Anda di halaman 1dari 36

PAKET PERSIAPAN PAS

RINGKASAN MATERI
PERSIAPAN PAS KELAS XI
Kisi-kisi, ringkasan materi,
contoh soal, dan kunci jawaban

I Made Gilang Cahya Wedaswara, M.Pd.


ATURAN PEMAKAIAN

ringkasan materi ini terdiri


atas kisi-kisi, ringkasan
materi, dan soal-soal latihan
persiapan PAS

Dimohonkan kebijaksanaan
adik-adik untuk tidak
berpatokan pada nomor urut
kisi-kisi karena soal dalam
ujian sudah diacak oleh
sistem

Latihan soal pada modul ini


dibuat dengan model yang
sama dengan soal PAS, hanya
teks dan opsi jawabannya
yang berbeda.
KISI-KISI SOAL PENILAIAN AKHIR TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Satuan Pendidikan : SMA Jumlah Soal : 30 Soal Pilihan Ganda


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia Alokasi Waktu : 60 menit

Kelas/Semester : XI/1 Kurikulum Acuan : Merdeka


Peminatan/Lintas Minat : IPS/MIPA/BAHASA Penyusun : I Made Gilang Cahya Wedaswara
Bentuk No.
No. Kompetensi yang Diuji Lingkup Materi Materi Level Kognitif Indikator Soal
Soal Soal
1 Melengkapi Kalimat Teks Argumentasi Fakta dan Opini Pengetahuan dan Disajikan kalimat rumpang. Peserta PG 1
Rumpang dalam Argumentasi pemahaman didik mampu melengkapi paragraf
dengan kalimat yang sesuai
Bentuk No.
No. Kompetensi yang Diuji Lingkup Materi Materi Level Kognitif Indikator Soal
Soal Soal
2 Menyusun paragraf Teks Argumentasi Struktur Teks Aplikasi Disajikan kalimat acak. Peserta didik PG 2
mampu menyusun kalimat menjadi
argumentasi Argumentasi
paragraf yang padu.
3 Menentukan fakta dan opini Teks Argumentasi Fakta dan Opini Pengetahuan dan Disajikan sebuah paragraf argumentasi. PG 3
Peserta didik dapat menentukan fakta
dalam Kalimat dalam kalimat pemahaman
dan opini dalam teks argumentasi

4 Menentukan pokok-pokok Teks Argumentasi Kalimat Pengetahuan dan Disajikan sebuah paragraf argumentasi, PG 4
peserta didik dapat menentukan ide
informasi dalam sebuah teks utama dan pemahaman
pokok paragraf tersebut.
argumentasi kalimat
penjelas.
5 Menentukan jenis-jenis Teks Argumentasi Jenis-jenis Pengetahuan dan Disajikan sebuah paragraf argumentasi. PG 5
pemahaman
paragraf argumentasi. paragraf Peserta didik dapat menentukan jenis-
argumentasi jenis paragraf argumentasi.
Bentuk No.
No. Kompetensi yang Diuji Lingkup Materi Materi Level Kognitif Indikator Soal
Soal Soal
6 Struktur Teks Argumentasi Teks Argumentasi Struktur Pengetahuan dan Disajikan sebuah paragraf PG 6
pemahaman
teks argumentasi, peserta didik mampu
argumentasi mengidentifikasi struktur dalam
paragraf tersebut

7 Menentukan pokok-pokok Teks Argumentasi Kalimat Pengetahuan dan Disajikan sebuah paragraf PG 7
argumentasi, peserta didik dapat
informasi dalam sebuah teks utama dan pemahaman
menentukan ide pokok paragraf
argumentasi kalimat tersebut.
penjelas.
8 Menentukan pokok-pokok Teks Argumentasi Kalimat Pengetahuan dan Disajikan sebuah paragraf PG 8
argumentasi, peserta didik dapat
informasi dalam sebuah teks utama dan pemahaman
menentukan ide pokok paragraf
argumentasi kalimat tersebut.
penjelas.
Bentuk No.
No. Kompetensi yang Diuji Lingkup Materi Materi Level Kognitif Indikator Soal
Soal Soal
9 Menentukan pokok-pokok Teks Argumentasi Kalimat Pengetahuan dan Disajikan sebuah paragraf argumentasi, PG 9
peserta didik dapat menentukan ide
informasi dalam sebuah teks utama dan pemahaman
pokok paragraf tersebut.
argumentasi kalimat
penjelas.

10 Menentukan struktur teks Teks Berita Struktur teks Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan berita. PG 10
berita berita pemahaman Peserta didik dapat mengidentifikasi
struktur kutipan berita tersebut
11 Menentukan struktur teks Teks Berita Struktur teks Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan berita. PG 11
berita berita pemahaman Peserta didik dapat mengidentifikasi
struktur kutipan berita tersebut
Bentuk No.
No. Kompetensi yang Diuji Lingkup Materi Materi Level Kognitif Indikator Soal
Soal Soal
12 Menentukan pokok-pokok isi Teks berita Pokok-pokok Pengetahuan dan Disajikan gambar tentang tugas dari PG 12
pemahaman
berita. isi berita salah satu bidang manajemen, peserta
didik mampu menentukan bidang
manajemen yang memiliki tugas sesuai
dengan gambar tersebut.

13 Fakta dan Opini dalam berita Teks berita Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan teks berita. PG 13
Fakta dan opini dalam
pemahaman Peserta didik mampu menentukan
berita
kalimat yang mengandung opini dalam
kutipan tersebut.

14 Fakta dan Opini dalam berita Teks berita Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan teks berita. PG 14
Fakta dan opini dalam
pemahaman Peserta didik mampu menentukan
berita
kalimat yang mengandung fakta dalam
kutipan tersebut.
Bentuk No.
No. Kompetensi yang Diuji Lingkup Materi Materi Level Kognitif Indikator Soal
Soal Soal
15 Menentukan pokok-pokok isi Teks berita Pokok-pokok Pengetahuan dan Disajikan gambar tentang tugas dari PG 15
pemahaman
berita. isi berita salah satu bidang manajemen, peserta
didik mampu menentukan bidang
manajemen yang memiliki tugas sesuai
dengan gambar tersebut.

16. Menentukan pokok-pokok isi Teks berita Pokok-pokok Pengetahuan dan Disajikan gambar tentang tugas dari PG 16
pemahaman
berita. isi berita salah satu bidang manajemen, peserta
didik mampu menentukan bidang
manajemen yang memiliki tugas sesuai
dengan gambar tersebut.

17 Menentukan makna dari Teks persuasi Kalimat Aplikasi Disajikan sebuah poster. Peserta didik PG 17
sebuah iklan/poster pesuasi mampu menentukan maksud yang
terkandung dalam poster tersebut.
18 Menentukan makna dari Teks persuasi Kalimat Aplikasi Disajikan sebuah poster. Peserta didik PG 18
sebuah iklan/poster pesuasi mampu menentukan maksud yang
terkandung dalam poster tersebut.
19 Menentukan makna dari Teks persuasi Kalimat Aplikasi Disajikan sebuah poster. Peserta didik PG 19
sebuah iklan/poster pesuasi mampu menentukan maksud yang
terkandung dalam poster tersebut.
20 Menentukan unsur intrinsik Teks cerpen Unsur intrinsik Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan cerpen. PG 20
pemahaman
yang terkandung dalam Peserta didik mampu menentukan
cerpen watak tokoh dalam cerpen tersebut.
21 Menentukan unsur intrinsik Teks cerpen Unsur intrinsik Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan cerpen. PG 21
yang terkandung dalam cerpen pemahaman
Peserta didik mampu menentukan latar
dalam cerpen tersebut.
22 Menentukan unsur intrinsik Teks cerpen Unsur intrinsik Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan cerpen. PG 22
yang terkandung dalam cerpen pemahaman
Peserta didik mampu menentukan latar
dalam cerpen tersebut.

23 Menentukan unsur intrinsik Teks cerpen Unsur intrinsik Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan cerpen. PG 23
yang terkandung dalam cerpen pemahaman
Peserta didik mampu menentukan latar
24 Menentukan unsur intrinsik Teks cerpen Unsur intrinsik Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan cerpen. PG 24
yang terkandung dalam cerpen pemahaman
Peserta didik mampu melengkapi
cerpen dengan kalimat yang sesuai

25 Menentukan unsur intrinsik Teks cerpen Unsur intrinsik Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan cerpen. PG 25
yang terkandung dalam cerpen pemahaman
Peserta didik mampu menentukan alur
dalam cerpen tersebut.
26 Menentukan unsur ektrinsik Teks cerpen Unsur Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan cerpen. PG 26
yang terkandung dalam cerpen pemahaman
ektrinsik Peserta didik mampu menentukan nilai-
nilai dalam cerpen tersebut.

27 Menentukan unsur intrinsik Teks cerpen Unsur intrinsik Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan cerpen. PG 27
yang terkandung dalam cerpen pemahaman
Peserta didik mampu menentukan tema
dalam cerpen tersebut.

28 Menentukan unsur intrinsik Teks cerpen Unsur intrinsik Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan cerpen. PG 28
yang terkandung dalam cerpen pemahaman
Peserta didik mampu menentukan
watak tokoh dalam cerpen tersebut.
29 Menentukan unsur ektrinsik Teks cerpen Unsur Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan cerpen. PG 29
yang terkandung dalam cerpen pemahaman
ektrinsik Peserta didik mampu menentukan nilai-
nilai dalam cerpen tersebut.

