis Efisiensi Removal Kadar pH, Krom, dan Ammonia
dalam Pengolahan Limbah Industri Penyamakan Kulit Menggunakan Metode
Elektro Fenton. Universitas Brawijaya.

Nassruddin. (2018). Identifikasi Potensi Limbah Cair Zat Pewarna Sasirangan


terhadap Pencemaran di Kota Banjarmasin.

Nugroho, Y. B., Yulistyorini, A., & Mujiyono. (2022). Evaluasi Kinerja Instalasi
Pengolahan Air Limbah (IPAL) PT Wahana Kreasi Hasil Kencana (WKHK)
Tangerang. Jurnal Teknologi Lingkungan Lingkungan, 23(2), 172–179.
https://doi.org/https://doi.org/10.29122/jtl.v23i2.5108

Pemerintah Indonesia. (2009). Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2009


tentang Kawasan Industri.

Pemerintah Indonesia. (2015). Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor


142 Tahun 2015 tentang Kawasan Industri.

Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor P68 Tahun. (2016).
Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia
Nomor : P.68/Menlhk/Setjen/Kum.1/8/2016 (pp. 10–27).

Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia.


(2017). Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik

Institut Teknologi Nasional


101

Indonesia Nomor 04/PRT/M/2017 (pp. 1–20).

Perdana, G. (2007). Sistem Pengelolaan Lingkungan dan Limbah Industri. Yrama


Widya.

Prasetia, A., & Walukow, A. F. (2021). Analisis mutu air Danau Area Gelanggang
Expo dengan Metode Indeks Pencemaran di Kota Jayapura. Dinamika
Lingkungan Indonesia, 8(1), 42. https://doi.org/10.31258/dli.8.1.p.42-47

Presiden Republik Indonesia. (2008). Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2008


tentang Pentaan Ruang Kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi,
Puncak, dan Cianjur.

PT Ebara Indonesia. (1992). Industrial Waste Water Treatment Plant Operation


And Maintenance Manual PT. EJIP Volume I. PT Ebara Indonesia
Engineering Singapore Pte. Ltd.

PT EJIP. (2015). Estate Regulation East Jakarta Industrial Park. EJIP.

PT EJIP. (2020a). Implementasi Rencana Pengelolaan dan Pemantauan


Lingkungan berdasarkan RKL dan RPL Semester I (Januari - Juni 2020).
EJIP.

PT EJIP. (2020b). Perpanjangan Izin Pembuangan Limbah Cair EJIP. EJIP.

PT EJIP. (2020c). Rencana Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Rencana


Pemantauan Lingkungan Hidup (RKLH-RPLH) Semester I Januari-Juni 2020.
PT EJIP.

PT EJIP. (2020d). Tenant List. https://ejip.co.id/en/tenant

Qasim, S. (1985). Wastewater Treatment Plant. CBS College Publi.

Reynolds, T. D., & Richards, P. A. (1996). Unit Operations and Processes in


Environmental Engineering 2nd Edition. In PWS series in engineering. PWS
Publishing Company.

Said, N. I. (2017). Teknologi Pengolahan Air Limbah. Penerbit Erlangga.

Institut Teknologi Nasional


102

Sari, A. P., & Yuniarto, A. (2016). Perencanaan Instalasi Pengolahan Air Limbah
(IPAL) industri Agar-agar. IPTEK, 72, 174–182.
https://doi.org/10.12962/j23373539.v5i2.17094

Sinantrya, M. (2018). Studi Evaluasi Dan Efektivitas Instalasi Pengolahan Air


Limbah (IPAL) PT. Kelola Mina Laut Gresik [Universitas Brawijaya].
http://repository.ub.ac.id/163082/

Sugesti, C. S. (2020). Evaluasi Kualitas Efluen Program Instalasi Pengolahan Air


Limbah (Ipal) Komunal Di Gampong Tibang Kota Banda Aceh. Universitas
Islam Negeri Ar-raniry Darussalam.

Sugiharto. (1987). Dasar-dasar Pengolahan Air Limbah. Universitas Indonesia


Press.

Suparyadi, E. K. O. (2008). Evaluasi Kinerja Forum Bina Lingkungan (Bilik)


Dalam Pengawasan dan Pengendalian Pencemaran Air Sungai di Kecamatan
Cikarang Barat Kabupaten Bekasi. Program Pasca Sarjana Universitas
Diponegoro.

