Anda di halaman 1dari 8

PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK,

PENGETAHUAN PERPAJAKAN DAN KUALITAS


PELAYANAN, TERHADAP KEPATUHAN WAJIB
PAJAK HOTEL
(STUDI KASUS DI KABUPATEN SIKKA)

TESIS

THERESA YULIANA JAENG


2081611004

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS UDAYANA
DENPASAR
2023
DIAJUKAN UNTUK UJIAN
HASIL PENELITIAN TESIS

PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK,


PENGETAHUAN PERPAJAKAN DAN KUALITAS
PELAYANAN, TERHADAP KEPATUHAN WAJIB
PAJAK HOTEL
(STUDI KASUS DI KABUPATEN SIKKA)

TESIS

Oleh :
THERESA YULIANA JAENG
2081611004

PROGRAM STUDI MAGISTER AKUNTANSI


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS UDAYANA
DENPASAR
2023
LEMBAR PENGESAHAN DAN
PERSETUJUAN HASIL PENELITIAN TESIS
Tesis ini telaah disetujui tanggal, 2023

Pembimbing

Prof. Dr. I Ketut Yadnyana, S.E., Ak., M.Si


NIP. 195709111986101001

Mengetahui
An. Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas Udayana
Koordinator Program Studi Magister Akuntansi

Ni Putu Sri Harta Mimba, SE., M,Si., Ph.D.,Ak,CA,CMA


NIP. 197305151999032003
PERNYATAAN ORISINALITAS

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :


Nama : Theresa Yuliana Jaeng
NIM : 208161100 4
Program Studi : Magister Akuntansi
Judul Tesis : Pengaruh Kesadaran Wajib Pajak, Pengetahuan
Perpajakan, dan Kualitas Pelayanan terhadap
Kepatuhan Wajib Pajak Hotel (Studi Kasus di
Kabupaten Sikka)
Dengan ini menyatakan bahwa karya ilmiah tesis saya ini merupakan
hasil karya sendiri dan bebas dari plagiasi. Apabila kemudian hari
terbukti terdapat plagiasi dalam karya ilmiah tesis ini, maka saya
bersedia menerima sanksi sesuai peraturan Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2010 dan peraturan
perundang-undangan yang berlaku.

Denpasar, 28 Juni 2023


Mahasiswa

Theresa Yuliana Jaeng


2081611004
ABSTRAK
PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK, PENGETAHUAN
PERPAJAKAN DAN KUALITAS PELAYANAN, TERHADAP
KEPATUHAN WAJIB PAJAK HOTEL
(STUDI KASUS DI KABUPATEN SIKKA)

Kepatuhan pajak identik dengan kesediaan seorang wajib pajak dalam


memenuhi kewajibannya sesuai peraturan perpajakan. Dapat dikatakan besar
kecilnya penerimaan pajak hotel sangat tergantung pada tingkat kepatuhan wajib
pajak. Penelitian ini bertujuan memberikan bukti empiris mengenai pengaruh
kesadaran wajib pajak, pengetahuan perpajakan, dan kualitas pelayanan terhadap
kepatuhan wajib pajak hotel.
Penelitian ini dilakukan pada seluruh wajib pajak hotel di Kabupaten
Sikka. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 84 sampel dengan metode
sampling jenuh. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan penyebaran
kuesioner. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah analisis jalur dengan
menggunakan software Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan
bahwa kesadaran wajib pajak, pengetahuan perpajakan, dan kualitas pelayanan
berpengaruh positif terhadap kepatuhan wajib pajak hotel.
Tingkat kepatuhan wajib pajak dapat dilihat dari seberapa besar tingkat
kesadaran wajib pajak dalam melaksanakan kewajiban perpajakannya. Selain itu
pengetahuan perpajakan yang baik sangat mempengaruh tingkat kepatuhan wajib
pajak, dan dengan kualitas pelayanan yang baik diharapkan dapat meningkatkan
kepuasan kepada wajib pajak sebagai pelanggan sehingga meningkatkan
kepatuhan wajib pajak dalam memenuhi kewajibannya.

Kata Kunci : Kesadaran Wajib Pajak, Pengetahuan Perpajakan, Kualitas


Pelayanan Kepatuhan Wajib Pajak
ABSTRACT
THE INFLUENCE OF TAXPAYER AWARENESS, TAX KNOWLEDGE
AND SERVICE QUALITY, ON HOTEL TAXPAYER COMPLIANCE
(CASE STUDY IN SIKKA REGENCY)

Tax compliance is synonymous with the willingness of a taxpayer to fulfill


his obligations according to tax regulations. It can be said that the size of hotel tax
revenue is very dependent on the level of taxpayer compliance. This study aims to
provide empirical evidence regarding the effect of taxpayer awareness, tax
knowledge, and service quality on hotel taxpayer compliance.
This research was conducted on all hotel taxpayers in Sikka Regency. The
number of samples used was 84 samples with saturated sampling method. Data
collection was carried out by distributing questionnaires. The data analysis
technique in this study is path analysis using Partial Least Square (PLS) software.
The results showed that taxpayer awareness, tax knowledge, and service quality
had a positive effect on hotel taxpayer compliance.
The level of taxpayer compliance can be seen from how much the level of
awareness of taxpayers in carrying out their tax obligations. In addition, good tax
knowledge greatly influences the level of taxpayer compliance, and with good
service quality it is hoped that it can increase satisfaction for taxpayers as
customers thereby increasing taxpayer compliance in fulfilling their obligations.