Menentukan unsur intrinsik Teks cerpen Unsur intrinsik Pengetahuan dan Disajikan sebuah kutipan cerpen. PG 30
30 yang terkandung dalam cerpen pemahaman
Peserta didik mampu menentukan gaya
bahasa dalam cerpen tersebut.
CAKUPAN MATERI

A. Paragraf Argumentasi
Paragraf argumentasi atau paragraf bahasan adalah suatu corak paragraf yang bertujuan
membuktikan pendapat penulis agar pembaca menerima pendapatnya. Dalam paragraf ini penulis
menyampaikan pendapat yang disertai penjelasan dan alasan yang kuat dan meyakinkan dengan
maksud agar pembaca bisa terpengaruh. Dasar tulisan argumentasi adalah berpikir kritis dan logis
berdasarkan fakta-fakta yang dapat dipertanggungjawabkan.Fakta-fakta tersebut dapat diperoleh
dengan berbagai cara, antara lain bahan bacaan (buku, majalah, surat kabar, atau internet),
wawancara atau angket, penelitian atau pengamatan langsung melalui observasi.Selain itu, paragraf
ini harus dijauhkan dari emosi dan unsur subjektif. Paragraf argumentasi dapat dikembangkan dengan
pola sebab-akibat, yakni menyampaikan terlebih dahulu sebab-sebabnya dan diakhiri dengan
pernyataan sebagai akibat dari sebab tersebut.

Keywords : pendapat, penjelasan melalui fakta

Berdasarkan ilustrasi di atas, argumentasi adalah gabungan antara opini yang disertai dengan
pembuktian lewat beberapa fakta atau teori. Untuk penekanan lebih jelas, perhatikan ilustrasi di
bawah ini
Melalui bagan di atas, dapat kita lihat bahwa pernyataan “Manusia berasal dari Kera” merupakan
opini. Apabila opini tersebut diperkuat dengan fakta berupa teori dari Aristoteles dan Charles
Darwin, maka opini tersebut telah dapat diubah menjadi paragraf argumentasi.
Seperti rumpun teks lainnya dalam bahasa Indonesia, Teks Argumentasi juga memiliki syarat
struktur dan kaidah kebahasaan yang harus dipatuhi dalam penyusunannya.

Selain struktur, teks argumentasi juga memiliki beberapa kaidah kebahasaan yaitu :
B. TEKS PERSUASI
Merupakan sebuah teks yang bertujuan untuk mengajak, menyuruh, atau membujuk
pembacanya melakukan sesuatu sesuai dengan apa yang disampaikan oleh penulis. Tulisan
pada teks persuasif bersifat subjektif karena isinya merupakan murni pandangan pribadi
penulisnya mengenai suatu topik. Kalimat persuasif biasanya muncul pada teks pidato, teks
negosiasi, atau dalam iklan. Kalimat ini sering diawali dengan kata “mari“, “yuk,” “ayo,” dan
sebagainya. Kalimat persuasif dapat berbentuk ajakan, imbauan, atau permintaan.
Keywords : Mengajak, menyuruh, meyakinkan.
Pemaparan mengenai struktur beserta kaidah kebahasaan dapat dilihat dalam infografis di bawah
ini.
Paragraf argumentasi dan persuasi merupakan paragraf yang terikat satu sama lain. Kedua Untuk membuat paragraph
persuasi didahului dengan penulisan argumentasi. Begitu pula sebaliknya, paragraph argumentasi memerlukan
paragraph persuasi agar argument tersebut dapat diyakini kebenarannya.
Daftar Rujukan
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI. 2021. Cerdas Cergas
Berbahasa dan Bersastra Indonesia. Jakarta : Pusat Perbukuan Kementerian Pendidikan,
Kebudayaan, RIset, dan Teknologi RI

Tim Penyusun. 2022. Konsep Dasar dan The King (Koding). Bandung : PT Ganesha Operation

brainacademy.id
C. TEKS BERITA
Teks berita merupakan suatu teks yang memuat laporan mengenai suatu kejadian atau
peristiwa actual dan factual
Ciri-ciri teks berita

Unsur-Unsur Teks Berita


Struktur Teks Berita

Kaidah Kebahasaan Teks Berita


Karena teks berita merupakan salah satu teks non-fiksi maka, penulisannya pastilah menggunakan
kata atau istilah yang sesuai dengan PUEBI dan KBBI. Selain itu, kaidah kebahasaan teks berita
adalah sebagai berikut :
1. Menggunakan kalimat langsung dan tidak langsung
2. Kata berimbuhan yang sesuai dengan PUEBI
3. Kata atau istilah baku yang sesuai dengan PUEBI
4. Kaidah pemakaian huruf dan tanda baca yang sesuai dengan PUEBI
5. Kalimat efektif
6. Kata Kerja Aksi

Sumber rujukan :
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI. 2021. Cerdas Cergas
Berbahasa dan Bersastra Indonesia. Jakarta : Pusat Perbukuan Kementerian Pendidikan,
Kebudayaan, RIset, dan Teknologi RI
Tim Penyusun. 2022. Konsep Dasar dan The King (Koding). Bandung : PT Ganesha Operation

D. TEKS CERPEN

Cerpen adalah salah satu jenis karya


sastra yang berbentuk prosa fiksi.
Menurut KBBI, pengertian cerpen
adalah cerita yang berisi tentang suatu
kisah dan tidak lebih dari 10 ribu
kata. Cerpen juga biasanya disebut
sebagai cerita sekali duduk, karena
hanya butuh sekali duduk saja untuk
menyelesaikan satu cerpen.Ada banyak
sudut pandang yang bisa dibuat menjadi
cerpen, dan siapa saja bisa membuatnya.
Kamu bisa membuat cerpen dari cerita-cerita yang sederhana seperti kehidupan sekolah,
kondisi keluarga, cerita tentang teman, jatuh cinta, dan sebagainya.

Unsur Intrinsik Cerpen

Sebuah cerpen atau cerita pendek memiliki suatu unsur pembentuk yang harus ada di
dalam cerpen itu sendiri. Unsur ini dinamakan dengan unsur intrinsik. Unsur intrinsik akan
membangun kisah cerita yang ingin disampaikan oleh penulis. Berikut inilah beberapa unsur
intrinsik:

Tema
Sebuah cerpen harus memiliki tema cerita. Hal ini karena tema menjadi unsur utama yang
ingin disampaikan penulis pada kisah ceritanya.

Alur atau Plot


Alur atau plot merupakan urutan peristiwa atau jalan cerita pada sebuah cerpen. Pada
umumnya alur pada cerpen diawali dengan perkenalan, konflik masalah, lalu penyelesaian.
Namun ada beberapa jenis alur cerita yaitu alur maju, alur mundur, dan alur campuran.

Setting
Setting merupakan penjelasan mengenai latar atau tempat, waktu, dan suasana yang terjadi
dalam cerpen tersebut.

Tokoh
Tokoh merupakan pemeran yang diceritakan dalam sebuah cerpen. Tokoh terdiri dari
pemeran utama dan pemeran pendukung.

Watak
Watak merupakan gambaran sifat dari para pemeran. Watak terdiri dari tiga jenis yaitu
protagonis (baik), antagonis (jahat) dan netral.

Sudut pandang atau point of view


Sudut pandang merupakan cara pandang pengarang saat menceritakan kisah pada sebuah
cerpen. Sudut pandang dibagi menjadi dua bentuk yaitu sudut pandang orang pertama yang
terdiri dari pelaku utama (“aku” merupakan tokoh utama) dan pelaku sampingan (“aku
menceritakan orang lain). Sedangkan sudut pandang orang ketiga terdiri dari serba tahu
(“dia” menjadi tokoh utama) dan pengamat (“dia” menceritakan orang lain).

Amanat
Amanat merupakan pesan moral atau pelajaran yang disampaikan oleh penulis kepada
pembaca. Pesan moral yang disampaikan biasanya dalam bentuk tersirat maupun tersurat.

Unsur Ekstrinsik Cerpen


Pada sebuah cerpen seringkali terdapat penambahan peristiwa yang terjadi di sebuah lingkungan.
Hal tersebut dinamakan dengan unsur ekstrinsik atau unsur yang berasal dari luar untuk
membangun sebuah cerpen. Dengan adanya unsur ekstrinsik, maka cerpen yang dibaca menjadi
lebih menyentuh perasaan. Berikut inilah beberapa unsur ekstrinsik pada sebuah cerpen:
1. Terdapat latar belakang dari pengarang. Biasanya latar belakang pada kisah cerpen
berasal dari pengalaman pribadi pengarangnya. Namun tak jarang jika pengarang
mengambil cerita dari kisah orang lain.
2. Terdapat latar belakang dari masyarakat. Latar belakang dari masyarakat ini akan
membantu berlangsungnya jalan cerita. Biasanya juga mempengaruhi isi ceritanya juga.
3. Terdapat biografi yang memaparkan biodata, riwayat hidup dan pengalaman secara
menyeluruh dan lengkap dari pengarangnya.
4. Terdapat aliran sastra yang mempengaruhi gaya bahasa yang digunakan oleh penulis saat
menyampaikan ceritanya.
5. Terdapat kondisi psikologis berupa keadaan senang, sedih, suka dan duka yang
mempengaruhi mood penulis saat membuat sebuah cerita pendek.

Struktur Cerpen
Pada cerpen biasanya terdiri beberapa struktur yang diperlukan seperti elemen dasar dan tambahan
abstrak. Struktur tersebut sangat diperlukan ketika menyusun sebuah cerpen. Berikut inilah
beberapa elemen dasar untuk membangun sebuah cerpen:

1. Abstrak
Abstrak merupakan pemaparan gambaran awal dari cerita yang dikisahkan. Pada cerpen abstrak
biasanya digunakan sebagai pelengkap cerita. Maka dari itu abstrak bersifat opsional atau bisa
jadi tidak ada pada cerpen tersebut.

2. Orientasi
Pada orientasi cerpen biasanya menjelaskan tentang latar cerita seperti waktu, suasana,
tempat/lokasi yang digunakan dalam penggambaran cerita cerpen.

3. Komplikasi
Komplikasi menjelaskan tentang struktur yang berkaitan dengan pemaparan awal suatu masalah
yang dihadapi oleh tokoh. Watak dari tokoh juga dijelaskan pada bagian ini. Selain itu pada
komplikasi juga menjelaskan urutan kejadian yang berhubungan dengan sebab akibat.

4. Evaluasi
Pada bagian evaluasi ini terjadi konflik masalah yang semakin memuncak. Konflik mulai menuju
bagian klimaks dan mendapatkan penyelesaian atas masalah yang terjadi.