Sutrisno, T. (2004). Teknologi Penyediaan Air Bersih. Rineka Cipta.

Tarigan, U. A. . (2019). Efisiensi Instalasi Pengolahan Air Limbah di PT. Indofood


CBP Sukses Makmur Tbk Palembang. Universitas Brawijaya.

Tchobanoglous, G., Burton, F. I., & Stensel, H. D. (2003). Wastewater Engineering


Treatment and Reuse Forth Edition. McGraw-Hill Companies.

Ulliaji, A., Joko, T., & Dangiran, H. L. (2016). Efeketivitas Variasi Dosis Kaporit
dalam Menurunkan Kadar Amoniak Limbah Cair Rumah Sakit Roemani
Muhammadiyah Semarang. 4, 1–23.

Wathoni, A. Z., Pratiwi, A. I., & Suci, F. C. (2021). Penurunan Kadar Logam Berat
Nikel Limbah Cair Industri Pada Pengolahan Air Limbah Industri Di
Karawang. Journal of Industrial Process and Chemical Engineering
(JOICHE), 1(2), 40–45. https://doi.org/10.31284/j.joiche.2021.v1i2.2440

Institut Teknologi Nasional


7 LAMPIRAN

Lampiran 1
Tabel 1 Daftar Tenant dan Jenis Industri di Kawasan PT EJIP
No Tenant Jenis Industri

