Anda di halaman 1dari 2

ADMINISTRASI PENDIDIKAN

A.Pengertian Administrasi

Secara etimologi, administrasi berasal dari bahasa latin, terdiri dari kata ad dan ministrare yang berarti
melayani, membantu, dan memenuhi. Lalu, terbentuk menjadi kata benda administration dan kata sifat
administrativus, lalu melebur ke dalam bahasa Indonesia menjadi administrasi.

Dalam bahasa Belanda disebut administratie, namun dalam bahasa Belanda bersifat terbatas dan hanya
menyangkut sebagian kecil makna administrasi sebenarnya. Dalampengertian tersebut administrasi
hanya diartikan sebagai kegiatan catat mencatat, tulis menulis, mengirim dan menyimpan keterangan.

Secara epistemologi, administrasi memiliki makna sebagai berikut:

1. Menurut Sondang P. Siagian, administrasi adalah keseluruhan proses pelaksanaan daripada keputusan
yang telah diambil dan pelaksanaan itu biasanya dilakukan oleh dua orang atau lebih untuk mencapai
tujuan yang telah ditentukan sebelumnya (1974: 2).

2. Administrasi adalah aktivitas atau proses yang terutama bersangkutan dengan cara untuk
menyelenggarakan tujuan yang telah ditentukan. Administrasi adalah proses yang lazim terdapat dalam
segenap usaha bersama, baik usaha pemerintah, atau swasta, sipil atau militer, baik yang berskala kecil
maupun besar.

3. Administrasi adalah pengorganisasian dan bimbingan orang-orang agar dapat melaksanakan suatu
tujuan khusus.

4. Administrasi adalah pengorganisasian dan bimbingan orang-orang agar dapat melaksanakan suatu
tujuan khusus (Staf Dosen BPA-UGM, 1970: 1).

5. Administrasi adalah segenap proses penyelenggaraan dalam setiap usaha kerja sama sekelompok
manusia untuk mencapai tujuan tertentu.

6. J. Wayong dalam bukunya, Fungsi Administrasi Negara, mengemukakan administrasi adalah kegiatan
yang dilakukan untuk mengendalikan suatu usaha (pemerintah) agar tujuan tercapai.

Dari beberapa pengertian di atas, tampak bahwa kegiatan administrasi tidak terbatas hanya pada
ketatausahaan, namun meliputi seluruh kegiatan atau rangkaian kegiatan pengendalian usaha kerja
sama manusia untuk mewujudkan tujuan bersama.

Definisi tersebut perumusanya berbeda-beda, dan ternyata dalam perbedaan itu ada unsur yang sama,
persamaan itu antara lain:

1. Administrasi merupakan kegiatan manusia atau sebagai gejala sosial, karena berlangsung dalam
interaksi antarmanusia.

2. Administrasi merupakan proses berupa berbagai kegiatan atau rangkaian kegiatan atau berbagai
kejadian yang kompleks.
3. Rangkaian kegiatan itu berupa kerja sama sekelompok manusia atau sejumlah personal (dua orang
atau lebih).

4. Kerja sama bermaksud untuk mencapai tujuan bersama yang telah ditetapkan melalui pembagian
tugas, tidak sebagai pengotakan kerja, namun sebagai kesatuan kerja yang terarah pada pencapaian
tujuan.

Dari pengertian dan unsur administrasi tersebut di atas, dapat disimpulkan bahwa administrasi adalah
kegiatan atau rangkaian kegiatan sebagai proses pengendalian usaha kerja sama sekelompok manusia
untuk mencapai tujuan bersama yang telah ditetapkan sebelumnya (Nawawi, 1997: 7).

Anda mungkin juga menyukai