5. Resolusi
Resolusi merupakan bagian akhir permasalahan yang terjadi pada cerpen. Pada bagian ini
terdapat penjelasan dari pengarang mengenai solusi permasalahan yang dialami tokoh.

6. Koda
Koda merupakan nilai atau pesan moral yang terdapat pada sebuah cerpen yang disampaikan
oleh penulis kepada para pembaca. Pesan moral yang disampaikan sesuai dengan jenis cerpen.

Sumber rujukan :
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI. 2021. Cerdas Cergas
Berbahasa dan Bersastra Indonesia. Jakarta : Pusat Perbukuan Kementerian Pendidikan,
Kebudayaan, RIset, dan Teknologi RI
Tim Penyusun. 2022. Konsep Dasar dan The King (Koding). Bandung : PT Ganesha Operation

CONTOH SOAL BESERTA JAWABAN

1. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!


Saudara-saudara yang berbahagia,
Telah diungkapkan sebelumnya bahwa memanjakan anak dengan memberikan ponsel
pintar atau tercanggih untuk anak yang masih di usia sekolah dasar, bukanlah sebuah
tindakan yang bijaksana. Anak-anak ini belum memerlukan benda tersebut. Diperlukan
suatu tindakan yang bijaksana untuk mengatasai fenomena ini yang kerap terjadi di
masyarakat maju/perkotaan.
Isi teks tersebut bermakna sama dengan peribahasa….
a. Seperti kera diberi bunga
b. Seperti anak ayam kehilangan induk
c. Bagai cacing kepanasan
d. Karena nila setitik, rusak susu sbelanga.
e. Seperti aur dengan tebing.

2. Cermati teks pidato berikut!


Lingkungan yang multietnik memiliki ekspresi etnisitas yang berbeda-beda. Dengan asal-
usul yang berbeda, memiliki simbol universal yang dapat dibaca oleh hampir semua etnik.
Dengan simbol itulah, lingkungan multietnik dapat memelihara sistem sosial yang
terintgrasi seperti peribahasa... .Dengan demikian, perbedaan-perbedaan yang ada tidak
selalu menimbulkan konflik antaretnik.
Peribahasa yang tepat untuk melngkapi teks cerpen tersebut adalah….
a. Bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh.
b. Bagai telur di ujung tanduk
c. Masuk kandang kambing mengembik, masuk kandang kerbau menguah.
d. Berjalan peliharalah kaki, berkata peliharalah lidah.
e. Adakah buaya menolak bangkai?

3. Saat ini mencari keberadaan seniman Minang yang sangat setia kepada tradisi leluhurnya
sangatlah sulit. Dapat dikatakan bahwa mencari seniman Minang dengan kriteria seperti
dalam kalimat tersebut adalah….
a. Mencari jarum dalam jerami
b. Menggarami air laut
c. Menjadi kuda beban
d. Membeli kerbau di padang
e. Berkawan dengan orang alim

4. Cermati paragraf berikut!


Ia baru berusia 21 tahun, tetapi telah memiliki jejak panjang di dunia organisasi dan
gerakan sosial. Selama lebih dari tujuh tahun, ia menjelajahi berbagai kegiatan skala daerah
hingga internasional. Ia pun membagi kiprahnya pada anak-anak muda di berbagai forum
di Amerika Serikat, India, serta Malaysia. Ia lalu terpilih sebagai salah satu dari 21 anak
muda se-Asia Tenggara yang dinobatkan sebagai Young Southeast Asian Leader. Namun,
semua itu tak membuatnya bangga diri.
Ungkapan yang semakna dengan paragraf tersebut adalah….
a. Patah hati
b. Besar hati
c. Tinggi hati
d. Buah hati
e. Rendah hati

5. Cermati Ilustrasi di bawah ini!


Tidak sedikit pun teman baru mereka itu diduga akan memiliki sifat seperti yang mereka
lihat. Angga, itulah nama teman baru mereka itu. Dia ternyata sangat peka dengan keadaan
teman-teman di sekelilingnya. Hal ini terbukti saat salah seorang temannya terkena
musibah banjir. Dia tanpa pikir panjang datang ke lokasi rumah temannya untuk membantu
menyelamatkan barang-barang dan memberikan sumbangan. Barulah kami tau bahwa
waktu di sekolah lama, dia juga sudah begitu sifatnya. Ungkapan yang semakna dengan
sifat Angga pada ilustrasi tersebut adalah….
a. Tangan terbuka
b. Ringan tangan
c. Tangan kanan
d. Panjang tangan
e. Sembunyi tangan.

6. Bacalah kedua kutipan cerpen di bawah ini!


Kutipan 1 Kutipan 2
Ada banyak Banun di perkampungan Begitu pentingnya Makaji. Tanpa campur
lereng bukit yang sejak dulu tanahnya tangannya, Kenduri terasa hambar,
subur hingga tersohor sebagai daerah sehambar gulai kambing dan gulai rebung
penghasil padi kwalitet nomor satu itu. karena bumbu-bumbu tak diracik oleh
Pertama, Banun dukun patah tulang yang tangan dingin lelaki itu. Makaji tak pernah
dangau usangnya kerap didatangi laki-laki keberatan membantu keluarga mana saja
pekerja keras bila pinggang atau pangkal yang menggelar pesta. Makaji tak pilih
lengannya terkilir akibat terlampau kasih, meski ia satu-satunya juru masak
bergairah mengayun cangkul. Disebut- yang masih tersisa di Lareh Panjang.
sebut, kemampuan turun menurun Banun
ini takhanya mampu mengobati patah
tulang.
Persamaan unsur intrinsik kedua kutipan tersebut adalah….
a. Menceritakan sesorang yang menjadi bahan pembicaraan di lingkungannya
b. Banyak tokoh sebagai orang seperti Banun dan Juru masak.
c. Pekerjaan kedua tokoh cerita sangat berat
d. Hasil pekerjaan tokoh sangan mengagumkan.
e. Latar kedua cerita berada di keluarga berbeda.

7. Bacalah kutipan cerpen di bawah ini dengan saksama!


Kutipan 1 Kutipan 2
Aku tersenyum, mengusap lembut pusara Andien harus bersusah payah menghindari
berlumut di hadapanku. kejaran wartawan. Dia berhenti praktik,
Sebenarnya, tidak pernah mudah untuk sementara mengurung dirinya di
mengunjungi kembali kota ini. Bukan ICU. Menunggu Avila. Tetapi Avila belum
karena tempatnya amat jauh dengan siuman juga. Kondisinya masih status
tempatku menetap sekarang, Nak. Tapi, quanta. Artinya sama saja. Sama
dengan kembali itu, sama saja seperti kondisinya dengan sebelumnya, dia masih
melihat seluruh kenangan itu diputar di berada dalam keadaan koma. Tidak
pelupuk mata, tanpa kurang satu adegan membaik, tidak juga memburuk.
mana pun. Walaupun hanya mampir “Kondisi Avi stabil, Dien” hibur Dokter
sebentar, hanya sesore, sekelebat berjalan Aisyah. “Kita tetap menjaga pernapasan
di jalanan kota yang tidak ada lagi warga dan metabolismenya sebaik mungkin. Kita
yang mengingat Ayah, semua kenangan berdoa saja Avi bisa mengatasinya. Ya,
manis itu masih terpahat jelas. Aku seperti Avi anak yang kuat. Andin menghibur
masih bisa mendengar tangismu, ingin dirinya sendiri. Anak yang hebat! Dia pasti
menyusu pada ibumu. Aku seperti masih bisa mengatasi penyakitnya.
bisa melihat tubuhmu yang biru. Maafkan
Ayah, Nak. Ayah sudah berjanji tidak akan
pernah menangis. Tapi untuk kesekian
kalinya, tetap saja Ayah menangis di
pusaramu.
Persamaan dari kedua kutipan tersebut adalah….
a. Mendeskripsikan latar belakang tokoh
b. Mendeskripsikan tokoh yang penyabar
c. Menceritakan tokoh yang menyayangi anak-anaknya.
d. Menceritakan orang tua yang sangat peduli pada lingkungannya
e. Menceritakan perilaku utama tokoh bersama anak-anaknya.
8. Bacalah kutipan cerpen di bawah ini dengan saksama!
Kutipan 1 Kutipan 2
Aku tersenyum, mengusap lembut pusara Andien harus bersusah payah menghindari
berlumut di hadapanku. kejaran wartawan. Dia berhenti praktik,
Sebenarnya, tidak pernah mudah untuk sementara mengurung dirinya di
mengunjungi kembali kota ini. Bukan ICU. Menunggu Avila. Tetapi Avila belum
karena tempatnya amat jauh dengan siuman juga. Kondisinya masih status
tempatku menetap sekarang, Nak. Tapi, quanta. Artinya sama saja. Sama
dengan kembali itu, sama saja seperti kondisinya dengan sebelumnya, dia masih
melihat seluruh kenangan itu diputar di berada dalam keadaan koma. Tidak
pelupuk mata, tanpa kurang satu adegan membaik, tidak juga memburuk.
mana pun. Walaupun hanya mampir “Kondisi Avi stabil, Dien” hibur Dokter
sebentar, hanya sesore, sekelebat berjalan Aisyah. “Kita tetap menjaga pernapasan
di jalanan kota yang tidak ada lagi warga dan metabolismenya sebaik mungkin. Kita
yang mengingat Ayah, semua kenangan berdoa saja Avi bisa mengatasinya. Ya,
manis itu masih terpahat jelas. Aku seperti Avi anak yang kuat. Andin menghibur
masih bisa mendengar tangismu, ingin dirinya sendiri. Anak yang hebat! Dia pasti
menyusu pada ibumu. Aku seperti masih bisa mengatasi penyakitnya.
bisa melihat tubuhmu yang biru. Maafkan
Ayah, Nak. Ayah sudah berjanji tidak akan
pernah menangis. Tapi untuk kesekian
kalinya, tetap saja Ayah menangis di
pusaramu.
Hal dalam kutipan (2) yang dapat ditemukan dalam kehidupan saat ini adalah….
a. Orang tua yang berjuang demi kesembuhan anaknya
b. Seorang ibu yang bekerja dan membesarkan anak-anaknya
c. Anak yang tidak berjuang dalam melawan penyakitnya.
d. Seorang ibu yang selalu berada di samping anak-anaknya
e. Orang tua yang selalu memberi ketenangan pada anak-anaknya.

