Anda di halaman 1dari 2

Suku Sunda adalah salah satu suku yang terbesar dari yang ada di Indonesia.

Sebagian
besar masyarakat suku Sunda mendiami wilayah provinsi Banten dan Jawa Barat.Sama
seperti suku bangsa lainnya, suku Sunda juga memiliki rumah adat yang unik.

Tidak hanya satu, rumah adat Sunda ternyata terdiri dari beberapa jenis. Setiap bentuk
rumah adat terebut merupakan terapan dari kehidupan masyarakat suku Sunda yang kerap
melestarikan pengetahuan dari hidup tradisional dan keharmonisan dengan alam.

Hal ini terlihat dari penggunaan bahan-bahan alami, seperti batu, bambu, kayu, hingga
dedaunan.

Apa Saja Jenis Rumah Adat Sunda?


Karena tersebar di berbagai daerah di Jawa Barat, rumah adat Sunda sendiri memiliki
beberapa jenis dengan bentuk bangunan yang berbeda. Untuk mengetahui lebih lanjut,
kami akan membahasnya satu per satu, seperti berikut ini.

1. Capit Gunting

Jenis rumah adat Sunda pertama dan merupakan yang tertua dari rumah adat Sunda
lainnya adalah rumah adat Capit Gunting. Bangunan ini telah ada sejak ratusan tahun dan
dapat ditemukan di daerah Tasikmalaya.

Rumah ini diberi nama Capit Gunting karena bagian atap rumah adat ini atau dikenal
dengan undagi memiliki bentuk seperti huruf ‘X’ atau gunting.

Atap bangunan rumah adat Capit Gunting pun terbilang cukup tinggi. Umumnya, atap
rumah ini terbuat dari dedaunan kering untuk menjaga suhu ruangan tetap sejuk.

Anda mungkin juga menyukai