Anda di halaman 1dari 3

BELAJAR BERSAMA KAN JABUNG

Oleh: Wulan Krisdian Sari

Sebagai mahasiswa, tugas observasi lapangan tidak lazim lagi diberikan dosen
kepada kami. Tugas ini bertujuan untuk memberikan pengalaman kepada mahasiswa
untuk mengimplementasikan teori yang telah dipelajari dalam kelas di lapangan
ataupun masyarakat. Selain itu, tugas ini juga bermanfaat bagi pihak universitas untuk
menjalin mitra baru dengan pihak-pihak yang sebelumnya belum terjadi jalinan mitra.
Hal tersebut nantinya bisa mengembangkan potensi-potensi para mitra dan pihak
universitas.

Awal Desember tahun lalu, tepatnya tahun 2022, saya mendapatkan tugas
observasi lapangan koperasi-koperasi yang ada di Jawa Timur (khususnya Malang
Raya). Pada kesempatan itu saya langsung teringat pada salah satu koperasi yang ada
tidak jauh dengan tempat tinggal saya, yakni KAN Jabung. Memulai pencarian
informasi terkait apakah di KAN Jabung bisa dilakukan observasi, bagaimana
regulasinya, hingga apa saja bidang usaha yang mereka jalankan. Customer service yang
informatif dan tanggap dalam memberikan informasi membuat tugas saya kali ini lebih
mudah. KAN Jabung memiliki website dan media sosial, seperti instagram yang terus
update setiap hari membuat koperasi ini mudah diketahui oleh masyarakat. Dalam dunia
marketing, kemudahan konsumen menjangkau informasi adalah salah satu
faktor penting yang memberikan nilai tambah dan meningkatkan jangkauan
pasar lebih luas. Satu ilmu yang saya dapatkan dari hasil menganalisis media sosial
dan website KAN Jabung sebelum observasi lapangan dilaksanakan.

Alasan lain mengapa saya memilih KAN Jabung sebagai koperasi tempat saya
menuntaskan tugas observasi lapangan adalah berbagai usaha yang dijalankan.
Informasi yang saya dapatkan dari salah satu feeds akun instagram KAN Jabung,
mereka memiliki 9 lini usaha diantaranya JABMart, JABClothes, JABFeed, BMT Al
Hijrah, PT Jabung Gula Indonesia, JABMilk, Hommart, Jasa transportasi, dan BPR.
Sejujurnya saya lebih tertarik bagaimana sejarah dan perjalanan KAN Jabung hingga
menjadi koperasi sebesar ini. Dari hasil observasi yang saya lakukan, KAN Jabung
pernah mengalami masa-masa kelam yang saat itu mereka bahkan tidak dapat
menunaikan kewajiban pembayaran utang kepada bank untuk menjalankan usahanya
di tahun 1984. Gagal bukan berarti harus menyerah, koperasi ini mampu membenahi
manajemen koperasi dan kembali merintis kepercayaan masyarakat hingga mampu
berkembang pesat seperti saat ini. Pelajaran yang dapat diambil, berbenah menjadi
lebih baik adalah kunci untuk berkembang maju ke depan.

Uniknya, saya mengira awal usaha dari koperasi ini bertumpu pada peternakan
sapi perah karena memang susu JABMilk terlihat laku di pasaran, nyatanya KAN
Jabung berawal dari sekumpulan petani tebu dan produksi gula merupakan satu-
satunya yang mereka jalankan. Kemudian setelah tahun 1985 mereka mulai merambah
ke usaha peternakan sapi perah dan memproduksi susu hingga membuka lini usaha lain
yang ada saat ini. Saya mengulik bagaimana KAN Jabung bisa meraih berbagai
penghargaan pada lini usaha peternakan sapi perah terutama produksi susu. Dari
temuan tersebut, saya mendapat informasi dari pihak KAN Jabung bahwa kunci dari
pencapaian terdapat pada bagian penjaminan mutu. KAN Jabung memiliki standar
jaminan mutu dengan adanya lab dan peralatan yang memadai sehingga susu yang
disetorkan oleh peternak hingga berada di tangan mitra terjual dan terjamin kualitasnya.
Namun, susu dari para peternak tidak hanya disetorkan pada mitra, melainkan KAN
Jabung juga mengolah susu tersebut agar memiliki nilai jual lebih tinggi salah satunya
susu JABMilk dan yoghurt. Saya tertarik mencoba susu JABMilk untuk mengetahui
bagaimana rasa dan kualitasnya. Hasilnya? Susu yang saya coba adalah susu pasteurisasi
rasa coklat dan original, keduanya memiliki rasa yang enak, tidak terlalu manis, dan
tidak enek di minum banyak. Kemasan di desain tidak mudah bocor atau tumpah
sehingga saya sebagai konsumen tidak khawatir untuk menyimpannya. Jadi, pelajaran
kali ini yang bisa diambil adalah jaminan kualitas mutu mengantarkan produk
bisa dipasarkan lebih luas dan akan memiliki jangka waktu bisnis yang lebih
panjang. Banyak yang ilmu yang saya dapatkan ketika melakukan observasi di KAN
Jabung sehingga keputusan saya untuk memilih koperasi ini sebagai tempat observasi
dalam menuntaskan tugas mata kuliah sangat tepat.

Anda mungkin juga menyukai