Anda di halaman 1dari 34

PANDUAN MAGANG INDUSTRI

MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA


(MBKM)

DISUSUN OLEH:

TIM PELAKSANA MAGANG INDUSTRI


MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA

POLITEKNIK NEGERI LHOKSEUMAWE


2023
KATA PENGANTAR

Kebijakan Merdeka Belajar – Kampus Merdeka yang diluncurkan oleh Menteri


Pendidikan dan Kebudayaan merupakan kerangka untuk menyiapkan mahasiswa menjadi
sarjana yang tangguh, relevan dengan kebutuhan zaman, dan siap menjadi pemimpin dengan
semangat kebangsaan yang tinggi. Permendikbud No. 3 Tahun 2020 memberikan hak
kepada mahasiswa untuk 3 semester belajar di luar program studinya.
Melalui program ini, terbuka kesempatan luas bagi mahasiswa untuk memperkaya dan
meningkatkan wawasan serta kompetensinya di dunia nyata sesuai dengan passion dan cita-
citanya. Kita meyakini, pembelajaran dapat terjadi di manapun, tidak hanya di ruang kelas,
perpustakaan dan laboratorium, tetapi juga di desa, industri, tempat-tempat kerja, tempat-
tempat pengabdian, pusat riset, maupun di masyarakat. Melalui interaksi yang erat antara
perguruan tinggi dengan dunia kerja, dengan dunia nyata, maka perguruan tinggi akan hadir
bagi kemajuan dan pembangunan bangsa secara langsung.
Melalui Merdeka Belajar – Kampus Merdeka, mahasiswa memiliki kesempatan untuk
1 (satu) semester atau setara dengan 20 (dua puluh) sks menempuh pembelajaran di luar
program studi. Dalam hal ini, Politeknik Negeri Lhokseumawe memfasilitasi mahasiswa
dengan kegiatan magang industri di perusahaan mitra. Harapannya, mahasiswa bisa langsung
belajar di dunia industri dan berdampak signifikan dalam raihan karier mahasiswa di masa
mendatang.
Buku panduan ini tentunya masih jauh dari kesempurnaan, oleh karena itu kami sangat
mengharapkan masukan, kritik dan saran dari berbagai pihak, khususnya dari dosen dan
mahasiswa. Semoga buku panduan ini bermanfaat dalam rangka pengelolaan dan peningkatan
kualitas penerapan kurikulum Kampus Merdeka secara berkesinambungan.

Lhokseumawe, Februari 2023

Politeknik Negeri Lhokseumawe


Koordinator Magang Industri

i
DAFTAR ISI

Halaman

KATA PENGANTAR ................................................................................................... i


DAFTAR ISI ................................................................................................................... ii
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................................. iii
BAB I. PENDAHULUAN .............................................................................................. 1
1.1 Latar Belakang ........................................................................................... 1
1.2 Tujuan Magang Industri ............................................................................. 1
1.3 Manfaat Magang Industri Bagi Politeknik Negeri Lhokseumawe ........... 2
BAB II. PELAKSANAAN MAGANG .......................................................................... 3
2.1 Tempat dan Waktu Pelaksanaan Magang .................................................. 3
2.2 Persyaratan Program Magang ..................................................................... 3
2.3 Tugas Peserta Kegiatan Magang ................................................................. 4
2.4 Tata Tertib Pelaksanaan Magang ................................................................ 5
2.5 Mekanisme Pelaksanaan Magang ............................................................... 6
2.6 Proses Pelaksanaan Program Magang ......................................................... 6
BAB III. KESETARAAN BOBOT SKS ........................................................................ 9
3.1 Kesetaraan Bobot SKS Program Magang .................................................... 9
BAB IV PENILAIAN DAN PELAPORAN HASIL MAGANG ................................. 12
4.1 Penilaian Kegiatan Magang ........................................................................ 12
4.2 Konversi Nilai .............................................................................................. 12
4.3 Pelaporan Hasil Magang .............................................................................. 12
LAMPIRAN ...................................................................................................................... 13

ii
DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

Lampiran 1. Daftar Hadir Mahasiswa Magang .................................................. 14


Lampiran 2. Logbook Kegiatan Magang ............................................................. 15
Lampiran 3. Evaluasi Pembimbing Lapangan .................................................... 16
Lampiran 4. Lembar Penilaian Kinerja Magang ................................................ 17
Lampiran 5. Format Laporan ............................................................................... 18