9. Cermati teks berikut !


Kotaku adalah kota kecil yang tak punya arti apa-apa dalam peta. Sempit dan tandus, tetapi
jika aku bercengkrama kotaku selalu kubawa-bawa dalam percakapan karena penduduk
yang ramah dan manis-manis. Apabila ada yang bertanya “Di mana kotamu, Hoklin?”
Maka dengan bangga kujawab “Slawi” Kemudian hampir membusungkan dada
kutambahkan lagi, “Slawi” yang penduduknya ramah-ramah.
Kata Mamah, aku benar-benar kelahiran Slawi asli. Dulu di zaman pendudukan, mamah
nikah dengan orang Belanda, maka lahirlah aku, Johana Hoklin. Begitu mendengar namaku
banyaklah yang tersenyum. Namaku seperti perpaduan jiwa papah dan mamah : Belanda
dan Cina.
Ringkasan teks tersebut adalah….
a. Kota Slawi yang kecil, sempit, dan tandus, tetapi penduduknya ramah-ramah.
b. Seorang pemuda yang bangga akan kota kelahirannya, yaitu Kota Slawi yang
penduduknya ramah-ramah.
c. Hoklin dilahirkan di kota Slawi, kota yang sempit, kecil, tandus, serta penduduknya
padat.
d. Hoklin lahir dari papa mamanya yang memiliki darah keturunan Belanda dan Cina.
e. Johana Hoklin bangga sebagai orang Slawi yang penduduknya ramah dan manis
walaupun kotanya sempit, kecil, dan tandus.

10. Cermati penggalan novel berikut!


Semua orang, tua-muda, besar—kecil, memanggilnya Ompi. Hatinya akan kecil bila
dipanggil lain. Dan semua orang tak hendak mengecilkan hati orang tua itu.
Di waktu mudanya, Ompi menjadi klerk di kantor residen. Maka sempatlah ia
mengumpulkan harta yang lumayan banyaknya. Semenjak istrinya meninggal dunia 12
tahun berselang, perhatiannya tertumpah kepada anak tunggalnya, laki-laki. Mula-mula si
anak dinamainya Edward. Tapi karena Raja Inggris itu turun tahta karena peerempuan,
ditukarnya nama Edward jadi Ismail. Sesuai nama raja Kerajaan Mesir yang pertama.
Ketika tersiar pula kabar bahwa seorang Ismail terhukum karena maling dan membunuh,
Ompi naik pitam. Nama anaknya seolah ikut tercemar. Dan ia merasa terhina. Dan pada
suatu hari yang sudah terpilih menurut kepercayaan orang tua-tua yakni ketika bulan
sedang mengambang naik, Ompi mengadakan kenduri. Maka jadilah Ismail menjadi Indra
Budiman.
Watak tokoh Ompi pada penggalan cerita tersebut adalah….
a. Keras kepala
b. Kecil hati
c. Hati-hati dalam memilih nama anaknya
d. Materialistis
e. Mengagumi tokoh luar negeri

11. Cermati penggalan novel berikut!


Semua orang, tua-muda, besar—kecil, memanggilnya Ompi. Hatinya akan kecil bila
dipanggil lain. Dan semua orang tak hendak mengecilkan hati orang tua itu.
Di waktu mudanya, Ompi menjadi klerk di kantor residen. Maka sempatlah ia
mengumpulkan harta yang lumayan banyaknya. Semenjak istrinya meninggal dunia 12
tahun berselang, perhatiannya tertumpah kepada anak tunggalnya, laki-laki. Mula-mula si
anak dinamainya Edward. Tapi karena Raja Inggris itu turun tahta karena peerempuan,
ditukarnya nama Edward jadi Ismail. Sesuai nama raja Kerajaan Mesir yang pertama.
Ketika tersiar pula kabar bahwa seorang Ismail terhukum karena maling dan membunuh,
Ompi naik pitam. Nama anaknya seolah ikut tercemar. Dan ia merasa terhina. Dan pada
suatu hari yang sudah terpilih menurut kepercayaan orang tua-tua yakni ketika bulan
sedang mengambang naik, Ompi mengadakan kenduri. Maka jadilah Ismail menjadi Indra
Budiman.
Pesan moral dari penggalan novel tersebut adalah….
a. Janganlah suka mengecilkan hati orang tua
b. Sebaiknya memberi nama anak yang baik karena nama adalah doa orang tua
c. Hendaknya nama sesuai dengan perilaku
d. Saat muda hendaknya mengumpulkan harta yang banyak.
e. Hendaknya memberi nama anak seperti tokoh-tokoh terkenal.

12. Perhatikan kutipan cerpen di bawah ini dengan saksama!


Pagi menjelang siang tadi, anak laki-laki saya, Keenan, tiba-tiba menarik tangan saya dan
menggiring saya menuju sandal capit yang terparkir di teras depan. Saya sudah hafal
aktivitas yang dia maksud, sekaligus rute perjalanan yang menanti kamu. Inilah acara jalan
kaki yang kerap ia tagih, yakni satu kali putaran ke jalan belakang di mana tidak ada rumah
di sana, hanya tanah kosong berilalang tinggi. Jalan itu menurun dan curam, berbatu-batu
besar, dan banyak dahan berduri di pinggir kiri-kanan.
Terakhir kami berjalan ke sana, kaki Keenan sempat luka karena tersobek duri, tetapi entah
mengapa ia selalu memilih jalur yang sama. Sejak sebelum kami berjalan kaki, saya sudah
mengamati pagi pertama tahun 2008 ini. Langit yang berawan, angin yang bertiup kencang,
dan meski matahari bersinar cukup terang dan terlihat angkasa biru di balik timbunan awan,
saya tidak bisa mengatakan bahwa ini pagi yang cerah. Masih terasa jejak mendung
peninggalan hujan semalam. Kendati demikian, pagi ini pun tidak bisa disebut pagi yang
mendung. Sambil berjalan, saya merenungi kesan-kesan saya mengenai pergantian tahun
kali ini. Ada keinginan kuat untuk menuliskan sesuatu, semacam refleksi dan sejenisnya.
Tapi saya tidak tahu harus memulai dan mana, harus menulis apa.
Latar waktu penggalan cerpen tersebut adalah ….
a. siang hari
b. sore hari
c. senja hari
d. malam hari
e. pagi hari

13. Perhatikan kutipan cerpen berikut!


Pak Balia selalu tampil prima karena ia mencintai profesinya, menyenangi ilmu, dan lebih
dari itu, amat menghargai murid-muridnya. Setiap representasi dirinya ia perhitungkan
dengan teliti sebab ia juga paham di depan kelas ia adalah centre of universe dan karena
yang diajarkan adalah sastra, muara segala keindahan.
Amanat penggalan novel di atas adalah....
a. jadilah guru sastra karena selalu menyenangkan
b. jadilah guru yang profesional dan dapat menghargai orang lain
c. tampillah dengan prima dan penuh gaya jika akan mengajar
d. hargai diri sendiri agar dapat menghargai orang lain
e. mengajarlah dengan sepenuh hati agar disukai murid

14. Perhatikan kutipan cerpen berikut!


Kegagalan itu telah berakhir ketika aku diterima di Jurusan Bahasa Indonesia. Kutekuni
masa pendidikan tinggi dengan sepenuh hati. Kendala finansial mendorongku untuk
merambah dunia kerja di samping kuliah. Pucuk dicinta ulam tiba. Suatu hari kak Ulya,
saudara sepupuku datang kepadaku. “Dwiva, di sebelah toko Bunda ada kios yang dijual.
Bagaimana kalau kita patungan untuk membeli kios itu . Lalu kita menjual pakaian
disana?” kata Kak Ulya. Ia mengajak berpatungan untuk membeli kios itu. Kami memulai
untuk berbisnis pakaian. Tidak kusangka, usaha itu menuai hasil yang gemilang.
Tokoh aku dalam penggalan cerpen di atas adalah….
a. Ulya
b. Bunda
c. Dwiva
d. Seorang siswa
e. Seorang penjual kios

15. Bacalah kutipan cerpen di bawah ini dengan saksama!


Pandanganku tertumbuk pada seorang tukang becak yang telah setengah baya. Ia hanya
tersenyum, tidak berkata-kata. Aku menuju ke arahnya. “Kemana, Nak?” katanya. Hatiku
seolah-olah disiram air yang dingin. Aman. “Ke Tebet, Pak. Jalan Berdikari. Bisa Bapak
mengantar? Berapa?” “Berapa? Naiklah dulu, nanti anak kira-kirakan sendiri. Saya hanya
mencari upah sekadar cukup untuk makan anak dan istri. Jangan takut-takut, Nak, mari
naik. Tidak mahal. Dua puluh lima. Anak punya uang sekian? Memang banyak kawan-
kawanku yang nakal....”, katanya. Aku duduk di becak. Koper kuletakkan di kakiku.
Tema penggalan cerpen tersebut adalah....
a. mencari nafkah
b. banyak tukang becak yang nakal
c. tukang becak yang baik
d. ongkos becak yang mahal
e. tarif becak yang murah.

