Anda di halaman 1dari 6

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Setiap siswa lulusan SMK YPN Belinyu diharapkan untuk mempunyai
suatu keahlian/ keterampilan, siap untuk berusaha dan bekerja secara mandiri
ataupun bekerja di berbagi lapangan kerja. Karena itu diadakan Program Praktik
Kerja Lapangan (PKL) agar setiap siswa lulusan SMK YPN Belinyu mempunyai
suatu pengalaman kerja di instansi (pemerintah/ swasta)/ dunia usaha/ dunia
industri (DU/DI) sebelum memasuki dunia usaha atau dunia kerja tersebut.
Klinik Pratama Medika Stannia adalah klinik yang bergerak di bidang
pelayanan kesehatan. Dalam era industrialisasi dan modernisasi saat ini, kecepatan
dan ketepatan dalam menjalankan usaha berperan penting untuk meningkatkan
keuntungan perusahaan. Karena itu dalam mendata pendapatan rawat jalan bagian
Apotek, Klinik Pratama Medika Stannia sudah menggunakan sistem komputer.
Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Klinik Pratama Medika
Stannia mempunyai tujuan, antara lain :
a. Memahami tanggung jawab, tugas pokok, dan fungsi obat-obatan di Klinik
Pratama Medika Stannia Belinyu.
b. Mengetahui berbagai pelayanan kesehatan yang terdapat di Klinik Pratama
Medika Stannia Belinyu.
c. Megetahui alur pelayanan resep mulai dari pasien menyerahkan resep hingga
pasien menerima obat dari Apotek.
d. Mampu dalam mengelola administrasi obat (meliputi obat paten, obat
generik, obat keras, dan resep dokter).
e. Memberikan bekal kemampuan professional, pengalaman praktis, dan
terampil dalam menjalankan Praktik Kerja Lapangan (PKL) dengan penuh
amanah di Klinik Pratama Medika Stannia Belinyu.
Berdasarkan alasan di atas penulis melaksanakan PKL di bagian Apotek
Klinik Pratama Medika Stannia Belinyu.

1
1.2. Dasar Pelaksanaan

Dasar penyelenggaraan PKL pada SMK YPN Belinyu adalah antara lain
adalah :

a. Undang-Undang No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.


b. Peraturan Pemerintah RI No. 41 Tahun 2015 tentang Pembangunan Sumber
Daya Industri.
c. Peraturan Presiden No. 8 Tahun 2012 tentang Kerangka Kualifikasi Nasional
Indonesia (KKNI).
d. Inpres No. 9 Tahun 2016 tentang Revitalisasi Sekolah Menengah Kejuruan
dalam Rangka Peningkatan Kualitas dan Daya Saing Sumber Daya Manusia
Indonesia.
e. Peraturan Menteri Perindustrian No.03/M-IND/PER/1/2017 tentang Pedoman
Pembinaan dan Pengembangan Sekolah Menengah Kejuruan Berbasis
Kompetensi yang Link and Match dengan Industri.
f. Peraturan Menteri Tenaga Kerja No. 36 Tahun 2016 tentang Penyelenggaraan
Pemangangan di Dalam Negeri.
g. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor
50 tahun 2020 tentang Praktik Kerja Lapangan (PKL) Bagi Peserta Didik.

1.3. Tujuan Praktik Kerja Lapangan (PKL)

PKL adalah merupakan suatu sistem pembelajaran yang dilakukan di luar


Proses Belajar Mengajar dan dilaksanakan pada instansi/ perusahaan/ industri atau
instansi yang relevan.

Secara umum pelaksanaan progam PKL ditujukan untuk meningkatkan


pengetahuan dan keterampilan siswa di bidang teknologi, penyesuaian diri dengan
situasi yang sebenarnya, mengumpulkan informasi dan menulis laporan yang
berkaitan langsung dengan tujuan khusus.

2
Setelah siswa melaksanakan program PKL secara khusus siswa diharapkan
memperoleh pengalaman yang mencakup tinjauan tentang perusahaan, dan
kegiatan-kegiatan praktik yang berhubungan langsung dengan teknologi. Dan
mempersiapkan para siswa/siswi untuk belajar bekerja secara mandiri, bekerja
dalam suatu tim dan mengembangkan potensi dan keahlian sesuai dengan minat
dan bakat masing-masing.

