Anda di halaman 1dari 3

NAMA: RENDI SALAY

NIM: B1C122038
PENGERTIAN BUNGA BANK
Bunga bank dapat diartikan sebagai jasa yang diberikan oleh bank yang berdasarkan prinsip
konvensional kepada nasabah yang membeli atau menjual produknya. Bunga juga dapat diartikan
sebagai harga yang harus dibayar kepada nasabah yang memiliki simpanan dengan yang harus
dibayar oleh nasabah kepada bank nasabah yang memperoleh pinjaman
FAKTOR YANG MEMPENGARUHI SUKU BUNGA

 Kebutuhan Dana
 Persaingan
 Kebijaksanaan Pemerintah
 Target Laba yang Diinginkan
 Jangka Waktu

KOMPONEN-KOMPONEN DALAM BUNGA KREDIT


 Total Biaya Dana
 Biaya Operasi
 Cadangan Resiko Kredit Macet
 Laba yang Diinginkan
 Pajak
JENIS-JENIS PEMBENAN SUKU BUNGA
1. Sliding rate
Pembebanan bunga setiap bulan dihitung dari sisa pinjamannya sehingga jumlah bunga yang
dibayar nasabah setiap bulan menurun seiring dengan turunnya pokok pinjaman.
2. Flat rate
Pembebanan bunga setiap bulan tetap dari jumlah pinjamannya, demikian pula pokok
pinjaman setiap bulan juga dibayar sama sehingga setiap bulan sama sampai kredit tersebut
lunas.
3. Floating rate
Pembebanan bunga dikaitkan dengan bunga yang ada di pasar uang sehingga bunga yang
dibayar setiap bulan sangat tergantung dari bunga pasar uang pada bulan tersebut.

PENGERTIAN JASA BANK LAINNYA


Jasa-jasa bank lainnya merupakan kegiatan perbank yang ketiga. Tujuan pemberian jasa-jasa
bank ini adalah untuk mendukung dan memperlancar kegiatan menghimpun dana dan menyalurkan
dana. Semakin lengkap jasa bank yang diberikan, semakin baik, dalam arti jika nasabah hendak
melakukan suatu transaksi perbankan cukup satu bangsa saja. Demikian pula sebaliknya jika jasa
bank yang diberikan kurang lengkap maka nasabah terpaksa untuk mencari bank lain yang
menyediakan jasa yang mereka butuhkan.

KEUNTUNGAN JASA-JASA BANK


Keuntungan pokok perbankan adalah dari selisih bunga simpanan dengan bunga kredit atau
pinjaman. Keuntungan ini dikenal dengan istilah spread based. Sedangkan keuntungan dari
Transaksi dalam jasa-jasa bank disebut juga fee based
Adapun Keuntungan yang Diperoleh dari Jasa-jasa Bank
1. Biaya administrasi
2. Biaya kirim
3. Biaya tagih
4. Biaya provisi dan dan komisi
5. Biaya sewa
6. Biaya iuran

JENIS-JENIS JASA-JASA BANK LAINKNYA


1. Kirim Uang (Transfer)
Transfer merupakan jasa pengiriman uang lewat bank baik dalam kota luar kota atau
keluar negeri. Lama pengiriman tergantung dari sarana yang digunakan untuk mengirim.
Kemudian besarnya biaya kirim juga sangat tergantung sarana yang digunakan.
2. Kliring
Kliring merupakan jasa penyelesaian utang piutang antar bank dengan cara saling
menyerahkan warkat-warkat yang akan dikliringkan di lembaga kliring (Penagihan warkat
seperti cek atau BG yang berasal dari dalam kota)
3. Inkaso
Inkaso merupakan jasa bank untuk menagih warkat-warkat yang berasal dari luar
kota atau luar negeri.
4. Safe deposit box (SDB)
Safe deposit box (SDB) merupakan jasa-jasa bank yang diberikan kepada para
nasabahnya. Jasa ini dikenal juga dengan nama safe loket
5. Bank Card
Bank Card merupakan “kartu plastic” yang dikeluarkan oleh bank yang diberikan
kepada nasabahnya untuk dapat dipergunakan sebagai alat pembayaran di tempat-tempat
tertentu seperti supermarket, pasar swalayan hotel, restoran, tempat hiburan, dan tempat
lainnya.
6. Bank Notes
Bank notes merupakan uang kartal asing yang dikeluarkan dan diterbitkan oleh bank
di luar negeri. bank notes ini dikenal juga dengan istilah “devisa tunai” yang mempunyai
sifat-sifat seperti uang tunai.
7. Travellers cheque
Travellers cheque dikenal dengan nama cek wisata atau cek perjalanan yang
biasanya digunakan oleh mereka yang hendak bepergian atau seiring dibawa oleh turis.
Travellers cheque diterbitkan dalam pecahan-pecahan tertentu seperti halnya uang kartal dan
diterbitkan dalam mata uang rupiah dan mata uang asing.
8. Letter of Credit
Letter of Credit merupakan suatu pernyataan dari bank atas permintaan nasabah (importir)
untuk menyediakan dan membayar sejumlah uang tertentu untuk kepentingan pihak ketiga
(penerima L/C atau eksportir).
9. Bank garansi dan referensi bank
Bank garansi yaitu jaminan pembayaran yang diberikan oleh bank kepada suatu pihak
memakai perorangan perusahaan atau badan atau lembaga lainnya dalam bentuk surat
jaminan.
10. Memberikan jasa-jasa di pasar modal
Jasa-jasa bank yang diberikan dalam rangka mendukung kelancaran transaksi di pasar modal
antara lain:
a. Penjamin emisi
b. Penjamin
c. Wali amanat
d. Perantara perdagangan efek/pialang
e. Perdagangan efek
f. Perusahaan pengelola dana
11. Menerima setoran-setoran
Setoran atau pembayaran yang biasa diterima oleh bank antara lain:
a. Pembayaran listrik, air & telepon
b. Pembayaran uang kuliah
c. Pembayaran pajak
d. Setoran ONH
12. Melakukan Pembayaran
a. Gaji
b. Pensiun
c. Bonus
d. Hadiah
e. Deviden

Anda mungkin juga menyukai