Anda di halaman 1dari 1

Membaca Adalah Jembatan Ilmu

"Membaca adalah jembatan ilmu". Ya, inilah satu dari sekian kata-kata yang sudah tak asing lagi bagi
kita. Kata-kata ini berarti bahwa membaca sangat penting bagi setiap orang, karena dapat
memperkaya wawasan. Dengan ini, diharapkan orang-orang akan semakin berminat untuk membaca.
Namun, seiring berjalannya waktu, minat baca orang-orang mulai merendah.

Ada beberapa faktor mengapa minat baca orang-orang mulai merendah. Pertama, keadaan
lingkungan di sekitar. Kita tahu bahwa lingkungan adalah faktor pembentuk kepribadian seseorang.
Jika di sekitar kita berisikan orang-orang yang gemar membaca, maka secara tidak langsung kita akan
memiliki kepribadian yang sama, begitu pula sebaliknya. Kedua, perkembangan teknologi.
Benda-benda canggih biasanya banyak menyediakan hiburan, sehingga orang akan lebih kerasan
dengan hiburan dibanding membaca. Ketiga, kurangnya kesadaran. Jika kita tidak memiliki kesadaran
akan pentingnya membaca, maka kita tidak akan menjadi orang yang gemar membaca, begitu pula
sebaliknya. Keempat, kurangnya motivasi. Motivasi sangat dibutuhkan sebagai penyemangat bagi
kita. Jika kita dimotivasi untuk gemar membaca, maka kita akan semakin bersemangat untuk
membaca, begitu pula sebaliknya.

Bagaimana jika di masa yang akan datang orang-orang tidak ada yang gemar membaca? Akan
jadi apakah pendidikan kita nanti? Bagaimana negara kita bisa cerdas jika warganya tidak pernah
membaca?

Setelah kita mengkaji beberapa pertanyaan di atas, kita akan menyadari betapa pentingnya
membaca. Dengan banyak membaca, maka akan banyak pula manfaat yang akan kita peroleh. Marilah
kita gemar membaca mulai sekarang, agar kelak kita dapat menjadi putra-putri Indonesia yang cerdas.

Anda mungkin juga menyukai