Anda di halaman 1dari 1

Google Alerts

Google alerts adalah layanan notifikasi gratis yang bisa membantu untuk mencari tahu berita terhangat
atau artikel terkini berdasarkan kata kunci yang sudah dipilih.
Bagaimana Cara Kerja Google Alerts?
Pastikan Anda sudah login di Google Play. Masuk ke situs https://www.google.com/alerts. Masukkan kata
kunci yang ingin dicari atau yang ingin di analisis. Jika ada lebih dari satu kata kunci, pisahkan dengan
koma. Bisa pula memilih beberapa frasa kata kunci yang sudah Google sediakan pada bagian bawah atau
Alert Preview.
Jika sudah mengetikkan semua kata kunci, klik Create the Alert. Jangan lupa masukkan alamat email yang
aktif digunakan supaya Google bisa mengirimkan hasil pencarian berdasarkan kata kunci yang sudah
Anda tentukan. Lakukan konfirmasi begitu menerima email dari Google Alert. Setelah semua pengaturan
selesai, klik Alert, dan akan menerima notifikasi email dari Google Alert.
Manfaat Menggunakan Google Alerts
1. Mengamati Perkembangan Brand
Menurut Search Engine Journal, Google Alerts memudahkan untuk menganalisis perkembangan brand di
internet. Jadi bisa tahu penilaian pelanggan terhadap brand, apakah positif atau negatif?
2. Melacak Kompetitor
Dengan memanfaatkan Google alerts, bisa memantau pergerakan kompetitor dengan lebih fleksibel.
Cara melacak kompetitor bisa dengan memasukkan keywords yang berhubungan dengan kompetitor dan
atur frekuensi notifikasi yang diinginkan. Nantinya setiap informasi seputar kompetitor yang sesuai kueri
pencarian akan diterima melalui email.
3. Selalu Update Berita Terbaru
Ide untuk merancang strategi digital marketing bisa datang dari mana saja. Salah satunya dari tren
terkini. Google alerts akan membantu dalam mendapatkan informasi terkini sesuai kata kunci yang Anda
incar. Cara ini bisa membuat strategi digital marketing yang dilakukan jadi lebih optimal.
6 Jenis Layanan Google Alert
Ada 6 jenis layanan Google alert yang bisa digunakan untuk mencari tahu brand of voice bisnis,
memantau berita terkini, mendapatkan ide terbaru berkaitan dengan bidang olahraga dan selebriti,
mencari tahu mengenai suatu produk dan kompetitornya, atau untuk mendapatkan inspirasi. Keenam
jenis layanan tersebut, yaitu: news, web, blog, comprehensive, video, dan group.
News alert biasanya memberitahukan mengenai artikel terbaru yang masuk dalam 10 besar hasil
pencarian di Google News. Sementara Web alerts biasanya untuk hasil pencarian berbentuk 20 web
besar yang muncul di search engine Google Web.
Google Alerts memang belum begitu populer dibandingkan produk Google lainnya. Akan tetapi, tools ini
berperan penting untuk mempermudah melakukan analisis kompetitor, mengetahui tren terbaru sesuai
kata kunci yang diinginkan, dan mengamati perkembangan bisnis di mata pelanggan.
(Sumber: https://www.qubisa.com/article/cara-menggunakan-google-alerts-untuk-memantau-
kompetitor).

Anda mungkin juga menyukai