1 PT. Air Liquide Indonesia Gas Distribution

2 PT. Alviny Indonesia Machine and Tools

3 PT. Kyowa Indonesia Automotive Manufacturing

4 PT. Aisan Nasmoco Industri Automotive Manufacturing

5 PT. Musashi Auto Parts Indonesia Automotive Manufacturing

6 PT. Nakakin Indonesia Automotive Manufacturing

7 PT. Namicoh Indonesia Component Automotive Manufacturing

8 PT. Otics Indonesia Automotive Manufacturing

9 PT. Sakura Java Indonesia Automotive Manufacturing

10 PT. TS Tech Indonesia Automotive Manufacturing

11 PT. Tsukasa Manufacturing of Indonesia Automotive Manufacturing

12 PT. Aisin Indonesia Automotive Manufacturing

13 MUFG Bank, Ltd. Banking

14 PT. Bank Resona Perdania Banking

15 PT. Calpis Indonesia Beverage Manufacturing

16 PT. Narumi Indonesia Table Ware

17 PT. Yanmar Indonesia Machine and Tools

18 PT. Progress Diecast Machine and Tools

19 PT. Ngk Ceramics Indonesia Table Ware

20 PT. Jakarta Kyoai Medical Center Clinic

21 PT. Marsol Abadi Indonesia Textile Manufacturing

22 PT. Sayap Biru Ekspress (Ana Cargo) Logistics

23 PT. Fuji Presisi-Tool Indonesia Machine and Tools

24 PT. Kanefusa Indonesia Machine and Tools

25 PT. Wing Indonesia Textile Manufacturing

26 PT. Gunze Indonesia Textile Manufacturing

27 PT. SMT Indonesia Electronic Manufacturing

28 PT. Sumitronics Indonesia Electronic Manufacturing

103
Institut Teknologi Nasional
104

No Tenant Jenis Industri

29 PT. Schneider Indonesia Electronic Manufacturing

30 PT. Skyworth Industry Indonesia Electronic Manufacturing

31 PT. Sansyu Precision Indonesia Electronic Manufacturing

32 PT. Hirose Electric Indonesia Electronic Manufacturing

33 PT. Indonesia Chemi-Con Electronic Manufacturing

34 PT. Indonesia Epson Industry Electronic Manufacturing

35 PT. Katolec Indonesia Electronic Manufacturing

36 PT. Kawai NIP Electronic Manufacturing

37 PT. Omron MFG of Indonesia Electronic Manufacturing

38 PT. Patco Teknologi Indonesia Electronic Manufacturing

39 PT. Smep Pacific Electronic Manufacturing

40 PT. Space Indonesia Electronic Manufacturing

41 PT. Standard Indonesia Industry Electronic Manufacturing

42 PT. Bima Indo Prima Plastic Product

43 PT. Tempo Scan Pacific Farmasi Manufacturing

44 PT. Eagle Industry Indonesia Machine and Tools

45 PT. Yan-Jin Indonesia Machine and Tools

46 PT. Telkom Indonesia Communication Service

47 PT. Sumisho Global Logistic Indonesia Logistics

48 PT. Jaya Metal Teknika Machine and Tools

49 PT. Global Shinsei Indonesia Plastic Product

50 PT. Jagad Karimbanusa Wooden Frame

51 PT. Jaya Indah Casting Electronic Manufacturing

52 PT. Kasen Indonesia Textile Manufacturing

53 PT. Kiyokuni Indonesia Machine and Tools

54 PT. MSK Engineering Indonesia Automotive Manufacturing

55 PT. Muramoto Elektronika Indonesia Electronic Manufacturing

56 PT. Yamani Spring Indonesia Electronic Manufacturing

57 PT. Hitachi Power Systems Indonesia Electronic Manufacturing

58 PT. Cabinindo Putra Plastic Product

59 PT. Eagleburgmann Indonesia Machine and Tools

Institut Teknologi Nasional


105

No Tenant Jenis Industri

60 PT. Mecoindo Machine and Tools

61 PT. Pima Retailindo (Pi-Ma) Minimarket

62 PT. Asno Horie Indonesia Automotive Manufacturing

63 PT. Komoda Indonesia Automotive Manufacturing

64 PT. Maruhachi Indonesia Automotive Manufacturing

65 PT. Supra Ferbindo Farma Farmasi Manufacturing

66 PT. Taiyo Marsol Indonesia Plastic Product

67 PT. S-IK Indonesia Plastic Product

68 PT. Indonesia Polymer Compound Plastic Product

69 PT. Kohno Indonesia Plastic Product

70 PT. SMC Automation Indonesia Automotive Manufacturing

71 PT. Haier Electrical Appliances Ind. Electronic Manufacturing

72 Cv. Maison Property Property Agent

73 PT. Abacus Kencana Industries Machine and Tools

74 PT. Toso Industry Indonesia Machine and Tools

75 PT. Spinindo Mitradaya Machine and Tools

76 Cmk Asia Pte. Ltd. Representative Office

77 PT. Sari Pangan Inti Sejahtera (EJIP Sakaba) Restaurant

78 PT. Sakai Indonesia Machine and Tools

79 PT. Sakai Road Machinary Indonesia Machine and Tools

80 PT. Threebond Garpan Sales Indonesia Machine and Tools

81 PT. Indonesia TRC Industry Machine and Tools

82 PT. Armstrong Industri Indonesia Machine and Tools

83 PT. Itatsu Indonesia Textile Manufacturing

84 PT. Secom Indonesia Security

85 PT. Kaji Machinery Indonesia Textile Manufacturing

86 PT. Astom Indonesia Textile Manufacturing

87 PT. His Tours & Travel Travel Service

88 PT. Taurina Travel Djaya (Jalan Tour) Travel Service

89 PT. Tokai Kagu Indonesia Wooden Furniture

Institut Teknologi Nasional


Lampiran 2
Transkip Wawancara dengan Farras, S.KL.
Staff Health, Safety, and Environment, Watec Department, PT EJIP
Wawancara Sesi 1: Mengetahui Struktur Organisasi PT EJIP
Tempat: Kantor Watec Department, PT EJIP
Waktu: Selasa, 20 Oktober 2020. Pukul 11.00 – 12.00 WIB

Keterangan:
P = Penanya (Nandra)
N = Narasumber (Farras, S.KL.)

