Anda di halaman 1dari 3

PENDALAMAN MATERI

(Lembar Kerja Resume Modul)

A. Judul Modul : Memahami Capaian Pembelajaran


B. Kegiatan Belajar : KB 3

C. Refleksi

NO BUTIR REFLEKSI RESPON/JAWABAN


1. Konsep
 Capaian Pembelajaran (CP) merupakan kompetensi
pembelajaran yang harus dicapai peserta didik pada
setiap fase perkembangan dalam satuanpendidikan
seperti sekolah dan madrasah.
 Capaian Pembelajaran mencakup sekumpulan
kompetensi dan lingkup materi, yang disusun secara
komprehensif dalam bentuk narasi.
 CP memberikan tujuan umum dan ketersediaan
waktu yang cukup untuk mencapai tujuan tersebut
(fase), setiap fase lamanya 1-3 tahun.
 CP merupakan kompetensi yang ingin dicapai dan
ditulis dalam bentuk paragraf yang memadukan
antara pengetahuan, keterampilan, dan sikap.
Dengan dirangkaikan sebagai paragraf, ilmu
pengetahuan yangdipelajari peserta didik menjadi
Peta Konsep (Beberapa
suatu rangkaian yang berkaitan. Sementara itu,
1 istilah dan definisi) di modul
bidang studi untuk pencapaian karakter dan keterampilan hidup
lainnya dinyatakan dalam Profil Pelajar Pancasila
yang merupakan kekhasan kurikulum merdeka
untuk memperkuat penanaman nilai moderasi
beragama sebagai hal yang tidak terpisah dari Profil
Pelajar Pancasila.
 Capaian Pembelajaran untuk pendidikan anak usia
dini (PAUD) terdiri atas satu fase, yaitu Fase Pondasi.
Capaian Pembelajaran untuk pendidikan dasar dan
menengah terdiri dari 6 fase, yaitu fase A hingga fase
F. Peserta didik berkebutuhan khusus dengan
hambatan intelektual dapat menggunakan CP
Pendidikan Khusus.
2. Komponen Capaian Pembelajaran
1. Rasionalitas Mata Pelajaran, yaitu berkaitan dengan
alasan mempelajari mapel tersebut, dan keterkaitan
antara Mapel dengan salah satu (atau lebih) Profil
Pelajar Pancasila.
2. Tujuan Mata Pelajaran, yaitu kemampuan yang perlu
dicapai peserta didiksetelah mempelajari mata pelajaran
tersebut.
3. Karakteristik Mata Pelajaran, yaitu Deskripsi umum
tentang apa yang dipelajari dalam mata pelajaran dan
elemen-elemen (strands) atau domain mata pelajaran
serta deskripsinya
4. Capaian dalam Setiap Fase Secara Keseluruhan, yaitu
kompetensi pembelajaran yang harus dicapai peserta
didik pada setiap fase. Dibuat dalam bentuk pernyataan
yang disajikan dalam paragraf yang utuh.
5. Capaian dalam Setiap Fase menurut elemen yaitu
dibuat dalam bentuk matriks dan setiap elemen
dipetakan menurut perkembangan peserta didik
3. Elemen CP
Setiap CP suatu mata pelajaran memiliki beberapa
elemen atau kelompok kompetensi esensial yang
berlaku sama untuk semua fase pada mata pelajaran
tersebut. Masing-masing elemen tersebut memiliki
capaian per fasenya sendiri yang saling menunjang
untuk mencapai pemahaman yang dituju.
Elemen CP PAI dan Budi Pekerti : (1) Al-Qur’an-Hadis,
(2) Akidah, (3) Akhlak, (4) Fikih, dan (5) Sejarah
Peradaban Islam.
4. Materi Esensial
 Materi Esensial dalam kurikulum merdeka adalah
materi atau mata pelajaran penting yang harus
dikuasai dan dipahami oleh siswa dan materi yang
berkelanjutan yang ada pada semua jenjang kelas
atau fase pendidikan.
 Pemilihan materi esensial berdasarkan pada
karakteristik mata pelajaran pada setiap fase,
analisis CP dan hasil dan karakteristik siswa,
sehingga pembelajaran lebih mendalam dikarenakan
pembelajaran intrakurikuler dilakukan secara
terdiferensiasi yang mana peserta didik memiliki
cukup waktu untuk mendalami konsep dan
mendalami kompetensi
Daftar materi bidang studi
2 yang sulit dipahami pada 1. Tahapan merumuskan CP
modul

Daftar materi yang sering


3 mengalami miskonsepsi 1. Tahapan perumusan CP
dalam pembelajaran

Anda mungkin juga menyukai