iii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Magang adalah suatu kegiatan penerapan ilmu dan pengetahuanyang diwajibkan bagi
mahasiswa Politeknik Negeri Lhokseumawe. Magang pada Politeknik Negeri Lhokseumawe
diselenggarakan sebagai mata kuliah yang memberikan pembekalan, pelatihan dan pengalaman
kerja di suatu institusi sebagai bagian dari kegiatan pendidikan dan pelatihan kerja yang
berfungsi untuk menghubungkan dunia pendidikan dengan dunia industri. Link and match harus
direspon dengan baik oleh pihak kampus melalui prodi dengan penyesuaian kurikulum yang
tepat, sehingga lulusan tidak hanya unggul secara akademik, namun memiliki keterampilan
(softskill) yang membantu mereka memenuhi kebutuhan tenaga kerja di industri. Salah satu
konsep MBKM adalah memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk merasakan atmosfer
industri sebenarnya, sehingga menghasilkan pengalaman belajar yang efektif, dan menuntun
mereka mengasah keterampilan yang diperlukan oleh industri.
Kegiatan magang Kampus Merdeka memberikan tantangan dan kesempatan untuk
pengembangan inovasi, kreativitas, kapasitas, kepribadian, dan kebutuhan mahasiswa, serta
mengembangkan kemandirian dalam mencari dan menemukan pengetahuan melalui kenyataan
dan dinamika lapangan seperti persyaratan kemampuan, permasalahan riil, interaksi sosial,
kolaborasi, manajemen diri, tuntutan kinerja, target dan pencapaiannya (Direktorat Jenderal
Pendidikan Tinggi, 2020). Magang ini ditujukan untuk antisipasi adanya kesenjangan (gap)
antara dunia pendidikan (akademis) di perguruan tinggi dengan dunia industri yang bersifat
dinamis dengan perubahan dan perkembangan yang terjadi.
Melalui program Magang MBKM yang dirancang dan diimplementasikan dengan
baik, maka diharapkan hard skills dan soft skills mahasiswa akan terbentuk dengan kuat.
Program ini juga diharapkan dapat menjawab tantangan Perguruan Tinggi untuk menghasilkan
lulusan yang sesuai perkembangan zaman, kemajuan IPTEK, tuntutan dunia usaha dan dunia
industri, maupun dinamika masyarakat yang juga sejalan dengan dengan visi misi Politeknik
Negeri Lhokseumawe.

1.2 Tujuan Magang

Setelah mengikuti program Magang, mahasiswa diharapkan mendapatkan hardskills


(keterampilan, complex problem solving, analytical skills dan lain sebagainya), maupun soft
skills (etika profesi/kerja, komunikasi, kerjasama) sehingga dapat memberikan pengalaman
kontekstual lapangan yang akan meningkatkan kompetensi mahasiswa secara utuh, siap kerja,

1
atau menciptakan lapangan kerja baru. Secara khusus tujuan Magang berdasarkan Merdeka
Belajar Kampus Merdeka di Politeknik Negeri Lhokseumawe, adalah:
1. Mahasiswa mampu menerapkan pengetahuan yang dimiliki dan membantu
memecahkan masalah di lokasi Magang sesuai dengan bidang ilmu. Program magang
juga dimaksudkan untuk menerapkan program link & match pada sistem pendidikan
tinggi dan industri.
2. Mahasiswa mendapatkan kesempatan untuk praktek secara langsung, mampu
menyesuaikan diri dengan baik dan terlibat secara aktif dalam proses kerja dengan
tenaga kerja lapangan/manager perusahaan professional pada suatu perusahaan atau
industri.
3. Mahasiswa mengetahui kondisi riil lingkungan kerja yang menuntut akurasi, efisiensi
dan efektifitas serta hubungan sosial pekerja dalam suatu perusahaan atau industri.
4. Mahasiswa terampil melakukan pekerjaan yang ditugaskan kepadanya selama kegiatan
magang, sebagai bekal untuk melakukan hal yang sama setelah menyelesaikan studi.

1.3 Manfaat Magang Bagi Politeknik Negeri Lhokseumawe

1. Memperkenalkan berbagai program studi yang ada di lingkungan Politeknik Negeri


Lhokseumawe kepada perusahaan/industry/instansi yang bergerak di bidang yang
berkaitan dengan kompetensi keilmuan dalam pelaksanaan suatu pekerjaan.
2. Memperoleh masukan (input) yang berguna untuk pengembangan/pemutakhiran
kurikulum yang sesuai dengan tantangan dan kebutuhan dunia kerja.
3. Terbinanya jejaring (network) kerja sama dengan institusi tempat magang dalam upaya
meningkatkan relevansi antara substan akademik, sumber daya manusia (SDM)
dengan apa yang dibutuhkan dunia industri

2
BAB II
PELAKSANAAN MAGANG

2.1. Tempat dan Waktu Pelaksanaan Magang

1. Instansi/lembaga yang menjadi tempat atau sasaran untuk Magang adalah perusahaan,
industri dan lembaga pemerintah atau swasta, baik yang berada di Provinsi Aceh
maupun diluar provinsi.
2. Waktu pelaksanaan magang oleh mahasiswa di lapangan dapat dilakukan dalam satu
semester dengan beban angka kredit maksimal 20 SKS.
3. Bentuk Pembelajaran 1 (satu) SKS pada proses Pembelajaran berupa Magang yaitu
setara dengan 170 (seratus tujuh puluh) menit kegiatan belajar per minggu dalam satu
semester (Pasal 19, Permendikbud 22 No. 03 tahun 2020).

2.2 Persyaratan Program Magang


A. Mahasiswa
a. Terdaftar sebagai mahasiswa aktif di Politeknik Negeri Lhokseumawe.
b. Telah lulus/menempuh perkuliahan minimal 90 SKS dan mahasiswa minimal berada
pada semester V (lima) untuk Prodi Diploma Tiga (D3), dan semester VII (tujuh)
untuk Prodi Sarjana Terapan (D4)
c. Nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3.00.
d. Lulus seleksi administrasi dan mengisi serta melampirkan formulir serta syarat-syarat
yang telah ditetapkan oleh pihak pengelola magang Politeknik Negeri
Lhokseumawe.

