Anda di halaman 1dari 1

MENENTUKAN IDE POKOK/GAGASAN POKOK/GAGASAN UTAMA

Ciri ide pokok :

1. Ide pokok terletak pada kalimat utama.


2. Kalimat utama ini dijelaskan oleh kalimat-kalimat lain dalam paragraf tersebut, yang disebut
dengan kalimat penjelas. Dalam satu paragraf hanya ada satu ide pokok.
3. Ide pokok dapat mudah ditemukan dengan menjawab pertanyaan "Paragraf tersebut
membahas mengenai apa?"

Contoh :

Masih banyak guru yang belum mengetahui adanya buku pelajaran digital. Padahal,
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sudah menyiapkan 49 judul buku digital kecil di
internet. Walaupun program tersebut sangat bermanfaat dan menguntungkan murid dan orang
tua, guru belum sepenuhnya memahami cara memperolehnya. Di samping itu, banyak guru
belum mengenal buku digital yang diakses dari internet sehingga mereka juga harus dibekali
pengetahuan tentang internet.

Gagasan pokok paragraf di atas adalah --> Pengetahuan guru tentang buku digital.

Anda mungkin juga menyukai