Anda di halaman 1dari 2

Tugas mandiri 5.

Carilah berita di media cetak, elektronik, atau sumber lain dengan jujur dan
cermat tentang peristiwa yang dapat menimbulkan pecahnya persatuan bangsa
Indonesia. Kemudian, berikanlah komentar atau pendapat kalian.

 Nama peristiwa: Kelompok Separatis Bersenjata di Papua.


 Penyebab peristiwa:

Terbentuknya gerakan kelompok separatis bersenjata yang terjadi di Papua,


memiliki beberapa penyebab, diantaranya:

1. PT Freeport yang tidak kunjung ditutup oleh Indonesia, yang justru malah
mengizinkan PT Freeport guna memperpanjang kontrak di Indonesia.
2. Perekonomian dan keadaan infrastruktur yang tidak merata antara
Indonesia bagian Timur dengan Indonesia bagian tengah dan barat.
3. Lunturnya kepercayaan terhadap pemerintah, sehingga menjadikan
kelompok separatis ini menginginkan TNI ditarik keluar dari Papua dan
kemudian diganti dengan Pasukan Keamanan PBB.
4. Banyaknya pejabat yang menyelewengkan dana pembangunan Papua untuk
kepentingan Individu, hal ini menjadikan masyarakat Papua semakin
menderita.
 Bagaimana pendapat kalian untuk mencegah dan mengatasinya:
Menurut pendapat saya Sangat disayangkan bahwa kelompok separatis kembali
muncul di Indonesia. Sudah seharusnya pemerintah meningkatkan kualitas
tindakan preventif, salah satunya dengan pemerataan perekonomian dan
infrastruktur, sehingga benih-benih kelompok separatis di Indonesia dapat
diminimalisir. Selain itu kakak juga sangat mengapresiasi akan kesigapan TNI
sehingga para sandera dapat dibebaskan dan adanya kelompok separatis dapat
diatasi.

Anda mungkin juga menyukai