B. Pembimbing Magang
a. Dosen Pembimbing Lapangan (DPL)
Dosen pembimbing lapangan adalah dosen tetap pada Jurusan tertentu di Politeknik
Negeri Lhokseumawe yang mempunyai kompetensi dan bidang ilmu yang sesuai
dengan judul magang. Adapun kriteria Dosen Pembimbing adalah:
1. Dosen tetap yang mengajar pada Politeknik Negeri Lhokseumawe dengan masa
kerja minimal 2 tahun.
2. Bersedia membimbing 1 (satu) kali perminggu per mahasiswanya.
3. Memiliki Surat Penunjukan Pembimbing Magang/Praktik Kerja dari Politeknik
Negeri Lhokseumawe dan ketetapan melalui Surat Keputusan Direktur
Politeknik Negeri Lhokseumawe.

3
4. Mempunyai jabatan akademik minimal Asisten Ahli.
5. Bersedia melakukan supervisi minimal 3 kali dalam masa
pelaksanaan magang.

b. Pembimbing Lapangan/ Supervisor Industri


Pembimbing lapangan adalah tenaga profesional yang ditunjuk pimpinan tempat
magang yang mempunyai kopetensi yang sesuai dengan kegiatan magang yang akan
dilaksanakan. Adapun persyaratan Pembimbing Lapangan/Supervisor Industri
adalah:
1. Merupakan karyawan/pegawai tetap tempat magang yang bersangkutan
2. Berpengalaman/memiliki keahlian dibidangnya lebih dari 3 tahun.
3. Bersedia membimbing dan mendampingi mahasiswa selama pelaksanaan magang.

2.3 Tugas Peserta Kegiatan Magang


A. Mahasiswa
1. Mendaftar untuk mengikuti seleksi magang sesuai ketentuan tempat magang telah
ditetapkan oleh pengelola magang Politeknik Negeri Lhokseumawe.
2. Melaksanakan kegiatan magang di tempat yang telah ditentukan/dipilih sesuai
arahan supervisor dan dosen pembimbing magang.
3. Melakukan konsultasi/bimbingan dengan Pembimbing Lapangan (Supervisor) dan
Dosen Pembimbing Magang.
4. Mahasiswa berkewajiban mendokumentasikan setiap aktivitas yang dilakukan
selama magang.
5. Mencatat setiap aktivitas atau pekerjaan dengan cara mengisi logbook sesuai
dengan aktivitas yang dilakukan.
6. Menyusun Laporan magang berdasarkan arahan/bimbingan oleh Pembimbing
Lapangan dan Dosen Pembimbing Magang.
7. Mengikuti ujian magang melalui kegiatan seminar yang dilaksanakan oleh
Politeknik Negeri Lhokseumawe.

B. Tugas Dosen Pembimbing Magang


1. Mengarahkan mahasiswa peserta magang dalam pelaksanaan program
Magang/Praktik Kerja berdasarkan MBKM.
2. Memberikan arahan dan tugas-tugas selama proses magang dan menyusun jadwal
serta rencana kegiatan bimbingan.
3. Membimbing mahasiswa dalam penyusunan laporan magang yang diujiankan atau
diseminarkan secara teknis dan substansial.

4
4. Menyediakan waktu kepada mahasiswa untuk berkonsultasi minimal delapan kali
(minimal satu kali dalam satu bulan) selama magang atau bimbingan penulisan, dan
mengisi Formulir Konsultasi Magang Lampiran 2).
5. Memberi penilaian secara objektif kepada mahasiswa terhadap laporan dan ujian
magang dengan berpedoman kepada tata cara penilaian magang (Lampiran 3 dan
Lampiran 4).

C. Tugas Pembimbing Lapangan/ Supervisor


1. Mengarahkan mahasiswa dalam pelaksanaan program magang di industri sesuai
dengan materi yang relevan dengan topik pembelajaran pada program magang dan
sesuai dengan Capaian Pembelajaran Prodi di Politeknik Negeri Lhokseumawe.
2. Menyediakan waktu konsultasi bagi peserta magang mengenai kondisi dan
permasalahan di lapangan.
3. Memberikan bimbingan teknis kegiatan magang.
4. Memonitor pelaksanaan kegiatan di industri melalui Logbook mahasiswa.
5. Memberi penilaian secara objektif kepada mahasiswa dengan berpedoman kepada
tata cara penilaian Magang/Praktik Kerja berdasarkan MBKM.

2.4 Tata Tertib Pelaksanaan Magang


1. Jujur, inisiatif dan kreatif serta berdedikasi terhadap pekerjaan.
2. Berpakaian rapi dan sopan.
3. Bertutur kata, bersikap dan bertingkah laku sesuai dengan norma dan etika yang
berlaku.
4. Hadir tepat waktu sesuai jam kerja instansi/perusahaan tempat magang dilakukan.
5. Bersosialisasi kepada pimpinan dan pegawai yang ada di lokasi magang.
6. Mempelajari dan memahami tata tertib yang berlaku di institusi/perusahaan tempat
magang dilaksanakan.
7. Mahasiswa memahami deskripsi pekerjaan yang menjadi tugas dan kewajiban yang
diberikan perusahaan selama kegiatan magang sesuai dengan prosedur dan aturan
perusahaan.
8. Memahami budaya kerja di institusi/perusahaan tempat magang dilaksanakan.
9. Mengumpulkan bukti/data hasil pekerjaan dengan ijin institusi/perusahaan.
10. Menjaga nama baik Almamater Politeknik Negeri Lhokseumawe.