Tabel 2 Transkip Wawancara Struktur Organisasi PT EJIP


Selamat siang Bu Farras, saya ingin melakukan wawancara perihal struktur organisasi
P:
perusahaan. Apakah bu Farras memiliki waktu luang?
N: Siang Nandra, boleh silakan duduk nan
P: Sebelumnya terima kasih ya bu atas waktunya, dan mohon maaf jika mengganggu.
N: Tidak apa-apa, kebetulan saya lagi free time.
Perihal struktur organisasi yang tercantum dalam laporan IPLC ini, boleh tolong dijelaskan
P:
bu gambarannya seperti apa?
Tentu boleh. Struktur organisasi di EJIP didesain untuk mengatur bagaiamana pekerjaan
dikelola, komunikasi dilakukan, dan tanggung jawab yang dibagikan. Secara umum, kami
N:
ada tiga tingkatan yang paling utama di struktur. Tingkat eksekutif, manajerial, dan
operasional.
P: Peran dari setiap tingkat itu bagaimana bu?
Tingkat eksekutif terdiri dari BOC, BOD, dan Legal. Mereka bertanggung jawab atas
pengambilan keputusan strategis dan arah umum perusahaan. BOD bertanggung jawab
N: untuk memimpin seluruh bagian di perusahaan. Tingkat manajerial untuk administrasi
mencakup Finance, HR, GA, dan security. Kalau operasional mencakup engineering,
Watec, dan CS.
P: Penjelasan masing-masing department dari tingkat manajerial seperti apa bu?
Bagian finance tentu mengurus keuangan. Setiap industri kan ada biaya administrasi itu
N: bagian mereka. Lalu pembelian bahan baku jika dibutuhkan untuk keperluan perusahaan,
bahan kimia, dan upah pegawai semua dikelola bagian finance.
Bagian HR bertanggung jawab terkait SDM, mengatur jam kerja dan lembur pegawai, hari
N:
cuti, dan lainnya yang terkait dengan pegawai
Department GA bagian pengadaan barang untuk kebutuhan administrasi perusahaan,
N: kebersihan jalan dalam kawasan, kebutuhan taman. Semua yang berkaitan dengan
kebutuhan perusahaan GA yang handle
Kalau untuk bagian security bertanggung jawab terkait pengamanan kawasan industri ya
P:
bu?
Betul, tugasnya untuk kontrol keamanan industri selama 24 jam. Baik berjaga maupun
patroli keliling kawasan. Pemadam kebakaran juga masuknya ke security department. Kalau
N:
ada unjuk rasa hari buruh biasanya, security juga mengatur traffic inside dan outside
kawasan meminimalisir terganggunya operasional tenant.
Baik bu. Kalau untuk tingkat operasional bagaimana bu? Tanggung jawab dari department
P:
engineer, CS, dan Watec bagaimana bu?

106
Institut Teknologi Nasional
107

Bagian engineering tanggung jawabnya perihal teknis operasional. Kalau ada permasalahan
alat, kerusakan jalan dalam kawasan, perpipaan atau saluran air yang bocor, itu semua
bagian engineering. CS tugasnya melayani keluhan dari tenant kemudian menyampaikan ke
N: department yang bersangkutan supaya ditindak lanjut. kalau Watec tanggung jawabnya
lebih ke lingkungan kawasan industri. Mengawasi tenant supaya tidak mencemari
lingkungan, mengolah air bersih untuk kebutuhan tenant, manajemen air limbah, dan
menindaklanjut ketika terjadi pencemaran di area kawasan industri EJIP.
P: Terima kasih ya bu Farras penjelasannya.

Institut Teknologi Nasional


Lampiran 3
Transkip Wawancara dengan Farras, S.KL.
Staff Health, Safety, and Environment, Watec Department, PT EJIP
Wawancara Sesi 2: Mengetahui Struktur Organisasi Watec Department
Tempat: Kantor Watec Department, PT EJIP
Waktu: Selasa, 20 Oktober 2020. Pukul 11.00 – 12.00 WIB

Keterangan:
P = Penanya (Nandra)
N = Narasumber (Farras, S.KL.)