Penyeleggaraan PKL pada Kompetensi Keahlian Teknik Komputer dan


Jaringan (TKJ) SMK YPN bertujuan untuk :

a. Memberikan pengalaman kerja langsung (real) untuk menanamkan iklim


kerja positif yang berorientasi pada peduli mutu proses dan hasil kerja.

b. Menanamkan etos kerja yang tinggi bagi peserta didik untuk memasuki dunia
kerja menghadapi tuntutan pasar kerja global.

c. Memenuhi hal-hal yang belum dipenuhi di sekolah agar mencapai kebutuhan


standar kompetensi lulusan.

d. Mengaktualisasikan penyelenggaraan Model Pendidikan Sistem Ganda (PSG)


antara SMK dan Institusi Pasangan (DU/DI), memadukan secara sistematis
dan sistemik program pendidikan di SMK dan program latihan di dunia kerja
(DU/DI).

e. Menghasilkan tenaga kerja yang berkualitas, yaitu tenaga kerja yang memiliki
tingkat pengetahuan, keterampilan, disiplin kerja yang sesuai dengan tuntutan
lapangan pekerjaan.

f. Meningkatkan efektivitas dan efesiensi proses pendidikan dan pelatihan kerja


berkualitas.

g. Memberi pengakuan dan penghargaan terhadap pengalaman kerja sebagai


bagian dari proses pendidikan.

3
1.4. Manfaat PKL

1.4.1. Manfaat Bagi Peserta Didik

Manfaat bagi peserta didik antara lain adalah :

a. Menerapkan dan meningkatkan ilmu yang telah diperoleh di sekolah.

b. Menambah wawasan dunia kerja, iklim kerja positif yang berorientasi pada
peduli mutu proses dan hasil kerja.

c. Menambah dan meningkatkan kompetensi serta dapat menanamkan etos kerja


yang tinggi.
d. Memiliki kemampuan produktif sesuai dengan kompetensi keahlian yang
dipelajari di tempat PKL.
e. Mengembangkan kemampuannya sesuai dengan bimbingan/ arahan
pembimbing industri.

1.4.2. Manfaat Bagi Sekolah

Manfaat bagi sekolah antara lain adalah :

a. Terjalinnya hubungan kerjasama yang saling menguntungkan antara sekolah


dengan dunia kerja.

b. Meningkatkan kualitas lulusan melalui pengalaman kerja selama PKL.

c. Mengembangkan program sekolah melalui sinkronisasi kurikulum, proses


pembelajaran, teaching factory, dan pengembangan sarana dan prasarana
praktik berdasarkan hasil pengamatan di tempat PKL.

1.4.3. Manfaat Bagi Dunia Usaha/ Dunia Industri/ Instansi


Manfaat bagi dunia kerja/ instansi antara lain adalah :
a. DU/DI lebih dikenal oleh masyarakat sekolah.

4
b. DU/DI dapat mengembangkan proses dan atau produk melalui optimalisasi
peserta PKL.
c. Mendapatkan calon tenaga kerja yang berkualitas sesuai dengan
kebutuhannya.
d. Meningkatkan citra positif DU/DI sebagai bentuk implemantasi dari Inpres
No. 9 tahun 2016.

1.5. Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Tempat penulis melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah pada


bagian Apotek (kamar obat) Klinik Pratama Medika Stannia yang beralamat di
Jalan Depati Amir Belinyu.

Waktu pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini berlangsung selama


3 bulan terhitung sejak tanggal 26 Desember 2022 sampai dengan 25 Maret 2023.
Praktik Kerja Lapangan (PKL) memiliki jadwal yang berbeda-beda sesuai dengan
bagian masing-masing yang memiliki jam kerja 4-8 jam setiap harinya. Dengan
jadwal dalam satu minggu 6 hari kerja yang dimulai dari pukul 08.00-12.00 WIB.

1.6. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data dalam laporan PKL ini menggunakan metode


wawancara, yaitu penulis melakukan tanya jawab dengan pegawai bagian Apotek
Klinik Pratama Medika Stannia Belinyu dan kajian pustaka, yaitu penulis
melakukan kajian pustaka yang berasal dari modul-modul pelajaran dan sumber-
sumber lain yang relevan dengan Laporan akhir ini, misalnya buku-buku
pelajaran, majalah komputer dan internet.

5
1.7. Sistematika

Sistematika penulisan dalam Laporan Akhir ini sebagai berikut :

Bab I. Pendahuluan

Penulis menguraikan tentang latar belakang diadakannya PKL, Dasar


Pelaksanaan, Tujuan PKL, Manfaat PKL, Waktu dan Tempat
Pelaksanaan PKL, Metode Pengumpulan Data dan Sistematika
Penulisan.

Bab II. Gambaran Umum Klinik Pratama Medika Stannia

Pada bab ini penulis menguraikan profil Klinik Pratama Medika


Stannia yang antara lain berisi tinjauan singkat Klinik Pratama
Medika Stannia, visi dan misi, struktur organisasi, jumlah pegawai,
fasilitas yang dimiliki.

Bab III. Laporan Kegiatan PKL pada Klinik Pratama Medika Stannia

Pada bab ini penulis menguraikan kegiatan yang penulis laksanakan


selama mengikuti PKL, perangkat yang digunakan, jaringan
komputer, masalah yang dihadapi dan pemecahan masalah.

Bab IV. Kesimpulan dan Saran

Pada bab ini penulis menguraikan kesimpulan yang diperoleh selama


melaksanakan PKL dan saran-saran yang dapat yang dapat penulis
berikan kepada Klinik Pratama Medika Stannia.

Anda mungkin juga menyukai