5
2.5 Mekanisme Pelaksanaan Magang
A. Perguruan Tinggi
1. Membuat kesepakatan dalam bentuk dokumen kerja sama (MoU/SPK) dengan mitra
antara lain proses pembelajaran, pengakuan kredit semester dan penilaian.
2. Menyusun program magang bersama mitra, baik isi/content dari program magang,
kompetensi yang akan diperoleh mahasiswa, serta hak dan kewajiban kedua belah
pihak selama proses magang.
3. Menugaskan dosen pembimbing yang akan membimbing mahasiswa selama magang.
4. Menugaskan dosen pembimbing melakukan kunjungan di tempat magang untuk
monitoring dan evaluasi.

B. Mitra Magang
1. Bersama Perguruan Tinggi, menyusun dan menyepakati program magang yang akan
ditawarkan kepada mahasiswa.
2. Menjamin proses magang yang berkualitas sesuai dokumen kerja sama (MoU).
3. Menyediakan supervisor/mentor/coach yang mendampingi mahasiswa/kelompok
mahasiswa selama magang.
4. Supervisor mendampingi dan menilai kinerja mahasiswa selama magang, dan
bersama dosen pembimbing memberikan penilaian.
5. Memberikan sertifikat bagi peserta magang, bahwa yang bersangkutan telah
melaksanakan kegiatan magang di institusi/perusahaan tempat magang.

2.6 Proses Pelaksanaan Program Magang


Dalam proses pelaksanaan program magang mahasiswa menjadi bagian dari sebuah tim
yang terlibat secara aktif di kegiatan tim. Mahasiswa mendapatkan masukan terkait kegiatan
setiap satu bulan. Mekanisme proses pelaksanaan magang MBKM di lingkup Politeknik Negeri
Lhokseumawe adalah sebagai berikut:
1. Mahasiswa mendaftar Program Magang MBKM dan mengisi KRS Mata Kuliah sesuai
dengan persetujuan Dosen Pembimbing Akademik (DPA).
2. Mahasiswa mengajukan permohonan pendaftaran Program Magang kepada koordinator
Program Magang Berbasis MBKM Politeknik Negeri Lhokseumawe.
3. Mahasiswa mengikuti seleksi administratif dan akademik Program Magang MBKM,
selanjutnya Koordinator Program Magang melakukan seleksi terhadap mahasiswa yang
mendaftar pada program magang. Bagi mahasiswa yang belum lolos seleksi, mahasiswa
yang bersangkutan dapat melakukan magang melalui jalur regular/mandiri.
4. Koordinator Program Magang menetapkan Dosen Pembimbing Magang bagi mahasiswa
bersangkutan melalui Surat Keputusan yang disahkan oleh Direktur.

6
5. Politeknik Negeri Lhokseumawe membuat dan mengirimkan surat permohonan
pelaksanaan Program Magang bagi mahasiswa yang bersangkutan, tertuju kepada
instansi/lembaga mitra magang.
6. Mahasiswa melaksanakan Magang/Kerja Praktik sesuai arahan supervisor dan dosen
pembimbing magang dan sesuai ketentuan instansi/lembaga Mitra Magang serta memenuhi
aturan disiplin seperti yang tercantum pada bagian Pelaksanaan Program Magang/Kerja
Praktik di instansi/lembaga Mitra Magang.
7. Mahasiswa dibimbing dan dikontrol oleh Pembimbing Lapangan melalui Logbook sesuai
dengan aktivias yang dilakukan yang telah diisi oleh Mahasiswa.
8. Mahasiswa akan dievaluasi dan divisitasi ke Industri terkait kegiatan Magang yang
dilaksanakan oleh Pembimbing Magang Prodi setiap 3 bulan sekali selama jadwal magang
dilaksanakan.
9. Mahasiswa menyusun laporan kegiatan dan menyampaikan laporan kepada supervisor dan
dosen pembimbing. Penyelesaian laporan kegiatan dibimbing oleh Dosen Pembimbing.
10. Mahasiswa menyerahkannya laporan Magang yang sudah selesai dibuat kepada
Koordinator Magang untuk ditentukan jadwal ujian dan/atau seminarnya.
11. Mahasiswa diharuskan memberikan presentasi di akhir magang.
12. Setelah mengikuti ujian dan/atau seminar, koordinator Magang mengeluarkan nilai akhir
mata kuliah yang diambil pada program Magang dari hasil konversi nilai magang kedalam
SKS.
13. Program Studi melaporkan pengakuaan SKS rekognisi magang ke PDDIKTI.
14. Setiap peserta baik individu maupun tim diwajibkan untuk mempublikasikan hasil
kegiatan magang.

7
Berikut ini alur proses Magang Industri pada Platform Magang Kampus Merdeka:

Gambar 1. Proses Pelaksanaan Magang Industr

8
BAB III
KESETARAAN BOBOT SKS

3.1 Kesetaraan Bobot SKS Program Magang

Penyetaraan bobot kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka menggunakan