16. Perhatikan paragraf berikut ini dengan saksama !


Untuk mencegah peredaran uang palsu, Bank Indonesia (BI) menerapkan sejumlah strategi,
antara lain mengganti desain uang rupiah secara berkala. BI juga membangun pusat data uang
rupiah palsu yang dinamakan Bank Indonesia Conterfeit Analysis Centre (BI-CAC).
Peredaran uang palsu dalam jumlah besar berpotensi mengganggu kebijakan moneter dan
fiskal.
Makna istilah yang dicetak tebal pada paragraf tersebut adalah ….
a. rencana; peraturan Negara
b. rencana; peraturan devisa
c. rencana cermat; peraturan ekonomi
d. rencana cermat ; pengaturan
e. rencana cermat, peraturan perusahaan

17. Bacalah teks berikut dengan saksama!


(1) Walaupun khasiat susu bagi tubuh kita tidak diragukan lagi, tidak setiap orang dapat
mengonsumsi susu dengan baik. (2) Hal ini disebabkan oleh dua kemungkinan : sifat yang
terkadung dalam susu yang tidak disukai orang atau sifat biologis pada orang yang bersangkutan
(intoleran). (3) Penyebab utama dapat diatasi dengan penambahan sari jeruk, markisa, apel, atau
rasa buah lainnya sehingga rasa asli susu yang memualkan dapat dihilangkan. (4) Sementara
itu, penyebabkedua dapat diatasi dengan menggantinya dengan air susu yang telah mengalami
perlakuka kuhusus, yaitu fermentasi.(5) Secara biologis, penderita intoleran susu tidak mampu
mencerna laktosa dari makanan atau minuman dalam susu sehingga terjadi penimbunan laktosa
dalam usus.
(6) Penderita yang demikian dapat meminum susu bubuk dengan kadar laktosa rendah atau
minum susu fermentasi, seperti yoghurt, kefur, dan koumis. (7) Susu fermentasi juga
bermanfaat bagi manula (manusia usia lanjut) yang mengalami kesukaran dalam mencerna
makanan yang berprotein tinggi. (8) Susu fermentasi seperti yoghurt yang dapat dicerna dalam
waktu satu jamdapat mengatasi kesukaran tersebut. (9) Keuntungan lain dari susu fermentasi
adalah dapat menurunkan kadar kolesterol darah dan mencegah diare bagi penderita
kekurangan laktosa.
Gagasan utama paragraf pertama (kalimat 1-5) adalah....

a. khasiat susu bagi tubuh kita


b. kita harus minum susu agar sehat
c. khasiat susu tidak diragukan lagi
d. tidak setiap orang dapat mengonsumsi susu
e. sifat biologis memengaruhi orang minum susu

18. Bacalah teks berikut dengan saksama!


(1) Walaupun khasiat susu bagi tubuh kita tidak diragukan lagi, tidak setiap orang dapat
mengonsumsi susu dengan baik. (2) Hal ini disebabkan oleh dua kemungkinan : sifat yang
terkadung dalam susu yang tidak disukai orang atau sifat biologis pada orang yang
bersangkutan (intoleran). (3) Penyebab utama dapat diatasi dengan penambahan sari jeruk,
markisa, apel, atau rasa buah lainnya sehingga rasa asli susu yang memualkan dapat
dihilangkan. (4) Sementara itu, penyebabkedua dapat diatasi dengan menggantinya dengan air
susu yang telah mengalami perlakuka kuhusus, yaitu fermentasi.(5) Secara biologis, penderita
intoleran susu tidak mampu mencerna laktosa dari makanan atau minuman dalam susu
sehingga terjadi penimbunan laktosa dalam usus.
(6) Penderita yang demikian dapat meminum susu bubuk dengan kadar laktosa rendah atau
minum susu fermentasi, seperti yoghurt, kefur, dan koumis. (7) Susu fermentasi juga
bermanfaat bagi manula (manusia usia lanjut) yang mengalami kesukaran dalam mencerna
makanan yang berprotein tinggi. (8) Susu fermentasi seperti yoghurt yang dapat dicerna dalam
waktu satu jamdapat mengatasi kesukaran tersebut. (9) Keuntungan lain dari susu fermentasi
adalah dapat menurunkan kadar kolesterol darah dan mencegah diare bagi penderita
kekurangan laktosa.
Kata penimbunan pada kalimat 5 berantonim dengan kata....
a. Melinggarkan
b. Pengurasan
c. Penghabisan
d. Menghabiskan
e. Pengurutan
19. Bacalah teks berikut dengan saksama!
(1) Walaupun khasiat susu bagi tubuh kita tidak diragukan lagi, tidak setiap orang dapat
mengonsumsi susu dengan baik. (2) Hal ini disebabkan oleh dua kemungkinan : sifat yang
terkadung dalam susu yang tidak disukai orang atau sifat biologis pada orang yang
bersangkutan (intoleran). (3) Penyebab utama dapat diatasi dengan penambahan sari jeruk,
markisa, apel, atau rasa buah lainnya sehingga rasa asli susu yang memualkan dapat
dihilangkan. (4) Sementara itu, penyebabkedua dapat diatasi dengan menggantinya dengan air
susu yang telah mengalami perlakuka kuhusus, yaitu fermentasi.(5) Secara biologis, penderita
intoleran susu tidak mampu mencerna laktosa dari makanan atau minuman dalam susu
sehingga terjadi penimbunan laktosa dalam usus.
(6) Penderita yang demikian dapat meminum susu bubuk dengan kadar laktosa rendah atau
minum susu fermentasi, seperti yoghurt, kefur, dan koumis. (7) Susu fermentasi juga
bermanfaat bagi manula (manusia usia lanjut) yang mengalami kesukaran dalam mencerna
makanan yang berprotein tinggi. (8) Susu fermentasi seperti yoghurt yang dapat dicerna dalam
waktu satu jamdapat mengatasi kesukaran tersebut. (9) Keuntungan lain dari susu fermentasi
adalah dapat menurunkan kadar kolesterol darah dan mencegah diare bagi penderita
kekurangan laktosa.
Kata intoleran pada teks tersbut berpadanan dengan kata....
a. Interferensi
b. Persentuhan
c. Diskriminatif
d. Penambahan
e. Ketidaksenangan

20. Bacalah teks berikut dengan saksama!


(1) Di malam hari, kelelawar terbang untuk berburu serangga dan hewan kecil lainnya. (2)
Namun, pada siang hari, mereka hampir tidak bergerak sama sekali. (3) Kelelawar tidur
sepanjang hari dengan posisi terbalik di tempat-tempat terpencil seperti atap gua, bagian bawah
jembatan, atau bagian dalam pohon yang berlobang. (4) Berdasarkan How Stuff Works,
sebenarnya ada beberapa alasan kelelawar tidur terbalik.
(5) Tidur terbalik adalah posisi ideal bagi kelelawar untuk membantunya terbang. (6) Takseperti
burung, mamalia terbang ini, tidak bisa meluncur ke udara langsung dari tanah. (7) Sayap
kelelawar tidak bisa langsung mengangkat tubuhnya, (8) Selain itu, kaki belakang kelelawar
sangat kecil dan kurang berkembang sehingga mereka tidak bisa berlari untuk menambah
kecepatan saat lepas landas. (9) Sebaliknya, kelelawar menggunakan cakar depan untuk naik
ke tempat yang tinggi, kemudian terbang. (10) Dengan tidur terbalik di lokasi yang tinggi, ini
membantu kelelawar siap terbang kapanpun mereka perlu keluar dari sarang. (11) Tidur terbalik
juga merupakan cara terbaik untuk bersembunyi dari bahaya. (12) Saat sebagian besar predator
aktif, terutama burung pemangsa, keleawar akan berkumpul. (13) Hal ini membuat predator
tidak dapat menjangkau mereka. (14) Tidur terbalik dan bergerombol memungkinkan kelelawar
menghilang dari dunia sampai malam datang.
Topik bacaan di atas adalah....
a. cara kelelawar mencari atau berburu mangsa serangga atau hewan kecil sekitarnya
b. tidur kelelawar menggantung merupakan cara kelelawar untuk membantunya terbang.
c. alasan kelelawar tidur terbalik
d. waktu kelelawar tidur di siang hari
e. tidur terbalik merupakan cara kelelawar menghindar

