Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN INDRAGIRI HILIR

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS BATANG TUMU
Jalan Pendidikan Desa Batang Tumu Kec. Mandah Kode Pos 29254
Email : puskesmasbatangtumu@gmail.com

KAK KAWASAN TANPA ROKOK

A. PENDAHULUAN
Kesehatan adalah hak dasar setiap manusia yang merupakan karunia
Tuhan yang sangat tinggi nilainya.Kesehatan merupakan salah satu faktor
penting dalam menentukan kualitas sumber daya manusia.Oleh karena itu
perlu dipelihara dan di tingkatkan.Permasalahan kesehatan salah satunya
disebabkan oleh perilaku masyarakat terhadap kesehatan yang masih rendah
seperti perilaku dalam ber PHBS pada indikator 10 yaitu perilaku masyarakat
yang masih merokok didalam rumah masih kita temukan.

B. LATAR BELAKANG
Asap rokok dapat membahayakan kesehatan individu, masyarakat , dan
lingungan sehingga perlu dilakukan tindakan perlindungan terhadap paparan
asap rokok.Dalam rangka melindungi individu,masyarakat, dan lingkungan
terhadap paparan asap rokok perlu adanyan sosialisasi tentang Kawasan
Tanpa Rokok, sehingga nantinya akan terbentuk komitmen-komitmen tentang
rokok di dusun.

C. TUJUAN UMUM
Menurunkan angka kesakitan dan /atau angka kematian dengan cara
mengubah perilaku masyarakat untuk hidup sehat.
D. TUJUAN KHUSUS
1. Memberikan perlindungan yang efektif dari bahaya asap rokok
2. Memberikan ruang dan lingkungan yang bersih dan sehat bagi perokok
pasif
3. Melindungi kesehatan masyarakat secara umum dari dampak buruk
merokok baik langsung maupun tidak langsung.

Batang Tumu,18 Januari 2023

Mengetahui

Plt. Kepala UPT Puskesmas Batang Tumu Penanggung Jawab Program

H. Sunarwan, SKM Armidah,Amd.Keb


Penata Tk. I/III.d
NIP. 19700911 199103 1 004

Anda mungkin juga menyukai