Keywords: Taxpayer Awareness, Tax Knowledge, Quality of Taxpayer


Compliance Service

RINGKASAN

Kepatuhan wajib pajak merupakan suatu keadaan dimana Wajib Pajak


memenuhi semua kewajiban perpajakan dan melaksanakan hak perpajakannya
(Rahayu, 2010). Secara umum Kepatuhan wajib pajak merupakan suatu tindakan
patuh dan sadar terhadap ketertiban pembayaran dan pelaporan kewajiban
perpajakan masa tahunan dari wajib pajak yang berbentuk sekumpulan orang dan/
atau modal yang merupakan usaha sesuai dengan ketentuan perpajakan yang
berlaku. Kepatuhan pajak identik dengan kesediaan seorang wajib pajak dalam
memenuhi kewajibannya sesuai peraturan perpajakan. Dapat dikatakan besar
kecilnya penerimaan pajak hotel sangat tergantung pada tingkat kepatuhan wajib
pajak. Hal tersebut didukung oleh penelitian Anbiya (2020) yang mengatakan
bahwa tingkat kepatuhan pajak (Tax Compliance) sebagai indikator peran
masyarakat dalam memenuhi kewajiban perpajakan di Indonesia masih sangat
rendah. Hal ini berarti pajak hotel perlu mendapat perhatian karena adanya
indikasi ketidakpatuhan wajib pajak dalam memenuhi kewajibannya. Kepatuhan
wajib pajak merupakan faktor penting dalam peningkatan penerimaan pajak,
sehingga perlu dikaji mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan
wajib pajak, khususnya dalam membayar pajak. Penelitian ini menguji terkait
pengaruh dari faktor-faktor penentu kepatuhan wajib pajak yaitu kesadaran wajib
pajak, pengetahuan perpajakan, dan kualitas pelayanan.
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh
dari hasil jawaban responen atas kuesioner yang dibagikan. Penelitian ini
dilakukan pada seluruh wajib pajak hotel di Kabupaten Sikka. Penentuan sampel
dalam penelitian ini yakni menggunakan metode sampling jenuh. Jumlah sampel
dalam penelitian ini adalah 80 orang. Variabel- variabel yang digunakan dalam
penelitian ini terdiri dari kualitas sistem, kualitas informasi, kualitas layanan,
faktor sosial, kepercayaan pada sistem, penggunaan sistem, kepuasan pengguna
dan kinerja individu. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang diisi oleh
responden yang diukur mengunakan skala likert. Variabel-variabel dalam
penelitian ini telah memenuhi proses evaluasi melalui analisis jalur menggunakan
software SmartPls baik evaluasi model pengukuran (outer model) maupun
evaluasi model struktural (inner model).
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kesadaran wajib pajak berpengaruh
positif terhadap kepatuhan wajib pajak. Tinggi rendahnya derajat kesadaran wajib
pajak akan mempengaruhi tingkat kepatuhan wajib pajak. Semakin wajib pajak
sadar akan kewajibannya, sadar akan fungsi dan manfaat membayar pajak, maka
akan semakin tinggi pula kepatuhan wajib pajak. Pengetahuan pajak berpengaruh
positif terhadap kepatuhan wajib pajak. Semakin wajib pajak memiliki
pemahaman akan pajak, mulai dari pengertian, undang-undang yang berlaku,
objek pajak, cara perhitungan, sampai perihal administrasi perpajakan, maka
semakin tinggi pula kepatuhan wajib pajak. Kualitas pelayanan berpengaruh
positif terhadap kepatuhan wajib pajak, dimana semakin baik fasilitas yang
disediakan, pelayanan konseling dan komunikasi yang dibangun oleh fiskus
terhadap wajib pajak, juga kepastian layanan yang diberikan akan memberikan
pengaruh positif pada kepatuhan wajib pajak.

DAFTAR ISI

HALAMAN DEPAN
HALAMAN SAMPUL DALAM
HALAMAN PENGESAHAN DAAN PERSETUJUAN HASIL PENELITIAN
TESIS
PERNYATAAN ORISINALITAS
ABSTRAK
ABSTRACT
RINGKASAN
DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai