Anda di halaman 1dari 6

FORMAT JAWABAN TUGAS TUTON

Tugas 2

KOMPONEN TUGAS UTAMA GURU

MKDK4005/PROFESI KEGURUAN

SITI FARIHATUN NIKMAH

858913672

S1 PGSD

UPBJJ_Jember

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Terbuka

2021.2
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr Wb

Alhamdulillah, ucapan syukur kepada tuhan yang maha esa, atas kemudahan
memberikan kelancaran, dan berkat karunia-nya penulis dapat menyelesaikan
penyusunan karangan esai ini.

Karangan esai yang berjudul “Komponen tugas utama guru”. Dalam karangan ini
penulis mendapat berbagai arahan dan bantuan dari beraneka ragam pihak dan
berbagai sumber materi.

Pada kesempatan kali ini, penulis akan menyajikan komponen tugas utama guru
sebagai pendidik professional yaitu sebagai pendidik:

1. Tugas utama guru professional dalam mendidik

2. Tugas utama guru professional dalam mengajar

3. Tugas utama guru professional dalam membimbing

4. Tugas utama guru professional dalam mengarahkan

5. Tugas utama guru professional dalam menilai

6. Tugas utama guru professional dalam melatih

7. Tugas utama guru professional dalam mengevaluasi

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan karangan esai inimasih banyak


kekurangan, oleh karena itu dalam kesempatan ini pula penulis mengharap kritik dan
saran yang bersifat membangun sehingga karangan esai yang akan datang bisa lebih
baik. Semoga karangan esai ini bermanfaat bagi penulis khususnya dan pemabaca
pada umumnya.

Banyuwangi, 4 November 2022

Siti Farihatun Nikmah


PEMBAHASAN

Seperti yang tercantum dalam pasal 1 ayat 1 Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005
tentang Guru dan Dosen,tugas,peran, dan fungsi guru merupakan suatu kesatuan yang
utuh. Hanya saja terkadang tugas dan fungsi disejajarkan sebagai penjabaran dari
peran. Menurut Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003 dan Undang-Undang Nomor 14
Tahun 2005 peran guru adalah sebagai pendidik, pengajar, pembimbing, pengarah,
pelatih, penilai, dan pengevaluasi dari peserta didik.

Berikut tujuh komponen dari tugas utama guru sebagai pendidik professional adalah
sebagai berikut:

1. Guru sebagai pendidik

Tugas guru sebagai pendidik merupakan peran-peran yang berkaitan dengan


tugas-tugas memberi bantuan dan dorongan,tugas-tugas pengawasan dan
pembinaan,serta tugas-tugas yang berkaitan dengan kedisiplinan peserta didik
agar ia menaati aturan-aturan sekolah dan norma hidup dalam keluarga dan
masyarakat. Sebagai pendidik, guru harus memperhatikan aspek kepribadian dan
sikap mental peserta didik,membina dan mengembangkannya melalui pesan-
pesan didik,keteladanan, pembiasaan tingkah laku yang terpuji, dan sebagainya.

2. Guru sebagai pengajar

Tugas guru dalam megajar adalah meneruskan dan mengembangkan ilmu


pengetahuan dan teknologi kepada pendidik. Di dalam tugasnya, guru membantu
peserta didik yang sedang berkembang untuk mempelajari sesuatu yang belum
diketahuinya, membentuk kompetensi, dan memaham materi standar yang
dipelajar. Guru sebaga pengajar harus terus menguti perkembangan teknologi,
sehingga apa yang disampaikan kepada peserta didik merupakan hal-hal yang up
to date dan tidak ketinggalan zaman. Perembangan teknologi mengubah peran
guru dari pengajar yang bertugas menyampaikan materi pembelajaran menjadi
fasilitator yang bertugas memberikan kemudahan belajar. Hal itu dimungkinkan
karena perkembangan teknologi menimbulkan banyak buku dengan harga
relative murah dan peserta didik dapat belajar melalui internet dengan tanpa
batasan waktu dan ruang, belajar melalui televise,radio,dan surat kabar yang
setiap saat hadir di hadapan kita. Derasnya arus informasi, serta cepatnya
perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan telah memunculkan pertanyaan
terhadap tugas guru sebagai pengajar. Masihkan guru diperlukan mengajar di
depan kelas seorang diri, menginformasikan, menerangkan, dan menjelaskan.
Untuk itu guru harus senantiasa mengembangkan profesinya secara professional,
sehingga tugas dan peran guru sebagai pengajar masih tetap diperlukan
sepanjang hayat.
3. Guru sebagai pembimbing

Tugas guru sebagai pembimbing dapat diibaratkan sebagai pembimbing


perjalanan yang berdasarkan pengetahuan dan pengalamannya yang
bertanggung jawab. Sebagai pembimbing, guru harus merumuskan tujuan secara
jelas, menetapkan waktu perjalanan, menetapkan jalan yang harus ditempuh,
menggunakan petunjuk perjalanan serta menilai kelancarannya sesuai dengan
kebutuhan dan kemampuan peserta didik. Sebagai pembimbing semua kegiatan
yang dilakukan oleh guru harus berdasarkan kerjasama yang baik antara guru
dengan peserta didik. Guru memiliki hak dan tanggung jawab dalam setiap
perjalanan yang direncanakan dan dilaksanakannya.

