Anda di halaman 1dari 2

1.

Jenis-Jenis Negosiasi:
a. Berdasarkan Situasi:
Negosiasi Formal : proses perundingan yang terjadi dalam suasana yang formal.
Artinya proses diskusi ini melibatkan lembaga khusus, misalnya menempuh jalur
hukum. Dimana negosiasi akan berlaku di pengadilan memakai jalur mediasi.
Negosiasi Non Formal : proses perundingan yang terjadi secara personal dan
melibatkan orang yang tidak terlalu banyak. Perundingan ini juga bisa Anda
lakukan dimana saja karena tidak perlu ada pihak yang berperan sebagai saksi
ataupun mediator.
b. Berdasarkan Metode:
Negosiasi Dominasi: Proses Perundingan ini menggunakan metode dominasi,
dimana ada satu pihak yang lebih dominan dalam perdebatan, sedangkan kubu
lain akan berlaku sebagai pihak yang menerima.
Negosiasi Akomodasi: Proses perundingan yang satu ini lebih berorientasi pada
menjaga hubungan baik dengan pihak lawan. Jadi dalam prosesnya mereka akan
lebih banyak mengalah dan meminimalkan konflik.
Negosiasi Kolaborasi: Proses Perundingan dimana, semua pihak akan
mendapatkan kesempatan yang sama untuk mengemukakan pendapat dan
menyampaikan keberatan. Jadi kedua belah pihak memiliki kesempatan dan
posisi yang sama. Sehingga mereka bebas untuk berargumen selama masa
diskusi berlangsung.
Negosiasi Kompromi: Proses Perundingan ini lebih mengedepankan segi
kompromi, sehingga masing-masing pihak akan saling mendengarkan
permasalahan dari pihak lain. Selanjutnya dalam prosesnya, hasil keputusan
yang diambil akan memberikan keuntungan bagi kedua kubu.
Negosiasi Menghindar: Proses Negosiasi dimana, negosiator akan menghindari
situasi yang sekiranya tidak menguntungkan bagi pihaknya.
Negosiasi Integratif: Proses perudingan yang satu ini memang sengaja dibuat
dengan tujuan untuk mendapatkan solusi bersama. Oleh sebab itu, hasil
akhirnya juga mengutamakan kesepakatan yang menguntungkan bagi pihak
pihak terkait.
2. jenis negosiasi apa yang digunakan PT. Surya Kencana untuk menyelesaikan kasus tersebut?
Jelaskan!
a. Menggunakan Negosiasi Integratif
Negosiasi Integratif adalah enis negosiasi di mana pihak-pihak yang terlibat berusaha
mencapai kesepakatan yang saling menguntungkan dan memaksimalkan nilai bersama.
Dalam kasus ini, perusahaan dan serikat buruh berusaha mencapai kesepakatan yang
memenuhi kebutuhan kedua belah pihak

Dalam situasi tersebut, para buruh menjelaskan permasalahan yang terjadi, dimana
minimnya tingkat upah pada setiap bulannya. Dan menuntut PT. Surya Kencana untuk
menaikkan gaji sebesar 3Jt Rupiah setiap bulannya. Akan tetapi pihak PT. Surya Kencana
belum menyetujui karena beberapa aspek, salah satunya adalah konsisi pendapatan
keuangan tidak stabil. Meskipun demikian, para manajer perusahaan tetap berusaha
untuk menaikkan gaji para buruh tersebut. Setelah mempertimbangkan semua aspek,
perusahaan memutuskan untuk mengambil jalan tengah dengan menaikkan gaji sebesar
2,8 juta rupiah perbulan. Dalam negosiasi integratif, pihak-pihak yang terlibat berusaha
mencapai kesepakatan yang memenuhi kepentingan kedua belah pihak dengan
mengorbankan beberapa aspek untuk mencapai solusi yang saling menguntungkan.
Dalam kasus ini, perusahaan mempertimbangkan laporan keuangan dan produksi yang
menurun, sementara buruh mendapatkan kenaikan gaji yang lebih tinggi dari
sebelumnya.

Sumber: https://www.gramedia.com/literasi/negosiasi/

Anda mungkin juga menyukai