bentuk hybride, yaitu gabungan antara bentuk bebas (free-form) dan terstruktur (structured).
Bentuk bebas (free-form) merupakan bentuk penyetaraan bobot tanpa penyetaraan
dengan mata kuliah yang dinyatakan dalam bentuk kompetensi yang diperoleh oleh
mahasiswa selama mengikuti program tersebut, baik dalam kompetensi keras (hard skills),
maupun kompetensi halus (soft skills) sesuai dengan capaian pembelajaran yang
diinginkan. Sedangkan bentuk terstruktur (structured) merupakan bentuk penyetaraan
bobot sesuai dengan kurikulum yang ditempuh oleh mahasiswa yang dinyatakan dalam
bentuk kesetaraan dengan mata kuliah yang ditawarkan yang kompetensinya sejalan
dengan kegiatan magang.
Penilaian magang industri/perusahaan pada Politeknik Negeri Lhokseumawe
akan mengikuti bentuk terstruktur (structured form) yang dikonversikan menjadi 20 SKS
sesuai dengan kurikulum yang sedang ditempuh oleh mahasiswa di Politeknik Negeri
Lhokseumawe. 20 SKS tersebut dinyatakan dalam bentuk kesetaraan dengan mata kuliah
yang ditawarkan oleh program study yang kompetensinya sejalan dengan kegiatan
magang.
Berikut ini adalah rencana rentang SKS yang akan diakui oleh masing-masing
program study yang dikonversikan untuk kegiatan magang mahasiswa di Politeknik
Negeri Lhokseumawe:

Tabel 4.2 Rencana Rentang SKS Per-Program Studi.


No Program Studi Rentang sks yang diakui

1 D-III Akuntansi 12 – 20 SKS

2 D-III Administrasi Bisnis 12 – 20 SKS

3 D-III Teknologi Mesin 12 – 20 SKS

4 D-III Teknologi Industri 12 – 20 SKS

9
5 D-III Teknologi Kimia 12 – 20 SKS

6 D-III Teknologi Pengolahan Minyak dan Gas 12 – 20 SKS

7 D-III Teknologi Konstruksi Bangunan Air 12 – 20 SKS

8 D-III Teknologi Konstruksi Jalan dan 12 – 20 SKS


Jembatan

9 D-III Teknologi Listrik 12 – 20 SKS

10 D-III Teknologi Elektronika 12 – 20 SKS

11 D-III Teknologi Telekomunikasi 12 – 20 SKS

12 D-IV Akuntansi Sektor Publik 12 – 20 SKS

13 D-IV Akuntansi Lembaga Keuangan Syariah 12 – 20 SKS

14 D-IV Managemen Keuangan Sektor Publik 12 – 20 SKS

15 D-IV Teknologi Rekayasa Manufaktur 12 – 20 SKS

16 D-IV Teknologi Pengelasan dan Fabrikasi 12 – 20 SKS

17 D-IV Teknik Rekayasa Kimia Industri 12 – 20 SKS

18 D-IV Teknologi Rekayasa Konstruksi Jalan 12 – 20 SKS


dan Jembatan

19 D-IV Teknologi Rekayasa Konstruksi 12 – 20 SKS


Bangunan Gedung

20 D-IV Teknologi Rekayasa Instrumentasi dan 12 – 20 SKS


Kontrol

21 D-IV Teknologi Rekayasa Pembangkit 12 – 20 SKS


Energi

22 D-IV Teknologi Rekayasa Jaringan 12 – 20 SKS


Telekomunikasi

10
23 D-IV Teknik Informatika 12 – 20 SKS

24 D-IV Teknologi Rekayasa Jaringan 12 – 20 SKS


Komputer

25 D-IV Teknologi Rekayasa Multimedia 12 – 20 SKS

11
BAB IV
PENILAIAN DAN PELAPORAN HASIL MAGANG

4.1 Penilaian Kegiatan Magang


Penilaian akan dilakukan terhadap tiga kegiatan yaitu penilaian dalam proses yang
dilakukan selama kegiatan berlangsung yang dilakukan oleh Pembimbing Lapangan
(supervisor). Penilaian dilakukan pada aspek kompetensi profesional (pemahaman tugas,
kecakapan bekerja, kreativitas bekerja, kemampuan memecahkan permasalahan dan etos kerja),
kompetensi personal (kejujuran, kemandirian, kedewasaan berpikir, tanggung jawab dan
disiplin), dan kompetensi sosial (komunikasi, kerja sama dan etika). Hal ini sesuai dengan
Lembar Penilaian yang disajikan pada Lampiran 3. Lembar Penilaian dari Pembimbing
Lapangan, mohon untuk diberikan kepada Ketua Prodi dalam amplop tertutup.
Penilaian yang kedua adalah penilaian yang dilaksanakan pada akhir pelaksanaan
program oleh dosen pembimbing magang melalui evaluasi laporan kegiatan magang yang dibuat
oleh mahasiswa mencakup kesesuaian capaian pembelajaran bidang ilmu dengan objek magang
penilainya sesuai dengan Lampiran 4. Penilaian yang ketiga adalah penilaian pada saat laporan
magang diseminarkan oleh mahasiswa yang dinilai oleh dosen pembahas. Nilai akhir magang
selanjutnya digabungkan (sesuai bobot) dari ketiga penilai tersebut oleh koordinator Program
Magang Berdasarkan MBKM Politeknik Negeri Lhokseumawe.

4.2 Konversi Nilai


Hasil akhir kegiatan program magang MBKM, yang diberikan oleh dosen pembimbing,
baik dalam bentuk huruf maupun angka diserahkan oleh pelayanan administrasi akademik
sebagai kelengkapan nilai pengganti (konversi) mata kuliah di semester berjalan sesuai dengan
Kartu Rencana Studi (KRS) yang mengikuti Program Magang MBKM.