4. Guru sebagai pengarah

Guru adalah seorang pengarah bagi peserta didik, bahkan bagi orang tua.
Sebagai pengarah guru harus mampu mengajarkan peserta didik dalam
memecahkan permasalahan yang dihadapi, mengarahkan pesrta didik dalam
mengambil suatu keputusan, dan menemukan jati dirinya. Guru juga dituntut
untuk mengarahkan peserta didik dalam mengembangkan potensi dirinya,
sehingga peserta didik dapat membangun karakter yang baik bagi dirinya dalam
menghadapi kehidupan nyata di masyarakat.

5. Guru sebagai penilai

Penilaian atau evaluasi merupakan aspek pembelajaran yang paling kompleks,


karena melibatkan banyak latar belakang dan hubungan, serta variable lain yang
mempunyai arti apabila berhubungan dengan konteks yang hamper tidak
mungkin dapat dipisahkan dengan setiap segi penilaian. Tidak ada pembelajaran
tanpa penilaian, karena penilaian merupakan proses menetapkan kualitas hasil
belajar, atau proses untuk menentukan tingkat pencapaian tujuan pembelajaran
peserta didik.

6. Guru sebagai pelatih

Proses pendidikan dan pembelajaran memerlukan latihan keterampilan, baik


intelektual maupun motoric, sehingga menuntu guru untuk bertindak sebagai
pelatih, yang bertugas melatih peserta didik dalam pembentukan kompetensi
dasar sesuai dengan potensi masing-masing peserta didik. Pelatihan yang
dilakukan di samping harus memperhatikan kompetensi dasar dan materi
standard, juga harus mampu memperhatikan perbedaan individual peserta didik
dan lingkungannya. Untuk itu guru harus banyak tahu, meskipun tidak mencakup
semua hal dan tidak setiap hal secara sempurna, karena hal itu tidaklah mungkin.

7. Guru dalam mengevaluasi

Tugas guru dalam melakukan evaluasi yaitu membantu siswa dalam mencapai
tujuan dari pendidikan yang telah ditetapkan evaluasi dilakukan untuk
mengetahui sejauh mana tingkat kemampuan siswa dalam memahami materi
yang telah diberikan oleh guru dalam kegiatan proses belajar mengajar.

Ada beberapa ranah yang ingin dicapai dengan tugas pokok guru itu. Jika guru
mendidik, ranah yang ingin dicapainya ialah ranah afektif (sikap). Melalui
pendidikan, guru menanamkan sikap dan nilai-nilai dasar kepada peserta
didiknya. Jika guru mengajar, ranah yang ingin dicapainya adalah ranah kognitif
(pengetahuan). Melalui pengajaran, guru menanamkan konsep-konsep keilmuan
kepada peserta didiknya. Jika guru melatih, ranah yang ingin dicapainya adalah
ranah psikomotorik (keterampilan). Melalui melatih, guru membekali peserta
didiknya dengan keterampilan dasar yang dapat dikembangkan. Ahmad tafsir
mengemukakan pendapat bahwa guru adalah orang orang yang bertanggung
jawab terhadap perkembangan peserta didik. Baik potensi afektif, kognitif,
maupun psikomotorik.

Dari uaraian diatas, peran saya sebagai guru dalam pendidikan sekolah
dasar adalah bukan semata-mata harus menguasai materi pembelajaran dan
memiliki keterampilan untuk memilih metode dan media yang tepat dalam
mengelola pemebelajaran. Tetapi seyogianya sebagai pendidik harus memiliki
kepribadian yang kuat dan positif, serta yang dapat menjadikannya panutan bagi
peserta didiknya. Pada saat kegiatan pembelajaran dilaksanakan di dalamnya
berlangsung pula kegiatan mengajar, melatih, dan juga menilai. Tugas saya
dalam mengajar adalah meneruskan dan mengemabngkan ilmu pengetahuan
dan teknologi kepada peserta didik. Pada saat mengajar, saya melakukan
transfer ilmu sekaligus mendidik peserta didik agar melakukan proses belajar
sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan. Dengan demikian, pada saat
mengajar saya juga mendidik siswa tentang bagaimana caranya belajar yang
benar untuk mencapai tujuan belajar yang efektif dan efisien. Tugas saya dalam
melatih adalah mengembangkan keterampilan pada peserta didik. Dengan kata
lain, tugas sebagai guru itu salah satu tugas yang berat dalam mengembangkan
keterampilan mereka agar dapat diterapkan di kehidupannya. Dalam mendidik,
mengajar dan melatih memerlukan tugas menilai agar saya dapat mengukur
sejauh mana perkembanan dan kemampuan setiap peserta didik, sekaligus
mengoreksi pelaksanaan tugas-tugasnya dalam mendidik, mengajar, dan melatih
tugas-tugas guru dilakukan secara stimultan, tidak terpisah-pisah dan tidak
terpilah-pilah.pada saat saya melatih, medidik, mengajar, dan membimbing juga
menunaikan kegiatan mendidik dan menilai. begitulah seterusnya.
DAFTAR PUSTAKA/REFERENSI

Buku materi pokok MKDK4005/profesi keguruan

https://www.kompasiana.com/tryrahayu/553a40b6ea8342612da42e5/guru-dalam-
mengevaluasi-belajar-siswa

https://febrimanzendrato1.blogspot.com/2018/10/tugas-utama-guru-dan-prinsip-
dasar.html

Anda mungkin juga menyukai