Anda di halaman 1dari 6

FORMAT JAWABAN TUGAS TUTON

Tugas 2

MKDK 4005/ Mata Kuliah Profesi Keguruan

Nama: Kintan Virgianty


NIM: 857211789
Prodi: S1 PGSD
UPBJJ Serang

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan


Universitas Terbuka
2021.2
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Mahakuasa karena telah memberikan kesempatan pada
penulis untuk menyelesaikan tugas ini. Atas rahmat dan hidayah-Nya lah penulis dapat menyelesaikan
tugas nya dengan tepat waktu.

Tugas 2 ini disusun guna memenuhi tugas dosen pada mata kuliah profesi keguruan. Selain itu,
penulis juga berharap agar makalah ini dapat menambah wawasan bagi pembaca.

penulis mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada ibu Annisaul Khairat, M.Pd. selaku
ddosen profesi keguruan. Tugas yang telah diberikan ini dapat menambah pengetahuan dan wawasan
terkait bidang yang ditekuni penulis.

Penulis menyadari makalah ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran
yang membangun akan penulis terima demi kesempurnaan tugas ini.

Kintan Virgianty
PEMBAHASAN

Soal
Dalam UU No 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, dijelaskan bahwa guru adalah pendidik
profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, menilai, melatih, dan
mengevaluasi pendidikan pada jalur pendidikan anak usia dini, pendidikan formal, pendidikan dasar, dan
pendidikan menengah.

Pelajari dan bacalah Undang-undang ini dengan seksama.

Uraikan semua komponen tugas utama guru sebagai pendidik profesional.

Tujuh komponen tugas utama tersebut adalah sbb :

1. Tugas utama guru professional dalam mendidik

2. Tugas utama guru professional dalam mengajar

3. Tugas utama guru professional dalam membimbing

4. Tugas utama guru professional dalam mengarahkan

5. Tugas utama guru professional dalam menilai

6. Tugas utama guru professional dalam melatih

7. Tugas utama guru professional dalam mengevaluasi

Jawaban:
Guru secara umum dalam Bahasa Indonesia pengertian guru adalah merujuk sebagai pendidik
profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan
mengevaluasi peserta didik. Sedangkan pada Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang guru dan
dosen, di sana dikatakan bahwa guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik,
mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada
pendidikan anak usia dini melalui jalur formal pendidikan dasar dan pendidikan menengah.

dalam pendidikan yang tugasnya tidak hanya sekedar mentransfer ilmu dari guru kepada
peserta didik akan tetapi lebih dari itu.

tugas guru profesional sekolah dasar dalam mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan,
menilai, melatih dan mengevaluasi peserta didik beserta contohnya yang akan saya tuangkan dalam
tulisan berikut ini.

1. Tugas Utama Guru Professional dalam Mendidik


adalah memotivasi, mendukung, membantu dan menginspirasi orang lain untuk
melakukan tindakan positif yang bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain atau
lingkungan. Pendidikan lebih menitikberatkan pada kebiasaan dan keteladanan

2. Tugas Utama Guru Professional dalam Mengajar


Tugas guru sebagai pengajar merupakan peran guru dimana guru mampu mengelola sebuah
pembelajaran yang menarik dan berkesan sehingga siswa dapat memahami bahan ajar secara utuh.
Contoh:

Peserta didik Bu Selena diharuskan untuk bisa perkalian. Tugas Bu Selena sebagai guru adalah
mengajari mereka dan dalam mengajari materi perkalian, Bu Selena tak hanya mengajarkan tentang
menghafal tabel perkalian, Bu Selena mencoba mengemas bahan ajar menjadi menarik agar siswa
mampu memahami bahan ajar dan mampu menyelesaikan soal pada saat diberi soal nanti. Bu Selena
mengajari mereka cara menghitung perkalian dengan metode jarimatika, lalu Bu Selena memberi soal
untuk dikerjakan secara berkelompok, disitu mereka menghitung secara bersama-sama dan Bu Selena
mendatangi setiap kelompok ketika mereka melakukan menghitung dengan jarimatika, Bu Selena
mengoreksi. Ketika hasilnya ada yang salah, Bu Selena mengajak anggota kelompok tersebut untuk
menghitung bersama-sama. Untuk menguatkan kemampuan perkalian, Bu Selena juga memutar video
lagu perkalian serial upin-ipin dan mengajak mereka bernyanyi bersama-sama sehingga ketika
pembelajaran selesai mereka akan memiliki 2 teknik dalam menguasai materi perkalian yaitu teknik
menghitung operasi perkalian dengan jarimatika dan teknik menghafal perkalian.