4.3 Pelaporan Hasil Magang


Mahasiswa yang telah menyelesaikan Magang/Praktik Kerja, harus melaporkan kegiatan
yang diikutinya secara tertulis dalam bentuk laporan magang. Laporan magang menggunakan
Bahasa Indonesia yang baik dan benar mengikuti kaidah Ejaan Yang Disempurnakan (EYD)
diketik rapi pada kertas ukuran A4 80 gram. Penulisan teks menggunakan huruf Times New Roman
ukuran 12 dan spasi 1,5. Batas margin: kiri 3 cm, atas 4 cm, kanan 3 cm dan bawah 3 cm, rata kiri
dan kanan (justified). Tata cara penulisan laporan magang dan sistematika penulisan mengacu
kepada Buku Panduan Kegiatan Politeknik Negeri Lhokseumawe. Laporan magang memuat
semua kegiatan yang telah dilakukan oleh mahasiswa selama mengikuti magang di perusahaan
sasaran. Secara umum sistematika penulisan laporan kegiatan magang terdiri dari:

12
Lampiran 1. Daftar Hadir Mahasiswa Magang

DAFTAR HADIR MAHASISWA MAGANG MBKM 2023

NAMA : ……………………………………………………….........
NPM MAHASISWA : ……………………………………………………….........
TEMPAT MAGANG : ……………………………………………………………..
……………………………………………………………….

Aktifitas
No Hari/ Tanggal

Masuk Keluar Masuk Keluar

Mengetahui, Tempat magang, tgl/bln/thn


Dosen Pembimbing Pembimbing Lapangan /Supervisor

Nama ……………………… Nama ……………………………


NIDN NIP

13
Lampiran 2. Logbook Kegiatan Magang

LOGBOOK KEGIATAN MAGANG

NAMA : ……………………………………………………….........
NPM MAHASISWA : ……………………………………………………….........
TEMPAT MAGANG : ……………………………………………………………..

Waktu
Paraf
No Hari/Tanggal Kegiatan Uraian Kegiatan Keterangan
Instruktur
(jam)

Mengetahui, Menyetujui,
Dosen Pembimbing Magang Pembimbing/Supervisor Lapangan

Nama …………………………… Nama ……………………………


NIDN

14
Lampiran 3. Evaluasi Pembimbing Lapangan

KOP SURAT TEMPAT MAGANG


LEMBAR PENILAIAN KINERJA MAGANG 2023

NAMA : ……………………………………………………….........
NPM MAHASISWA : ……………………………………………………….........
TEMPAT MAGANG : ……………………………………………………………..
...……………………………………………………………

Bobot x
No. Aspek yang Dinilai Bobot Nilai*) Nilai
(%)
1. Kompetensi Profesional
a. Pemahaman tugas
b. Kecakapan bekerja
c. Kreativitas bekerja
30 .......... ..........
d. Pemecahan masalah
e. Etos kerja
2. Kompetensi Personal
a. Kejujuran
b. Kemandirian
c. Kedewasaan berpikir 25 .......... ..........
d. Tanggung jawab
3. Kompetensi Sosial
a. Komunikasi
20 .......... ..........
b. Kerja sama
4. Kompetensi Keahlian
a. Penguasaan Ilmu
25 .......... ..........
b. Ketrampilan Kerja (skill)
c. Kedisiplinan Kerja
NILAI

Tempat magang, tgl/bln/thn


Pembimbing Lapangan /Supervisor

Nama dan tanda tangan

15
Lampiran 4. Lembar Penilaian Kinerja Magang

LEMBAR PENILAIAN KINERJA MAGANG

NAMA : ……………………………………………………….........
NPM MAHASISWA : ……………………………………………………….........
TEMPAT MAGANG : ……………………………………………………………..

Bobot x
No. Aspek Penilaian Bobot (%) Nilai*) Nilai
1. Penulisan Laporan Magang
- Ketepatan waktu
- Penggunaan EYD dan bahasa ilmiah
25 .......... ..........
- Sistematika penulisan
- Kecermatan penulisan
2. Penyajian Kegiatan dan Hasil Magang
- Keinformativan penyajian kegiatan dan hasil
Magang
- Kesesuaian pelaksanaan kegiatan dengan capaian 30 .......... ..........
pembelajaran
- Kedalaman dan keluasan capaian kegiatan Magang

3. Pembahasan Hasil Magang dan Kesimpulan-


Saran
- Kemampuan membahas secara komprehensif dan
atau dengan membandingkan dengan
25 .......... ..........
teori/prinsip dasar yang ada
- Kecermatan dalam menarik kesimpulan dan dalam
memberikan saran (implikasi hasil Magang)
4. Kemampuan Berdiskusi dan Menyampaikan
Pendapat
- Penguasaan materi
- Kemampuan dan ketepatan dalam 20 .......... ..........
menjawab/menjelaskan
- Kemampuan berargumentasi secara logis
NILAI

................................,.............. 2023
Dosen Pembimbing Magang,

........................................
NIDN ...............................

16
Format: Laporan Magang Industri

Halaman Pengesahan
Ringkasan
Kata Pengantar
Daftar Isi
Daftar Gambar
Daftar Tabel
Daftar Lampiran
I. Pendahuluan (terkait dengan judul magang)
a. Latar Belakang
b. Tujuan
c. Manfaat
II. Gambaran Umum Tempat Magang
a. Sejarah Perusahaan
 Latar belakang berdirinya perusahaan
 Tujuan perusahaan
 Visi dan Misi perusahaan
b. Struktur Organisasi
c. Sistem manajemen produksi
d. Sistem tata kelola tenaga kerja
III. Tinjauan Pustaka (Tuliskan tinjauan secara sistematis seluruh aktivitas yang akan
dilaksanakan dengan referensi minimal 1 buku dan 5 jurnal ilmiah – bukan blogspot atau
wordpress)
IV. Metode Magang
a. Waktu dan tempat
b. Tahapan pelakasanaan
c. Mekanisme pelaksanaan
V. Hasil dan Pembahasan Praktek Lapang/ Magang
VI. Kesimpulan dan Saran
Daftar Pustaka (tuliskan sesuai dengan panduan penulisan skripsi)Ucapan
terima kasih kepada Perusahaan/Instansi
Lampiran-lampiran: Foto-foto kegiatan, Gambar dan bagan, dan lain sebagainya yang
dianggap perlu.

