Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN MANGGARAI

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS WAE KAJONG
Jalan Reo-Rego,Kode Pos 86593
Email:puskesmaswaekajong31@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS WAE KAJONG


Nomor : 445.5/32.b/SK/PWK/1/2023

TENTANG

AKSES REKAM MEDIS

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA UPTD PUSKESMAS WAE KAJONG

Menimbang : a. Bahwa rekam medis adalah berkas yang berisikan catatan dan
dokumen tentang identitas
pasien,pemeriksaan,pengobatan,tindakan dan pelayanan lain yang
diberikan kepada pasien
b. Bahwa rekam medis sangat diperlukan dalam rangka memberikan
pelayanan pada pasien agar perkembangan asuhan keperawatan
pasien dapat terpantau dengan optimal
c. berdasarkan pertimbangan pada huruf a dan b,perlu menetapkan
akses terhadap rekam medis

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang kesehatan


2. Peraturan menteri kesehatan Nomor 24 Tahun 2022 Tentang
Rekam Medis
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43 tahun
2019, tentang Puskesmas.
4. Keputusan Menteri kesehatan Republik Indonesia Nomor
HK.01.07/MENKES/165/2023 Tentang Standar Akreditasi Pusat
Kesehatan Masyarakat
5. Peraturan menteri kesehatan nomor 36 tahun 2012 tentang
rahasia kedokteran
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG AKSES REKAM


MEDIS UPTD PUSKESMAS WAE KAJONG
Pertama : Keputusan Kepala UPTD puskesmas Wae Kajong tentang Akses
Terhadap Rekam Medis UPTD puskesmas Wae Kajong.

Kedua : Menentukan semua pasien yang memperoleh pelayanan Klinis di


UPTD puskesmas Wae Kajong mendapatkan nomor rekam medis
dipelayanan pendaftaran.

Ketiga : Tenaga yang melakukan akses rekam medis wajib menjaga rahasia
kedokteran sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku

Keempat : Menentukan tenaga kesehatan yang memiliki akses terhadap isi


rekam medis pasien, sebagaimana terlampir dalam keputusan ini.
Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan oleh Kepala
UPTD puskesmas Wae Kajong.
Kelima : Apabila kemudian hari terjadi perubahan dan atau terdapat kekeliruan
dalam keputusan ini diadakan perbaikan atau perubahan
sebagaimana mestinya

Ditetapkan di : Kajong
PadaTanggal :
Kepala UPTD Puskesmas Wae Kajong

Bonefasius Ceisman A.Md.Kep


NIP.198202
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA UPTD
PUSKESMAS WAE KAJONG
NOMOR : 445.5/32.b/SK/PWK/1/2023
TENTANG : AKSES TERHADAP REKAM MEDIS

1. Akses Rekam Medik


Untuk menjamin kerahasiaan informasi pasien,perlu ditentukan identifikasi
terhadap tenaga kesehatan tertentu yang memiliki akses terhadap isi rekam
medis pasien

N
o Tenaga Kesehatan di UPTD PKM Wae Kajong
1 Medis Dokter

2 Keperawatan Bidan
Perawat
3 Farmasi Apoteker
Asisten Apoteker
4 Kesehatan Masyarakat Sanitarian
Penyuluh Kesehatan
5 Gizi Nutrisionis

6 Teknis Medis Rekam Medis

7 Laboratorium Analis

2. Isi Rekam medis


Isi rekam medis ditulis dengan lengkap oleh petugas kesehatan yang
memberikan pelayan kepada pasien.Berkas rekam medis adalah milik sarana
pelayanan kesehatan,sedangkan isi rekam medis adalah milik pasien

A. Rekam medis pasien Rawat jalan


Isi Rekam medis sekurang kurangnya memuat catatan atau dokumen
tentang
a. Identitas pasien
b. Tanggal dan waktu
c. Hasil anamneses
d. Pemeriksaan fisik dan penunjang medis
e. Diagnosis atau masalah
f. Rencana penatalaksanaan
g. Tindakan atau pengobatan
h. Peresepan
i. Rujukan
j. Persetujuan tindakan bila diperlukan
k. Nama dan tanda tangan pemeriksa
B. Pendelegasian membuat rekam medik
Selain dokter yang membuat atau mengisi rekam medik,tenaga
kesehatan yang lain yang memberikan pelayanan langsung kepada
pasien.
3. Sistem Pengkodean
System pengkodean Rekam medis sebagaimana berikutnya
a. 01 (Desa Kajong)
b. 02 (Desa Nggalak)
c. 03 (Desa Lante)
d. 99 (Luar Wilayah)
4. Sistem Penyimpanan Rekam medis.
1. Rekam medis disimpan oleh petugas pendaftaran sesuai dengan nomor
kode desa dan nomor urut pendaftaran pasien atau KK.
2. Rekam medis pasien rawat jalan disimpan sekurang kurangnya dalam
jangka 5(lima) tahun terhitung dari tanggal terakhir pasien berobat
3. Setelah batas waktu 5 tahun terlampui,rekam medis dapat dimusnahkan
kecuali persetujuan tindakan medis

5. Dokumentasi Rekam Medis

6. Menilai kelengkapan dan ketepatan Rekam medis dilakukan oleh Tim


Rekam medis yang terdiri dari

a. Petugas Rekam Medis


b. Tim peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien

:
KEPALA UPTD PUSKESMAS WAE KAJONG
BONEFASIUS CEISMAN

Anda mungkin juga menyukai