21. Bacalah teks berikut dengan saksama!


(1) Di malam hari, kelelawar terbang untuk berburu serangga dan hewan kecil lainnya. (2)
Namun, pada siang hari, mereka hampir tidak bergerak sama sekali. (3) Kelelawar tidur
sepanjang hari dengan posisi terbalik di tempat-tempat terpencil seperti atap gua, bagian bawah
jembatan, atau bagian dalam pohon yang berlobang. (4) Berdasarkan How Stuff Works,
sebenarnya ada beberapa alasan kelelawar tidur terbalik.
(5) Tidur terbalik adalah posisi ideal bagi kelelawar untuk membantunya terbang. (6) Takseperti
burung, mamalia terbang ini, tidak bisa meluncur ke udara langsung dari tanah. (7) Sayap
kelelawar tidak bisa langsung mengangkat tubuhnya, (8) Selain itu, kaki belakang kelelawar
sangat kecil dan kurang berkembang sehingga mereka tidak bisa berlari untuk menambah
kecepatan saat lepas landas. (9) Sebaliknya, kelelawar menggunakan cakar depan untuk naik
ke tempat yang tinggi, kemudian terbang. (10) Dengan tidur terbalik di lokasi yang tinggi, ini
membantu kelelawar siap terbang kapanpun mereka perlu keluar dari sarang. (11) Tidur terbalik
juga merupakan cara terbaik untuk bersembunyi dari bahaya. (12) Saat sebagian besar predator
aktif, terutama burung pemangsa, keleawar akan berkumpul. (13) Hal ini membuat predator
tidak dapat menjangkau mereka. (14) Tidur terbalik dan bergerombol memungkinkan kelelawar
menghilang dari dunia sampai malam datang.
Pernyataan manakah berikut ini yang berhubungan dengan teks tersebut....
a. Kelelawar terbang untuk berburu serangga dan nhewan lainnya pada siang hari.
b. Sepanjang hari, kelelawar terjaga dengan posisi terbalik di tempat-tempat terpencil, seperti
atap gua, bagian bawah jembatan, atau bagian dalam pohon yang berlubang
c. Posisi ideal yang membantu kelelawar terbang adalah tidur terbalik.
d. Selain itu, kaki belakang kelelawar kecil dan sangat berkembang sehingga mereka tidak
bisa berlari untuk menambah kecepatan saat lepas landas.
e. Kelelawar menggunakan cakar belakang untuk naik ke tempat yang tinggi, kemudian
terbang.
22. Bacalah teks berikut dengan saksama!
(1) Di malam hari, kelelawar terbang untuk berburu serangga dan hewan kecil lainnya. (2)
Namun, pada siang hari, mereka hampir tidak bergerak sama sekali. (3) Kelelawar tidur
sepanjang hari dengan posisi terbalik di tempat-tempat terpencil seperti atap gua, bagian bawah
jembatan, atau bagian dalam pohon yang berlobang. (4) Berdasarkan How Stuff Works,
sebenarnya ada beberapa alasan kelelawar tidur terbalik.
(5) Tidur terbalik adalah posisi ideal bagi kelelawar untuk membantunya terbang. (6) Takseperti
burung, mamalia terbang ini, tidak bisa meluncur ke udara langsung dari tanah. (7) Sayap
kelelawar tidak bisa langsung mengangkat tubuhnya, (8) Selain itu, kaki belakang kelelawar
sangat kecil dan kurang berkembang sehingga mereka tidak bisa berlari untuk menambah
kecepatan saat lepas landas. (9) Sebaliknya, kelelawar menggunakan cakar depan untuk naik
ke tempat yang tinggi, kemudian terbang. (10) Dengan tidur terbalik di lokasi yang tinggi, ini
membantu kelelawar siap terbang kapanpun mereka perlu keluar dari sarang. (11) Tidur terbalik
juga merupakan cara terbaik untuk bersembunyi dari bahaya. (12) Saat sebagian besar predator
aktif, terutama burung pemangsa, keleawar akan berkumpul. (13) Hal ini membuat predator
tidak dapat menjangkau mereka. (14) Tidur terbalik dan bergerombol memungkinkan kelelawar
menghilang dari dunia sampai malam datang. \
Makna kata predator pada teks tersebut adalah....
a. hewan yang dimangsa
b. hewan kecil yang dimakan oleh hewan lainnya
c. serangga kecil
d. serangga dan hewan kecil lainnya
e. hewan pemangsa hewan lainnya.

23. Perhatikan Teks berikut dengan saksama!


Nelson Mandela wafat dalam usia 95 tahun. Pria yang bernama kecil Rolihlala Mandela ini
meninggal karena penyakit infeksi paru di kediamannya, Johanesburg, Afrika Selatan, pada 5
Desember 2013. Ucapan duka mengalir dari seluruh pelosok dunia atas kepergian penentang
apartheid dan mantan presiden Afrika Selatan ini. Seluruh dunia bersedih atas kepergian
seorang tokoh besar yang namanya melambung tinggi karena cita-cita serta perjuangannya
untuk perdamaian dan keadilan pada awal abad ke-21. Mandela menjadi inspirasi dan nurani
dunia bagi gerakan menentang diskriminasi. Dengan tegas, Mandela menolak dominasi kulit
putih atau pun kulit hitam. Atas perjuangannya , Mandela tidak hanya meraih penghargaan
bergengsi Nobel Perdamaian tahun 1993, tetapi juga kehormatan dan penghormatan luar biasa
dari kalangan masyarakat dunia. Mandela dimakamkan dengan adat Xhosa di sebuah makam
di Desa Qunu, tempat ia menghabiskan masa kecilnya, 15 Desember 2013. Pemakaman terletak
di tanah luas keluarga yang telah dibangun Mandela setelah dibebaskan dari penjara tahun 1990.
Mandela dipenjarakan oleh pemerintah kulit putih yang rasial selama 27 tahun (1964-1990).
Sebelumnya, jenazah disemayamkan selama tiga hari di Union Buildings di Pretoria, tempat
dia dilantik menjadi presiden kulit hitam pertama Afrika Selatan pada 1994.
Alasan yang tepat mengapa Nelson Mandela meraih nobel perdamaian sesuai dengan teks
tersebut adalah....
a. Ia menjadi inspirasi dan nurani dunia bagi gerakan menentang diskriminasi
b. Ia menjadi presiden pertama kulit hitam di Afrika Selatan.
c. Ia seorang pemberani dan pantang menyerah dalam berjuang untuk golongan kulit hitam.
d. Seluruh dunia bersedih atas meninggalnya, mpadahal perjuangan beliau belum selesai
dalam menentang apartheid.
e. Karena ia dipenjara oleh rezim kulit putih rasial selama 27 tahun.

24. Perhatikan Teks berikut dengan saksama!


Nelson Mandela wafat dalam usia 95 tahun. Pria yang bernama kecil Rolihlala Mandela ini
meninggal karena penyakit infeksi paru di kediamannya, Johanesburg, Afrika Selatan, pada 5
Desember 2013. Ucapan duka mengalir dari seluruh pelosok dunia atas kepergian penentang
apartheid dan mantan presiden Afrika Selatan ini. Seluruh dunia bersedih atas kepergian
seorang tokoh besar yang namanya melambung tinggi karena cita-cita serta perjuangannya
untuk perdamaian dan keadilan pada awal abad ke-21. Mandela menjadi inspirasi dan nurani
dunia bagi gerakan menentang diskriminasi. Dengan tegas, Mandela menolak dominasi kulit
putih atau pun kulit hitam. Atas perjuangannya , Mandela tidak hanya meraih penghargaan
bergengsi Nobel Perdamaian tahun 1993, tetapi juga kehormatan dan penghormatan luar biasa
dari kalangan masyarakat dunia. Mandela dimakamkan dengan adat Xhosa di sebuah makam
di Desa Qunu, tempat ia menghabiskan masa kecilnya, 15 Desember 2013. Pemakaman terletak
di tanah luas keluarga yang telah dibangun Mandela setelah dibebaskan dari penjara tahun 1990.
Mandela dipenjarakan oleh pemerintah kulit putih yang rasial selama 27 tahun (1964-1990).
Sebelumnya, jenazah disemayamkan selama tiga hari di Union Buildings di Pretoria, tempat
dia dilantik menjadi presiden kulit hitam pertama Afrika Selatan pada 1994.
Informasi yang tidak terdapat dalam teks di atas adalah....
A Nelson Mandela wafat dalam usia 95 tahun
B Ia meninggal karena penyakit infeksi paru
C Nelson Mandela dimakamkan dengan adat Mesir Kuno
D Rolihlala Mandela adalah nama kecil Nelson Mandela
E Ia meninggal pada 5 Desember 2013 di Johanesburg, Afrika Selatan.

25. Perhatikan Teks berikut dengan saksama!


Nelson Mandela wafat dalam usia 95 tahun. Pria yang bernama kecil Rolihlala Mandela ini
meninggal karena penyakit infeksi paru di kediamannya, Johanesburg, Afrika Selatan, pada 5
Desember 2013. Ucapan duka mengalir dari seluruh pelosok dunia atas kepergian penentang
apartheid dan mantan presiden Afrika Selatan ini. Seluruh dunia bersedih atas kepergian
seorang tokoh besar yang namanya melambung tinggi karena cita-cita serta perjuangannya
untuk perdamaian dan keadilan pada awal abad ke-21. Mandela menjadi inspirasi dan nurani
dunia bagi gerakan menentang diskriminasi. Dengan tegas, Mandela menolak dominasi kulit
putih atau pun kulit hitam. Atas perjuangannya , Mandela tidak hanya meraih penghargaan
bergengsi Nobel Perdamaian tahun 1993, tetapi juga kehormatan dan penghormatan luar biasa
dari kalangan masyarakat dunia. Mandela dimakamkan dengan adat Xhosa di sebuah makam
di Desa Qunu, tempat ia menghabiskan masa kecilnya, 15 Desember 2013. Pemakaman terletak
di tanah luas keluarga yang telah dibangun Mandela setelah dibebaskan dari penjara tahun 1990.
Mandela dipenjarakan oleh pemerintah kulit putih yang rasial selama 27 tahun (1964-1990).
Sebelumnya, jenazah disemayamkan selama tiga hari di Union Buildings di Pretoria, tempat
dia dilantik menjadi presiden kulit hitam pertama Afrika Selatan pada 1994.
Informasi yang tidak terdapat dalam teks di atas adalah....
Informasi berikut ini yang tidak terkait dengan sosok Nelson….
A Nelson Mandela menjadi inspirasi dan nurani dunia
B Pemakaman Mandela dihadiri oleh lebih dari 100 kepala negara.
C Nelson Mandela adalah pahlawan penentang apartheid
D Nelson Mandela menolak dominasi kulit putih.
E Rolihlala Mandela adalah nama kecil Nelson Mandela.

26. Pernyataan berikut yang tidak termasuk alasan bahwa sebuah teks termasuk cerita sejarah
adalah....
a. disusun secara kronologis
b. mempunyai struktur teks cerita sejarah yang lengkap
c. berisi tentang sejarah berdirinya suatu bangunan
d. disusun menurut urutan waktu terjadinya.
e. memiliki struktur yang tetap dan mengikat.

27. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!


Olahraga merupakan satu di antara aktivitas yang menyenangkan sekaligus memiliki manfaat
bagi tubuh manusia. Mulai dari menyehatkan tubuh, membuat badan terlihat fit dan juga
membentuk badan yang lebih ideal. Wajar saja orang yang sering melakukan olahraga memiliki
badan yang sehat. Selain dapat menjaga Kesehatan tubuh, olahraga ternyata juga baik untuk
mental seseorang.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf argumentasi tersebut adalah….
a. Maka dari itu, berolah ragalah setiap hari.
b. Untuk itu, agar badan sehat, kita harus selalu berolah raga
c. Dengan demikian, berolah raga setiap hari sangat dianjurkan.
d. Jadi, olahraga memiliki manfaat bagi kesehatan fisik dan mental manusia
e. Maka, kita perlu berolah raga setiap ada kesempatan.