17
LAPORAN MAGANG INDUSTRI Font 16
MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA

JUDUL LAPORAN
Xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx Font
14
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx

PT....................................

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Persyaratan Kurikulum Program Studi


............................... Pada Jurusan ...........................Politeknik Negeri Lhokseumawe

OLEH: (font 12)

NAMA MAHASISWA :
NIM :
Spasi baris 1,5
JURUSAN : Font 12
PRODI :

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN RISET DAN, TEKNOLOGI Font 12


POLITEKNIK NEGERI LHOKSEUMAWE Font 14
20.....
LEMBAR PENGESAHAN Font
LAPORAN AKHIR MAGANG INDUSTRI 14
MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA

Nama : Tulis Nama


NIM : jarak spasi
Program Studi : baris 1
Jurusan :
Font 12
Nama Perusahaan :
Nama Bulan
menyiapkan laporan

Mengetahui, Buketrata, …………….. 20....


Koordinator Magang MBKM PNL, Nama Mahasiswa,

4 spasi 4 spasi
Font
12 Diana, SE.Ak, M.Si …………………………
NIP. 19750409 200501 2 001 Nim.

Mengesahkan
Wakil Direktur I
Politeknik Negeri Lhokseumawe

4 spasi

Ir. Zamzami, ST.,M.Eng


NIP. 19791112 200312 1 003

i
LEMBAR PENGESAHAN JURUSAN
Font 14
LAPORAN MAGANG INDUSTRI
MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Persyaratan Kurikulum Program Studi


………………………………………………..Pada Jurusan .................
Politeknik Negeri Lhokseumawe

Oleh:

Nama : Tulis Nama


NIM :
Program Studi :
Jurusan :

Mengetahui,

Pembimbing Magang Jurusan Koordinator Magang Jurusan


Font
12
Ttd Ttd

Nama Dosen Pembimbing Nama………………………..


NIP. NIP.

Menyetujui / Mengesahkan,

Ketua Jurusan…………….. Ketua Program Studi


………………………………

Ttd & Stempel Ttd

Nama………………………. Nama……………………….
NIP. NIP.

ii
Logo Perusahaan

LEMBAR PENGESAHAN PERUSAHAAN Font


14

LAPORAN MAGANG INDUSTRI


MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA
PADA
2 spasi
PT. ………………………..
TULIS ALAMAT PT.………………………….
…………………………………………………………….. 1
spasi
(Dari…………s.d………….)

Oleh :
FONT
12
NAMA MAHASISWA
NIM. …………….

Program Studi ………………………………………………………..


Jurusan ………………. Politeknik Negeri Lhokseumawe

Menyetujui
Tulis Jabatannya/Manager Pembimbing Industri

Ttd & Stempel PT ttd

(Nama Pejabat) (Nama Pejabat)


No. Identitas No. Identitas

iii
KOP SURAT TEMPAT MAGANG

LEMBAR PENILAIAN KINERJA MAGANG 2023


NAMA : ……………………………………………………….........
NPM MAHASISWA : ……………………………………………………….........
TEMPAT MAGANG : ……………………………………………………………..

...……………………………………………………………

Bobot x
No. Aspek yang Dinilai Bobot (%) Nilai*) Nilai
1. Kompetensi Profesional
a. Pemahaman tugas
b. Kecakapan bekerja
c. Kreativitas bekerja 30 .......... ..........
d. Pemecahan masalah
e. Etos kerja

2. Kompetensi Personal
a. Kejujuran
b. Kemandirian
25 .......... ..........
c. Kedewasaan berpikir
d. Tanggung jawab
3. Kompetensi Sosial
a. Komunikasi
20 .......... ..........
b. Kerja sama
4. Kompetensi Keahlian
a. Penguasaan Ilmu
25 .......... ..........
b. Ketrampilan Kerja (skill)
c. Kedisiplinan Kerja

NILAI

Tempat magang, tgl/bln/thn


Pembimbing Lapangan /Supervisor

Nama dan tanda tangan

iv
LEMBAR PENILAIAN KINERJA MAGANG
NAMA : ……………………………………………………….........
NPM MAHASISWA : ……………………………………………………….........
TEMPAT MAGANG : ……………………………………………………………..