3. Tugas Utama Guru Professional dalam Membimbing


Suatu proses pengetahuan yang dilakukan oleh guru untuk menyediakan bahan terbuka untuk
mentransfer ilmu, teknologi dan seni dengan pendekatan tertentu yang sesuai dengan karakter peserta
didik. Panduan ini juga bertujuan untuk membantu siswa menemukan potensi dan kemampuannya,
menemukan bakat dan minatnya sehingga sesuai dengan masa perkembangan dan pertumbuhannya.
4. Tugas Utama Guru Professional dalam Mengarahkan
Pengarahan adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh guru kepada siswa agar mereka
dapat mengikuti apa yang perlu dilakukan agar tujuan dapat tercapai. Mengarahkan bukan
berarti memaksa, namun kebebasan siswa untuk menghormati tujuan agar kreativitas dan
inisiatif siswa tumbuh secara mandiri.

5. Tugas Utama Guru Professional dalam Menilai


Dalam melakukan penilaian guru mempunyai peran bagaimana dapat melihat siswa tak hanya
kemampuan akademiknya saja untuk dinilai, namun dinilai dari proses belajarnya seperti attitude nya
dalam kehidupan bersosial dan usaha siswa tersebut dalam mengikuti sebuah pelajaran sebagai bahan
pertimbangan dalam menentukan kualitas siswa. Contoh:

Di kelas Pak Saga terdapat siswa yang nilai matematikanya jelek dan selalu tertinggal nilainya
dalam pelajaran berhitung. Namun pada saat Pak Saga memberikan penilaian, Pak Saga tak hanya
melihat dari satu sisi saja (hasil nilai dari mengerjakan soal). Pada saat Pak Saga memberikan penilaian,
Pak Saga melihat usaha murid tersebut dalam keseriusannya belajar berhitung, seperti selalu
mengerjakan PR, tidak ramai dan memperhatikan di kelas pada saat Pak Saga menerangkan materi
tentang berhitung serta ketika Pak Saga memberi kuis siswa tersebut masih berusaha menghitung
dengan jari tangannya. Sehingga peran guru dalam menilai siswa yaitu dapat memberikan apresiasi
kepada siswa dengan tidak menilai dari hasil nilai akademiknya saja namun menilai dari proses belajar
siswa tersebut

6. Tugas Utama Guru Professional dalam Melatih


Tugas utama guru dalam melatih merupakan peran guru untuk membantu peserta didik untuk
mempersiapkan peserta didik dengan sebaik-baiknya dalam usahanya mencapai tujuan tertentu.
Contoh:

Guru tak hanya memberikan materi bahan ajar dan memberikan soal saja, namun guru memiliki
tugas untuk melatih anak didiknya agar mahir dalam materi yang diajarkan. Contohnya saja ketika Pak
Cokro sudah mengajarkan siswa metode jarimatika dan mengahafal dengan lagu tentang materi
perkalian. Tentu saja tak semua siswa langsung bisa, terdapat beberapa siswa yang masih saja tak
paham. Dan disitu lah tugas guru untuk melatih siswa yang belum mahir perkalian seperti rutin memberi
kuis dan mengadakan les khusus bagi yang belum bisa perkalian sehingga murid akan lebih siap ketika
mereka dihadapkan soal ulangan

7. Tugas Utama Guru Professional dalam Mengevaluasi


Evaluasi dapat diartikan sebagai proses sistematis untuk menentukan atau mengambil
keputusan sejauh mana program telah tercapai. bertujuan untuk memperoleh data dan
informasi yang di gunakan sebagai dasar untuk menentukan tingkat kemajuan, penilaian dan
penilaian belajar siswa, serta cara pengajaran guru.
DAFTAR PUSTAKA/REFERENSI

https://naikpangkat.com/tugas-utama-guru-sebagai-pendidik-profesional/

https://www.portal.sman1madiun.sch.id/editorial/editorial-oleh-kepala-sekolah-
2/#:~:text=Sedangkan%20pada%20Undang%2DUndang%20Nomor,jalur%20formal%20pendidikan%20d
asar%20dan

https://www-kompasiana-
com.cdn.ampproject.org/v/s/www.kompasiana.com/amp/hildasagaras/63180caa4addee602a7a7263/tu
gas-utama-guru-sekolah-dasar-sebagai-pendidik-profesional-beserta-
contohnya?amp_gsa=1&amp_js_v=a9&usqp=mq331AQKKAFQArABIIACAw%3D%3D#amp_tf=Dari%20%
251%24s&aoh=16680634144995&referrer=https%3A%2F%2Fwww.google.com&ampshare=https%3A%
2F%2Fwww.kompasiana.com%2Fhildasagaras%2F63180caa4addee602a7a7263%2Ftugas-utama-guru-
sekolah-dasar-sebagai-pendidik-profesional-beserta-contohnya

Dan buku profesi keguruan

Serang, 10 November 2022

Kintan Virgianty

Anda mungkin juga menyukai