28. Cermati kalimat-kalimat berikut!


(1) Uang adalah kebutuhan dan uang adalah bagian dari hidup.
(2) Membiasakan diri mengelola keuangan sejak dini akan sangat membantu seorang Wanita
Ketika ia dewasa.
(3) Karenanya, anak Wanita perlu belajar mengelola keuangan.
(4) Termasuk belajar cara menawar dan memeroleh harga yang paling murah setiap kali
bertransaksi.
(5) Tapi, tak perlu disampaikan bahwa uang adalah kunci kebahagiaan atau sebaliknya, uang
adalah sumber kejahatan.
Kalimat-kalimat tersebut, dapat diurutkan sehingga membentuk paragraph padu dengan
susunan
a. (1), (3), (4), (2), (5)
b. (2), (3), (4), (5), (1)
c. (3), (2), (1), (5), (4)
d. (4), (3), (2), (1), (5)
e. (5), (4), (3), (2), (1)

29. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!


(1)Indonesia adalah penghasil utama minyak sawit mentah (CPO) dengan produksi 19, 2 juta
ton pada tahun 2008. (2) CPO pun kini menguasai 27% pangsa pasar minyak nabati dunia,
mengalahkan minyak kedelai dan kanola. (3) Harga CPO pun kini kian menarik sehingga
mendorong pengusaha terus berekspansi. (4) Diperkirakan, 2,8 juta hektar lahan gambut
masuk konsesi kelapa sawit. (5) Menurut Iksan, lahan dengan ketebalan gambut kurang dari
tiga meter dapat ditanami kelapa sawit selama dikelola taat asas. (6) Pemerintah akan
menerbitkan berbagai regulasi untuk itu.
Kalimat fakta dalam teks terdapat pada….’
a. (5) dan (6)
b. (2) dan (3)
c. (1) dan (2)
d. (4) dan (5)
e. (3) dan (4)

30. Perhatikan paragraf berikut dengan saksama!


Pemerintah harus menyadari bahwa riset bioteknologi tidak akan berjalan tanpa dukungan
dana. Untuk meningkatkan hasil pertanian dan mencapai ketersediaan pangan yang cukup,
pemerintah perlu memberikan bantuan dana untuk melakukan riset mengenai bioteknologi.
Riset ini bukan hal yang murah. Kalau dana yang tersedia terbatas, penelitian yang dilakukan
akan berjalan di tempat. Selain mendukung dalam masalah dana, pemerintah juga harus
mendukung dalam hal peraturan. Peraturan pemerintah mengenai bioteknologi sebenarnya
sudah ada, tetapi ada kendala yakni komisi yang seharusnya terbentuk dua tahun yang lalu
sampai sekarang belum terbentuk.
Berdasarkan teks argumentasi tersebut, pertanyaan manakah yang jawabannya terdapat
dalam bacaan?
a. Bagaimanakah peran pemerintah dalam pelaksanaan riset bioteknologi?
b. Apakah peraturan pemerintah mengenai bioteknologi sudah ada?
c. Apa hubungan riset bioteknologi dengan kondisi Indonesia sebagai negara agraris?
d. Bagaimanakah cara meningkatkan hasil pertanian dengan teknologi tepat guna?
e. Kapan sebaiknya dilakukan riset teknologi agar menghasilkan sesuatu yang maksimal?

31. Perhatikan paragraf berikut dengan saksama!


Udara di kota-kota industri sangat kotor dengan banyaknya asap hitam hasil pembakaran di
pabrik-pabrik. Udara makin panas sehingga menyebabkan berbagai dampak lingkungan
hidup. Es di Kutub Selatan dan di Greenland mencair. Itulah beberapa akibat yang terjadi
karena eksploitasi besar-besaran minyak bumi.
Dilihat dari kutipan teksnya, paragraf argumentasi tersebut digolongkan ke dalam jenis….
a. Paragraf argumentasi sebab-akibat
b. Paragraf argumentasi akibat-sebab
c. Paragraf argumentasi rincian
d. Paragraf argumentasi perbandingan
e. Paragraf argumentasi kesaksian.

32. Perhatikan paragraf berikut dengan saksama!


(1)Perubahan iklim yang kini terjadi merupakan akibat dari pemanasan global, yaitu
meningkatnya suhu rata-rata permukaan bumi. (2) Permukaan bumi diselubungi lapisan udara
yang terdiri dari beberapa gas yang berfungsi sebagai rumah kaca sehinggadikenal dengan
nama gas rumah kaca. (3) Selama jutaan tahun, gas rumah kaca melindungi bumi dan
mempertahankan suhu tubuh sehingga bumi menjadi hangat dan nyaman bagi tumbuhan,
hewan, dan manusia. (4) Akan tetapi, untuk aktivitas manusia beberapa tahun terakhir
membuat komposisi gas rumah kaca di atmosfer berubah.
Struktur teks argumentasi yang terdapat dalam kutipan tersebut adalah….
a. Pendahuluan
b. Pembuka
c. Tubuh argumen
d. Simpulan
e. Penutup

33. Perhatikan paragraf berikut dengan saksama!


Penindasan (bullying) adalah penggunaan kekerasan, ancaman, atau paksaan untuk
menyalahgunakan atau mengintimidasi orang lain. Perilaku ini dapat menjadi suatu kebiasaan
dan melibatkan ketidakseimbangan kekuasaan sosial atau fisik. Hal ini dapat mencakup
pelecehan secara lisan atau ancaman, kekerasan fisik atau paksaan dan dapat diarahkan
berulang kali terhadap korban tertentu , mungkin atas dasar ras, agama, gender, seksualitas,
atau kemampuan. Tindakan penindasan terdiri atas empat jenis, yaitu secara emosional, fisik,
verbal, dan cyber. Budaya penindasan itu dapat berkembang di mana saja selama interaksi
antarmanusia dari mulai sekolah, tempat kerja, rumah tangga, dan lingkungan.
Gagasan utama paragraf argumentasi tersebut terletak pada kalimat….
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. Kelima

34. Perhatikan paragraf berikut dengan saksama!


Kunjungan wisatawan Indonesia semakin meningkat dari tahun ke tahun, terutama di daerah-
daerah yang alam dan budayanya masih terjaga kelestariannya (suistanable), seperti Bali dan
Yogyakarta. Kunjungan wisatawan baik asing maupun domestik, ke berbagai daerah
Indonesia menjadi agenda wisata bagi para wisatawan tersebut. Oleh karena itu, kawasan yang
menjadi objek wisata harus menjaga kelestarian alam dan budayanya.
Berdasarkan teks argumentasi tersebut, mengapa banyak wisatawan berkunjung ke Bali?
a. Karena alam dan budaya di Bali masih terjaga kelestariannya
b. Karena di Balii banyak wisatawan mancanegara
c. Karena alamnya yang memikat
d. Karena wisatawan menyukai budaya Bali
e. Karena Bali terkenal sebagai Pulau Dewata

35. Perhatikan paragraf berikut dengan saksama!


Terapi nonmedis tak terbatas ragamnya, tak ubahnya fenomena alam itu sendiri yang tak
jarang saling mengait satu sama lain. Contohnya adalah penyembuhan atau terapi warna.
Terapi ini tekait erat dengan aura tubuh (energi sinar yang melingkupi seluruh tubuh). Prinsip
penyembuhan dengan warna ini menyeimbangkan kembali aura tubuh.
Gagasan utama paragraf di atas adalah….
a. Penyembuhan nonmedis bermacam-macam
b. Penyembuhan nonmedis menggunakan sinar.
c. Penyembuhan nonmedis merupakan sebuah fenomena alam
d. Penyembuhan nonmedis tidak menggunakan warna
e. Penyembuhan nonmedis menyeimbangkan aura tubuh.

36. Bacalah penggalan berita berikut dengan saksama!


Jakarta, CNN Indonesia _ Erick Thohir resmi menjadi ketua umum PSSI terpilih pada periode
2023-2027. Erick Thohir menjadi Ketua PSSI usai mendapatkan 64 suara dalam Kongres Luar
Biasa (KLB) PSSI di Hotel Shangri La, Kamis (16/2).
Erick Thohir mengalahkan tiga pesaing lainnya dalam perburuan kursi nomor satu di PSSI.
Erick Thohir mendapatkan 64 suara, sedangkan La Nyalla Mattaliti mendapatkan 22 suara.
Kongres Luar Biasa PSSI di Hotel Shangri La akan memilih ketua umum, wakil ketua umum,
dan anggota komite eksekutif (exco) periode 2023-2027 oleh pemilik suara atau voter, Kamis
(16/2) . Para pemilik suara PSSI tersebut berjumlah 86, antara lain 86 suara dan satu federasi
tambahan. Delapan puluh enam suara itu terdiri atas 8 klub Liga 1, 16 Klub Liga 2, 16 Klub
Liga 3, 34 asosiasi provinsi (asprov) , dua asosiasi, dan satu federasi futsal Indonesia.
Dalam struktur berita, paragraf pertama pada kutipan teks berita tersebut termasuk ke dalam
bagian….
a. Isi berita
b. Kepala berita
c. Tubuh berita
d. Teras berita
e. Ekor berita.