Bobot x
No. Aspek Penilaian Bobot (%) Nilai*) Nilai
1. Penulisan Laporan Magang
- Ketepatan waktu
- Penggunaan EYD dan bahasa ilmiah
25 .......... ..........
- Sistematika penulisan
- Kecermatan penulisan
2. Penyajian Kegiatan dan Hasil Magang
- Keinformativan penyajian kegiatan dan hasil
Magang
- Kesesuaian pelaksanaan kegiatan dengan capaian 30 .......... ..........
pembelajaran
- Kedalaman dan keluasan capaian kegiatan Magang

3. Pembahasan Hasil Magang dan


Kesimpulan- Saran
- Kemampuan membahas secara komprehensif dan
atau dengan membandingkan dengan teori/prinsip
dasar yang ada 25 .......... ..........
- Kecermatan dalam menarik kesimpulan dan dalam
memberikan saran (implikasi hasil Magang)

4. Kemampuan Berdiskusi dan


Menyampaikan Pendapat
- Penguasaan materi
- Kemampuan dan ketepatan dalam 20 .......... ..........
menjawab/menjelaskan
- Kemampuan berargumentasi secara logis

NILAI

................................,.................. 2023
Dosen Pembimbing Magang,

........................................
NIDN ...............................

v
KATA PENGANTAR

Puji beserta syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan
karunia-Nya sehinggga Penulis dapat menyelesikan Magang Industri di PT.
............................ yang dilaksanakan selama 6 (enam) bulan terhitung dari tanggal
.......(bulan) sampai ...... (bulan) 20.... serta dapat menyelesaikan Laporan Magang
Industri tepat waktu sesuai jadwal yang telah ditentukan dengan judul tugas khusus
“............................................................................................................... ”.
Magang industri ini merupakan mata kuliah wajib bagi setiap Mahasiswa Jurusan
.......................... Politeknik Negeri Lhokseumawe Program
Studi........................................... Magang industri bertujuan ……. (silahkan tulis sesuai
kalimat masing-masing).
Silahkan lanjutkan sendiri paragraph lain jika diperlukan dengan tetap memperhatikan
bahasa Indonesia yang sopan dan sesuai Ejaan Yang Disempurnakan (EYD)
Ucapan terimakasih tak terhingga Penulis ucapkan kepada Ayahanda
…..(sebutkan nama)…. Dan Ibunda …….. (sebutkan nama)…. yang telah ……
silahkan lanjutkan sendiri sesuai kebutuhan yang ingin dituliskan.
Tentunya kegiatan magang industri ini dapat terlaksana dengan baik dan berjalan lancar
berkat adanya bantuan dan kerjasama yang baik dari berbagai pihak. Dalam
kesempatan ini Penulis ingin mengucapkan terimakasih kepada:
1. Bapak/Ibu ..................................................... , selaku Direktur
Politeknik Negeri Lhokseumawe;
2. Bapak/Ibu . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . ., selaku Ketua Jurusan . . . . . . . . . .
. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . Politeknik Negeri Lhokseumawe
3. Bapak/Ibu ........................................, selaku Ketua Program Studi
...................................................................
4. Bapak/Ibu .......................... selaku Koordinator Magang Industri Program
Studi ........................................

vi
5. Bapak/Ibu ………, selaku Pembimbing Magang Industri di Program Studi
..............................................................
6. Bapak/Ibu ……….., selaku Manager PT. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . ,
Pada
7. Bapak/Ibu ………, selaku Pembimbing Magang Industri di P T ....................

8. Bapak/Ibu ……, selaku Kepala Administrasi (atau yang sejenisnya


jika ada) di ...................................
9. Seluruh Staf dan Karyawan di PT. .....................................................
10. Seluruh rekan-rekan yang mengikuti Magang Industri di PT. ...............
11. Teman-teman yang turut memberikan motivasi serta semangat selama
melakukan Magang Industri dan penulisan laporan.
Penulis menyadari bahwa dalam penulisan laporan magang industri ini masih
banyak terdapat kekurangan. Oleh karena itu kritik dan saran bersifat konstruktif dari
semua pihak sangat diperlukan demi kesempurnaan laporan ini, Semoga laporan magang
industri ini dapat bermanfaat bagi pembaca secara umum dan bermanfaat khususnya bagi
mahasiswa Program Studi ............................................khususnya. Akhir kata Penulis
ucapkan terimakasih.

...................., ( tanggal)

Penulis,

Nama Mahasiswa
NIM.

vii
DAFTAR ISI

Halaman

LEMBAR PENGESAHAN KOORDINATOR MBKM PNL i


LEMBAR PENGESAHAN JURUSAN ii
LEMBAR PENGESAHAN PERUSAHAAN iii
LEMBAR PENILAIAN KINERJA MAGANG (Perusahaan) iv
LEMBAR PENILAIAN KINERJA MAGANG (Jurusan) v
KATA PENGANTAR vi
DAFTAR ISI vii
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Magang Industri
1.2 Tujuan Magang Industri
1.3 Manfaat Magang Industri
1.4 Batasan Masalah
BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN
2.1 Sejarah Perusahaan
2.2 Visi Misi Perusahaan
2.3 Lokasi Perusahaan
2.4 Struktur Organisasi
BAB III URAIAN PELAKSANAAN MAGANG
3.1 Silakan Ditulis
3.1.1 ......................................
3.2 Landasan Teori
3.2.1 ....................................
Dst
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1 Hasil
4.2 Pembahasan
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan
5.2 Saran
DAFTAR PUSTAKA
DAFTAR TABEL
Halaman
Tabel 2.1 Tuliskan Judul Tabel ........................................................................
Tabel 3.1 Tuliskan Judul Tabel ........................................................................
DAFTAR GAMBAR
Halaman
Gambar 2.1 Tuliskan Judul Gambar .................................................................
Gambar 3.3 Tuliskan Judul Gambar ................................................................
DAFTAR LAMPIRAN
Halaman
Lampiran 1. Tuliskan Judul Lampiran ...........................................................
Lampiran 2. Tuliskan Judul Lampiran ............................................................

Anda mungkin juga menyukai