Tabel 3 Transkip Wawancara Struktur Organisasi Watec Department


P: Untuk Watec sendiri ada struktur organisasinya sendiri ya bu?
Iya ada juga struktur organisasi untuk bagian Watec. Dipimpin oleh manager Watec, dan
N: dibantu oleh asistant manager. Ada 3 divisi utama disini. Divisi lab, operational &
maintenance, dan HSE.
P: Penjelasan dari masing-masing divisi bagaimana bu?
Divisi lab, jelas tanggung jawabnya untuk analisis kualitas air bersih hasil olahan, kemudian
kualitas inlet dan outlet IPAL, menguji kualitas outlet limbah setiap tenant juga setiap bulan
N: sebagai bentuk pengawasan dari EJIP. Divisi lab juga tidak hanya analisis sampel dari
internal, dari luar kawasan juga menerima. Seperti kawasan industri delta silicon dan
hyundai juga mereka pengujian sampelnya di lab EJIP.
P: Kalau seperti itu berarti ada administrasinya sendiri ya bu?
N: Betul ada biaya tersendiri untuk pengujian eksternal.
P: Kalau divisi operasional seperti apa bu?
N: Kemarin sudah ikut kan dengan bapak-bapak operator untuk keliling IPAL?
P: Iya bu, sudah.
Nah bapak-bapak tersebut dibawah divisi operational & maintenance, mengawasi
operasional IPAL dan Air Bersih, pemantauan setiap hari, sampling setiap pagi untuk
dibawa ke lab. Kalau divisi HSE tugasnya menindaklanjuti ketika ada pencemaran di
N:
kawasan industri, kalau ada tumpahan tim TDL turun untuk blocking dan pembersihan,
verifikasi dokumen RKL-RPL yang diajukan tenant, dan memantau limbah tenant dari hasil
pengujian lab setiap bulan.
P: Terima kasih bu penjelasannya sudah cukup jelas dan informatif.
Sama-sama semoga informasi ini bermanfaat. Kalau ada pertanyaan lebih lanjut jangan ragu
N:
buat kesini ya.
P: Baik bu, terima kasih.

108
Institut Teknologi Nasional
Lampiran 4
Transkip Wawancara dengan Farras, S.KL.
Staff Health, Safety, and Environment, Watec Department, PT EJIP
Wawancara Sesi 3: Mengetahui Kepegawaian
Tempat: Kantor Watec Department, PT EJIP
Waktu: Selasa, 20 Oktober 2020. Pukul 11.00 – 12.00 WIB

Keterangan:
P = Penanya (Nandra)
N = Narasumber (Farras, S.KL.)

Tabel 4 Transkip Wawancara Kepagawaian


N: Untuk kepegawaian perlu penjelasan juga tidak?
P: Boleh bu, kalau ibu tidak keberatan untuk menjelaskan.
N: Sebentar saya cek data kepegawaian dulu ya.
P: Iya bu.
Sampai tahun 2020 jumlah pegawai PT EJIP ini ada 144 pegawai, hari kerjanya senin –
jum’at. 5 hari kerja. Waktu kerjanya dimulai jam 08.00-17.00 ini untuk staff. Kalau jam
N:
kerja di watec department 24 jam dibagi ke 3 shift. Ini berlaku untuk operator dan tim TDL
karena harus setiap saat standby.
Pembagian waktunya shift 1 dari jam 06.30 - 15.00, shift 2 dari jam 14.30 - 22.00, shift 3
N: dari jam 22.30 - 07.00. Setiap pergantian shift ada waktu 30 menit untuk briefing dan
penyamarataan informasi.
P: Ini berlaku untuk seluruh operator dan tim TDL ya bu?
Pembagian waktu untuk tim TDL berbeda dengan operator. Pembagiannya hanya 2 shift tapi
N: setiap shift ada waktu penambahan 3 jam. Jadi total waktu kerjanya 11 jam. Shift 1 dari jam
07.30 - 16.30 dan shift 2 dari jam 19.30 - 04.30.
P: Oh berbeda ya bu untuk operator dan tim TDL. Tim TDL lebih lama jam kerjanya
Iya berbeda karena keterbatasan SDM di TDL jadi ada penambahan waktu yang masuknya
N:
lembur.
P: Baik Ibu Farras, terima kasih penjelasannya sangat jelas.
N: Sama-sama ya.

109
Institut Teknologi Nasional
Lampiran 5
Data Kualitas Inlet dan Outlet IPAL Hasil Pengujian Lab PJT II

110
Institut Teknologi Nasional
111

Institut Teknologi Nasional


112

Institut Teknologi Nasional


113

Institut Teknologi Nasional


114

Institut Teknologi Nasional


115

Institut Teknologi Nasional


Lampiran 6

Evaluasi Instalasi Pengolahan Air Limbah PT East Jakarta Industrial


Park (PT EJIP)

116
Institut Teknologi Nasional
117

Institut Teknologi Nasional


118

Institut Teknologi Nasional

Anda mungkin juga menyukai