37. Bacalah penggalan berita berikut dengan saksama!


Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyediakan layanan penyewaan sepeda di Sembilan
titik di Jakarta. Bike sharing, begitu namanya, bisa dimanfaatkan warga dari pukul
06.00 hingga 18.00. Di Jalan M.H Thamrin Jakarta dekat halte MRT Bundaran HI
terdapat sepeda yang berjejer. Warga biasa memakainya sejak kemarin uji coba
layanan bike sharing di Jakarta.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyediakan dua ratus layanan sepeda di Sembilan titik
parkit. Untuk jarak dekat, layanan sewa sepeda bisa menjadi pilihan yang dapat
dipertimbangkan. Setelah menggunakan sepeda, kita harus mengembalikan sepeda di zona
parkir yang sudah ditentukan. Jika tidak, kita akan dikenai denda.
Untuk menjaga kebersihan, sepeda rutin didisinfeksi sebelum dan sesudah dipakai. Walaupun
demikian, kita disarankan untuk tetap membawa helm pelindung diri, memakai masker, dan
hand sanitizer sendiri. Hal ini dikarenakan pihak Gowes tidak menyediakan helm karena
banyaknya helm dan pelindung diri yang hilang.
(Kompas.com)
Paragraf pertama pada kutipan teks tersebut termasuk ke dalam bagian….
a. Kepala berita
b. Teras berita
c. Ekor berita
d. Leher berita
e. Kaki berita

38. Bacalah kutipan berita berikut dengan saksama!


Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Pusat mencatat setidaknya
ada 654 orang terdampak perubahan nama jalan yang ditetapkan pemerintah DKI Jakarta.
“Jakarta Pusat tercatat 654 warga yang didata akan mengurus administrasi kependudukan
berkaitan dengan perubahan nama jalan tetapi bias bertambah lagi jumlahnya.” Kata Kepala
Sudin Dukcapil, Rosjik Muhammad, seperti yang dilansir dari Antara, Rabu (29/6/2022).
Rosjik merinci ada delapan jalan di Jakarta Pusat yang mengalami perubahan nama. Satu di
antaranya Jalan Srikaya (Kebon SIrih) menjadi Jalan Mahbub Dunaidi. Selain itu, ada Jalan
Buntu (Jalan Musi) menjadi Jalan Raden Malik Ismail, Jalan Tinggi I Gang 5 menjadi Jalan
A.Hamid Arief, dan Jalan Senen Raya menjadi H. Imam Sapi’e.
(Kompas.com)
Permasalahan yang dibahas dalam kutipan berita tersebut adalah….
a. Pengurusan admistrasi di Dukcapil Jakarta
b. Warga yang terdampak perubahan nama jalan yang ditetapkan Pemprov DKI Jakarta
c. Jalan-jalan di Jakarta yang mengalami perubahan nama
d. Perubahan nama jalan di Jakarta menuai pro dan kontra
e. Perubahan nama jalan di Jakarta disambut dengan hangat oleh warga di Jakarta.

39. Cermati penggalan teks eksposisi di bawah ini!


(1) Kebanyakan perajin kain batik tradisional Dukuh Salam, Tegal, Jawa Tengah, masih
bertahan dengan motif lama yang telah berusia puluhan tahun. (2) Salah satu motif batiknya
adalah berbentuk burung dan hutan. (3) Perajin batik memunculkan kembali motif tersebut
dengan harapan mampu meningkatkan pendapatan. (4) Untuk menjaga keaslian produksi,
perajin menggunakan alat batik manual, bukan mesin.
Kalimat yang mengandung opini pada teks di atas adalah ….
A. 1 dan 3
B. 1 dan 4
C. 2 dan 4
D. 2 dan 3
E. 3 dan 4

40. Bacalah petikan paragraf di bawah ini!


(1) Warga lokasi lumpur Lapindo mengeluhkan pasokan air bersih yang kian terbatas. (2)
Pasokan air bersih dari PDAM Sidoarjo sering terlambat dan kurang. (3) Sementara, air sumur
warga sudah tercemar lumpur lapindo. (4) Community Development Officer PT Lapindo
Brantas tampaknya tidak akan menambah pasokan air karena dianggap cukup. (5) Masyarakat
semakin mengeluhkan pasokan air bersih yang kian terbatas.
Fakta dalam paragraf tersebut terdapat pada kalimat nomor ….
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

41. Perhatikan Teks berikut dengan saksama!


Nelson Mandela wafat dalam usia 95 tahun. Pria yang bernama kecil Rolihlala Mandela ini
meninggal karena penyakit infeksi paru di kediamannya, Johanesburg, Afrika Selatan, pada 5
Desember 2013. Ucapan duka mengalir dari seluruh pelosok dunia atas kepergian penentang
apartheid dan mantan presiden Afrika Selatan ini. Seluruh dunia bersedih atas kepergian
seorang tokoh besar yang namanya melambung tinggi karena cita-cita serta perjuangannya
untuk perdamaian dan keadilan pada awal abad ke-21. Mandela menjadi inspirasi dan nurani
dunia bagi gerakan menentang diskriminasi. Dengan tegas, Mandela menolak dominasi kulit
putih atau pun kulit hitam. Atas perjuangannya , Mandela tidak hanya meraih penghargaan
bergengsi Nobel Perdamaian tahun 1993, tetapi juga kehormatan dan penghormatan luar biasa
dari kalangan masyarakat dunia. Mandela dimakamkan dengan adat Xhosa di sebuah makam
di Desa Qunu, tempat ia menghabiskan masa kecilnya, 15 Desember 2013. Pemakaman terletak
di tanah luas keluarga yang telah dibangun Mandela setelah dibebaskan dari penjara tahun 1990.
Mandela dipenjarakan oleh pemerintah kulit putih yang rasial selama 27 tahun (1964-1990).
Sebelumnya, jenazah disemayamkan selama tiga hari di Union Buildings di Pretoria, tempat
dia dilantik menjadi presiden kulit hitam pertama Afrika Selatan pada 1994.
Informasi yang tidak terdapat dalam teks berita di atas adalah....
A Nelson Mandela wafat dalam usia 95 tahun
B Ia meninggal karena penyakit infeksi paru
C Nelson Mandela dimakamkan dengan adat Mesir Kuno
D Rolihlala Mandela adalah nama kecil Nelson Mandela
E Ia meninggal pada 5 Desember 2013 di Johanesburg, Afrika Selatan.

42. Bacalah teks berita di bawah ini dengan saksama!


Faktor yang menjadi penyebab utama terjadinya kemacetan lalu lintas harus dianalisis lebih
dalam langkah yang diperlukan untuk meminimalisir faktor penyebab tersebut bisa dilakukan
secara cepat ataupun secara bertahap.bukanlah pekerjaan yang mudah seperti membalikan
telapak tangan.
Gagasan pokok paragraf di atas adalah :
a. Faktor penyebab perlu dianalisis lebih dalam
b. Terjadinya kemacetan lalu lintas karena kurangnya disiplin pengemudi
c. Langkah yang diperlukan dalam mengatasi kemacetan, cepat dan bertahap
d. Mengatasi kemacetan arus lalu lintas bukan pekerjaan mudah
e. Kecelakaan akibat kelalaian berkendara

43. Perhatikan Poster di bawah ini!


Makna yang terkandung dalam poster di atas adalah…..
a. Membaca buku akan menambah banyak wawasan.
b. Belilah buku yang original
c. Buatkanlah tempat yang layak untuk buku
d. Berikan sampul pada buku agar terlihat rapi
e. Rajin-rajinlah pergi ke perpustakaan

44. Perhatikan poster di bawah ini!

Pesan yang terkandung dalam paragraf di atas adalah….


a. Buanglah sampah pada tempatnya
b. Mari tertib memilah sampah
c. Permasalahan sampah tidak akan selesai sampai tujuh generasi
d. Mari menghargai Bapak/Ibu tukang sampah
e. Mari perbanyak tong sampah.

45. Perhatikan poster di bawah ini!


Pesan yang terkandung dalam poster di atas adalah….
a. Indonesia terdiri dari beraneka ragam budaya
b. Gunakanlah bunga kamboja untuk kesuburan rambut.
c. Wilayah Indonesia yang budayanya masih terjaga hanyalah Bali dan Papua
d. Mari budayakan menggunakan batik tulis.
e. Barong Bali harus dipatenkan sebagai warisan budaya Nusantara.

46. Perhatikan teks cerpen berikut ini !


Bu Mulyono : "Pak, sebenarnya apa dosa kita sampai anak kita menderita seperti
ini? Saya sudah tidak tahu harus berbuat apa lagi."
Pak Mulyono : "Bersabarlah, Bu. Pasti Yang Mahakuasa akan memberikan jalan."
Drama tersebut menunjukkan sebuah suasana ....
a. penuh suka
b. gembira
c. jenuh
d. haru
e. galau

47. Perhatikan penggalan cerpen di bawah ini !


"Dari mana saja kau, Badrun? Hari sudah petang tapi kau baru pulang." Tanya ayah sambil berkacak
pinggang.
Dialog di atas diucapkan dengan nada ....
a. keras sambil bercanda
b. marah dan serius
c. rendah dan penuh tanya
d. penuh kasih sayang
e. tenang sambil berdoa

48. Perhatikan ilustrasi di bawah ini!


Di atas panggung Wawan berjalan sambil membungkukkan badannya. Dia memakai peci, kumis, dan
janggutnya yang putih. Dia melangkah ke depan sambil memegang tongkat.
Tokoh yang diperankan Wawan adalah ....
a. Pemuda
b. Kakek
c. Anak
d. ibu
e. dagang canang

49. Perhatikan ilustrasi di bawah ini!


Rudi memerankan seorang tokoh dalam sebuah pementasan drama. Ia memakai kostum kaos oblong
putih, celana pendek hitam, memakai caping, dan membawa cangkul. Tokoh apakah yang diperankan
oleh Rudi?
a. Pejabat
b. pak RT
c. petani
d. pedagang
e. dagang pulsa

50. Perhatikan penggalan percakapan berikut !


"Apa? Anak tetangga itu mencuri mangga-mangga kita lagi? Cepat suruh dia datang ke sini untuk
minta maaf!"
Kalimat di atas diucapkan dengan ekspresi ....
a. Memelas
b. Marah
c. Ramah
d. gembira
e. galau

Kunci Jawaban
1 A 11 B 21 C 31 B 41 C
2 A 12 E 22 E 32 C 42 D
3 A 13 B 23 A 33 A 43 A
4 E 14 C 24 C 34 A 44 A
5 B 15 A 25 B 35 E 45 A
6 D 16 C 26 C 36 B 46 C
7 C 17 D 27 D 37 B 47 B
8 A 18 B 28 B 38 B 48 B
9 E 19 C 29 C 39 C 49 C
10 C 20 C 30 B 40 A 50 B

Anda mungkin juga menyukai